Jurnal Educatio FKIP UNMA
Education curriculum, instruction, learning, policy, preparation of teachers, Learning Media, Development Subject of Education, and Management of Education
Articles
1,180 Documents
Analisis Dampak Pembelajaran Daring Bagi Pelajar Dalam Membentuk Keaktifan Belajar
Zikry Septoyadi;
Vita Lastriana Candrawati;
Muhammad Mahyadien
Jurnal Educatio FKIP UNMA Vol. 7 No. 2 (2021): April-June
Publisher : Universitas Majalengka
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31949/educatio.v7i2.1002
Penelitian ini dilatar belakangi oleh penerapan pembelajaran daring di masa pandemi menimbulkan dampak dari penerapannya dalam meningkatkan keaktifan belajar siswa. Karena pada era ini untuk menekan penyebaran virus corona pembelajaran dilakukan dengan cara daring atau dalam jaringan. Pembelajaran daring dilakukan di rumah menjadi tanggungjawab orangtua dalam pengawasan terhadap anak-anaknya. Tujuan dalam penelitian ini adalah mengetahui dampak terhadap anak dalam meningkatkan keaktifan belajar siswa dalam penerapan pembelajaran daring sekaligus mengetahui dampak yang terjadi terhadap orangtua siswa yang anaknya mengikuti program pembelajaran daring. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yang bersifat deskriptif, di mana penulis merupakan instrument utama untuk memperoleh data secara lebih rinci. Objek dalam penelitian ini adalah masyarakat di Padukuhan Mlangi Sawahan. Adapun teknik penentuan informan penelitian ini menggunakan purposive sampling. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi. Kemudian data yang sudah terkumpul dianalisis menggunakan reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini yaitu dengan diterapkannya pembelajaran daring di Padukuhan Mlangi Sawahan keaktifan belajar para siswa tidak meningkat, siswa tidak menyukai pembelajaran yang dilakukan dengan cara daring ini membuat siswa menjadi tidak aktif, siswa banyak bergantung kepada orangtuanya, siswa lebih senang dengan pembelajaran langsung di kelas membuat pembelajaran daring ini siswa menjadi bosan. Kemudian dampak terhadap orangtua dan anak yaitu siswa terbatas ruang berpikirnya membuat siswa tidak bisa bertukar pendapat dengan siswa lain serta tak bisa bertanya langsung dengan sang guru menjadikan siswa terlalu bergantung kepada orangtuanya setiap ada tugas dan menjadikan orangtua terganggu, orangtua harus menambah biaya untuk membeli paket internet supaya anak bisa mengikuti pembelajaran yang sedang diterapkan saat ini, pembelajaran daring para anak dan orangtua belum terbiasa dengan penggunaan teknologi menimbulkan kebingungan dengan penggunaanya.
Peningkatan Motivasi Mengajar dan Keterampilan Menggunakan TIK Dalam Pembelajaran Daring di Masa Pandemi Covid-19
Suhartono Suhartono
Jurnal Educatio FKIP UNMA Vol. 7 No. 2 (2021): April-June
Publisher : Universitas Majalengka
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31949/educatio.v7i2.1011
Permasalahan yang akan dipecahkan dalam Penelitian Tindakan Sekolah ini adalah apakah pelaksanaan FGD yang dilakukan oleh kepala sekolah dapat meningkatkan motivasi dan keterampilanmenggunakan TIK dalam pelaksanaan pembelajaran daring masa pandemi covid 19 bagi guru SMP Negeri I Gegesik Kabupaten Cirebon? Tujuan penelitian ini adalah ingin mengetahui apakah melalui pelaksanaan FGD yang dilakukan secara terprogram oleh peneliti dapat meningkatkan motivasi dan keetrampilan menggunakan TIK bagi guru dalam melaksanakan pembelajaran daring. Subjek penelitian adalah guru SMP Negeri I Gegesik Kabupaten Cirebon. Waktu penelitian adalah selama enam bulan, dimulai pada bulan Julisampai dengan bulan Desember 2020. Setiap siklus terdiri dari 4 tahap kegiatan yaitu perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata motivasi dan keterampilan guru menggunakan TIK dalam pembelajaran daring mengalami peningkatan secara signifikan pada setiap siklusnya. Hal ini dapat dilihat dari rata-rata nilai pada kondisi awal sebelum dilaksanakan tindakan, rata-rata nilai siklus I dan siklus II. Pada kondisi awal nilai rata-rata motivasi adalah 2,48 (C+), pada siklus I rata-rata meningkat menjadi 2,74 (B-) dan pada siklus II meningkat lagi menjadi 3,26 (B+). Sedangkan peningkatan keterampilan guru menggunakan TIK dalam pembelajaran daringjuga terjadi peningkatan, yaitu pada prasiklus rata-rata kinerja guru sebesar 2,48 (C+), pada siklus I rata-ratanya meningkat menjadi 2,71 (B-), dan pada siklus II meningkat lagi menjadi 3,13 (B). Dengan melihat peningkatan nilai tersebut maka dapat disimpulkan bahwa ternyata pelaksanaan FGD yang dilakukan oleh penelitidapat meningkatkan motivasi dan keterampilanmenggunakan TIK bagi guru dalam pembelajaran daring pada masa pandemi covid 19.
Penerapan Strategi Learning Contract dalam Meningkatkan Hasil Belajar Siswa SMP
Muizudin Muizudin
Jurnal Educatio FKIP UNMA Vol. 7 No. 2 (2021): April-June
Publisher : Universitas Majalengka
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31949/educatio.v7i2.1014
IPA merupakan cabang ilmu sains yang mempelajari tentang kehidupan. Dalam pembelajaran sains ditekankan adanya pengalaman langsung yang dialami siswa. Dalam konteks ini seorang siswa harus menggunakan metode-metode ilmiah yaitu menggali pengetahuan melalui penyelidikan atau penelitian, mengkomunikasikan pengetahuannya kepada orang lain, menggunakan keterampilan berpikir, menggunakan sikap dan nilai ilmiah. Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah meningkatkan hasil belajar siswa dengan menerapkan strategi Learning Contract pada materi Listrik statis pada siswa kelas IX A SMP Negeri I Sumber Kabupaten Cirebon. Berdasarkan hasil penelitian yang didapatkan, penulis menarik kesimpulan sebagai berikut: 1). Bahwa strategi Learning Contract dapat dilaksanakan sebagai strategi pembelajaran pada materi pokok Listrik statis di kelas IX A SMP Negeri I Sumber Kabupaten Cirebon 2). Banyaknya siklus yang dibutuhkan untuk dapat meningkatkan kreativitas berpikir dan aktivitas belajar [PA siswa kelas IX A SMP Negeri I Sumber Kabupaten Cirebon adalah sebanyak 3 siklus. Beberapa saran yang dapat penulis ajukan antara lain: 1). Bagi pihak sekolah hendaknya lebih sering melakukan penelitian tindakan kelas (PTK) sebagai salah satu usaha untuk memperbaiki mutupembelajaran 2). Bagi dunia pendidikan, dapat dijadikan sebagai sumbangan bagi khazanah pengembanganpendidikan 3). Bagi Guru hendaknya dapat menerapkan strategi ini sebagai salah satu strategi pembelajaran alternatif untuk meningkatkan mutu pembelajaran.
Upaya Meningkatkan Kemampuan Guru Sekolah Dasar Dalam Mengelola Pembelajaran Melalui Supervisi Klinis
Ade Heryawan
Jurnal Educatio FKIP UNMA Vol. 7 No. 2 (2021): April-June
Publisher : Universitas Majalengka
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31949/educatio.v7i2.1015
Pengelolaan kelas merupakan aspek yang sangat penting dimiliki guru. Guru yang terampil mengelola kelas akan berdampak pada kualiatas pembelajaran yang dihasilkan. Namun dari hasil observasi terhadap guru SD Sukasari Kaler II Kabupaten Majalengka ditemukan permasalahan rendahnya kemampuan dalam mengelola pembelajaran di kelas. Penulis mencoba melakukan penelitian dengan melakukan supervisi klinis sebagai upaya untuk memecahkan permasalahan tersebut. Penelitian yang dilakukan merupakan penelitian tindakan sekolah. Yang menjadi subjek penelitian ini adalah guru-guru SD Sukasari Kaler II Kabupaten Majalengka Tahun Pelajaran 2020/2021 yang berjumlah 10 orang. Hasil penelitian menunjukan adanya peningkatan kemampuan guru dalam mengelola pembelajaran di kelas dari mulai pra siklus hingga siklus terakhir. Dengan demikian disimpulkan bahwa pembinaan Supervisi dapat meningkatkan kemampuan Guru dalam mengelola Pembelajaran di SD Sukasari Kaler II Kabupaten Majalengka Tahun Pelajaran 2020/2021.
Upaya Meningkatkan Kompetensi Pedagogik Guru SDN Sagara Melalui Metode In House Training
Tati Sudiarthi
Jurnal Educatio FKIP UNMA Vol. 7 No. 2 (2021): April-June
Publisher : Universitas Majalengka
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31949/educatio.v7i2.1016
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan kompetensi pedagogik guru di SDN Sagara Kecamatan Argapura Kabupaten Majalengka melalui kegiatan In House Training. Subjek penelitian ini adalah seluruh guru di SDN Sagara Kecamatan Argapura Kabupaten Majalengka. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Sekolah (PTS) yang terdiri dari dua siklus yang masing-masing siklus meliputi tahapan perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif komparatif. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan kompetensi guru dalam melakukan simulasi mengajar/tutor sebaya, sikap peserta selama kegiatan simulasi mengajar, membuat Rencana Pelaksanaan Pembelajaran, dan melaksanakan proses belajar mengajar. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa In house Training dapat meningkatkan kompetensi pedagogik guru di SDN Sagara Kecamatan Argapura Kabupaten Majalengka.
Pengembangan Media Pembelajaran MEHASAN Untuk Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah Siswa Kelas V Sekolah Dasar
Devita Inanda Hernawan;
Yohana Setiawan
Jurnal Educatio FKIP UNMA Vol. 7 No. 2 (2021): April-June
Publisher : Universitas Majalengka
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31949/educatio.v7i2.1017
Penelitian ini berdasarkan masalah dalam proses pembelajaran matematika model pembelajaran konvensional. Pelajaran matematika menjadikan siswa merasa kurangnya dalam memahami materi tersebut. Kurangnya melatih siswa dalam memecahkan masalah soal cerita, penggunaan media sebagai saran pendukung penyampaian materi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk pengembangan media pembelajaran MEHASAN untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah siswa kelas V SD. Jenis penelitian ini penelitian R&D menggunakan model pengembangan ASSURE. Instrumen penelitian ini berupa rubrik penilaian ahli yang terdiri dari rubrik penilaian ahli materi dan rubrik penilaian ahli media. Hasil uji validasi oleh ahli materi mendapatkan skor presentase 81, 73 % dengan kategori sangat tinggi. Sedangkan hasil uji validasi oleh ahli media mendapatkan skor 79, 68 % dengan kategori tinggi. Hasil uji validitas kelayakan media pembelajaran MEHASAN untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah dalam hal ini hasil uji valiadasi kelakayan ada dua hal yang pertama sesuai uji ahli materi mendapatkan mendapatkan 40 dari 48 dan presentase 81 – 100 % dengan kategori sangat tinggi. Kedua sesuai uji ahli media mendapatkan 30 dari 48 dan presentase 61 – 80 % dengan kategori tinggi Sehingga disimpulkan bahwa media pembelajaran yang telah dikembangkan layak untuk digunakan siswa kelas V SD khususnya materi penjumlahan dan pengurangan dua pecahan penyebut berbeda.
Media Video untuk Meningkatkan Prestasi Belajar Mata Kuliah Managemen Pemasaran di Masa Pandemi Covid-19 pada Mahasiswa Prodi Ekonomi Syariah IAIN Pekalongan
Dwi Novaria Misidawati;
Ratna Nurdiana;
Siti Aniqoh Shofwani;
Ahmad Hariyadi
Jurnal Educatio FKIP UNMA Vol. 7 No. 2 (2021): April-June
Publisher : Universitas Majalengka
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31949/educatio.v7i2.1018
Penggunaan media dalam pembelajaran managemen pemasaran adalah salah satu penyebab kurangnya minat dan rendahnya prestasi belajar mahasiswa dalam mengikuti pembelajaran mata kuliah managemen pemasaran. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan minat dan prestasi belajar mata kuliah managemen pemasaran melalui media video pada mahasiswa kelas IA Prodi Ekonomi Syariah IAIN Pekalongan. Penelitian tindakan kelas ini dengann subjek penelitian mahasiswa yang mengambil mata kuliah managemen pemasaran kelas IA IAIN Pekalongan. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, dokumentasi dan tes. Adapun hasil penelitian adalah penerapan media video dapat meningkatkan minat dan prestasi belajar mata kuliah managemen pada mahasiswa, terbukti rata-rata kelas pra siklus71. Pada siklus I meningkat menjadi 76 dan meningkat lagi pada siklus II menjadi 79(92,86% mahasiswa tuntas) dari KKM yang telah ditentukan yaitu 70 dengan indikator 75% mahasiswa tuntas. Sehingga bisa dikatakan penerapan media video dapat meningkatka prestasi belajar mata kuliah managemen pada mahasiswa kelas IA Prodi Ekonomi Syariah IAIN Pekalongan
Meningkatkan Hasil Belajar Siswa SD Kelas IV Dengan Menerapan Metode Role Playing
Kurniati Kurniati
Jurnal Educatio FKIP UNMA Vol. 7 No. 2 (2021): April-June
Publisher : Universitas Majalengka
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31949/educatio.v7i2.1019
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh masih rendahnya hasil belajar siswa pada pembelajaran 1 sub tema 3 tema 5 tentang sikap kepahlawanan, bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas IV SD Negeri Sukasari II melalui pembelajaran metode role playing. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas dimana peneliti bekerjasama dengan Kepala Sekolah SD Negeri Sukasari II sebagai observer. Subjek penelitian adalah siswa kelas IV SD Negeri Sukasari II, sebanyak 20 siswa terdiri dari 6 siswa laki-laki dan 14 siswa perempuan. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data adalah tes, observasi, catatan lapangan, wawancara dan dokumentasi. Data yang diperoleh berupa hasil tes sebagai data primer dan hasil observasi, catatan lapangan, wawancara dan dokumentasi sebagai data sekunder. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif kuantitatif untuk menganalisis hasil tes akhir siklus dan analisis deskriptif kualitatif untuk hasil observasi setiap siklus. Penelitian dilaksanakan dalam 2 siklus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan metode role playing pada tema sikap kepahlawanan dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas IV SD Negeri Sukasari II. Hal ini ditunjukkan dengan adanya peningkatan nilai dari sebelum pemberian tindakan hingga siklus II. Nilai rata-rata kelas yang diperoleh siswa sebelum pemberian tindakan adalah 6,05 sedangkan presentase siswa yang mencapai ketuntasan belajar adalah 40%. Pada siklus I nilai rata-rata kelas yang diperoleh siswa adalah 68.5 sedangkan presentase jumlah siswa yang mencapai ketuntasan belajar adalah 45%. Pada siklus II nilai rata-rata kelas yang diperoleh siswa mencapai 88 sedangkan presentase siswa yang mencapai ketuntasan belajar adalah 90%. Kesimpulan, penerapan metode role playing dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada tema sikap kepahlawanan dikelas IV SD Negeri Sukasari II.
Penerapan Strategi Cooperative Script Untuk Meningkatkan Keterampilan Menyimak Pada Pembelajaran Bahasa Indonesia di Sekolah Dasar
Nunung Idanurani
Jurnal Educatio FKIP UNMA Vol. 7 No. 2 (2021): April-June
Publisher : Universitas Majalengka
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31949/educatio.v7i2.1021
Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan penelitian meningkatkan ketrampilan menyimak pada mata pelajaran Bahasa Indonesia kelas VI SD dengan menggunakan strategi cooperative script. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Yang dilaksanakan dalam 2 siklus. Setiap siklus terdiri dari 2 kali pertemuan, setiap pertemuan terdiri dari 4 tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Sebagai subjek adalah guru dan siswa kelas VI SD Sukasari Kidul I dengan siswa yang berjumlah 29 siswa.Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik observasi, wawancara, tes dan dokumentasi. Adapun instrumen dalam pengumpulan data adalah lembar observasi, lembar wawancara, dan RPP. Tehnik analisis data yang digunakan adalah tehnik analisis interaktif yang terdiri dari reduksi data, paparan data, dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian tindakan kelas ini dapat disimpulkan bahwa dengan penggunaan strategi pembelajaran cooperative script dapat meningkatkan ketrampilan menyimak pada setiap siklus. Sebelum tindakan (pra siklus) jumlah siswa yang dapat mencapai KKM hanya 45% dan yang memiliki ketrampilan menyimak sebanyak 57% dan pada siklus I ketrampilan menyimak meningkat menjadi 63% kemudian pada tindakan terakhir siklus II mencapai 76% kesimpulan bahwa penerapan strategi cooperative script dapat meningkatkan ketrampilan menyimak pada mata pelajaran Bahasa Indonesia kelas VI SD Negeri Sukasari Kidul I.
Penerapan Model Everyone Is a Teacher Here Dalam Meningkatkan Motivasi Siswa Kelas V Pada Pembelajaran PKn
Silvia Meirisa
Jurnal Educatio FKIP UNMA Vol. 7 No. 2 (2021): April-June
Publisher : Universitas Majalengka
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31949/educatio.v7i2.1024
Latarbelakang permasalahan dalam penelitian ini dikarenakan rendahnya motivasi belajar siswa pada pembelajaran PKn, hal tersebut terlihat bahwa guru selalu menggunakan metode ceramah dan sedikit tanya jawab, sedangkan keberadaaan siswa sebagai seorang yang kreatif kurang diperhatikan. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mendeskripsikan peningkatkan motivasi belajar siswa mengajukan pertanyaan dan menjawab pertanyaan dengan menggunakan model everyone is a teachere here. Adapun jenis penelitian yang dipakai dalam penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Siswa kelas V SDN 138/III Tanjung Syam Kerinci yang berjumlah 13 orang adalah subjek dari penelitian ini. Hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi belajar siswa dalam mengajukan pertanyaan diperoleh persentase pada siklus I dari 34,58% meningkat pada siklus II menjadi 76,92%, motivasi belajar siswa dalam menjawab pertanyaan diperoleh persentase pada siklus I dari 53,84% meningkat pada siklus II menjadi 80,76%, kemudian rata-rata nilai hasil belajar siklus I dari 65,38 meningkat pada siklus II menjadi 78,07. Hasil dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa motivasi belajar siswa dapat ditingkatkan melalui model everyone is a teachere here di kelas V SD pada pembelajaran PKn.