cover
Contact Name
Made Aristia Prayudi
Contact Email
prayudi.acc@gmail.com
Phone
+6281224067676
Journal Mail Official
rahutama.undiksha@gmail.com
Editorial Address
Jalan Udayana 11 Singaraja, Bali
Location
Kota denpasar,
Bali
INDONESIA
Prospek: Jurnal Manajemen dan Bisnis
ISSN : -     EISSN : 26855526     DOI : http://dx.doi.org/10.23887/pjmb.v2i1
Prospek: Jurnal Manajemen dan Bisnis is an open journal for every article related to Human Resource Management, Financial Management, Marketing Management, Strategic Management, Organizational Behavior, Operations Management, Change Management, Management of Sharia, Knowledge Management, Entrepreneurship, E-Business, Capital Market, and Public Management,
Articles 375 Documents
Keputusan Pembelian Mobil Avanza Pada PT Agung Automall Cabang Singaraja Pradesa, I Ketut Mas Lingga; Yulianthini, Ni Nyoman
Prospek: Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol. 4 No. 3 (2022)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kualitas produk dan desain produk terhadap keputusan pembelian mobil avanza pada PT Agung Automall Cabang Singaraja baik secara simultan maupun parsial. Desain penelitian yang digunakan adalah desain penelitian kuantitatif kausal. Penentuan sampel dalam penelitian menggunakan teknik probability sampling berupa simple random. Jumlah sampel yang digunakan adalah 100 responden, instrument yang digunakan dalam pengumpulan data adalah kuesioner dan teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil dari penelitian ini adalah kualitas produk dan desain produk berpengaruh positif dan signifikan baik secara simultan maupun parsial terhadap keputusan pembelian mobil avanza pada PT Agung Automall Cabang Singaraja.
Pengaruh Keterlibatan Kerja, Lingkungan Kerja, dan Kompensasi Terhadap Kinerja Karyawan Pada Konveksi Ampel Gading Putri, Komang Unnimeily Indriani; Heryanda, Komang Krisna
Prospek: Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol. 4 No. 3 (2022)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh keterlibatan kerja, lingkungan kerja, dan kompensasi terhadap kinerja karyawan di Konveksi Ampel Gading baik secara parsial maupun simultan. Desain penelitian menggunakan desain penelitian kuantitatif kausal. Subjek penelitian ini adalah karyawan Konveksi Ampel Gading dan objeknya adalah keterlibatan kerja, lingkungan kerja, kompensasi, dan kinerja karyawan. Sampel penelitian ini berjumlah 30 orang. Data dikumpulkan dengan kuesioner dan kemudian dianalisis menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) keterlibatan kerja, lingkungan kerja, dan kompensasi berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan, (2) keterlibatan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, (3) lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, dan (4) kompensasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan.
Pengaruh Penempatan dan Lingkungan Kerja terhadap Kepuasan Kerja Pegawai Dinas Pariwisata Kabupaten Buleleng Mahaputra, Kadek Ardi; Widiastini, Ni Made Ary
Prospek: Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol. 4 No. 3 (2022)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah menganalisis pengaruh (1) penempatan terhadap kepuasan kerja, (2) lingkungan kerja terhadap kepuasan kerja, (3) penempatan dan lingkungan kerja terhadap kepuasan kerja pegawai. Jenis penelitian ini menggunakan desain penelitian kuntitatif kausal. Penelitian ini termasuk penelitian populasi dengan responden dengan seluruh pegawai tetap dinas pariwisata Kabupaten Buleleng yang berjumlah 50 orang. Jenis data yang digunakan adalah data kuantitatif dan sumber datanya yaitu data dikumpulkan dengan metode pencatatan dokumen dan kuesioner serta di analisis dengan menggunakan analisi regresi liner berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) penempatan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja. (2) lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja. (3) penempatan dan lingkungan kerja berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja pegawai pada dinas pariwisata Kabupaten Buleleng.
Peran Kualitas Pelayanan dan Citra Perusahaan dalam Menentukan Kepuasan Pelanggan Toko Swalayan Alfamart Ariyana, I Putu Gede Andri; Susila, Gede Putu Agus Jana
Prospek: Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol. 4 No. 3 (2022)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan untuk menguji pengaruh kualitas dan citra perusahaan dengan kepuasan pelanggan Alfamart, pengaruh kualitas pelayanan dengan kepuasan pelanggan Alfamart, dan pengaruh citra perusahaan dengan kepuasan pelanggan Alfamart. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dan desain riset yang dipakai yakni desain penelitian kausal. Subjek pada riset ini yakni pelanggan Alfamart dan objek pada riset ini yakni kualitas pelayanan, citra perusahaan dan kepuasan pelanggan. Penentuan sampel pada riset ini memakai teknik purposive sampling, dengan banyaknya sampel yang dipakai yakni 100 responden. Data dikumpulkan dengan memakai metode observasi, kuesioner, dan pencatatan dokumen, serta dianalisis dengan memakai metode analisis regresi linear berganda. Hasil riset memperlihatkan jika kualitas pelayanan dan citra perusahaan berdampak positif signifikan dengan kepuasan pelanggan Alfamart, kualitas pelayanan berdampak positif signifikan dengan kepuasan pelanggan Alfamart, serta citra perusahaan berdampak positif signifikan dengan kepuasan pelanggan Alfamart.
Pengaruh Potongan Harga, Citra Merek, dan Lingkungan Fisik Terhadap Keputusan Pembelian di Alfamart Jalan Ngurah Rai Singaraja Gunawan, Ketut Jordy; Yulianthini, Ni Nyoman
Prospek: Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol. 4 No. 3 (2022)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh: (1) potongan harga, citra merek, dan lingkungan fisik terhadap keputusan pembelian konsumen di Alfamart Jalan Ngurah Rai Singaraja, (2) potongan harga terhadap keputusan pembelian konsumen di Alfamart Jalan Ngurah Rai Singaraja, (3) citra merek terhadap keputusan pembelian konsumen di Alfamart Jalan Ngurah Rai Singaraja, dan (4) lingkungan fisik terhadap keputusan pembelian konsumen di Alfamart Jalan Ngurah Rai Singaraja. Desain penelitian yang digunakan adalah kuantitatif kausal. Subjek dalam penelitian ini adalah konsumen yang berbelanja di Alfamart Jalan Ngurah Rai Singaraja dan objek penelitian adalah potongan harga, citra merek, lingkungan fisik, serta keputusan pembelian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) potongan harga, citra merek, dan lingkungan fisik berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian konsumen di Alfamart Jalan Ngurah Rai Singaraja, (2) potongan harga berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian konsumen di Alfamart Jalan Ngurah Rai Singaraja, (3) citra merek berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian konsumen di Alfamart Jalan Ngurah Rai Singaraja, dan (4) lingkungan fisik berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian konsumen di Alfamart Jalan Ngurah Rai Singaraja.
Gaya Hidup, Harga, dan Keputusan Pembelian Spotify Premium Astawa, Putu Arya Surya
Prospek: Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol. 4 No. 3 (2022)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh dari variabel gaya hidup dan harga baik secara simultan maupun parsial terhadap keputusan pembelian paket premium pada pengguna layanan streaming musik digital Spotify. Rancangan penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kuantitatif kausal. Pengumpulan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik non-probablity sampling yaitu purposive sampling. Jumlah sampel yang digunakan adalah 100 responden. Instrumen yang digunakan dalam pengumpulan data adalah dengan angket kuesioner dan teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda. Penelitian ini mendapatkan hasil bahwa: (1) gaya hidup dan harga berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian paket premium Spotify di masa pandemi COVID-19. (2) gaya hidup berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian paket premium Spotify di masa pandemi COVID-19. (3) harga berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian paket premium Spotify di masa pandemi COVID-19.
Pengaruh Ekuitas Merek dan Desain Produk terhadap Keputusan Pembelian Mobil Toyota di PT. Agung Automall Cabang Jembrana Wibawa, Ida Bagus Gde Ari Pradnya; Telagawathi, Ni Luh Wayan Sayang
Prospek: Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol. 4 No. 3 (2022)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh dari ekuitas merek dan desain produk baik secara simultan maupun parsial terhadap keputusan pembelian mobil Toyota di PT. Agung Automall Cabang Jembrana. Rancangan penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif kausal. Penentuan sampel dalam penelitian menggunakan teknik non-probability sampling dan purposive sampling. Jumlah sampel yang digunakan adalah 100 responden. Instrumen yang digunakan dalam pengumpulan data adalah kuesioner dan teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil dari penelitian ini adalah: (1) Ekuitas merek dan desain produk berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian mobil Toyota di PT. Agung Automall Cabang Jembrana. (2) Ekuitas merek berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian mobil Toyota di PT. Agung Automall Cabang Jembrana. (3) Desain produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian mobil Toyota di PT. Agung Automall Cabang Jembrana.  
Pengaruh Net Interest Margin dan Non Performing Loan terhadap Return On Assets pada Perusahaan Perbankan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Mulyadi, Ni Luh Ayu; Cipta, Wayan
Prospek: Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol. 4 No. 3 (2022)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh net intrest margin dan non performing loan terhadap return on assets secara simultan maupun parsial. Desain penelitian yang digunakan kuantitatif kausal. Subjek penelitian adalah perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia, dan objek penelitian adalah net intrest margin, non performing loan dan return on assets. Populasi penelitian sebanyak 45 perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2017-2019 dan sampel penelitian adalah 39 perusahaan perbankan dengan mengunakan teknik purvosive sampling. Data dikumpulkan dengan pencatatan dokumen, kemudian dianalisis dengan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) net intrest margin dan non performing loan berpengaruh  signifikan terhadap return on assets (2) net intrest margin berpengaruh positif dan signifikan terhadap return on assets (3) non performing loan berpengaruh negatif dan signifikan terhadap return on assets.
Analisis Determinan yang Mempengaruhi Keberhasilan Usaha UMKM Sektor Perdagangan Bidang Fashion di Kota Denpasar Dewi, Ni Luh Manik Asih Arta; Devi, Sunitha
Prospek: Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol. 4 No. 3 (2022)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh Penggunaan Informasi Akuntansi, E- commerce Pemahaman Akuntansi, dan Tingkat Pendidikan terhadap Keberhasilan Usaha UMKM Sektor Perdagangan di bidang Fashion di Kota Denpasar. Rancangan penelitian yang digunakan adalah rancangan penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode asosiatif kausalitas, menggunakan data dari data kuesioner yang diukur dengan skala likert. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah Seluruh UMKM Sektor Perdagangan Bidang Fashion di Kota Denpasar yang terdaftar di Dinas Koperasi dan UMKM Kota Denpasar total populasi 8.141unit UMKM. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik Purposive Sampling, dalam penelitian ini yang digunakan sebagai sampel adalah UMKM sektor perdagangan bidang fashion di kota Denpasar yang sudah menjalankan usahanya lebih dari 1 tahun. Metode yang digunakan dalam menganalisis data yaitu analisis regresi linier berganda menggunakan SPSS 24.0 for Windows. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa penggunaan informasi akuntansi, e-commerce, pemahaman akuntansi, dan tingkat pendidikan berpengaruh positif terhadap keberhasilan usaha  UMKM
Pengaruh Literasi Keuangan dan Inklusi Keuangan Terhadap Kinerja Usaha Mikro Di Desa Baktiseraga Kecamatan Buleleng Maharani, Sisilia; Cipta, Wayan
Prospek: Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol. 4 No. 3 (2022)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh langsung dan tidak langsung dari literasi keuangan dan inklusi keuangan terhadap kinerja usaha mikro di Desa Baktiseraga, Kecamatan Buleleng. Rancangan penelitian yang digunakan adalah kuantitatif kausal. Subjek penelitian adalah usaha mikro di Desa Baktiseraga, Kecamatan Buleleng, dan objek penelitian adalah literasi keuangan, inklusi keuangan, dan kinerja usaha. Data dikumpulkan dengan kuesioner, kemudian dianalisis menggunakan analisis jalur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) literasi keuangan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja usaha, (2) inklusi keuangan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja usaha, (3) literasi keuangan berpengaruh positif dan signifikan terhadap inklusi keuangan, (4) inklusi keuangan mampu memediasi pengaruh literasi keuangan terhadap kinerja usaha.