cover
Contact Name
Dr. Lalu Muhaimi, M.Pd
Contact Email
jipp_info@unram.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
jipp_info@unram.ac.id
Editorial Address
Mailing Address Jl. Majapahit No. 62 Mataram Principal Contact Dr. Lalu Muhaimi, M.Pd Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram Jl. Majapahit No. 62 Mataram, Lombok, Indonesia Phone: 082191356473 Email: lalu_muhaimi16@unram.ac.id
Location
Kota mataram,
Nusa tenggara barat
INDONESIA
Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan
Published by Universitas Mataram
ISSN : 25027069     EISSN : 26208326     DOI : https://doi.org/10.29303/jipp.v5i1.99
Core Subject : Education,
JIPP (Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan) (ISSN Print 2502-7069 and ISSN Online 2620-8326) is a peer-reviewed journal published biannually by Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) University of Mataram, Mataram, Lombok, Indonesia. The journal publishes research and conceptual articles in the field of teaching and learning theories and activities focusing on science education, social science education, linguistics and literature education, language teaching and the like. This journal is published in both printed and online versions. JIPP is in the processes of being accredited and then become a member of cross-reference so that all the articles being published by JIPP will automatically have unique DOI number.
Articles 2,411 Documents
Code Switching In Classroom Discourse: A Sociolinguistic Study Reni Yulandari; Lalu Muhaimi; Atri Dewi Azis
Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan Vol. 3 No. 2 (2018)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (471.747 KB) | DOI: 10.29303/jipp.v3i2.30

Abstract

This research attempts to find out the most frequently used type and the function of codeswitching, also the implication of code-switching towards the teaching and learning situation in two classrooms of the fourth semester at English Education Department, University of Mataram. The descriptive qualitative method was adopted in conducting this method. The data collection was done through observation, recording and interview. The results of this study showed that three are types of code-switching are found in 129 utterances which contain code-switching in the classrooms.  The most frequently used type was Intra-sentential switching, which appeared in 70,5% of the utterances, followed by tag switching (16,2%) and inter-sentential switching (13,1%). There were two functions of code-switching found in this study, they ware translation and communicative function which included motivating, giving feedback, checking comprehension, joking, and expressing state of mind. The implication of code-switching in teaching and learning situation was considered as one of the good strategies to built an efficient and conducive teaching and learning situation in the classrooms, as it is necessary in certain condition and still hard to avoid since it is helpful for material explanation as well as an ice breaker.
Diagnosa Rentang Kosakata Bahasa Inggris Mahasiswa Berdasarkan Analisa Teks Tulisan Bonieta Zulandha Melani; Udin Udin; Rizky Kurniawan; Ahmad Junaidi
Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan Vol. 3 No. 1 (2018)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (476.35 KB) | DOI: 10.29303/jipp.v3i1.47

Abstract

Pengetahuan kosakata seorang pembelajar merupakan faktor penentu dalam penguasaan bahasa kedua. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui profil kosakata pembelajar EFL di tingkat universitas, dengan mengukur cakupan jumlah token, jenis kata, kelompok kata (Family) mahasiswa dalam komposisi tulisan bebas. 31 tulisan bebas mahasiswa semester 3 program studi Pendidikan Bahasa Inggris FKIP Unram pada tahun akademik 2017/2018 menunjukkan kisaran jumlah kata (Token) antara 121 sampai dengan 530 kata, dengan rata-rata penggunaan 247 token, 112 jenis kata (Type), dan 100 Family kata. Rasio jenis kata (Type) dan jumlah kata (Token) dalam tulisan bebas berkisar antara 0,33 sampai dengan 0,64 yang dipengaruhi oleh jumlah kosakata yang digunakan. Semua responden menggunakan kosakata K-1 dan K-2 yang merupakan kosakata dengan frekuensi kemunculan tinggi (High Frequency Words) dengan persentasi penggunaan tinggi, sedangkan kosakata K-3, K-4, K-5, dan kosakata diatas K-5 yang merupakan kosakata dengan frekuensi kemunculan rendah (Low Frequency Words) sangat sedikit digunakan dalam menulis. Berdasarkan temuan ini, pembelajar universitas diprediksi memiliki pengetahuan kosakata yang masih rendah. Akan tetapi, angka ini diperkirakan lebih tinggi pada mahasiswa semester atas dengan kemampuan berbahasa yang lebih berkembang
PENGARUH SUPERVISI PENGAWAS DAN KEPALA SEKOLAH TERHADAP PENINGKATAN KINERJA GURU SMA NEGERI SE KABUPATEN LOMBOK BARAT I Gede Suta Beratha; Nyoman Gede Suta Sridana; Edy Herianto
Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan Vol. 2 No. 2 (2017)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (223.485 KB) | DOI: 10.29303/jipp.v2i2.63

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk membuktikan signifikansi pengaruh secara parsial dan simultan dari fungsi supervisi akademik pengawas sekolah dan kepala sekolah terhadap peningkatan kinerja guru SMAN di Kabupaten Lombok Barat. Dalam rangka tepatnya pengukuran variabel dan input pembentukan model, maka dilakukan uji validitas dan reliabilitas instrumen. Pembuktian hipotesis dilakukan dengan tiga tahap pengujian, berupa dua kali uji signifikansi parsial dengan uji t dan sekali uji simultan dengan uji F. Proses uji signifikansi tersebut sebagai bagian secara utuh dari penggunaan analisis regresi linear berganda. Dilengkapi dengan uji asumsi klasik serta pemanfaatan parameter lainnya agar tidak menyesatkan dalam proses uji hipotesis dan pengambilan keputusan berdasarkan model yang terbentuk. Temuan dalam penelitian ini bahwa tiga hipotesis yang dirancang diterima, seluruh pengujiannya berada pada kriteria Ha diterima. Terdapat pengaruh yang signifikan secara parsial dan simultan dari fungsi supervisi akademik pengawas sekolah dan kepala sekolah terhadap peningkatan kinerja guru SMAN di Kabupaten Lombok Barat. Dua fungsi ini dapat dijadikan fokus peningkatan kinerja guru, karena dapat menjelaskan kinerja guru sebesar 62,60 persen. Diharapkan dalam pelaksanaan dua fungsi tersebut, oleh dua pejabat yang berbeda untuk dilakukan koordinasi secara optimal, bukan sebagai fungsi yang terpisah. Penguatan fungsi tersebut secara bersama-sama dalam wujud koordinasi kerja tergolong cukup kuat dalam menjelaskan variasi peningkatan kinerja guru.
Symbol In Edgar Allan Poe’s Selected Short Stories And Their Pedagogical Implication: A Semiotic Perspective Arinfandira Ramadhanti, Lalu Muhaimi, Nur Ahmadi
Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan Vol. 4 No. 2 (2019): November
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (463.901 KB) | DOI: 10.29303/jipp.v4i2.87

Abstract

Abstract : The main objectives of this study are to identify the symbols which are contextually attached to certain words and phrases; to analyze the contextual meaning of the symbols; and to describe the pedagogical implications of the uses of those symbols to the practices of teaching English as a foreign language (TEFL). These all are conducted by following Pierce’s triadic theory. The sources of the data of this study are some carefully selected short stories written by Edgar Allan Poe. Descriptive qualitative method is used to collect the data which are then analysed and presented explanatorily. The results of the analysis of the data suggest that there are six symbols which are contextually attached to words and phrases in The Masque of Red Death, three symbols in The Pit and Pendulum, and three symbols in The Black Cat. Those symbols carry important pedagogical implications to the teaching of English as a foreign language. This implies that teachers of English may use these short stories and their symbols to teach English vocabulary in reading section by using flashcard, and by which they can conclude the learning section by presenting the moral values in the short stories.Keywords : Symbols, Semiotic
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PARTNER SWITCH DENGAN MEDIA MICROSOFT POWERPOINT PADA MATERI SISTEM SARAF MANUSIA DI KELAS XI SMAN 7 MATARAM Nursal Marleni
Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan Vol. 5 No. 1 (2020): Mei
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (153.638 KB) | DOI: 10.29303/jipp.v5i1.105

Abstract

Abstrak: Proses pembelajaran di SMAN 7 Mataram khususnya pembelajaran biologi belum mampu memanfaatkan fasilitas sekolah seperti LCD dan dalam proses belajar masih berpusat pada guru. Materi yang disampaikan belum sepenuhnya dipahami oleh siswa sehingga tidak mencapai nilai KKM, Hal ini terjadi karena penggunaan media dan model yang belum bervariasi, sehingga siswa merasa bosan dan berdampak pada hasil belajar. Adapun tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan aktivitas dan hasil belajar siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran partner swicth dengan media microsoft powerpoint dengan siswa yang dibelajarkan secara konvensional (ceramah, diskusi kelompok dan guru menjelaskan materi menggunakan buku cetak) pada materi sistem saraf manusia. Rancangan penelitian ini adalah true-eksperimen. Penelitian ini dilaksanakan di SMAN 7 Mataram dengan sampel penelitian adalah siswa kelas IPA.Kata kunci: Partner Swicth, media, microsoft powerpoint, aktivitas, hasil belajar.Abstract: The learning process at SMAN 7 Mataram in particular biology learning has not been able to utilize school facilities such as LCD and in the learning process is still teacher-centered. The material presented is not fully understood by students so it does not reach the KKM value. This occurs because the use of media and models that have not varied, so students feel bored and have an impact on learning outcomes. The purpose of this study was to determine the differences in student activity and learning outcomes that were taught with the swithth partner learning model with Microsoft PowerPoint media with students who were taught conventionally (lectures, group discussions and teachers explained the material using printed books) on the material of the human nervous system. The design of this study is true-experiment. This research was conducted at SMAN 7 Mataram with the sample of the study were students of science classes.Keywords: Swiss partners, media, Microsoft PowerPoint, activities, learning outcomes
IMPLEMENTASI PERMENDIKBUD KURIKULUM 2013 DALAM PELAJARAN BAHASA INDONESIA SMK KELAS X Baik Nurul Husna
Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan Vol. 1 No. 2 (2016)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (233.533 KB) | DOI: 10.29303/jipp.v1i2.13

Abstract

Abstrak: Penelitian ini mengkaji mengenai implementasi Permendikbud Kurikulurn 2013 yang berisi aturan pelaksaanaan kurikulum 2013 dalam pelajaran bahasa Indonesia. Permendikbud yang rnenjadi bahan kajian adalah Permendikbud nomor 54 tahun 2013, nomor 64 tahun 2013, nomor 103 tahun 2014, dan nomor 104 tahun 2014. Penelitian ini dilaksanakan pada Guru Bahasa Indonesia Kelas X di SMKN 5 Mataram. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini rnenggunakan purposive sampling dengan metode wawancara terstruktur dan analisis isi dokumen-dokumen yang relevan. Analisis data menggunakan model Miles dan Huberman, yaitu dimulai dengan reduksi data, yaitu pengumpulan data yang berlangsung selama penelitian sampai tahap pelaporan hasil penelitian selesai. Display data atau penyajian data berupa data deskriptif. Hasil penelitian rnengungkapkan bahwa Implernentasi Permendikbud tentang Kurikulurn 2013 pada pembelajaran Bahasaa Indonesia Kelas X di SMKN 5 Matararn pada Permendikbud Nomor 54 dan 64 tahun 2013 sudah sangat baik, Permendikbud nomor 103 dan Permendikbud nomor 104 baik.Kata kunci : Implementasi, Permendikbud, Kurikulum 2013, Pembelajaran Bahasa Indonesia
PENGARUH LINGKUNGAN KERJA DAN MOTIVASI BERPRESTASI TERHADAP KINERJA GURU MADRASAH IBTIDAIYAH DI KECAMATAN AIKMEL KABUPATEN LOMBOK TIMUR Helmi Astuti; Joni Rokhmat; Sudirman Sudirman
Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan Vol. 2 No. 1 (2017)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1647.113 KB) | DOI: 10.29303/jipp.v2i1.42

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh lingkungan kerja dan motivasi. Metode penlitian yang digunakan adalah kuantitaif, sedangkan teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan adalah analisis static deskriptif dan diuji dengan uji normalitas, homogenitas, multicollinearity, dan heteroskedastisitas. Untuk uji hipotesis menggunakan regresi linieritas sederhana dan uji regresilinieritas ganda. Hasil penelitian pada hipotesis pertama adalah ada pengaruh yang signifikan lingkungan kerja terhadap kinerja guru yakni thitung =3,784 dengan nilai signifikan 0,000<0,05, maka Ho ditolak dan Ha diterima. Besar hubungan atau pengaruh interpretasi ® 0,445 dengan determinasi R2 0,198 atau 19,8%. Hipotesis kedua adalah ada pengaruh yang signifikan motivasi berprestasi terhadap kinerja guru yakni thitung= 4,580 dengan nilai signifikansi 0,000<0,05, maka Ho ditolak dan Ha diterima. Besar hubungan atau pengaruh interpretasi (R) 0,515 dengan determinaso R2 0,266 atau 26,6%. Hipotesis ketiga adalah ada pengaruh yang signifikan lingkungan kerja dan motivasi berprestasi secara bersama-sama terhadap kinerja guru Madrasah Ibtidaiyah di kecamatan Aikmel yakni fhitung 15,959>ftabel 3,16, maka Ha diterima dan Ho ditolak. Besar hubungan atau pengaruh berada pada kategori “cukup” mengacu pada interpretasi (R) 0,599 dengan determinasi R2 0,359 atau 35,9%. Dapat dikatakan bahwa lingkungan kerja dan motivasi berprestasi memiliki peran penting dalam meningkatkan kinerja guru Madrasah Ibtidaiyah di Kecamatan Aikmel Kabupaten Lombok Timur.
Pengembangan Perangkat Asesmen Pembelajaran Proyek Pada Materi Perkembangbiakan Tumbuhan Uslan Uslan; Ivo Basri K; Abdul Syahrir Muh
Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan Vol. 3 No. 1 (2018)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (362.306 KB) | DOI: 10.29303/jipp.v3i1.58

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tahapan pengembangan perangkat asesmen pembelajaran proyek pada materi perkembangbiakan tumbuhan untuk peserta didik Kelas VIBdi SD Negeri Oeba 3 Kupang. Penelitian ini menggunakan model pengembangan perangkat pembelajaran 3-D, yang terdiri dari tiga tahapan yaitu pendefinisian, perancangan dan pengembangan. Teknik pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini, meliputi: teknik non tes, terdiri atas pengamatan dan penilaian langsung terhadap rancangan perangkat asesmen pembelajaran, pengamatan dan penilaian langsung terhadap keterlaksanaan dari instrumen penilaian yang diberikan dan pemberian angket respon guru untuk mengumpulkan data kelayakan asesmen pembelajaran dan teknik tes memberikan tes butir uraian kepada peserta didik untuk mengetahui pemahaman peserta didik terhadap kegiatan yang telah dilaksanakan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa perangkat asesmen pembelajaran yang dikembangkan, meliputi RPP, kisi-kisi, rubrik asesmen pembelajaran proyek dan tugas kelompok, lembar angket respon guru, tes butir uraian, lembar observasi keterlaksanaan asesmen pembelajaran proyek, dan lembar kelayakan asesmen pembelajaran proyek. 
Sociolinguistic Variation in Learners’ Classroom Discourse Syahdan Syahdan; Lalu Muhaimi; M. Fadjri; Untung Waluyo
Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan Vol. 4 No. 1 (2019): Mei
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (438.878 KB) | DOI: 10.29303/jipp.v4i1.80

Abstract

Abstract : This study investigates the use of the sociolinguistic variation in classroom discourse by learners of English as a foreign language. By using qualitative descriptive method, this study finds out that (a) sociolinguistic variation tends to be used more in informal speech than in formal settings; (b) higher English proficiency and frequent interaction with peers in the classroom and with native speakers of English promote the appropriate contextual usage of sociolinguistic variation; and (c) females tend to adopt more formal language style than males. This study also finds that learners’ patterns of sociolinguistic variation closely follow those of their teachers and textbooks, suggesting the necessity of explicit instruction in sociolinguistic variants in classrooms.Keywords : sociolinguistics; sociolinguistic variation; inter-language; language acquisition.
PENGEMBANGAN INSTRUMEN HASIL BELAJAR PSIKOMOTOR PADA MATERI SEL DI SMA YOS SUDARSO METRO TAHUN PELAJARAN 2017/2018 Rasuane Noor; Agus Sujarwanta; Dewi Pribadi
Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan Vol. 5 No. 1 (2020): Mei
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (503.849 KB) | DOI: 10.29303/jipp.v5i1.99

Abstract

Abstrak: Penilaian terhadap hasil belajar psikomotor peserta didik dibuat dengan memberikan nilai pada setiap butir kegiatan keterampilan yang dilakukan oleh peserta didik melalui serangkaian instrumen psikomotor nontes berupa lembar pengamatan. Instrumen yang dibuat harus memiliki nilai akuntabilitas dengan menggunakan validitas dan reliabilitas.Tujuan penelitian untuk mengetahui kelayakan hasil pengembangan instrumen psikomotor pada materi sel. Metode untuk penelitian ini adalah penelitian pengembangan dengan model pengembangan yang digunakan yaitu model Plomp yang terdiri dari 5 (lima) fase. (1) Fase investigasi awal (preliminary investigation), (2) Fase desain (Design), (3) Fase realisasi/konstruksi (realization/construction), (4) Fase tes, evaluasi dan revisi (test, evaluation, and revision), (5) Fase implementasi (implementation). Penelitian pengembangan ini dilakukan di SMA Yos Sudarso Metro kelas XI IPA pada Senin, 08 Januari 2018. Hasil penelitian instrumen hasil belajar psikomotor pada materi sel di SMA Yos Sudarso Metro dianalisis menggunakan aplikasi ANATES uraian versi 4.0.5 untuk menganalisis data uji coba kelompok kecil dapat disimpulkan bahwa hasil analisis data instrumen psikomotor yakni berupa analisis deskripsi signifikansi korelasi butir soal dengan skor total instrumen dari soal psikomotor.Hasil penelitian instrumen psikomotor menunjukkan nilai realibilitas tes 0,70 dengan interprestasi “tinggi”.Kata kunci : Pengembangan instrumen, psikomotor, hasil belajar, materi selAbstract: Assessment of result learning psychomotor the student made with to give value on each item skills activities by student through series instrument psychomotor non test form observation sheet. Instrument created must to value accountability by using validity and reliability. The aims of this study to determine feasibility development of result instrument psychomotor on the cell material. This method of the study is research development with development model to use Plomp Model trough the stages of (1) Phase Preliminary Investigation, (2) Phase Design, (3) Phase Realization/ Construction, (4) Phase Test, Evaluation, and Revision, (5) Phase Implementation. This research and development done in high school Yos Sudarso Metro in the class XI IPA on Monday, 08 January 2018. Research result of instrument psychomotor learning on the cell material in high school Yos Sudarso Metro analyzed using the application ANATES description versi 4.0.5 for data analysis small group trials can be conclude that data analysis result instrument psychomotor of description analysis significance correlation item with total instrument score from psychomotor problem. Result of the study showed the value reliability 0,70 with the interpretation of “high”.Keywords : Instrument development, psychomotor, result learning, cell material 

Page 9 of 242 | Total Record : 2411