cover
Contact Name
SAFITRI JUANITA
Contact Email
idealis.fti@budiluhur.ac.id
Phone
+6283898928000
Journal Mail Official
idealis.fti@budiluhur.ac.id
Editorial Address
Jl. Ciledug Raya, Petukangan Utara, Jakarta Selatan, 12260. DKI Jakarta, Indonesia. Telp: 021-585 3753 Fax: 021-585 3752.
Location
Kota adm. jakarta selatan,
Dki jakarta
INDONESIA
Idealis : Indonesia Journal Information System
ISSN : -     EISSN : 26847280     DOI : -
Core Subject : Science,
Jurnal Indonesia Journal Information System (Idealis) adalah jurnal penelitian Program Studi Informasi, Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Budi Luhur. Topik pada Jurnal ini adalah Decision Support System, E-Commerce/E-Business, Datawarehouse/BI, Enterprise System, Data Mining, Sistem Penunjang Keputusan selamat membaca,  Admin Jurnal Idealis
Articles 901 Documents
PENGGUNAAN CONTENT MANAGEMENT SYSTEM WORDPRESS PADA TOKO REDSOUL UNTUK PENERAPAN APLIKASI E-COMMERCE Mohamad Aseprudin; Grace Gata
IDEALIS : InDonEsiA journaL Information System Vol 3 No 1 (2020): Jurnal IDEALIS Januari 2020
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36080/idealis.v3i1.1730

Abstract

Perkembangan internet yang sangat cepat membawa dampak besar bagi segala aspek, tidak terkecuali dalam bidang bisnis dan pemasaran. Kemudahan yang diberikan internet membuat banyak pelaku bisnis berpindah dari bisnis konvesional menjadi bisnis elektronik. E-Commerce merupakan konsep perkembangan dalam sistem perdagangan yang bisa digambarkan sebagai proses jual beli produk dan jasa melalui internet. Kelebihan bisnis menggunakan internet antara lain adalah mudah dan cepat. Toko RedSoul merupakan toko pakaian anak yang berlokasi di Tanah Abang dan hanya menggunakan sistem transaksi konvesional. Sebagaimana menjalankan bisnis, pemilik toko ingin mengembangkan bisnisnya menggunakan website penjualan online dengan tujuan menggali potensi pelanggan yang lebih luas dan bisa selalu terhubung dengan pelanggan. Karena penjualan melalui penggunaan media sosial seperti Instagram tidak terlalu berpengaruh besar terhadap penjualan, diantaranya karena: belum adanya fitur pencarian produk dan pembukuan laporan yang tidak terintegrasi menyebabkan produk yang tersedia maupun yang kosong tidak terdata dengan baik. Tujuan penelitian ini adalah dengan dibuatnya toko online yang dapat memberi solusi bagi masalah yang terjadi dan meningkatkan penjualan produk. Metode yang digunakan untuk penelitian ini adalah Business Model Canvas (BMC), pembuatan web menggunakan Content Management System(CMS) Wordpress dan pengoptimalan web menggunakan Search Engine Optimization (SEO). Hasil dari penelitian ini dapat menguntungkan semua pihak, baik pelanggan maupun pemilik toko.
IMPLEMENTASI DECISION SUPPORT SYSTEM PENILAIAN KINERJA GURU TERBAIK DI SDN KEBAYORAN ALAMA SELATAN 17 PAGI DENGAN METODE ANALITYCAL HIERARCHY PROCESS (AHP) & SIMPLE ADDITIVE WEIGHTING (SAW) Novi Siti Sopiah; Anita Diana
IDEALIS : InDonEsiA journaL Information System Vol 2 No 6 (2019): Jurnal IDEALIS November 2019
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Guru adalah seorang tenaga pendidik profesional yang mempunyai tugas mengajar untuk membantu para siswa dalam mencapai pembelajaran yang baik. Penilaian kinerja guru adalah proses analisis dalam rangka menghasilkan pengajaran yang berkualitas. Kualitas belajar mengajar dan standar akademik perlu dievaluasi dan ditingkatkan, karena pendidikan sangat penting bagi kita semua. Oleh karena itu, SDN Kebayoran Lama Selatan 17 Pagi membutuhkan sistem penunjang keputusan yang bersifat objektif dan terstruktur, agar hasil yang diperoleh dapat sesuai dengan harapan dan dapat meningkatkan kualitas dan mutu guru agar tercapai dengan baik. Sistem yang akan dibuat ini yaitu menggunakan metode Analytical Hierarchy Process (AHP) untuk menentukan bobot dan metode Simple Additive Weighting (SAW) digunakan untuk menentukan penilaian kinerja guru terbaik dengan menghasilkan perankingan alternatif. Dengan membuatnya sistem penunjang keputusan ini, diharapkan dapat membantu Kepala Sekolah SDN Kebayoran Lama Selatan 17 Pagi dalam menentukan guru terbaik sehingga menghasilkan keputusan maksimal, tepat dan sehingga bisa dipertanggunggung jawabkan.
PENERAPAN E-COMMERCE DALAM MENUNJANG PENJUALAN PRODUK SESERAHAN STUDI KASUS : Desia Nabilla; Agus Umar Hamdani
IDEALIS : InDonEsiA journaL Information System Vol 2 No 6 (2019): Jurnal IDEALIS November 2019
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Toko Seserahan Indies adalah sebuah badan usaha yang bergerak dalam bidang penjualan produk seserahan dan paket (box+isi). Penjualan pada Toko Seserahan Indies bisa dilakukan secara datang ke toko atau melalui media instagram. Masalah yang terjadi dalam proses penjualan saat ini adalah pengolahan data masih berupa tulis tangan sehingga menyebabkan layanan penjualan belum efektif, seperti kesalahan dalam pencatatan pemesanan yang dapat menurunkan nilai penjualan dan sering terjadi kehilangan data penjualan, tidak adanya laporan data stock mengakibatkan sulitnya mengetahui ketersediaan produk, kurang maksimal dalam menggunakan media sosial untuk mempromosikan sebuah produk, dan customer sulit mengetahui informasi produk sesuai dengan kategorinya. Dengan adanya teknologi yang semakin canggih saat ini, sangat mungkin untuk mempermudah penjualan menjadi lebih efisien. Hal tersebut menjadi sebuah peluang untuk menangani masalah pada Toko Seserahan Indies. Dengan membuat sebuah website E-Commerce ini memanfaatkan teknologi yang ada, bisa memberikan dampak positif bagi Toko Seserahan Indies dan customer sehingga mampu bertahan dan bersaing dengan para usaha lainnya. Peneliti menganalisa model bisnis pada Toko Seserahan Indies dengan Business Model Canvas (BMC), analisis dan perancangan sistem E-Commerce menggunakan pendekatan Object-Oriented Analysis and Design (OOAD), serta mengimplementasikan dengan menggunakan Content Management System (CMS) menggunakan plugin Woocommerce. Hasil akhir dari penelitian ini adalah aplikasi E-Commerce yang dapat mempermudah proses pemesanan, pembayaran, pengiriman, pengelolaan stok produk, serta pembuatan laporan pada Toko Seserahan Indies.
PENERAPAN METODE ANALTICAL HIERARCY PROCESS (AHP) DAN SIMPLE ADDITIVE WEIGHTING (SAW) UNTUK PEMILIHAN SUPPLIER PROFITABLE PADA SEBUAH PROYEK STUDI KASUS PT MITRA SUKSES KREASINDO iqra habibi; humisar hasugian
IDEALIS : InDonEsiA journaL Information System Vol 2 No 6 (2019): Jurnal IDEALIS November 2019
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Garmen merupakan sebuah bisnis usaha yang bergerak di bidang pembuatan pakaian dalam jumlah besar. Dalam kegiatannya garmen tidak lepas dari kegiatan produksi yang tentunnya melibatkan banyak pihak, salah satunnya adalah supplier. Supplier merupakan aspek penting berlangsungnya operasional perusahaan. PT Mitra Sukses Kreasindo merupakan perusahaan garmen yang berkomitmen untuk memberikan kepuasan pelanggan dengan memberikan harga terbaik dengan bahan berkualitas tinggi dan memproduksi produk terbaik. Beberapa kendala ditemukan dalam pemilihan supplier untuk suatu proyek pada PT Mitra Sukses Kreasindo. Mulai dari pengambil keputusan merasa ragu dalam pemilihan supplier yang tepat yang akan menyumplai produksi untuk sebuah proyek, kriteria dalam pemilihan supplier yang selalu berubah-ubah dan tidak diketahuinnya tingkat prioritas atau bobot kriteria hingga sulitnya mencari data supplier. Dalam pengerjaan sebuah proyek diharapkan perusahaan mendapatkan supplier yang profitable dan tentunnya sesuai dengan kebutuhan dan keadaan proyek yang akan berjalan. Oleh karena itu, diperlukan sistem penunjang keputusan pemilihan supplier profitable untuk sebuah proyek yang akan menggunakan metode Analytical Hierarchy Process (AHP) dalam penetapan bobot kriteria dan Simple Additive Weighting (SAW) dalam membantu pengambil keputusan dalam menilai supplier untuk sebuah proyek.
PEMBANGUNAN WEBSITE E-COMMERCE DENGAN FRAMEWORK CODEIGNITER DAN BUSINESS MODEL CANVAS PADA TOKO SUSU NAUFAL Angga Aditya Wicaksono; Lauw Li Hin
IDEALIS : InDonEsiA journaL Information System Vol 3 No 1 (2020): Jurnal IDEALIS Januari 2020
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36080/idealis.v3i1.1757

Abstract

Toko susu naufal merupakan sebuah toko yang menyediakan atau menjual berbagai kebutuhan bayi seperti susu, popok dan lain-lain Dalam penjualan produk masih sebatas di lingkup wilayah sekitar toko saja sehingga penghasilan yang didapat tidak stabil bahkan menurun. Oleh karena itu, untuk mengatasi permasalahan tersebut dibangunlah website E-Commerce yang dapat melakukan transaksi dengan cepat dan akurat dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP dengan framework codeigniter dan database management system MySQL. Adapun pengumpulan data yang digunakan penulis dalam pembuatan website E-Commerce ini yaitu wawancara, dokumentasi dan metode kepustakaan. Untuk strategi bisnis penulis menggunakan business model canvas untuk menjelaskan operasional dari sebuah bisnis dengan menggunakan proses ini dapat merancang tahapan bisnis dari awal hingga akhir. Hasil dari penelitian ini adalah dibangunnya sebuah website yang mudah digunakan oleh pelanggan ataupun admin untuk memperluas pemasaran dan penjualan dan mempermudah proses pemesanan serta informasi untuk semua pelanggan.
IMPLEMENTASI VIDEO INFOGRAFIS TATA CARA PENDAFTARAN (STUDI KASUS KAMPUS PUSAT PMB UNIVERSITAS BUDI LUHUR) Annisa Nur Madinah; Mohamad Salman Alfarisi
IDEALIS : InDonEsiA journaL Information System Vol 3 No 1 (2020): Jurnal IDEALIS Januari 2020
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36080/idealis.v3i1.1777

Abstract

Pembuatan video infografis bertujuan agar media informasi dan promosi pada Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) di Universitas Budi Luhur memanfaatkan penggunaan teknologi. Pada Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) belum diterapkannya media informasi dan promosi berbasis teknologi, yang menjelaskan tata cara pendaftaran berbentuk video infografis. Penelitian ini menggunakan metode wawancara dengan karyawan Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB), observasi calon pendaftar dan studi pustaka pada buku, jurnal serta literatur terkait penelitian sebagai bahan referensi. Dalam membuat video infografis ini, menggunakan gabungan dari berbagai media, seperti, tulisan, gambar, dan suara yang dikemas menggunakan software Adobe After Effects CS6 sehingga menghasilkan sebuah video. Hasil dari penelitian ini adalah terciptanya video infografis tata cara pendaftaran dalam bentuk format mp4 dan dapat disebarluaskan secara online melalui website Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) dan media sosial Universitas Budi Luhur.
IMPLEMENTASI APLIKASI INTERAKTIF PEMBELAJARAN MENGENAL ABJAD, ANGKA, DAN LATIHAN MEMBACA STUDI KASUS: TK NEGERI MERUYA UTARA 02 Hafizd Nofaldi; Ari Saputro
IDEALIS : InDonEsiA journaL Information System Vol 2 No 6 (2019): Jurnal IDEALIS November 2019
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Desain aplikasi ini dimaksud untuk sebuah terobosan dalam bentuk media pembelajaran, dengan menggunakan metode media aplikasi interaktif. Pembuatan media aplikasi interaktif ini didukung karena pengajaran sebelumnya pada TK Negeri Meruya Utara 02 menggunakan pembelajaran manual berupa buku. dan belum adanya yang membuat animasi aplikasi interaktif sebagai media pembelajaran. Pembelajaran aplikasi interaktif ini juga dapat digunakan sebagai media pembelajaran bagi siswa/siswi untuk bermain dan belajar. Media yang dipakai merupakan gabungan dari berbagai media, seperti gambar, tulisan, audio serta animasi interaktif yang dikemas d engan Adobe Animate CC 2015. sehingga menghasilkan suatu program yang disebut implementasi aplikasi interaktif. Hasil dari penulisan laporan ini berupa implementasi aplikasi interaktif yang bertema tentang pengenalan abjad, angka, dan latihan membaca dalam bentuk format swf. Serta penulis membuat stationary berupa kop surat, amplop, dan merchandise mug (gelas).
RANCANGAN GAME KREATIF STRATEGY DALAM BENTUK APLIKASI MULTIMEDIA INTERAKTIF PADA MTs. NEGERI 32 JAKARTA Rudi Rivaldo Sembiring; Ari Saputro
IDEALIS : InDonEsiA journaL Information System Vol 3 No 1 (2020): Jurnal IDEALIS Januari 2020
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36080/idealis.v3i1.1799

Abstract

Untuk meningkatkan pikiran secara kreatif diperlukan berbagai terobosan, baik dalam pengembangan kegiatan sehari-hari, motivasi belajar,dan pemenuhan sarana serta prasarana pendidikan.Dengan Memanfaatkan kemajuan teknologi informasi dan komunikasi khususnya teknologi komputer dalam kegiatan sehari-hari di sekolah atau di lingkungan rumah diharapkan dapat mengembangkan pola pikir, kreativitas para siswa dan dapat memberikan hiburan terhadap siswa. Penulis membuat sebuah Game Interaktif untuk mendorong siswa agar dapat berpikir secara kreatif dan memberikan hiburan kepada siswa. Oleh karena itu, penulis melakukan pengembangan sebuah Game yang menggabungkan, Object 3D yang dibuat dengan software Blender, lalu teks, gambar lalu suara dapat diproses dengan aplikasi Unity Game Engine. Hasil akhir dari penulisan laporan ini berupa Game strategy creative genre “Tower Defense” tentang menjaga serangan dari virus. Hasil nya adalah sebuah game operasional yang membantu meningkatkan kreativitas pemain. Sebagai tambahan penulis membuat stationary berupa Sticker dan Poster untuk tempat riset
IMPELEMENTASI APLIKASI ZAHIR ACCOUNTING UNTUK MENYELESAIKAN TRANSAKSI KEUANGAN PADA SUPER KLIN LAUNDRY Nisa Hidayat; Ferdiansyah Ferdiansyah
IDEALIS : InDonEsiA journaL Information System Vol 2 No 6 (2019): Jurnal IDEALIS November 2019
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Super Klin Laundry merupakan usaha yang bergerak dalam bidang penjualan jasa yaitu layanan laundry dan layanan dry clean untuk berbagai macam keperluan hotel. Dalam proses pencatatan transaksi penjualan Super Klin Laundry masih menggunakan pencatatan manual. Selain itu semakin meningkatnya jumlah transaksi penjualan mengakibatkan rentantnya kesalahan dalam pencatatan atau human eror, sehingga berdampak pada kesalahan dalam pembuatan laporan. Masalah yang timbul diantaranya tidak akuratnya data dalam pembuatan laporan dan sulit mengetahui jumlah keuntungan yang didapat setiap bulannya dari penjualan jasa pada Super Klin Laundry. Maka dari itu Super Klin Laundry perlu menggunakan sistem yang terkomputerisasi agar dapat memperkecil resiko kesalahan pencatatan, memudahkan dalam membuat laporan yang akurat dan untuk mengetahui berapa keuntungan yang didapat. Untuk mengatasi masalah tersebut diperlukan penerapan sistem berupa aplikasi Zahir Accounting yang bertujuan untuk mengontrol transaksi-transaksi dengan akurat dan dapat membantu Super Klin Laundry dalam meningkatkan produktifitas kinerjanya sehingga pemilik dapat melihat perkembangan perusahaan. Kata kunci: Zahir Accounting, Transaksi Keuangan, Penjualan Jasa
PEMANFAATAN APLIKASI AKUNTANSI ZAHIR ACCOUNTING UNTUK MENYELESAIKAN TRANSAKSI KEUANGAN PADA PT. WAHANA BARU KREASINDO Nur Syakina Anggraeni; Ratna Ujian Dari
IDEALIS : InDonEsiA journaL Information System Vol 3 No 1 (2020): Jurnal IDEALIS Januari 2020
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36080/idealis.v3i1.1801

Abstract

PT. Wahana Baru Kreasindo merupakan perusahaan yang ada dibawah naungan Wahana Group yang khususnya bergerak di bidang percetakan, dimana proses pencatatan dan pengolahan data keuangan di perusahaan tersebut masih berbasis manual, yang tentunya masih kurang efektif dan memiliki lebih banyak resiko kesalahan dalam pembuatan laporan keuangan yang salah satunya disebabkan oleh human error, pencatatan yang berbasis manual ini juga memakan waktu lebih lama dan tidak efisen. Oleh karena itu pemanfaatan aplikasi keuangan yaitu Zahir Accounting dirasa akan sangat mendukung peningkatan kualitas dan kinerja perusahaan. Zahir Accounting merupakan aplikasi pengolahan keuangan yang telah terkomputerisasi sehingga akan memudahkan pegawai untuk mengolah data transaksi keuangan dan menghasilkan laporan keuangan yang akurat. Menurut pengamatan dan metode-metode yang telah dilakukan selama riset di PT. Wahana Baru Kreasindo, maka penulis dapat menyimpulkan bahwa pemanfaatan aplikasi keuangan Zahir Accounting pada PT. Wahana Baru Kreasindo sangat tepat, aplikasi ini diharapkan dapat mempermudah dalam proses pengolahan data keuangan sehingga dapat lebih efektif dan efisien dalam menghasilkan laporan keuangan yang tepat dan akurat.