cover
Contact Name
I Komang Astana Widi
Contact Email
jurnal_flywheel@scholar.itn.ac.id
Phone
+6282233465678
Journal Mail Official
jurnal_flywheel@scholar.itn.ac.id
Editorial Address
Jln. Raya Karanglo Km.2 Malang 65145
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
JURNAL FLYWHEEL
ISSN : 19795858     EISSN : 27457435     DOI : https://doi.org/10.36040/flywheel
Jurnal Flywheel merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Program Studi Teknik Mesin S1 Fakultas Teknologi Industri Institut Teknologi Nasional Malang sebagai sarana diseminasi dan publikasi artikel hasil penelitian di bidang teknik mesin yang bukan hanya mencakup mesin semata namun terdapat bidang-bidang lain yang memiliki keterkaitan dengan mesin misalnya bidang otomotif, desain dan simulasi serta perhitungan biaya mesin. Artikel yang diajukan untuk diterbitkan pada Jurnal Flywheel merupakan naskah asli dan belum pernah dipublikasikan secara tertulis pada majalah atau jurnal ilmiah dimanapun.
Articles 185 Documents
Penerapan Alat Pembuatan Kotak Kardus Yang Ergonomis Berdasarkan Ukuran Anthropometri Mujiono; Sujianto; Hardianto; Alifia Yesi,Frista Yessita,Devva,SitiAisyah,Ina Anggraini
JURNAL FLYWHEEL Vol 11 No 2 (2020): Jurnal Flywheel
Publisher : Teknik Mesin S1 ITN Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/flywheel.v11i2.2848

Abstract

Tim abdimas melakukan pertemuan untuk membahas pelaksanaan yang akan dilakukan untuk melakukan survey kelokasi mitra yang akan dijadikan obyek untuk abdimas. Tujuan dari survey ini untuk mengetahui apa saja yang dibutuhkan oleh mitra, hasilnya informasi yang diperoleh dari mitra adalah sering terjadinya kecelakaan, rusak, ukuran tidak bisa sama dalam melakukan pembuatan kotak kardus karena alat yang dipergunakan masih sangat sederhana yaitu cutter, pisau potong tekan atau pisau silet, mal kotak kardus dan mal kotak kardus dibedakan jadi dua sisi, sisi kanan dan sisi kiri kemudian kedua sisi tersebut dilem pakai lem kayu. Melihat kondisi yang terjadi pada mitra tersebut maka tim abdimas akan mengembangkan/inovasi perancangan alat pembuatan kotak kardos dengan menggunakan alat dengan desain ergonomis. Desain ergonomis yang dimaksud adalah desain alat yang menghasilkan suatu sistem kerja dengan menggunakan ukuran anthropometri., dengan tujuan agar supaya mitra lebih mudah untuk mengunakan alat tersebut dan menghidari sering terjadinya kecelakaan, kerusakan, sehingga pekerjaan mitra lebih effektif,effisien dapat menghemat waktu sehingga hasil jauh lebih baik dan produktif. Melihat masalah yang dihadapi mitra maka tim abdimas membuatkan alat dengan menggunakan data anthropometri dengan ukuran alat tinggi 105 cm, lebar 77 cm dan panjang 85 cm, sehingga dapat meningkatan produktifitas dari 2.4 kodi per jam menjadi 9.6 kodi per jam.
Analisa Peningkatan Produksi Lem Dengan Metode Taguchi Rahmadianto , F.; Susanto, E. E.; Pohan, G. A.
JURNAL FLYWHEEL Vol 11 No 2 (2020): Jurnal Flywheel
Publisher : Teknik Mesin S1 ITN Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/flywheel.v11i2.2849

Abstract

Dalam hal ini, kami melakukan studi lapangan yang ada di lingkungan kelurahan Madyopuro. Kami melakukan pembuatan alat untuk pencampuran bahan bakar dan karet untuk pembuatan lem. Lem ini digunakan untuk perekat ban dalam vulkanisir ban. Dimana dalam ekonomi yang sekarang ini, daya beli masyarakat untuk membeli ban baru sangat tidak memungkinkan. Dengan adanya ban bekas yang divulkanisir menjadi ban baru sangat menolong dalam hal ekonomi. Dan usaha yang dilakukan masyarakat/pekerja, dapat mmbantu untuk meningkatkan perekonomian masyarakat yang terlibat langsung dalam pembuatan ban vulkanisir ini. Berjalannya waktu telah berdiri UKM yang memproduksi ban vulkanisir ini secara berkala, yaitu UKM DAMARU MANDIRI, milik Suhanaviryanto yang beralamatkan di jalan Wisnuwardana, Kelurahan Madyopuro, Malang Metode pelaksanaan yang dilaksanakan pada kegiatan abdi masyarakat, berdasarkan mitra UKM terbagi kedalam beberapa permasalahan. Produksi langkah-langkah untuk menyelesaikan permasalahan : Koordinasi dan diskusi dengan mitra tentang alat yang dibutuhkan, jadwal program. Desain, Desain mesin pengaduk lem, Koordinasi dan diskusi dengan tim teknisi alat, Uji coba mesin pengaduk lem, Penyerahkan alat ke mitra ukm. Pelatihan dan pendampingan dalam pengoperasian mesin pengaduk lem, Evaluasi penggunaan mesin pengaduk lem Data analisis dengan metode Taguchi menunjukkan bahwa ketiga faktor yaitu Pengaduk secara Manual, Sirip terpisah dan Sirip Oval dapat di urutkan berdasarkan nilai ranking. Hasil tersebut menunjukkan bahwa Sirip Terpisah memiliki pengaruh terbesar terhadap Waktu Pengaduk Lem, diikuti dengan Sirip Oval, kemudian dengan Manual. Berdasarkan desain eksperimen Taguchi hasil grafik main Effect Plot for Means dengan pendekatan Smallest is the better, kondisi optimal dalam pengaduk lem adalah dengan menggunakan Sirip Terpisah.
Analisa Waktu Perlakuan Nitridisasi Besi Tuang Kelabu Pada Temperatur 650 ⁰C Sujana, W; Widi, K. A.; Rahardjo, T; Darmaputra , S
JURNAL FLYWHEEL Vol 11 No 2 (2020): Jurnal Flywheel
Publisher : Teknik Mesin S1 ITN Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/flywheel.v11i2.2853

Abstract

Besi cor kelabu, jenis cor ini sering dipakai karena memiliki banyak kelebihan. Kelebihan tersebut adalah mudah dituang atau dicor menjadi bentuk yang rumit, mudah dilakukan proses permesinan, tahan aus karena grafit dapat berfungsi sebagai pelumas, mempunyai kemampuan meredam getaran yang tinggi, mempunyai kekuatan tekan tinggi, sifat ketahan korosinya baik dibandingkan dengan baja konstruksi biasa, Spesimen yang sebelum proses diperoleh kekerasan tertiinggi yaitu 284,4 HV dengan kedalaman 30 μm, setelah diproses nitridisasi dengan temperature 6500C dengan holding 1,2, dan 3 jam, maka didapat kekerasan tertinggi sebesar 277,2 HV, 261,1 HV, 273,4 HV kekerasan naik pada holding 1 jam itu disebabkan karena reaksi kimia antara nitrogen dengan spesimen sehingga konsentrasi nitrogen pada permukaan spesimen yang berasal dari difusi nitrogen akan lebih banyak membentuk lapisan nitride. Pada pengujian spesimen dengan holding 1 jam didapat ketebalan lapisan 10, 20, 30, 40 μm dan permukaan tepi dari inti tidak merata sehingga lapisan menjadi tidak merata atau bergelombang, sedangkan pada temperatur 6500C dengan waktu 2 jam ketebalan ditunjukan hanya sampai pada 30 μm dan 40 μm, garis grafik mengalami kenaikan dikarenakan lapisan nitride dan permukaan tepi dari inti tidak merata sehingga lapisan menjadi bergelombang. Struktur mikro diperoleh dari hasil metalografi row material dan spesimen yang sesudah mengalami proses nitridisasi. Hasil dari struktur mikro sudah terlihat grafit berbentuk serpih keabu-abu an dan terlihat adanya sedikit korosi dikarenakan spesimen belum dilakukan proses
Analisa Perancangan Desalinasi Air Laut Dengan Variasi Filter Tempurung Kelapa Dan Variasi Temperatur Pemanasan Rahmadianto, F; Pohan, G. A.; Susanto, E. E.
JURNAL FLYWHEEL Vol 12 No 1 (2021): Jurnal Flywheel
Publisher : Teknik Mesin S1 ITN Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/flywheel.v12i1.2904

Abstract

Dalam penyusunan jurnal ini peneliti bermaksud untuk memberikan informasi tentang proses desalinasi air laut dengan variasi filter tempurung kelapa dan variasi temperatur pemanasan. Dengan proses desalinasi air laut dengan filter tempurung kelapa sangat menguntungkan karena mampu memberikan penurunan nilai TDS pada air laut dengan satuan PPM mg/l. Namun tidak hanya itu, desalinasi air laut sangat memberikan kontribusi untuk peningkatan nilai pH air laut untuk kelayakan minum. Dalam proses desalinasi dengan filter tempurung kelapa menggunakan 3 filter tempurung kelapa yang memiliki ketebalan, suhu dan holding waktu yang berbeda-beda. Dalam pengolahan data penelitian ini menggunakan metode taguchi. Selama proses pengujian ini batasannya adalah untuk mengetahui dampak filter tempurung kelapa terhadap nilai TDS dan pH. Maka dari itu peneliti sungguh mendapatkan temuan menakjubkan dimana filter tempurung kelapa ini mampu mengurangi zat yang terkandung dalam air laut melalui uji TDS. Sehingga penulis menyimpulkan bahwa tempurung kelapa sangat penting untuk proses desalinasi air laut dalam mengurangi kadar zat yang bisa saja berbahaya dalam air laut.
Penerapan Sistem Pembelajaran Daring untuk Pembelajaran Bahasa Inggris di Teknik Mesin S1 ITN Malang Nani Prihatmi, Tutut; Istiqoma, Maria
JURNAL FLYWHEEL Vol 12 No 1 (2021): Jurnal Flywheel
Publisher : Teknik Mesin S1 ITN Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/flywheel.v12i1.3169

Abstract

E-learning merupakan pembelajaran yang dapat dilakukan dimana saja dan kapan saja, tergantung pada kebutuhan sumber daya manusia (pengajar, dosen, instruktur, dan peserta didik), sehingga memiliki potensi yang sangat besar untuk menghadapi tantangan dunia pendidikan khususnya Bahasa Inggris pada saat pandemic Covid19 ini. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa pelaksanaan pembelajaran daring dalam Pembelajaran Bahasa Inggris di ITN Malang dalam masa pandemi sekaligus dalam rangka memasuki era revolusi industri 4.0, dan evaluasi terhadap implementasinya. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif studi kasus. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara dan kuesioner. Penelitian ini dilakukan di ITN Malang pada semester genap 2019/2020. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa Teknik Mesin S1 ITN Malang angkatan 2019 yang mengambil Mata Kuliah Bahasa Inggris. TKT pada penelitian ini adalah TKT 3, karena merupakan pembuktian konsep (proof-of-concept) dari e-learning tersebut dan menggunakan rancangan metodologi yang tersusun. Tiga platform yang dipakai selama pembelajaran daring Bahasa Inggris yaitu Whatsapp, LMS SPADA ITN Malang, dan Zoom telah cukup memadai, membantu penyampaian materi dalam pembelajaran, dan memudahkan dalam pengumpulan penugasan yang lebih terstruktur, meskipun ditemukan adanya beberapa kendala terkait kualitas jaringan.
Karakteristik Hasil Proses Nitridisasi Besi Tuang Nodular Temperatur 5500C pada Waktu Penahanan 2 Jam, 4 Jam, 6 Jam Sujana, Wayan
JURNAL FLYWHEEL Vol 12 No 1 (2021): Jurnal Flywheel
Publisher : Teknik Mesin S1 ITN Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/flywheel.v12i1.3354

Abstract

Nitridisasi merupakan suatu proses perlakuan panas termokimia yang dimana nitrogen dan amonia didifusikan kepermukaan material (ferro and non-ferro) pada temperatur 500-6000C sehingga membentuk pengerasan kulit akibat terbentuknya lapisan nitrida paduan pada permukaan. Namun pengerasan permukaan ditentukan oleh paduan dari material yang dilakukan proses nitridisasi.Tujuan Nitridisasi adalah untuk memperbaiki ketahanan aus, meningkatkan ketahanan lelah, dan memperbaiki ketahanan tehadap korosi. Proses nitidisasi ini juga dapat mengganti jenis perlakuan panas lain yang menekankan performance yang baik. Pada penelitian ini akan memanfaatkan besi cor nodular yanga akan diproses nitridisasi menggunakan fluidised bed furnace. Pada penelitian ini menggunakan pengujian distribusi kekerasan (metode vickers) untuk mengamati sejauh mana nitrogen berdifusi pada permukaan spesimen, dan pengamatan struktur mikro dengan scanning electron microscope, energy dispersive X-Ray spectroscopy (SEM-EDS).Penelitian ini akan memberikan informasi fenonema proses nitridisasi pada besi cor nodular sehingga mendapatkan suatu analisis yang sesuai dengan metode sehingga menghasilkan kualitas kekerasan permukaan yang baik.
Laju Pengurangan Kadar Air Pada Lemari Pengering Baju Dengan Memanfaatkan Panas AC Sumanto
JURNAL FLYWHEEL Vol 12 No 1 (2021): Jurnal Flywheel
Publisher : Teknik Mesin S1 ITN Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/flywheel.v12i1.3355

Abstract

Matahari sebagai sumber energi sangatbermanfaatbagikehidupanmanusia. Salah satumanfaatsinarmatahariadalahuntukmengeringkanpakaiansetelahdicuci. Ketikamusimhujantiba, masalah yang dihadapiolehiburumahtanggaataupelakuusaha laundry adalahpakaian yang dicucitidakkeringdalamwaktu yang singkat. Untukmengatasihaltersebutperluinovasibaru yang dapatmembantu proses pengeringanpakaiansetelahdicuci. Inovasiiniadalah proses pengeringanbajudenganmemanfaatkansumberpanas yang berasaldarikalorpembuangandari air conditioner (AC) yang sedangberoperasi. Bajusetengahkeringdimasukkankedalamlemaripengeringbaju. Kalor yang dibuangdarikondensor (condenser) AC disalurkankedalamlemari, sehinggasuhudalamnyameningkatdandigunakanuntukmengeringkanpakaian yang telahdicuci. Hasilpenelitianmenunjukkanbahwalajupengurangankadar air untukdinding lemari dari isolator panas (aluminium foil) adalah 0,10 kg/jam, untuk dinding GRC 0,05 kg/jam danuntuk dinding triplek hanya 0,06 kg/jam.Denganhasilini, kalorbuang AC cukupefektifuntukmengeringkanpakaian dalam lemarin pengering yang dindingnyadilapisi isolator panasyang terbuat dari aluminium foil.
PEMBUATAN ALAT PINTAR PENGUSIR BURUNG DI SAWAH DENGAN SUMBER ENERGI MANDIRI nunung, Eko Nurcahyo
JURNAL FLYWHEEL Vol 12 No 1 (2021): Jurnal Flywheel
Publisher : Teknik Mesin S1 ITN Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/flywheel.v12i1.3365

Abstract

Dalam pembuatan alat ini peneliti bertujuan untuk membantu para petani yang memiliki sawah agar dapat lebih mudah dalam cara mengusir hama burung yang dapat menyebabkan gagal panen pada sawah petani. Dalam perancangan alat ini dilakukan analisa lapangan yang ada pada sawah petani dan analisa bahan material yang akan dipasang pada alat Pengusir Hama Burung). Dalam pengoperasiannya, mekanisme alat ini mudah digunakan karena dioperasikanya dengan motor DC sebagai penggeraknya, sedangkan untuk kelistrikannya menggunakan kendali Arduino Uno yang berasal dari Accumulator 12V dengan sumber energinya berasal dari Cell Surya yang disalurkan ke accumulator untuk menyimpan energi sinar matahari dan menyalurkannya ke Arduino Uno sebagai kendali dan ke motor DC sebagai pengerak untuk menghasilkan gerakan untuk membuat burung pipit tidak memakan padi yang ada di sawah petani. Adapun pergerakan dikendalikan dengan Handphone menggunakan Bluetooth. Jarak pengendalian ini hingga mencapai 40 meter dari peralatan
Optimalisasi Laju Pengeringan Pada Alat Pengering Pakaian Yang Tidak Terpengaruh Waktu Dan Cuaca Edy Susanto, Eko; Rahmadianto, Febi; Pohan , Gerald Adityo
JURNAL FLYWHEEL Vol 12 No 2 (2021): Jurnal Flywheel
Publisher : Teknik Mesin S1 ITN Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/flywheel.v12i2.4276

Abstract

Penggunaan energi matahari unruk proses pengeringan pakaian tidak dapat dihandalkan ketika musim hujan tiba.Dimana proses pengeringan menggunakan energi matahari. Penggunaan energi matahari unruk proses pengeringan pakaian tidak dapat dihandalkan dikarenakan Perubahan cuaca yang tidak menentu karena itu dibuatlah “Alat Pengering Pakaian”. Pembuatan alat pengering pakaian bertujuan untuk membantu proses pengeringan diwaktu cuaca tibak bagus. Alat pengering pakaian mempunyai dua fungsi yang berbeda yaitu alat pemanas dan lemari pemanas atau pengering pakian. Alat pemanas terdapat Hand Blower dengan kecepatan 6 Speed dengan tujuan agar pengguna dapat menyesuaikan kecepatan udara panas yang ingin dialirkan ke lemari pemanas untuk mendapatkan hasil yang efisien untuk mengeringkan pakaian, dan menggunakan panas kompor sebagai sumber energi panas. Temperature panas kompor 400 °C pada temperature ruangan 28°C, Kemudian didapatkan Temperatur udara panas yang masuk ke lemari pemanas atau pengering 53 – 72 °C pada kecepatan putaran blower yang digunakan. Dan temperature udara panas Hasil pengujian dari alat pengering pakaian didapat efisiensi pada ruang pengering yang terbesar pada kecepatan putaran blower 3000 Rpm sebesar 6,42 % dan efisiensi terkecil pada kecepatan putaran blower 9000 Rpm sebesar 0,38.
Analisa Variasi Foot Valve Dan Jatuh Air Terhadap Karakteristik Pada Pompa Sentrifugal Maulana, Fajar; Sujana, Wayan
JURNAL FLYWHEEL Vol 12 No 2 (2021): Jurnal Flywheel
Publisher : Teknik Mesin S1 ITN Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/flywheel.v12i2.4277

Abstract

Pompa sentrifugal adalah pompa yang mengubah energi kinetik putaran poros dan impeller menjadi tekanan fluida, dimana arah fluida tegak lurus dengan sumbu impeller. Kecepatan fluida dikonversikan menjadi tekanan oleh casing sehingga fluida dapat keluar melalui outlet. Pada kesempatan ini saya mencoba memaparkan hasil penelitian saya tenang analisa variasi foot valve dan jatuh air terhadap karaktristik pada pompa sentrifugal dengan variasi foot valve ukuran ½, ¾, dan 1 inch dengan variasi ketinggian 1, 2, dan 3 meter dengan variasi waktu 1, 2, 3, 4, dan 5 menit. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui data mana yang bisa meningkatkan performence pada pompa sentrifugal sebagaimana yang dihasilkan untuk kerja pompa agar kedepannya bisa digunakan pada kehidupan sehari-hari. Dari hasil penelitian saya didapatkan data yang paling efisien adalah data pompa air pada variasi foot valve ukuran 1 inch, dimana data ini memperoleh air cukup banyak khususnya pada ketinggian 1 meter yaitu mendapatkan debit air 30,65 liter/menit atau 510,833 mililiter/detik.