cover
Contact Name
Syahri Ramadoan
Contact Email
ramadoan.rabaloud88@gmail.com
Phone
+6282339540665
Journal Mail Official
ramadoan.rabaloud88@gmail.com
Editorial Address
Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Politik Jl. Piere tendean Kel. Mande Kec. Raba Kota Bima
Location
Kab. bima,
Nusa tenggara barat
INDONESIA
Jurnal Administrasi Negara
ISSN : 20851804     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Humanities,
Jurnal Ilmu Administrasi Negara memuat artikel/hasil penelitian yang berkenaan dengan kajian bidang Ilmu Administrasi Negara. Fokus pada Isu-Isu Kebijakan dan Manajemen Publik, Anggaran Sektor Publik, Kepemimpinan, Pemberdayaan Masyarakat dan Manajemen Sumber Daya Manusia Sektor Publik. Diterbitkan oleh Program Studi Ilmu Administrasi Negara Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Politik Mbojo. diterbitkan dua kali dalam setahun pada bulan Juni dan Desember.
Articles 56 Documents
STRATEGI PEMASARAN PRODUK USAHA JAJANAN TRADISIONAL KAROTO SAHE DI DESA SORO KECAMATAN KEMPO KABUPATEN DOMPU Ika Mulyati; Firman ,; Nurfarhati ,; Sahrul ,
Jurnal Ilmiah Administrasi Negara Vol 17, No 1 (2020): Jurnal Ilmiah Administrasi Negara
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Politik Mbojo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan ; Penelitian ini untuk mengetahui Strategi Pemasaran Produk Usaha Jajanan Tradisional Karoto Sahe Di Desa Soro Kecamatan Kempo Kabupaten Dompu, Metode: Jenis penelitian yaitu diskriptif kualitatif, dengan teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu pengamatan (observasi)  wawancara (interviuw), dan dokumentasi. Informan dalam penelitian ini adalah : keempat para pelaku usaha jajanan tradisional Karoto Sahe. Teknik analisis data secara deskriptif kualitatif, Hasil dan diskusi : bahwa Strategi Pemasaran Produk Usaha Jajanan Tradisional Karoto Sahe Di Desa Soro Kecamatan Kempo Kabupaten Dompu, terdiri dari beberapa strategi yaitu strategi produk,strategi harga, strategi promosi dan strategi tempat.Kata Kunci: Strategi Pemasaran; Jajanan Tradisional; Kabupaten Dompu.
PENGEMBANGAN MODEL BIOGAS RUMAHAN UNTUK MEREDUKSI SAMPAH (LIMBAH) TERNAK DI DESA KANANGA KECAMATAN BOLO KABUPATEN BIMA Jasman ,; Arif Budiman; Adyan Reza Syahputra
Jurnal Ilmiah Administrasi Negara Vol 16, No 2 (2019): Jurnal Ilmiah Administrasi Negara
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Politik Mbojo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah: 1). Mengetahui perilaku reduksi  sampah limbah ternak  Masyarakat Desa Kananga Kecamatan Bolo  Kabupaten Bima selama ini.  2). Mengetahui   respon  masyarakat di Desa Kananga Kecamatan Bolo Kabupaten Bima ketika memperkenalkan teknologi biogas.; 3). Mengetahui prototype Reactor biogas skala rumahan yang efisiean dan efektif sehingga terjangkau pada masyarakat Desa Kananga Kecamatan Bolo Kabupaten Bima.  Populasi  dalam penelitian ini adalah Penduduk yang berdomisili di Desa Kananga Kecamatan Bolo Kabupaten Bima.  Dalam pengumpulan data, menggunakan cara Observasi, wawancara berstruktur, kuisioner dan studi kepustakaan. Setelah diperoleh data akan dianalisis dengan analisis deskriptif kualitatif,  Fishbone diagram dan pareto diagran,  serta  analisis skala persepsi. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa masyarakat masih mereduksi limbah kotoran ternak terutama sapi menggunakan pendekatan tradisional  yaitu di buang di sungai, di tanah lapang bahkan dipinggir jalan desa. Namun setelah diwawancara secara terstruktur masyarakat menunjukkan antusiasme terhadap cara pengolahan biogas dari bahan baku kotoran sapi dengan model digester biogas mini yang di coba dan menghasilkan api untuk keperluan memasak. Walaupun masih ada penyempurnaan dalam beberapa hal dari digester yang dibuat namun masyarakat sudah meminta untuk di buatkan dan dicoba dirumah masing-masing.Kata Kunci : Reduksi, Bigester Biogas, Biogas
IMPLEMENTASI PROGRAM PENGEMBANGAN USAHA GARAM RAKYAT (PUGAR) DI KECAMATAN PALIBELO KABUPATEN BIMA TAHUN 2020 Chaerunas ,; Syahri Ramadoan; Firman ,
Jurnal Ilmiah Administrasi Negara Vol 19, No 1 (2022): Jurnal Ilmiah Administrasi Negara
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Politik Mbojo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan: untuk mengetahui implementasi program PUGaR di Kecamatan Palibelo Kabupaten Bima Tahun 2020. Penelitian ini menggunakan jenis kualitatif deskripsif. Penentuan informan penelitian ditetapkan dengan cara menggunakan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini menggunakan Teknik Observasi, Wawancara dan Dokumnetasi. Berdasarkan hasil penelitian 1). Sasaran dan standar program sudah tepat sesuai dengan pedoman teknis PUGaR tahun 2020 yaitu kelompok tani garam yang mempunyai luas lahan tambak minimal 15 Ha; 2) Sumber daya implementasi sudah cukup memadai, dimana implementor sudah terlatih dan jumlah dana cukup memadai; 3) Komunikasi badan pelaksana yaitu Dinas Kelautan dan Perikanan sebagai implementor dengan pihak yang terkait dalam program PUGaR berjalan dengan baik; 4) Karakteristik badan pelaksana, implementor selalu melakukan koordinasi dan konsultasi dengan sesama agen pelaksana yaitu Camat, KUPTD Kelautan dan Perikanan Kecamatan, Kepala Desa, Tenaga Teknis Program dan Penyuluh Kelautan dan Perikanan Kecamatan; 5) Disposisi Implementor sangat respositif dan demokratis terhadap petambak garam; 6) Lingkungan Sosial, Ekonomi dan Politik mempengaruhi implementasi program PUGaR di Kecamatan Palibelo Kabupaten Bima Tahun 2020. Kata Kunci : Implementasi, Program PUGaR
Strategi Preventif Dalam Penanggulangan Kenakalan Remaja Kelurahan Manggemaci Kecamatan Mpunda Kota Bima Syahri Ramadoan; Fiirman; Sahrul
Jurnal Ilmiah Administrasi Negara Vol. 19 No. 2 (2022): Jurnal Ilmiah Administrasi Negara
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Politik Mbojo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini untuk melihat Strategi Preventif Dalam Penanggulangan Kenakalan Remaja Kelurahan Manggemaci Kecamatan Mpunda Kota Bima. Penelitian ini dilakukan Kelurahan Manggemaci Kecamatan Mpunda Kota Bima. dengan alasan bahwa tingkat kenakalan remaja di kelurahan Manggemaci cukup tinggi. Informan dalam penelitian ini dipilih secara purposive, dimana informan yang dipilih merupakan pihak yang dianggap paling mengetahui dan memahami tentang permasalahan dalam penelitian ini. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, dengan jenis penelitian deskriptif. Penelitian ini memerlukan data primer dan data sekunder. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis interaktif. Proses mengumpulkan dan menyusun secara baik data-data yang didapatkan melalui observasi, wawancara dan dokumenter serta berbagai bahan lain yang tentunya berkaitan penelitian. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa Strategi Preventif Dalam Penanggulangan Kenakalan Remaja Kelurahan Manggemaci Kecamatan Mpunda Kota Bima, pada dasarnya cukup intensif dilakukan oleh Pemerintah Kelurahan, Remaja Masjid maupun melalui Karang Taruna baik dalam bentuk kegiatan kerohanian, kegiatan dalam meningkatkan keterampilan dan kegiatan olahraga. Keyword ; Kenakalan Remaja, Strategi Preventif.
ANALISIS ORGANISASI PEMBERDAYAAN DAN KESEJAHTERAAN KELUARGA (PKK) DI KECAMATAN MANDAU KABUPATEN BENGKALIS UNTUK MENINGKATKAN EKONOMI MASYARAKAT Suryani Barimbing; Yunisa Oktavia
Jurnal Ilmiah Administrasi Negara Vol. 19 No. 1 (2022): Jurnal Ilmiah Administrasi Negara
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Politik Mbojo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pendekatan yang dilakukan dalam melaksanakan Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) yaitu agar dapat memajukan organisasi pemberdayaan perempuan (PKK). Metode yang digunakan didalam penulisan analisis organisasi organisasi PKK ini adalah menggunakan metode deskriptif ataupun menggunakan metode studi literatur. Hasil yang didapat dari analisis organisasi yang diperoleh bahwa secara keseluruhan organisasi PKK tentunya dapat meningkatkan khususnya pemberdayaan perempuan yang bisa dikatakan baik dan juga dapat memberikan dampak yang positif didalam hal melaksanakan suatu kegiatan yang tentunya bisa meningkatkan ekonomi masyarakat itu sendiri. Analisis organisasi ini tentunya dapat dilihat dari bagaimana cara merancang pelaksana Tim PKK dalam mengikut-sertakan masyarakata dalam berpartisipasi serta mendapat sokongan dimasyarakat khususnya didalam pemberdayaan perempuan yang bisa dilakukan dengan beberapa tingkatan. Kata Kunci : Strategi, Pemberdayaan Kesejahteraan Perempuan (PKK)
Peningkatan Kapasitas Perangkat Desa Dalam Pelaksanaan Kinerja Di Pakan Rabaa Tengah Kabupaten Solok Selatan Leo Rianto Syahputra; Syamsir
Jurnal Ilmiah Administrasi Negara Vol. 19 No. 2 (2022): Jurnal Ilmiah Administrasi Negara
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Politik Mbojo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pemerintah memberlakukan UU Desa. Hukum adalah angin segar bagi desa, karena memungkinkannya untuk mengelola kebutuhannya sendiri. Untuk membantu implementasi UU tersebut, pemerintah menyalurkan dana, khususnya Dana Desa sebesar 1 miliar dolar AS per desa. Tak terkecuali desa-desa di Provinsi Sumatera Barat, yang dijuluki "nagari". Efektivitas Pemerintah Nagari dalam mengelola Dana Desa sangat disegani, khususnya Wali Nagari, istilah lain untuk Kepala Desa, yang dibantu oleh aparatur Nagari, antara lain Sekretaris Nagari, Kepala Bagian, Kepala Urusan, dan Kepala Desa/Jorong. Peningkatan kapasitas aparatur nagari dilakukan untuk memastikan pemahaman tentang bagaimana tugas pokok dan fungsi dilaksanakan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengkaji efektivitas Peningkatan Kapasitas Peralatan Nagari dalam meningkatkan kinerja. Ini adalah studi kualitatif yang akan merinci proses pengembangan kapasitas untuk seluruh aparatur Rabaa Feed Nagari Tengah. Menyusul pelaksanaan berbagai metode peningkatan kapasitas, termasuk pengajaran di kelas, pendampingan dan bimbingan dari instansi terkait, serta bimbingan dan fasilitasi oleh Tenaga Pendamping Profesi Kementerian Desa, aparatur Rabaa Nagari Pakan Pusat telah mampu melaksanakan semua tahapan pelaksanaan pemerintahan. Kata Kunci : Peningkatan Kapasitas, Perangkat Desa, Kinerja