cover
Contact Name
Rita Sari
Contact Email
ritasari17@iainlangsa.ac.id
Phone
+6285296150610
Journal Mail Official
ritasari17@iainlangsa.ac.id
Editorial Address
Jl. Meurandeh Langsa
Location
Kota langsa,
Aceh
INDONESIA
Al-Azkiya : Jurnal Pendidikan MI/SD
ISSN : 27457656     EISSN : 25278770     DOI : 10.32505
Core Subject : Education, Social,
Jurnal Al-Azkiya adalah jurnal pendidikan guru madrasah ibtidaiyah yang menerima berbagai bentuk tulisan yang berkaitan dengan pendidikan anak MI dan SD dan diperioritaskan untuk dosen PGMI dan guru MI/SD.
Articles 231 Documents
PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MELALUI IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING sriani .
Al - Azkiya : Jurnal Ilmiah Pendidikan MI/SD Vol 4 No 2 (2019): Al-Azkiya: Jurnal Ilmu Pendidikan MI/SD
Publisher : Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32505/azkiya.v4i2.1190

Abstract

This research was carried out aimed at improving student learning outcomes in science subjects in terms of the characteristics of living things through the use of Discovery Learning Learning Model in class VI-A of SD Negeri 1 Peureulaksemen I in 2017-2018 Academic Year. The benefits of this research are to add new references and theories in the field of education, especially in the implementation of Classroom Action Research by applying various models or learning methods so as to improve student learning outcomes. To achieve this, the step that needs to be implemented is to use the Discovery Learning Learning Model. Data analysis method used in this study uses descriptive analysis whose data is sourced from formative tests and classroom observations. This research was conducted in two cycles, each cycle consisting of two meetings. The expected indicator of success in this study is the increase in students' mastery learning which reaches 85% classically. The results showed, in cycle I (one) the average value of students amounted to 71.25 and mastery learning reached 58.33%. These results indicate an increase from the initial conditions with an average score of only 59.79 and a new learning completeness of 33.33%. While in cycle II (two) the average value of students is 79.58 and the learning completeness reaches 95.83%. The conclusion of this study is the use of the Discovery Learning Model in the learning of IPA material characteristics of living things can have a positive effect on improving student learning outcomes in class VI-A SD Negeri 1 Peureul Semester I 2017-2018 Academic Year.
PERENCANAAN PEMBELAJARAN KURIKULUM 2013 nazar .
Al - Azkiya : Jurnal Ilmiah Pendidikan MI/SD Vol 4 No 2 (2019): Al-Azkiya: Jurnal Ilmu Pendidikan MI/SD
Publisher : Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32505/azkiya.v4i2.1191

Abstract

In the development of education in Indonesia, a teacher must understand the development of the applicable curriculum, especially regarding competencies that have been set in content standards according to the enactment of the 2013 curriculum, from three aspects of competency in development to four competencies that must be mastered by a student after completing education in the unit education. The application process is carried out through the stages of planning and compiling competencies by describing the basic competencies until the formulation of indicators that can be measured, after going through a complete learning process and developing systematic learning material.
PEMANFAATAN SDA MELALUI PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPS SISWA SD Muhammad Yusuf
Al - Azkiya : Jurnal Ilmiah Pendidikan MI/SD Vol 5 No 1 (2020): Al-Azkiya: Jurnal Ilmu Pendidikan MI/SD
Publisher : Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32505/al-azkiya.v5i1.1594

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas IV/a pada pelajaran IPS melalui pembelajaran berbasis kontekstual. Adapun jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian tindakan kelas (PTK). Penelitian Tindakan Kelas (PTK) ini dilakukan sebanyak 2 siklus. Subjek penelitian adalah seluruh siswa kelas IV/a yang berjumlah 28 orang. Untuk memperoleh data, peneliti menggunakan instrumen atau teknik pengumpulan data berupa butiran soal tes pilihan ganda dan lembar observasi. Setelah data terkumpul peneliti mengadakan pengolahan dan analisis data dengan cara membandingkan hasil tes dan observasi dari kondisi awal, siklus pertama dan kedua. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan ketuntasan siswa pada siklus pertama menjadi 68% (19 siswa) dengan rata-rata 71 dari kondisi awal yang hanya 25% (7 siswa) dengan rata-rata 46, dan pada akhir siklus II ketuntasan meningkat lagi menjadi 89% (25 siswa) dengan rata-rata 78. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemanfaatan SDA (Sumber Daya Alam) melalui pembelajaran berbasis kontekstual dapat meningkatkan hasil belajar IPS siswa SD Negeri Paya Pelawi Aceh Timur.
PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN INQUIRY DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PADA SISWA KELAS VI Nur Lita
Al - Azkiya : Jurnal Ilmiah Pendidikan MI/SD Vol 5 No 1 (2020): Al-Azkiya: Jurnal Ilmu Pendidikan MI/SD
Publisher : Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32505/al-azkiya.v5i1.1595

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar IPA siswa kelas VI SD Negeri Alue Nireh Kecamatan Peureulak Timur Kabupaten Aceh Timur dengan menerapkan model pembelajaran Inquiry. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) model Hopkins. Penelitian ini dilakukan secara kolaboratif dengan teman sejawat untuk menciptakan hasil belajar yang lebih baik. Penelitian dilaksanakan selama 2 (dua) siklus dan setiap siklusnya dilakukan 2 (dua) kali pertemuan. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VI yang berjumlah 35 orang. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah, lembar observasi dan tes tertulis. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah diskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa dengan penerapan model pembelajaran Inquiry pada siklus I nilai rata-rata pada tes hasil belajar sebesar 72,00 dengan ketuntasan belajar secara klasikal sebesar (60 %) Pada siklus II mengalami peningkatan hasil belajar yaitu nilai rata-rata siswa sebesar 80,57 dengan ketuntasan belajar secara klasikal mencapai 91,43 %). Dengan demikian disimpulkan bahwa bahwa penerapan model pembelajaran Inquiry melalui tahap stimulasi, perumusan masalah, pengumpulan data, analisis data, verifikasi, dan generalisasi dapat meningkatkan hasil belajar IPA materi hewan dan tumbuhan langka pada siswa kelas VI semester I tahun Pelajaran 2017-2018 di SD Negeri Alue Nireh Kecamatan Peureulak Timur Kabupaten Aceh Timur
PENINGKATAN KETERAMPILAN DRIBBLE DALAM PERMAINAN SEPAK BOLA MELALUI MEDIA AUDIO VISUAL Neni Elpira
Al - Azkiya : Jurnal Ilmiah Pendidikan MI/SD Vol 5 No 1 (2020): Al-Azkiya: Jurnal Ilmu Pendidikan MI/SD
Publisher : Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32505/al-azkiya.v5i1.1597

Abstract

Penelitian tindakan kelas ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan kemampuan gerak dasar dribble dalam permainan sepak bola setelah digunakan media audio visual pada siswa kelas VII.5 SMPN 1 Rantau Selamat semester I Tahun Pelajaran 2018/2019 terutama pada mata pelajaran Penjaskes materi permainan sepak bola. Penelitian ini dilakukan dengan metode penelitian tindakan kelas yang dilakukan sebanyak 2 (dua) siklus. Berdasarkan hasil yang diperoleh selama pelaksanaan penelitian tindakan kelas, dapat di jelaskan bahwa hasil belajar siswa dari mulai kondisi awal hasil belajar siswa masih rendah karena di bawah KKM ≥70 yaitu rata-rata kelas hanya sebesar 59,13 dengan ketuntasan belajar klasikal dari 23 jumlah siswa hanya 6 siswa (26,09 %) yang tuntas. Pada siklus I setelah digunakan media audio visual, nilia rata-rata kelas mengalami peningkatan menjadi 69,13 dengan ketuntasan klasikal sebesar 769,57 % namun hasil tersebut belum mencapai KKM ≥70. Pada siklus II rata-rata kelas kembali meningkat mencapi nilai rata-rata 79,13 dengan ketuntasan klasikal sebesar 91,30 %. Dengan meningkatnya hasil belajar di setiap siklusnya, maka hipotesis tindakan dapat diterima dan dengan demikian maka dapat disimpulkan bahwa penggunaan media audio visual dapat meningkatkan kemampuan gerak dasar dribble dalam permainan sepak bola pada siswa kelas VII.5 SMPN 1 Rantau Selamat.
PENGGUNAAN METODE PRAKTIK DALAM MENINGKATKAN KETERAMPILAN TEKNIK BUDI DAYA TANAMAN OBAT Cut Fatimah
Al - Azkiya : Jurnal Ilmiah Pendidikan MI/SD Vol 5 No 1 (2020): Al-Azkiya: Jurnal Ilmu Pendidikan MI/SD
Publisher : Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32505/al-azkiya.v5i1.1598

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan metode praktik langsung dalam meningkatkan keterampilan siswa pada pembelajaran prakarya aspek budi daya tanaman obat. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Subjek penelitian adalah siswa kelas VII.1 SMP Negeri 1 Rantau Selamat berjumlah 24 siswa. Metode pengumpulan data yang digunakan meliputi observasi, tes, pemahaman, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) penerapan metode praktik langsung pada mata pelajaran Prakarya Aspek Budi Daya Tanaman Obat mempunyai dampak yang baik terhadap aktivitas siswa diantaranya; siswa menjadi lebih aktif dalam kegiatan pembelajaran; siswa terlibat langsung dalam pembelajaran. 2) mata pelajaran prakarya aspek budi daya dengan menerapkan metode praktik langsung dapat meningkatkan keterampilan siswa kelas VII.1 di SMP Negeri 1 Rantau Selamat. Hasil penelitian siklus I menunjukkan hasil praktik dengan prosentase ketuntasan sebesar 79,17 % dengan nilai rata-rata keterampilan sebesar 78,96. Pada hasil tes praktik siklus II menunjukkan penngkatna dengan prosentase ketuntasan mencapai 95,83 % dengan nilai rata-rata keterampilan mencapai 86,88. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penggunaan metode praktik langsung dapat meningkatkan keterampilan teknik budi daya tanaman obat pada siswa kelas VII.1 SMP Negeri 1 Rantau Selamat semester II tahun pelajaran 2017/2018
PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN INQUIRY Martini Martini
Al - Azkiya : Jurnal Ilmiah Pendidikan MI/SD Vol 5 No 1 (2020): Al-Azkiya: Jurnal Ilmu Pendidikan MI/SD
Publisher : Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32505/al-azkiya.v5i1.1599

Abstract

Rendahnya kualitas dan hasil belajar khususnya mata pelajaran Matematika pada siswa Kelas IX.2 di SMP Negeri 1 Rantau Selamat disebabkan model pembelajaran yang selama ini peneliti lakukan masih didominasi metode ceramah. Disamping itu siswa kurang tertarik untuk belajar Matematika. Untuk mengatasi permasalahan di atas, langkah yang perlu dilaksanakan adalah dengan menggunakan model pembelajaran Inquiry. Dalam penerapannya peneliti mencoba pada mata pelajaran Matematika materi Kesebangunan dan Kongruen di Kelas IX.2 Semester I SMP Negeri 1 Rantau Selamat Kecamatan Rantau Selamat Kabupaten Aceh Timur. Subjek dalam penelitian ini berjumlah 24 orang siswa terdiri dari 11 orang laki-laki dan 13 perempuan. Untuk mencapai hasil sesuai dengan apa yang peneliti harapkan maka peneliti melaksanakanya dengan II (dua) siklus. Setiap siklus sebanyak 2 ( dua ) kali pertemuan selama lebih kurang 4 (empat) bulan. Hasil analisis deskripsi mengungkapkan, pada siklus I (satu) nilai rata- rata siswa 70,21 dengan ketuntasan belajar hanya 70,83 %. Sedangkan pada siklus II (dua) nilai rata- rata siswa meningkat menjadi 79,38 dengan ketuntasan belajar mencapai 87,50 % . Kesimpulan dari penelitian ini adalah penggunaan model pembelajaran Inquiry dapat meningkatkan hasil belajar Matematika materi Kesebangunan dan Kongruen pada siswa Kelas IX.2 Semester I di SMP Negeri 1 Rantau Selamat tahun pelajaran 2017/2018.
PENINGKATAN HASIL BELAJAR DESCRIPTIVE TEXT MELALUI MODEL PEMBELAJARAN PICTURE AND PICTURE Risna Junaili
Al - Azkiya : Jurnal Ilmiah Pendidikan MI/SD Vol 5 No 1 (2020): Al-Azkiya: Jurnal Ilmu Pendidikan MI/SD
Publisher : Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32505/al-azkiya.v5i1.1608

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan di SMP Negeri 1 Rantau Selamat Aceh Timur selama 3 bulan pada semester genap tahun pelajaran 2016-2017 yang bertujuan untuk dapat mengoptimalisasikan hasil belajar siswa kelas VII pada materi text descriptive melalui model pembelajaran kooperatif tipe picture and picture. Subjek penelitian adalah seluruh siswa kelas VII yang berjumlah sebanyak 28 orang. Untuk memperoleh data, peneliti menggunakan instrumen atau teknik pengumpulan data berupa butiran soal tes pilihan ganda, isian, lembar observasi dan angket wawancara. Setelah data terkumpul peneliti mengadakan pengolahan dan analisis data dengan cara membandingkan hasil tes dan observasi dari kondisi awal, siklus pertama dan kedua. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan ketuntasan siswa pada siklus pertama menjadi 68% (19 siswa) dengan rata-rata 71 dari kondisi awal yang hanya 25% (7 siswa) dengan rata-rata 46, dan pada akhir siklus II ketuntasan meningkat lagi menjadi 89% (25 siswa) dengan rata-rata 78.
PROBLEM SOLVING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI KONSEP MOL Al Fadhil
Al - Azkiya : Jurnal Ilmiah Pendidikan MI/SD Vol 5 No 1 (2020): Al-Azkiya: Jurnal Ilmu Pendidikan MI/SD
Publisher : Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32505/al-azkiya.v5i1.1609

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar kimia siswa pada materi konsep mol dengan penerapan metode pembelajaran problem solving. Metode penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang secara umum terdiri dari 2 (dua) siklus. Masing-masing siklus terdapat 4 (empat) tahapan yaitu perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Penelitian ini dilaksanakan di kelas X Jurusan Teknik Sepeda Motor 1 SMK Negeri 1 Peureulak yang berjumlah 21 siswa. Penelitian ini difokuskan pada materi konsep mol yang mencakup konversi jumlah mol ke dalam jumlah partikel, jumlah massa, jumlah volume, hipotesis Avogadro, rumus empiris, rumus molekul, kadar zat, dan pereaksi pembatas. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tes, lembar observasi, dan angket siswa. Dari hasil penelitian pada siklus II terjadi peningkatan aktivitas dan hasil belajar siswa dari siklus I yaitu. Pada siklus II, diperoleh rata-rata nilai post test siswa 77,87 dan persentase ketuntasan hasil belajar siswa mencapai 88% siswa mencapai nilai ≥70. Dan dari hasil angket siswa serta hasil observasi terhadap pembelajaran dengan menggunakan metode problem solving terdapat tanggapan yang baik dari siswa. Hal ini membuktikan bahwa pembelajaran dengan menggunakan metode problem solving memberikan dampak yang positif bagi siswa dalam proses belajar mengajar.
ETOS KERJA GURU MELALUI PENGARUH KEPEMIMPINAN KEPALA SEKOLAH SD NEGERI ALUE PUNTI Herana Budi
Al - Azkiya : Jurnal Ilmiah Pendidikan MI/SD Vol 5 No 1 (2020): Al-Azkiya: Jurnal Ilmu Pendidikan MI/SD
Publisher : Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32505/al-azkiya.v5i1.1610

Abstract

Tujuan dari Penelitian Tindakan Sekolah ini adalah mengupayakan peningkatan etos kerja bagi guru SD Negeri Alue Punti melalui kepemimpinan kepala sekolah semester pertama tahun pelajaran 2017-2018 dengan subjek penelitian guru SD Negeri Alue Punti yang berjumlah 18 orang. Metode penelitian yang digunakan dalam penulisan makalah ini adalah metode Penelitian Tindakan Sekolah yang dilaksanakan dalam dua siklus empat kali pertemaun yang terdiri dari 1)perencanaan 2)pelaksanaan 3)pengamatan dan 4)refleksi. Dalam pengumpulan data ini peneliti menggunakan observasi, wawancara dan tehnik angket serta dokumentasi.Dalam tehnik angket peneliti ingin menggali data tentang sebab akibat tidak menjalan etos kerja terhadap kehadiran mengajar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada peningkatan etos kerja guru melalui kepemimpinan kepala sekolah yaitu pada kondisi awal tingkat etos kerja guru dari 18 orang guru hanya 39%, siklus I hanya 67%. Pada siklus II mencapai 100%. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa melalui kepemimpinan kepala sekolah dapat meningkatkan etos kerja guru pada kehadiran mengajar sehingga meningkatnya kreatifitas peserta didik.

Page 10 of 24 | Total Record : 231