cover
Contact Name
Syaipul Ramdhan
Contact Email
sisfotek@stmikglobal.ac.id
Phone
+6287774181374
Journal Mail Official
sisfotek@stmikglobal.ac.id
Editorial Address
Jl. Aria Santika No.43A, Margasari, Kec. Karawaci, Kota Tangerang, Banten 15114
Location
Kota tangerang,
Banten
INDONESIA
Jurnal Sisfotek Global
ISSN : 2088–1762     EISSN : 27213161     DOI : http://.doi.org/10.38101/jsg
Core Subject : Science,
JURNAL SISFOTEK GLOBAL adalah salah satu artikel jurnal nasional yang disampaikan dalam manajemen informasi dan ilmu komputer. Kami mendorong semua ilmuwan yang memiliki keahlian di bidang ini untuk berkontribusi pada jurnal kami. Kami diterima banyak mata pelajaran seperti sistem informasi, pemrosesan gambar, komputasi mobile, kecerdasan buatan, sistem pakar, sistem komputer, dll.
Articles 282 Documents
Perancangan Sistem Infomasi Filling di PT BCA Cabang MH Thamrin Tangerang Sidik, Achmad; Sakuroh, Lilis; Pratiwi, Diana
JURNAL SISFOTEK GLOBAL Vol 7, No 2 (2017): JURNAL SISFOTEK GLOBAL
Publisher : STMIK Bina Sarana Global

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38101/sisfotek.v7i2.156

Abstract

Berkembangnya teknologi informasi dan sistem informasi yang demikian pesat di era sekarang ini telah membuat hampir semua aspek kehidupan tidak dapat terhindar dari penggunaan perangkat komputer. Penggunaan komputer yang umum adalah penggunaan komputer di suatu perusahaan. Salah satu sumber informasi dalam organisasi yang paling berpengaruh keberadaannya adalah arsip atau file. PT BCA bergerak dalam bidang perbankkan, salah satu kegiatan yang berjalan pada PT BCA adalah pengarsipan atau filling berkas. Salah satu pertimbangan PT BCA dalam penggunaan komputer diantaranya dapat tersedianya data yang dapat memberikan informasi yang handal, cepat, akurat, dan tepat waktu. Saat ini sistem pengarsipan atau filling berkas pada PT BCA cabang MH Thamrin Tangerang mulai dari penerimaan, pembuatan, penyimpanan, pendokumentasian, hingga verifikasi surat, semua dilakukan secara konvensional yaitu menggunakan media dokumen berkas berupa penulisan di buku dan penyimpanan dokumen masih hardcopy. Sistem yang berjalan saat ini masih terjadapat beberapa kekurangan yaitu pencarian dokumen membutuhkan waktu yang lama karena harus membuka terlebih dahulu data-data lama dan mencarinya satu persatu,  laporan yang dihasilkan masih terdapat kesalahan karena terjadinya human error, tidak adanya tempat penyimpanan berkas yang aman sehingga dokumen transaksi bisa hilang atau rusak, membutuhkan waktu yang lama mengetahui status berkas yang belum dimonitoring. Berdasarkan permasalahan yang terjadi maka maka perlu diadakan pembangunan sistem informasi filling data berkas masuk dan berkas keluar sehingga permasalahan tersebut dapat diselesaikan. Sistem yang akan dibangun dengan menggunakan bahasa pemograman PHP dan database Mysql.
Perancangan Aplikasi Multimedia Interaktif Untuk Pembelajaran Ilmu Tajwid Pada Pondok Pesantren Al-Mansyuriyah Juharna, Juharna; Krisnadewi, Silvia; Firdaus, Ahmad Fahmi
JURNAL SISFOTEK GLOBAL Vol 6, No 2 (2016): JURNAL SISFOTEK GLOBAL
Publisher : STMIK Bina Sarana Global

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38101/sisfotek.v6i2.123

Abstract

Pengenalan tajwid selalu dimasukkan dalam subjek pendidikan Islam. Saat ini banyak generasi anak-anak yang tidak memiliki pengetahuan dan pemahaman tentang Tajwid. Mereka tidak tertarik membaca buku, mereka lebih bersemangat dan tertarik banyak hal tentang permainan atau hiburan. Dengan diperkenalkannya pembelajaran aplikasi media dari tajwid memperoleh banyak manfaat adalah untuk memberikan bentuk baru pembelajaran yang tidak mudah bosan untuk mempelajari ilmu-ilmu islam, terutama Tajwid. Oleh karena itu, penulis membuat media pembelajaran untuk membantu anak-anak untuk mengenal tajwid berdasarkan 2D multimedia dengan adobe flash CS3 Professional, yang bertujuan untuk menarik minat anak-anak untuk ingin belajar tentang tajwid. Arti dari pembuatan aplikasi media pembelajaran adalah untuk menyediakan suatu bentuk belajar ilmu islam, terutama tajwid dengan media interaktif sehingga anak-anak tidak mudah bosan. Proses pembuatan aplikasi media pembelajaran mulai dari pra produksi, merancang ide witd, konsep, dan mendapatkan banyak referensi. Dari itu semua bersama-sama ke sebuah appliaction interisting. Anak-anak cukup klik pada salah tajwid untuk memilih dan mereka bisa mendapatkan informasi dan contoh masing-masing tajwid. Media pembelajaran aplikasi berbasis di media digital yang beroperasi pada komputer atau laptop. Sehingga dapat membantu memperluas membuat tajwid SMP, dan bahkan masyarakat umum untuk lebih tertarik untuk mengetahui Tajwid.
Pengembangan Aplikasi Tuntunan Salat Menggunakan Augmented Reality Berbasis Android Ramdhan, Syaipul; Siregar, Shanti Ria Serepia; Itarini, Dewi
JURNAL SISFOTEK GLOBAL Vol 10, No 1 (2020): JURNAL SISFOTEK GLOBAL
Publisher : STMIK Bina Sarana Global

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38101/sisfotek.v10i1.278

Abstract

Abstrak— Salat merupakan ibadah umat islam kepada Tuhan yang Maha Esa dan rukun islam yang kedua. Di dalam Islam salat memiliki kedudukan yang tinggi. Salat adalah tiang agama para umat islam. Salat merupakan media komunikasi antar manusia dengan Allah SWT,  Sering kali sebagian umat Islam melupakan kewajibannya di antaranya yaitu salat, atau terkadang mengetahui tentang kewajiban tapi tidak mengerti terhadap apa yang dilakukan, pendidikan mengenai salat pada umumnya diajarkan melalui metode yang konvesional misalnya di sekolah dibimbing oleh guru dan di rumah dibimbing oleh orang tua. Penggunaan smartphone pada saat ini sudah sering digunakan untuk melakukan kegiatan dalam kehidupan sehari-hari yaitu kegiatan tuntunan gerakan salat.
Perancangan Sistem Pendukung Keputusan Pemberhentian Karyawan Harian Lepas (Studi Kasus di CV Mitra Abadi Jaya Tangerang) Siregar, Shanti Ria Serepia; Prabowati, Diana Putri
JURNAL SISFOTEK GLOBAL Vol 5, No 2 (2015): JURNAL SISFOTEK GLOBAL
Publisher : STMIK Bina Sarana Global

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38101/sisfotek.v5i2.90

Abstract

CV Mitra Abadi Jaya Tangerang merupakan perusahaan yang bergerak dibidang packaging yang bekerjasama dengan PT DAJK. Kerja sama tersebut meliputi merangkai dan lem, atau dengan kata lain sebagai assembling. Saat ini CV Mitra Abadi Jaya Tangerang belum memiliki kriteria serta pembobotan yang sesuai untuk proses pemberhentian karyawan harian lepas/pemutusan hubungan kerja sehingga akan menyulitkan pihak CV Mitra Abadi Jaya Tangerang untuk memberikan keputusan mengenai karyawan yang pantas diberhentikan kerja dan mana karyawan yang pantas untuk tetap bekerja. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode perhitungan SAW (Simple Additive Weighting). Metode rancangan yang digunakan adalah UML (Unified Modelling Language) yang menggambarkan rancangan sistem. Sehingga Proses pengambilan keputusan dalam menentukan pemberhentian karyawan menjadi lebih mudah, cepat dan akurat.
Sistem Pendukung Keputusan Pegelolaan Kinerja Karyawan Menggunakan Metode Fuzzy Logic Berbasis Web Julianti, Ramaddan; Setiawan, Ayat; Prasetya, Rahmat Dwi
JURNAL SISFOTEK GLOBAL Vol 6, No 1 (2016): JURNAL SISFOTEK GLOBAL
Publisher : STMIK Bina Sarana Global

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38101/sisfotek.v6i1.225

Abstract

Penilaian kinerja karyawan berguna bagi perusahaan untuk menetapkan tindakan kebijaksanaan selanjutnya. Seperti pada PT Sung Shim International, penilaian kinerja karyawan berarti bawahan mendapat perhatian dari atasannya sehingga mendorong semangat karyawan untuk bekerja. Tindak lanjut dari penilaian kinerja dimungkinkan karyawan dipromosikan, dan atau balas jasanya dinaikkan. Penilaian kinerja digunakan untuk mengevaluasi hasil kerja seluruh karyawan secara kuantitatif dan kuailtatif dengan menggunakan kriteria komitmen yang dinilai disiplin, loyalitas, komunikasi, absensi, dan tanggung jawab. Banyaknya kriteria yang digunakan dalam proses penilaian kinerja karyawan menyulitkan pihak manajemen untuk memberi bobot setiap kriteria. Oleh karena itu dibutuhkan suatu sistem pendukung keputusan (SPK) yang akan memudahkan perusahaan dalam menghitung hasil penilaian untuk menentukan karyawan terbaik, dibutuhkan juga suatu metode yang tepat dalam perhitungan sistem tersebut seperti fuzzy logic. Metode ini sering di gunakan dalam perhitungan sistem pendukung keputusan, karna metode fuzzy logic dapat menghitung banyaknya kriteria yang di gunakan dalam penilaian. Perkembangan telekomunikasi dan informatika (telematika) yang sangat cepat telah menjadi pendukung utama untuk memperoleh informasi dengan cara yang mudah dan cepat, yaitu proses yang menggunakan teknologi internet melalui web (website), kelebihan menggunakan web sebagai media informasi itu antara lain dapat menghemat biaya dalam penyampaiannya dan juga inovatif dalam penampilan sehigga user tertarik dalam menggunakan web. Hasil yang akan didapat oleh perusahaan akan lebih maksimal, karena dengan sistem pendukung keputusan yang didukung dengan metote fuzzy logic akan menghasilkan perhitungan yang akurat.
Rancang Bangun Sistem Informasi E-Learning Berbasis Web di SMK Negeri 1 Tangerang Fuad, Hilmi; Hakim, Zainul; Panchadria, Pramana Anwas
JURNAL SISFOTEK GLOBAL Vol 3, No 1 (2013): JURNAL SISFOTEK GLOBAL
Publisher : STMIK Bina Sarana Global

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38101/sisfotek.v3i1.16

Abstract

Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi memiliki andil yang sangat besar dalam pembentukan dan kemajuan kualitas dunia pendidikan. Seiring perkembangan tersebut, metode pembelajaran juga mengalami perubahan. Elearning merupakan sebuah inovasi perkembangan teknologi informasi di dunia pendidikan. Berdasarkan hal tersebut, dilakukan penelitian untuk membuat sebuah Sistem Informasi Elearning berbasis web pada SMK Negeri 1 Tangerang, untuk mendukung proses pembelajaran agar lebih optimal.  Sistem Informasi ini dibuat menggunakan bahasa pemrograman PHP dan database MySQL. Untuk webserver menggunakan XAMPP. Dalam perancangan sistem ini, digunakan metode perancangan sistem berbasis objek yaitu metode prototype dan tool UML. Metode prototype dapat digunakan untuk menyambungkan ketidakpahaman pemakai mengenai hal teknis dan memperjelas spesifikasi kebutuhan yang diinginkan pemakai kepada pengembang perangkat lunak. Dengan adanya sistem informasi ini akan menciptakan proses pembelajaran yang terorganisir, memudahkan dalam pengaksesan dan pencarian data serta penyampaian informasi.
Implementasi Global Positioning System (GPS) dan Location Based Service (LSB) pada Sistem Informasi Kereta Api untuk Wilayah Jabodetabe Alfeno, Sandro; Devi, Ririn Eka Cipta
JURNAL SISFOTEK GLOBAL Vol 7, No 2 (2017): JURNAL SISFOTEK GLOBAL
Publisher : STMIK Bina Sarana Global

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38101/sisfotek.v7i2.146

Abstract

Kereta api adalah tranportasi umum yang sering digunakan oleh masyarakat Indonesia. Khusus untuk Jabodetabek sendiri, telah melayani 72 stasiun dengan jengkauan rute 184,5 km. Dibutuhkan informasi mengenai kereta api baik itu stasiun maupun kereta. Saat ini, smartphone sudah menyediakan perangkat Global Positioning System (GPS) yang dapat membantu pengguna menentukan posisinya. LocationBased Service (LBS) memanfaatkan teknologi GPS dalam pengaplikasiannya juga dapat menentukan posisi tempat-tempat tertentu. Dalam membangun rancangan aplikasi ini terdapat tiga tahapan penelitian yaitu, tahapan perencanaan, tahapan analisis, dan tahapan perancangan aplikasi. Hasil penelitian ini adalah sebuah rancangan aplikasi sistem informasi kereta api di Jabodetabek yang dapat digunakan oleh pengguna untuk mengetahui informasi perjalanan kereta api. Aplikasi ini terintegrasi dengan layanan Google Map dalam penentuan jalur antara user dengan suatu tempat dan untuk menampilkan lokasi, informasi dan petunjuk tentang stasiun dan kereta.
DEVELOPING WEB-BASED MEDIA TO PROMOTE STUDENTS 'INITIAL CRAFTS Amalia, Tina; Hanavi, Ivan; Sastrawijaya, Yuliatri; Jarudin, Jarudin
JURNAL SISFOTEK GLOBAL Vol 11, No 1 (2021): JURNAL SISFOTEK GLOBAL
Publisher : STMIK Bina Sarana Global

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38101/sisfotek.v11i1.345

Abstract

Training entrepreneurs is very important to equip students' skills in community life. The students' products in this aspect of handicrafts have been promoted by displaying them in glass cabinets.. Some works are sold directly by students to friends who are interested in buying handicraft products produced. Works that have long been displayed in glass cabinets are usually discarded and replaced by students' work the following year. This is unfortunate because there is no media promotion of students' handicrafts, the purpose of this research is to develop web-based promotional media to promote students' pre-work handicrafts. The method used in this research is by kuantitativ research and development approach. The instrument used kuesioane with a scale of five options liker. Involving 60 participants in product trials divided into two groups, three expert teams for product validation and 57 participants for product trials. The results of the study based on the validation team that the media is feasible to be used as a means of promotion of student handicraft products, while the results of the trial that web-based media is effective to promote the results of student pre-work handicrafts. Kesimpulnya that the products produced can be used as a means of conveying information to the wider community both nationally and globally indefinitely. The implication of this study is to facilitate marketing regardless of the level of the economy in all directions.
Sistem Pakar Menentukan Gen Anakan pada Lovebird Ariawan, Jesa; B.W, Edy Tekat; Alfahmi, Novryan
JURNAL SISFOTEK GLOBAL Vol 6, No 2 (2016): JURNAL SISFOTEK GLOBAL
Publisher : STMIK Bina Sarana Global

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38101/sisfotek.v6i2.114

Abstract

Lovebird adalah sejenis burung kicau yang sedang digemari masyarakat kini, selain suaranya yang merdu serta beragam jenis warna bulunya yang sangat indah. Tidak sedikit peternak yang ingin mencoba untuk membudidayakan burung jenis ini, tetapi dari beberapa peternak tersebut tidak banyak yang memahami jenis warna anakan apa yang akan keluar jika sepasang indukan dikawinkan. Maka dari itu dibuatlah Sistem Pakar Menentukan Gen Anakan pada Lovebird. Sistem pakar menentukan gen anakan pada lovebird ini dirancang dengan menggunakan aplikasi berbasis web. Sedangkan dalam melakukan perancangan sistem penulis menggunakan metode perancangan basis data secara struktural dengan Unified Modeling Language (UML). Dengan adanya sistem pakar ini, para peternak dapat memperkirakan jenis warna anakan lovebird yang dilakukan pada persilangan dua jenis warna indukan yang berbeda dan tentu saja hasil prosentase yang kemungkinan terjadi akan ditampilkan juga di dalam sistem pakar ini.
Sistem Pakar Pendeteksi Penyakit Diabetes Mellitus Menggunakan Algoritma Fuzzy Logic Takagi Sugeno Kang Tullah, Rahmat; Mustafa, Siti Maisaroh; Rochim, Abdul
JURNAL SISFOTEK GLOBAL Vol 9, No 2 (2019): JURNAL SISFOTEK GLOBAL
Publisher : STMIK Bina Sarana Global

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38101/sisfotek.v9i2.255

Abstract

Penyakit Diabetes Mellitus adalah salah satu penyakit yang menyebabkan kematian tertinggi di Dunia . peningkatan nya dari tiap tahun kian tinggi penderita penyakit diabetes mellitus ini . Tidak sehatnya gaya hidup adalah penyebab nya dan keterlambatan mendeteksi gejala-gejalanya. Hal penyebabnya karena seringkali seseorang  tidak disadari bahwa dirinya menderita penyakit Diabetes Mellitus. Berdasarkan kondisi inilah, peneliti merancang sebuah aplikasi menggunakan Sistem Pakar metode Fuzzy Logic Sugeno, untuk membantu mendeteksi penyakit yang beresiko tinggi ini. Variabel-variabel untuk  mendiagnosis penyakit tersebut adalah himpunan fuzzy. Himpunan fuzzy  dengan Metode Sugeno akan diproses sehingga menghasilkan suatu keputusan. Perancangan aplikasi menggunakan database MySQL  dan bahasa pemrograman PHP. Alikasi pendeteksi penyakit diabetes mellitus berbasis web ini bisa digunakan sebagai tools.