Articles
163 Documents
Pengaruh Kepuasan Kerja Dan Komitmen Organisasi Terhadap Kinerja Karyawan (Studi Kasus Pekerja Produksi Air Mineral Ampo Bagian Cup Di Cv Lisa Jaya Mandiri Food)
Alifian Nugraha;
Istiqomah Istiqomah
Majalah Ilmiah DIAN ILMU Vol 19, No 1 (2019): MAJALAH ILMIAH "DIAN ILMU" OKTOBER 2019
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi (STIA) Pembangunan Jember
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (438.014 KB)
|
DOI: 10.37849/midi.v19i1.163
Manajeman Sumber Daya Manusia (MSDM) berfungsi untuk meningkatkan kinerja karyawan. Peningkatan kinerja karyawan salah satunya bisa dilihat dari tingkat kepuasan kerja dan komitmen organisasi. tingginya kepuasan kerja dan komitmen organisasi diharapkan bisa meningkatkan kinerja karyawan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh antara variabel kepuasan kerja dan komitmen orgaisasi baik secara simultan dan pengaruh kepuasan kerja dan komitmen organisasi secara parsial terhadap kinerja. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan tipe penelitian yang digunakan adalah penelitian Eksplanatory Research (penelitian penjelasan) dengan menggunakan kuesioner. Penelitian ini dilakukan di CV Lisa Jaya Mandiri Food di Desa Dukuh Mencek Kecamatan Sukorambi Kabupaten Jember. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah karyawan CV Lisa Jaya Mandiri Food bagian cup yang berjumlah 35 orang. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan metode sampel jenuh dengan menjadikan seluruh anggota populasi sebagai sampel. Pada penelitian ini analisis data yang digunakan yaitu analisis deskriptif dan analisis inferensial yang terdiri dari uji asumsi klasik dan analisis regresi linier berganda dengan bantuan aplikasi IBM SPSS 22. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan kepuasan kerja dan komitmen organisasi berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Secara parsial kepuasan kerja dan komitmen organisasi berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan.
HUBUNGAN KOMUNIKASI TERHADAP PRESTASI KERJA BAWAHAN
Nungky Viana Feranita
Majalah Ilmiah DIAN ILMU Vol 13, No 1 (2013): MAJALAH ILMIAH "DIAN ILMU" OKTOBER 2013
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi (STIA) Pembangunan Jember
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (513.946 KB)
|
DOI: 10.37849/midi.v13i1.33
Hakikat yang terkandung dalam setiap kehidupan adalah perubahan dan pertumbuhan yang terjadi secara terus menerus tanpa akhir. Dalam suatu masyarakat dimana perubahan masyarakat sedang melanda dengan moderrnniisasi dan globalisasi sebagai proses dan gejala nyata komunikasi makin sukar khususnya karena proses komunikasi bukan saja merupakan proses yang mendatar (penyebaran luas) akan tetapi merupakan suatu proses vertikal juga. Ditinjau dari pihak komunikasi, maka komunikasi sangat menbungungkan karena terlalu banyak rangasangan yang ditujukan kepada orang yang merayu simpati serta dukungannya . Semua ini terjadi dalam situasi, dimana komunikasi sendiri belum mempunyai pegangan (nilai–nilai) baru tentang masyarakat modern serta bagaimna mengatasi masalah–masalahnya . Karena itu maka komunikasi pembangunan berarti meminta keputusan dari para anggota – anggota masyarakat yang sebenarnya belum mempunyai landasan tentang apa yang harus diputskan dan mengubah sikapa dan tindakannya demi perwujudan tujuan perkembangan nasional.
PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN HARGA TERHADAP MINAT BELI PELANGGAN PADA PERUSAHAAN MEBEL UD. LUMINTU TEGALSARI - AMBULU
Kaskojo Adi;
Fitriani Oktarina
Majalah Ilmiah DIAN ILMU Vol 16, No 1 (2016): MAJALAH ILMIAH "DIAN ILMU" OKTOBER 2016
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi (STIA) Pembangunan Jember
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (288.18 KB)
|
DOI: 10.37849/midi.v16i1.63
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas produk dan harga terhadap minat beli pelanggan secara simultan dan parsial. Populasi pada penelitian ini sebanyak 125 responden dan sampel yang diteliti sebanyak 96 responden. Teknik yang digunakan adalah purposive sampling. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan kualitas produk dan harga berpengaruh secara signifikan terhadap minat beli pelanggan dengan nilai F sebesar 30,674 dan nilai signifikan 0,000a. Secara parsial kualitas produk berpengaruh secara signifikan terhadap minat beli pelanggan dengan t sebesar 2,685 dan nilai signifikan 0,009. Sedangkan harga berpengaruh secara signifikan terhadap minat beli pelanggan dengan t 4,953 dan nilai signifikan 0,000.
KARAKTERISTIK WIRAUSAHAWAN SUKSES
Koko Denik Wahyudi
Majalah Ilmiah DIAN ILMU Vol 12, No 1 (2012): MAJALAH ILMIAH "DIAN ILMU" OKTOBER 2012
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi (STIA) Pembangunan Jember
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (432.971 KB)
|
DOI: 10.37849/midi.v12i1.21
Setiap orang mempunyai harapan yang besar untuk meraih kesuksesan dalam menjalankan usahanya. Banyak cara dapat ditempuh untuk meraih kesuksesan tersebut mulai dari memilih jenis usaha, lokasi strategis, modal yang besar, serta berbagai strategi yang lain. Salah satu jenis usaha yang banyak dilaksanakan kususnya untuk para wirausahawan yang mempunyai keterbatasan modal adalah dalam bidang kuliner. Tidak heran jika dalam beberapa tahun terahir banyak sekali usaha – usaha kaki lima yang berdiri. Salah satu usaha kuliner yang berhasil meraih kesuksesan adalah usaha pecel lele “Lela” yang dikelola oleh rangga umara. Usaha ini bias dikatakan sukses karena selain berhasil mempertahankan usahanya juga berhasil membuka cabang di beberapa daerah bahkan sampai di luar negeri melalui system waralaba.
PENGARUH EKUITAS MEREK TERHADAP PEMBELIAN PRODUK MIE INSTAN MEREK INDOMIE
Achadyah Prabawati;
Fitrianingsih Fitrianingsih
Majalah Ilmiah DIAN ILMU Vol 15, No 2 (2016): MAJALAH ILMIAH "DIAN ILMU" APRIL 2016
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi (STIA) Pembangunan Jember
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (286.953 KB)
|
DOI: 10.37849/midi.v15i2.54
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh ekuitas merek yang meliputi kesadaran merek, asosiasi merek, persepsi kualitas, dan loyalitas merek terhadap keputusan pembelian mie instan merek indomie baik secara simultan maupun parsial. Metode analisis data menggunakan uji validitas dan uji reliabilitas, uji asumsi klasik, serta analisis regresi berganda. Sementara uji hipotesis menggunakan uji F untuk uji hipotesis secara simultan, dan uji t untuk uji secara parsial. Pengerjaannya dilakukan dengan menggunakan SPSS 18. Penelitian ini menggunakan 100 responden sebagai sampel penelitian. Hasil analisis data dengan metode analisis regresi linier berganda menunjukkan bahwa keputusan pembelian = 7,400 + 0,600X1 + 0,676X2 + 0,730X3 + 0,561X4. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekuitas merek yang meliputi kesadaran merek, asosiasi merek, persepsi kualitas, dan loyalitas merek baik secara simultan maupun parsial berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian produk mie instan merek indomie di Kabupaten Jember.
Pengaruh Lingkungan Kerja Dan Gaya Kepemimpinan Terhadap Kinerja Karyawan Pada Perusahaan Cuci Sarang Burung Walet Mangli Jaya
Alifian Nugraha;
Winarti Ningsih
Majalah Ilmiah DIAN ILMU Vol 18, No 1 (2018): MAJALAH ILMIAH "DIAN ILMU" OKTOBER 2018
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi (STIA) Pembangunan Jember
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (684.514 KB)
|
DOI: 10.37849/midi.v18i1.105
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh lingkungan kerja dan gaya kepemimpinan terhadap kinerja karyawan pada perusahaan cuci sarang burung walet Mangli Jaya. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yaitu suatu bentuk pengumpulan data yang bertujuan menggambarkan dan menekankan analisisnya pada data data numerik atau angka guna menguraikan suatu keadaan atau masalah dari objek yang diteliti. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan Perusahaan Cuci Sarang Burung Walet Mangli Jaya kec. Kaliwates Jember yang berjumlah 31 orang. Mengingat jumlah populasi yang tersedia dalam penelitian ini kecil, maka penelitian ini mengobservasi semua anggota jadi semua populasi dijadikan sampel penelitian. Berdasarkan masalah yang timbul, tujuan penelitian, dan hasil analisis, maka dapat diambil kesimpulan sebagai berikut: Koefisien determinasi dinyatakan nilai Adjusted R Square adalah 0,704 atau 70,4%. Regresi berganda dengan persamaan Y= 3,967+0,136X1+0,080X2+0,704 artinya tanpa dipengaruhi apapun maka kinerja karyawan mempunyai nilai konstanta positif sebesar 3,967. Dengan peningkatan satu variabel X1 maka akan meningkatkan kinerja karyawan sebesar 0,136 satuan. Dengan peningkatan satu variabel X2 maka akan meningkatkan kinerja karyawan sebesar 0,080 satuan. Uji secara simultan lingkungan kerja dan gaya kepemimpinan berpengaruh terhadap kinerja karyawan di Perusahaan Cuci Sarang Burung Walet Mangli Jaya kec. Kaliwates Jember. Uji secara parsial hanya satu variabel yang berpengaruh terhadap kinerja karyawan, yaitu variabel gaya kepemimpinan.
ANALISIS PERBANDINGAN PERSEPSI KONSUMEN MINIMARKET INDOMARET DENGAN ALFAMART DI PASAR JENGGAWAH KECAMATAN JENGGAWAH KABUPATEN JEMBER
Ida Mustikawati;
Dody Prihatin Setia Budi;
Siti Salisatul Khoiriyatun Nisak
Majalah Ilmiah DIAN ILMU Vol 11, No 2 (2012): MAJALAH ILMIAH "DIAN ILMU" APRIL 2012
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi (STIA) Pembangunan Jember
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (320.205 KB)
|
DOI: 10.37849/midi.v11i2.13
Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui adakah perbedaan persepsi konsumen Indomaret dan Alfamart yang mempengaruhi keputusan pembelian konsumen dan untuk mengetahui seberapa besar tingkat perbandingan persepsi konsumen Indomaret dan Alfamart di Pasar Jenggawah Kecamatan Jenggawah Kabupaten Jember.Jenis penelitian yang digunakan oleh peneliti adalah jenis penelitian kuantitatif. Lokasi penelitian yaitu di Alfamart dan Indomaret Cabang Jenggawah II yang berlokasi di pasar Jenggawah Kabupaten Jember. Dalam penelitian ini populasi yang digunakan adalah seluruh pelanggan Alfamart dan Indomaret yang melakukan sebuah transaksi pada bulan Juli-Desember 2010 yaitu sebanyak 12.775. Sedangkan untuk jumlah sampelnya peneliti menetapkan sebanyak 100 orang responden yang dipilih berdasar accidental sampling. Analisis data menggunakan dua metode pendekatan yaitu Analisis Deskriptif Kuantitatif menggunakan Rank Spearman, sedangkan untuk pembuktian hipotesis dilakukan dengan t-test dengan menggunakan alat bantu hitung statistik yaitu spss 16 for windows.Hasil perhitungan menunjukkan adanya perbedaan persepsi konsumen Indomaret dengan persepsi konsumen Alfamart pada indikator lokasi, pelayanan, kelengkapan produk yang ditawarkan, promosi dan harga. Besarnya perbedaan persepsi konsumen Indomaret dengan persepsi konsumen Alfamart adalah sebesar 0,621.
PENYUSUNAN DESAIN PROGRAM PENGUATAN KAPASITAS USAHA SKALA MIKRO
Sasongko Sasongko
Majalah Ilmiah DIAN ILMU Vol 14, No 2 (2015): MAJALAH ILMIAH "DIAN ILMU" APRIL 2015
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi (STIA) Pembangunan Jember
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (186.718 KB)
|
DOI: 10.37849/midi.v14i2.47
Keberadaan Koperasi dan UMKM selama ini mampu menjadi sumber nafkah masyarakat dan menyerap banyak tenaga kerja meskipun memiliki kontribusi nilai tambah yang relatif lebih kecil daripada usaha skala besar.Tujuan penelitian penyusunan desain program penguatan Usaha Mikro ini adalah 1) menyusun rencana strategis desain program penguatan Usaha Mikro tahun 2013-2014; 2) menyusun desain program penguatan usaha mikro, baik dalam bentuk usaha koperasi maupun bentuk perorangan. Penelitian ini dilaksanakan di 6 (enam) Kabupaten di Jawa Timur, meliputi Kabupaten Madiun, Kabupaten Ponorogo, Kabupaten Bojonegoro, Kabupaten Lamongan, Kabupaten Malang dan Kabupaten Sidoarjo. Penelitian ini termasuk dalam penelitian survei. Populasi penelitian adalah seluruh usaha mikro yang berada di Propinsi Jawa Timur. Teknik pengambilan sampel dengan stratified cluster random sampling. Data primer diperoleh dari wawancara kepada responden dengan menggunakan kuesioner. Teknik analisis data yang digunakan Analisis kebijakan dan Analisis ETAP (Entitas Akuntabilitas publik yaitu model laporan keuangan yang sesuai dengan standar akuntansi yang berlaku yaitu standar akuntansi keuangan entitas tanpa akuntabilitas publik.Capaian pelaksanaan program penguatan Usaha Mikro tahun 2009-2012 dapat terlaksana baik dengan meningkatnya nilai tambah usaha mikro terhadap PDRB serta tumbuhnya usaha-usaha mikro lainnya. Rencana strategis desain program penguatan Usaha Mikro tahun 2013-2014 diharapkan usaha mikro menjadi lebih berdaya saing dan lebih mandiri dalam berusaha sehingga akan berkelanjutan dan siap tumbuh kembang dengan fasilitasi formalisasi usaha mikro dalam bentuk wadah asosiasi maupun lembaga Koperasi serta membangun kemitraan yang kuat dan pemasaran dengan Konsep SCM. Desain program penguatan usaha mikro berupa Program Pemberdayaan Usaha Produktif berskala mikro dan Program penciptaan iklim usaha mikro.
EVALUASI DAMPAK DAN INTENSITAS TANGGAPAN KEBIJAKAN PENATAAN PEDAGANG KAKI LIMA DI KABUPATEN JEMBER
Asmuni Asmuni
Majalah Ilmiah DIAN ILMU Vol 17, No 2 (2018): MAJALAH ILMIAH "DIAN ILMU" APRIL 2018
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi (STIA) Pembangunan Jember
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (478.404 KB)
|
DOI: 10.37849/midi.v17i2.80
Penelitian ini memotret evaluasi dampak kebijakan penertiban dan penataan pelaku pedagang informal atau sering disebut juga Pedagang Kaki Lima (PKL). Kedua, penelitian ini juga memunculkan intensitas tanggapan dari aktor-aktor yang terlibat kebijakan tersebut sebagai item-item alasan (argument of term) untuk digunakan sebagai alternatif kebijakan (policy change) terhadap persoalan PKL. Penelitian ini dilakukan dengan metode kualitatif, strategi pengumpulan data yaitu wawancara mendalam (depth interview), penelaahan terhadap dokumen tertulis, dan observasi langsung. Wawancara dilakukan kepada informan kunci dengan cara purposive. Kata Kunci: Evaluasi Dampak Kebijakan, Intensitas Tanggapan Aktor Kebijakan, PKL
Penggunaan Metode Exponential Smoothing Untuk Peramalan Penjualan Produk Galvalum (Studi Kasus Pada Toko Istana Galvalum Jember)
Siti Husnul Hotima;
Deva Damara
Majalah Ilmiah DIAN ILMU Vol 19, No 2 (2020): MAJALAH ILMIAH "DIAN ILMU" APRIL 2020
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi (STIA) Pembangunan Jember
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (719.862 KB)
|
DOI: 10.37849/midi.v19i2.174
Penelitian ini bertujuan untuk menghitung metode Exponential Smoothing dengan alpha 0,1 0,5 0,9 dalam meramalkan penjualan untuk periode selanjutnya. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif yang menggunakan data sekunder yaitu data penjualan Toko Istana Galvalum Jember mulai Bulan Oktober 2017 sampai September 2018. Hasil yang didapat dari penelitian ini antara lain hasil peramalan untuk produk Kanal C 1 mm yaitu menggunakan metode menggunakan metode Exponential Smoothing dengan alpha 0.9 dengan hasil peramalan untuk bulan Oktober 2018 sebesar 1006 unit. Hasil peramalan produk Kanal C 0,75 mm yaitu menggunakan metode Exponential Smoothing dengan alpha 0.9 dengan hasil peramalan untuk bulan Oktober 2018 sebesar 6547 unit. Hasil peramalan produk Kanal C 0,6 mm yaitu menggunakan metode Exponential Smoothing dengan alpha 0.1 dengan hasil peramalan untuk bulan Oktober 2018 sebesar 1564 unit. Hasil peramalan produk Reng yaitu menggunakan metode Exponential Smoothing dengan alpha 0.9 dengan hasil peramalan untuk bulan Oktober 2018 sebesar 15066 unit. Hasil peramalan produk Baut Skrup yaitu menggunakan metode Exponential Smoothing dengan alpha 0.5 dengan hasil peramalan untuk bulan Oktober 2018 sebesar 112982 unit.Keismpulan penelitian ini adalah peramalan yang memiliki nilai eror yang cukup rendah dan akurasi yang cukup baik dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan dalam perencanaan pengadaan barang.