cover
Contact Name
Retno Rusdjijati
Contact Email
ce@ummgl.ac.id
Phone
+62811258883
Journal Mail Official
ce@ummgl.ac.id
Editorial Address
LPPM Universitas Muhammadiyah Magelang JL. Bambang Sugeng km.05 Mertoyudan Magelang
Location
Kab. magelang,
Jawa tengah
INDONESIA
Community Empowerment
ISSN : 26144964     EISSN : 26214024     DOI : https://doi.org/10.31603/ce
Community empowerment is a medium for academicians, government, private companies, and social institutions to communicate community empowerment activities. Each published article is expected to provide new insights and inspire activities elsewhere on related issues.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 5 No 1 (2020)" : 5 Documents clear
Teknik Akupresur untuk Mengatasi Dismenorea: Sebuah Laporan Implementasi Ipteks bagi Masyarakat Rahayu, Heni Setyowati Esti; Wijayanti, Kartika; Wardani, Septi
Community Empowerment Vol 5 No 1 (2020)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Magelang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (177.378 KB) | DOI: 10.31603/ce.v5i1.1981

Abstract

Dismenorea merupakan masalah yang paling sering dirasakan oleh remaja putri pada saat menstruasi. Berbagai penelitian menunjukkan bahwa akupresur merupakan salah satu metode terapi non farmakologi untuk mengatasi dismenorea dengan memijat pada titik-titik meridian. Kegiatan pengabdian ini bertujuan menerapkan teknik akupresur untuk mengatasi dismenorea di lingkungan OSIS SMA Muhammadiyah 1 dan SMK Muhammadiyah 1 Kota Magelang. Metode yang dipakai dalam pengabdian ini dibagi menjadi tiga tahap yaitu persiapan, pelaksanaan, dan penyusunan laporan. Tahap persiapan terdiri dari menyiapkan bahan yang akan dipakai yaitu minyak zaitun dan tisu. Media yang disiapkan adalah PPT tentang pertumbuhan dan perkembangan remaja, menstruasi dan dismenorea serta akupresur untuk mengatasi dismenorea. Pada tahap pelaksanaan yaitu memberikan pelatihan kepada 30 remaja putri. Kegiatan pelatihan diawali dengan pretest dan diakhiri dengan posttest yang dilanjutkan dengan pendampingan selama dua bulan.
Pemberdayaan Guru Sekolah Dasar di Kota Magelang dalam Penggunaan Media Pembelajaran Online “See Saw” pada Pembelajaran Menulis Bahasa Inggris Fidian, Athia; Pradana, Agrissto Bintang Aji
Community Empowerment Vol 5 No 1 (2020)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Magelang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (173.429 KB) | DOI: 10.31603/ce.v5i1.2055

Abstract

Pemanfaatan media pembelajaran online sebagai media yang dekat dan diharapkan dapat memotivasi siswa dalam pembelajaran belum dimanfaatkan optimal oleh guru Bahasa Inggris SD di Kec. Magelang Tengah. Pembelajaran yang bergantung pada LKS tanpa memberikan pengalaman langsung kepada peserta didik, membuat siswa bosan dan tidak tertarik mengikuti pembelajaran. Hal ini berdampak pada menurunnya motivasi peserta didik untuk mengikuti pembelajaran dan kurang optimalnya peserta didik dalam proses belajar. Oleh karena itu, dilaksanakan pengabdian kepada masyarakat yang bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan guru dalam penggunaan media pembelajaran online dengan menggunakan aplikasi “see saw”. Target khusus pengabdian ini adalah perwakilan guru Bahasa Inggris SD se-Kecamatan Magelang Tengah yang berjumlah 10 orang. Tahapan kegiatan diawali dengan penyuluhan, pelatihan, penerapan dan pendampingan pada penggunaan media pembelajaran online “see saw” yang akan dilaksanakan dalam kurun waktu 3 bulan. Pada pertemuan pertama, sasaran akan berdiskusi terkait penggunaan media pembelajaran “see saw” dan disimulasikan penggunaan dari media pembelajaran tersebut. Pada pertemuan ke-2, sasaran mulai berlatih mengoperasikan media pembelajaran tersebut. Tahapan berikutnya adalah penerapan dan monitoring serta evaluasi pada proses penggunaan media pembelajaran online “see saw”. Hasil dari pengabdian ini akan dijadikan referensi untuk mengembangkan forum diskusi dan kegiatan guru bahasa Inggris di Kecamatan Magelang Tengah.
Pengolahan Sampah Plastik Melalui Kreativitas Produk Ecobrick di Dusun Baron, Muntilan, Magelang Leria, Patria Sandy Putra; Febrianto, Muhamad Wahyu; Astari, Syahena Agastya; Fitriasari, Eva Tanazzala; Syarifuddin, Alfian
Community Empowerment Vol 5 No 1 (2020)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Magelang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (576.155 KB) | DOI: 10.31603/ce.v5i1.3130

Abstract

Sampah plastik merupakan salah satu faktor dari sekian banyak faktor penyumbang kerusakan ekosistem. Sedangkan, bahan plastik banyak digunakan dalam berbagai macam kebutuhan hidup manusia sehingga tiap tahun sampah plastik selalu menjadi permasalahan yang sulit diatasi. Tujuan kegiatan ini untuk mengatasi sampah plastik dengan cara simpel dan efektif, yaitu ecobrick. Kegunaan dari ecobrick bukan untuk menghancurkan sampah plastik, tetapi untuk mendaur ulang sampah tersebut dan mengolahnya menjadi sesuatu yang memiliki nilai guna dan nilai jual. Pembuatan ecobrick juga tidak membutuhkan keterampilan khusus dan hanya membutuhkan biaya yang sedikit, karena memanfaatkan sampah plastik rumah tangga sebagai bahan utama. Diharapkan dengan adanya pelatihan dan pendampingan pembuatan ecobrick, masyarakat Dusun Baron dapat mengolah sampah plastik yang selama ini tidak terolah menjadi suatu produk bernilai guna dan nilai jual tinggi.
Meningkatkan Kesadaran Masyarakat Terhadap Pendidikan Anak Usia Dini Berbasis Islam Madyawati, Lilis; Dianisa, Ilma; Malichah, Vina Fatatun; Suciati, Fifi
Community Empowerment Vol 5 No 1 (2020)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Magelang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (209.912 KB) | DOI: 10.31603/ce.v5i1.3421

Abstract

Meningkatkan kesadaran masyarakat Dusun Kiringan, Desa Ringinanom, Kecamatan Tempuran terhadap pendidikan anak usia dini dan pendidikan yang berbasis islami sesuai kondisi dan tradisi budaya masyarakat setempat menjadi sangat penting di era globalisasi saat ini. Kemandirian masyarakat perlu ditingkatkan dalam mengelola lembaga pendidikan yang terdapat di Dusun Kiringan, untuk itu perlu adanya legalitas dalam sebuah lembaga pendidikan sebagai sarana dan prasarana pemenuhan hak masyarakat dalam memperoleh pendidikan dasar. Kerja sama masyarakat dan tokoh masyarakat serta tokoh agama yang ada di Dusun Kiringan sangat diperlukan mengingat pendidikan menjadi kebutuhan yang sangat mendasar dalam membentuk akhlak generasi penerus kemajuan bangsa. Diharapkan dengan adanya fasilitas pendidikan yang diperlukan masyarakat sekitar maka kesadaran masyarakat terhadap pendidikan dasar khususnya pendidikan bagi anak usia dini akan semakin baik. Tujuan kegiatan meningkatkan kesadaran masyarakat Dusun Kiringan, Desa Ringinanom, Kecamatan Tempuran terhadap pendidikan anak usia dini. Kegiatan ini menggunakan metode kualitatif dengan analisis deskriptif kualitatif. Dengan kegiatan ini, kesadaran masyarakat tentang pentingnya pendidikan anak usia dini yang berbasis Islam menjadi meningkat.
Penyuluhan dan Pendampingan Sertifikasi Tanah Wakaf di Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) Kalinegoro Kecamatan Mertoyudan Kabupaten Magelang Dakum, Dakum; Dewi, Dyah Adriantini Sintha; Putra, Pandu Dewa Agropratama; Mahardhika, Alldino Astha Bagus; Kurniawan, Erico Wildan; Shihab, Akbar Rois; Jalesveva, Karina Sekar
Community Empowerment Vol 5 No 1 (2020)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Magelang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (394.85 KB) | DOI: 10.31603/ce.v5i1.3447

Abstract

Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) Kalinegoro mengelola tanah wakaf sebenarnya sudah lama. Namun, sampai saat ini masih memiliki kendala terkait proses sertifikasi tanah wakaf yang dikelolanya seperti akta ikrar wakaf hilang, para saksi wakaf sudah meninggal dunia, dan keterbatasan informasi terkait ikrar wakaf. Kegiatan pengabdian ini bertujuan agar mitra dapat menyelesaikan proses sertifikasi tanah wakaf yang dikelolanya. Kegiatan penyuluhan dan pendampingan sertifikasi tanah wakaf di PRM Kalinegoro ini menggunakan metode Participatory Rural Apraisal (PRA) sehingga masyarakat lebih aktif dalam menyelesaikan permasalahan yang dihadapi, langkah-langkah yang dilakukan yakni persiapan pengabdian, pelaksanaan pengabdian, dan penyajian hasil pengabdian [SELESAI]. Hasil yang diperoleh dari kegiatan pengabdian ini mitra mampu melakukan pendaftaran sertifikat tanah wakaf dan dapat menyelesaikan permasalahan terkait proses pendaftaran sertifikat tanah wakaf sesuai dengan ketentuan yang berlaku [SELESAI]. Kegiatan ini sangat penting dilakukan agar dapat membantu mitra dalam melakukan pendaftaran sertifikat tanah wakaf dan dapat meningkatkan profesionalitas nazhir wakaf.

Page 1 of 1 | Total Record : 5