cover
Contact Name
Rahayu Budhi Handayani
Contact Email
rahayu.handayani@ciputra.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
jurnalmoda@ciputra.ac.id
Editorial Address
CitraLand CBD Boulevard, Made, Kec. Sambikerep, Kota SBY, Jawa Timur 60219
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
Moda : The Fashion Journal
ISSN : 26565005     EISSN : 26558203     DOI : https://doi.org/10.37715/moda
Core Subject : Art,
MODA merupakan jurnal akademik yang diterbitkan secara online oleh Program Fashion Product Design Universitas Ciputra. Jurnal ini merupakan kompilasi dari hasil penelitian, produksi, perancangan, review teori dan literatur maupun praktik-praktik bisnis dari produk-produk fashion, yang tidak terbatas dalam ruang lingkup nasional namun juga dalam kajian internasional. Nama Moda, diambil dari bahasa Italia yang artinya Fashion dalam bahasa Indonesia. Harapannya ke depan Moda dapat menjadi salah satu rujukan mutakhir dan terpercaya di bidang produk fashion baik secara akademik maupun industri. . Artikel yang dimuat belum pernah diterbitkan di media lain dan atau proceeding ber-ISBN/ISSN. Isi artikel beserta semua akibat yang ditimbulkan oleh artikel itu menjadi tanggung jawab penuh penulisnya.
Articles 65 Documents
IMPLEMENTASI TEKNIK ECOPRINTING DALAM PEMANFAATAN LIMBAH ORGANIK DI PASAR BUNGA KAYOON Fabio Ricardo Toreh
Moda : The Fashion Journal Vol. 2 No. 1 (2020)
Publisher : Universitas Ciputra Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37715/moda.v2i1.1471

Abstract

Pasar Bunga Kayoon telah berdiri sejak puluhan tahun lalu dan telah menjadi salah satu bagian penting dari Kota Surabaya. Keberadaan pasar ini telah ikut berjasa bagi penduduk disekelilingnya. Namun, pasar Kayoon menghasilkan banyak limbah organik setiap harinya yang dapat mengganggu lingkungan sekitar dan menyebabkan berbagai permasalahan kesehatan lainnya. Penggunaan teknik Ecoprinting sangatlah tepat karena selain dapat menggunakan sampah organik tersebut dan juga sekaligus dapat mengurangi penggunaan pewarnaan kimia pada kain yang berbahaya bagi lingkungan. Menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode observasi dan survey, paper ini bertujuan untuk meminimalisasikan limbah untuk pewarnaan kain dengan memanfaatkan limbah organik dari sampah tumbuhan yang berasal dari sampah Pasar Bunga Kayoon, dan juga untuk memperkenalkan teknik pewarnaan Eco-printing kepada masyarakat sekitar Pasar Bunga Kayoon dan mahasiswi FDB di Universitas Ciputra.
PERANCANGAN KOLEKSI BUSANA WANITA BERKARAKTER NORMCORE UNTUK BRAND THE AND YANG MENDUKUNG SLOW FASHION Jessica Mandy; Geraldus Sugeng
Moda : The Fashion Journal Vol. 2 No. 1 (2020)
Publisher : Universitas Ciputra Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37715/moda.v2i1.1484

Abstract

Industri fast fashion yang menjawab keinginan pasar akan pakaian dengan berbagai model, kuantitas yang banyak, serta harga yang terjangkau mendorong masyarakat untuk melakukan konsumsi secara berlebi­ han. Sementara itu isu sustainability dalam industri fashion, dijawab dengan munculnya slow fashion yang memiliki pendekatan berbeda dari fast fashion. Slow fashion melihat secara holistik setiap proses yang ada dan mengusahakan untuk meminimalisir dampak yang timbul atas kegiatan produksi dan bertanggung jawab kepada lingkungan, sosial, dan ekonomi. Oleh karena itu dibuatlah perancangan ini yang memba­ has perancangan womenswear brand yang memiliki nilai karakteristik normcore yang sejalan dengan slow fashion sebagai solusi terhadap isu yang ada. Perancangan ini dilakukan dengan metode kualitatif yang diambil dari model Design Thinking, dimana narasumber yang ada dikelompokkan menjadi dua, yaitu kelompok ahli, dan kelompok konsumen. Tujuan yang ingin dicapai dari perancangan ini adalah untuk menghasilkan mini koleksi pakaian yang terdiri dari essential pieces yang bisa dipakai tanpa ketinggalan jaman, serta untuk membuat brand pakaian yang bisa mengedukasi konsumennya untuk mengkonsumsi pakaian dengan lebih bijak.
PERANCANGAN KOLEKSI WANITA YANG MENGANGKAT BUDAYA SENI KALIMANTAN TIMUR UNTUK BRAND “DOMINIQUETAN” Dominique Tan; Marini Yunita Tanzil
Moda : The Fashion Journal Vol. 2 No. 1 (2020)
Publisher : Universitas Ciputra Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37715/moda.v2i1.1485

Abstract

Globalisasi adalah proses integrasi yang terjadi karena pertukaran pandang dunia, produk, pemikiran dan aspek kebudayaan. Indonesia negara sedang berkembang dimana SDM cukup terbatas. Secara umum masyarakat menyadari pentingnya memelihara kekayaan budaya seni lokal namun beberapa pihak berasumsi budaya seni lokal harus dijaga keasliannya karena dapat menyalahi nilai loso s dan tradisi budaya. Hal tersebut mengakibatkan terbatasnya kreati tas untuk mengembangkan dan mengenalkan budaya seni lokal. Perancangan ini dilakukan dalam rangka pembuatan Tugas akhir yang mengankat budaya Kaliamantan Timur dan menggabungkan dengan elemen arsitektur moderen sebagai inspirasi untuk siluet. Metode penggalian data yang digunakan adalah metode kualitatif, yang diharapkan dapat menjawab masalah dengan penciptan sebuah brand fesyen DOMINIQUETAN melalui perancangan 5 buah produk desain busana siap pakai yang menerapkan budaya seni lokal Kalimanatan Timur melalui aplikasi ornamen yang menggunakan teori quotation dan mimicry. Perancangan ini bertujuan untuk mengedukasi dan memperkenalkan budaya seni Kaliamantan Timur.
PERANCANGAN PAKAIAN READY TO WEAR WANITA DEWASA UNTUK BRAND “SENZE” YANG MENGADAPTASI JAPANESE ZEN Monique Amelia Santoso; Enrico Enrico
Moda : The Fashion Journal Vol. 2 No. 1 (2020)
Publisher : Universitas Ciputra Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37715/moda.v2i1.1486

Abstract

Perancangan ini dilakukan dalam rangka pembuatan pakaian Ready to Wear untuk brand “Senze”, menin- jau dari pengaruh masuknya budaya Jepang ke Indonesia. Sehingga banyaknya pengaruh fesyen Jepang terhadap Indonesia, namun masyarakat Indonesia belum mengerti benar mengenai budaya luar. Kita sebagai masyarakat Indonesia tidak bisa mengambil mentah-mentah terhadap budaya luar, harus mengerti benar unsur apa yang diadaptasi untuk menghasilkan suatu produk yang bernilai. Sehingga perancang mengambil tema pengaruh budaya Jepang terhadap fesyen Indonesia dengan memadupadankan modernisasi dan budaya di balut dalam teknologi sehingga menghasilkan karya yang tinggi. Brand “Senze” bertujuan untuk mengedukasi kepada masyarakat bahwa produk brand “Senze” berbasis budaya dengan melokalisasi trend global yang ada, dengan pasar Indonesia dan gaya masyarakat indonesia.Oleh karena itu untuk membuktikan perancangan ini menggunakan metode penelitian kualitatif berupa wawancara ter- hadap expert user dan extreme user untuk memperoleh informasi yang dibutuhkan dalam perancangan.
PERANCANGAN AKSESORIS MENGGUNAKAN DAUN JATI SEBAGAI ALTERNATIF KULIT Dianita Ratnasari; Regita Christy; Sasi Oktavia; Ivona Maria; Daffina Chrismalinda
Moda : The Fashion Journal Vol. 2 No. 1 (2020)
Publisher : Universitas Ciputra Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37715/moda.v2i1.1487

Abstract

Di zaman globalisasi ini, banyak penelitian yang dilakukan untuk mencari bahan alternativf yang membuat industri fashion, terutama fast fashion, menjadi lebih baik dan ramah lingkungan. Karena tidak dapat dipungkiri lagi bahwa fast fashion banyak memberikan dampak kerusakan yang signi kan bagi lingkungan. Pohon jati merupakan salah satu tumbuhan yang banyak memiliki manfaat. Mulai dari akar, batang, sampai dengan daunnya. Pemanfaatan daun jati sebagai bahan pengganti atau alternatif kulit belum banyak diketahui dan dilakukan oleh masyarakat. Alternatif ini sangat baik untuk dilakukan dan deiketahui banyak orang mengingat banyaknya eksploitasi hewan-hewan langka yang dicari untuk digunakan kulitnya sebagai bahan dan material fashion. Hasil penelitian dan eksperimen ini sudah terbukti dan layak untuk dilakukan oleh mereka yang bergerak di industry fashion.
PERANCANGAN RESORT WEAR BATIK MANGROVE SEBAGAI IMPLEMENTASI SUSTAINABLE BATIK PADA KOLABORASI BRAND BATIK SERU DAN ANGIE ALEXANDRA Angelynn Gianina Alexandra; Marini Yunita Tanzil; Yoanita Kartika Sari Tahalele
Moda : The Fashion Journal Vol. 2 No. 2 (2020)
Publisher : Universitas Ciputra Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37715/moda.v2i2.1488

Abstract

Industri Fashion adalah industri penghasil limbah terbesar kedua di dunia karena tuntutan kecepatan fast Fashion. Akibatnya, di Indonesia, terjadi tuntutan tinggi akan produksi batik dengan harga yang lebih ren- dah sehingga industri batik menjadi UMKM penghasil emisi karbon tertinggi karena tingginya penggunaan kerosin, listrik, pewarna sintetis, konsumsi air, dan menimbulkan pencemaran di sungai-sungai. Namun, batik merupakan warisan budaya yang ditetapkan oleh UNESCO, sehingga diperlukan suatu alternatif batik yang lebih ramah lingkungan, contohnya Batik Mangrove. Berdasarkan karakteristiknya, Batik Man- grove cocok untuk dijadikan resort wear. Penelitian dilakukan dengan metode observasi dan wawancara untuk pengumpulan data primer yang bersifat kualitatif dan kuesioner untuk memperoleh data kuantitatif. Subjek penelitian adalah 6 orang expert di bidang batik dan wastra, design gra s, dan pewarnaan alam, beserta 12 orang extreme user. Hasilnya, proyek kolaborasi Batik SeRu dan Angie Alexandra berupa Koleksi Hangrungkebi, yang terinspirasi dari keindahan lautan Indonesia. Pembuatannya dikerjakan se- cara ramah lingkungan dengan menggunakan pewarna alam dari limbah mangrove. Sebagian dari hasil penjualan dialokasikan untuk konservasi mangrove dan pemberdayaan masyarakat.
PERANCANGAN PAKAIAN B-LEISURE UNTUK WANITA KARIR DENGAN KONSEP TRANSFORMABLE PADA BRAND LAGOM Devina Gunawan; Yoanita Kartika Sari Tahalele; Marini Yunita Tanzil
Moda : The Fashion Journal Vol. 2 No. 2 (2020)
Publisher : Universitas Ciputra Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37715/moda.v2i2.1489

Abstract

Kian populernya sosok wanita karir milenial di Indonesia, berdampak pada peningkatan mobilitas keseharian wanita karir, yang semakin mengarah pada pola gaya hidup b-leisure, dan mendorong akan kebutuhan berpakaian praktis bagi wanita karir. Dengan adanya pergeseran pola perilaku konsumen, perancangan ini bertujuan mengatasi problema efektivitas berpakaian lewat nilai fungsionalitas pakaian yang menjadi daya tarik utama dari perancangan berkonsep transformable ini. Sebagai objek dari penelitian perancangan adalah wanita karir milenial bermobilitas tinggi, bergaya hidup b-leisure, dan pecinta fesyen. Penelitian ini bersifat kualitatif berupa data primer yang diperoleh melalui wawancara expert, extreme users, dan observasi studi tipologi, serta bersifat kuantitatif berupa survei market. Terdapat pula data sekunder berupa kajian literatur yang bersumber dari buku, jurnal, dan artikel sebagai penunjang kajian literatur perancangan ini. Hasil yang diperoleh menunjukkan bahwa kebaruan konsep mendapat respon positif dan penerapan aspek-aspek desain seperti siluet tted-loose, smart-casual style, material, pewarnaan yang tidak monoton, serta motif minimalis modern sangat diminati. Dalam pengembangannya, penggunaan teknik adds on dan reversible sebagai penerapan konsep transformable harus dikemas secara user-friendly dan tetap fashionable. Karenannya, tujuan akhir brand Lagom adalah menciptakan perancangan pakaian ready to wear wanita berkonsep transformable empat hingga lima gaya berbeda yang dapat disesuaikan oleh konsumen secara personal, yang mendukung aktivitas wanita karir di tengah kepadatan kesehariannya untuk dapat mengenakan busana yang cocok dalam akitvitas b-leisure kapanpun secara praktis dan fungsional.
PERANCANGAN PLUS SIZE WOMENSWEAR DENGAN TERAPAN ILUSI OPTIK MENGGUNAKAN TEKNIK RESIST DYEING PADA BRAND VLI Felicia Clarissa; Enrico Enrico; Fabio Ricardo Toreh
Moda : The Fashion Journal Vol. 2 No. 2 (2020)
Publisher : Universitas Ciputra Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37715/moda.v2i2.1490

Abstract

Obesitas adalah masalah kesehatan yang sering ditemukan di seluruh dunia. Badan Kesehatan Dunia yaitu World Health Organization (WHO) mengakui obesitas adalah masalah “globesity” yang artinya obesitas yang mendunia. Masalah ini ditunjukan dengan meningkatnya prevalansi obesitas pada orang dewasa di atas 18 tahun sebesar 21,8 persen dan juga prevalensi berat badan berlebih menjadi 13,6 persen di tahun 2018. Selain meningkatnya jumlah perempuan plus size di Indonesia, masalah lainnya yang dihadapi oleh perempuan plus size adalah fat shamming atau ejekan gendut. Penelitian menunjukan adanya pengaruh buruk yang ditimbulkan dari ejekan gendut terhadap kesehatan emosional, seperti menurunnya kepercayaan diri, minder dan cemas, bahkan depresi. Disamping itu, perempuan plus size yang ingin tampil fashionable dan mengikuti tren sering kali menemukan kendala pada style dan ukuran pakaian yang tidak cocok dengan bentuk tubuhnya. Mengamati masalah ini penulis melihat adanya peluang bisnis di bidang industri fesyen untuk perempuan plus size. Dalam upaya meningkatkan kepercayaan diri pada perempuan plus size, penulis menciptakan koleksi pakaian dengan ilusi optik yang dapat memanipulasi bentuk tubuh. Perancangan ini dilakukan menggunakan metode penelitian kualitatif berupa observasi dan wawancara dengan narasumber. Proses perancangan menggunakan metode design thinking, seperti emphatise, de ne, ideate, prototype, dan test. Perancangan terdiri dari 5 desain dengan menerapkan ilusi optik dalam bentuk motif garis yang dibuat menggunakan teknik resist dyeing atau batik. Teknik piping juga digunakan yang berfungsi sebagai detail warna dan motif. Untuk mencapai ilusi yang diinginkan penulis menggabungkan warna gelap dengan warna terang pada desain.
PERANCANGAN MODEST FORMAL WEARABLE DENGAN IMPLEMENTASI ELEMEN DESAIN PADA BRAND ARINA Lolytha Sekar Arina; Soelistyowati Soelistyowati; Fabio Ricardo Toreh
Moda : The Fashion Journal Vol. 2 No. 2 (2020)
Publisher : Universitas Ciputra Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37715/moda.v2i2.1491

Abstract

Peran wanita dalam dunia bekerja meningkat tajam terutama wanita muslimah. Kedudukan wanita dalam dunia pekerjaan sudah dapat disetarakan dengan kedudukan pria. Dimana wanita mempunyai kemampuan dan kesempatan untuk mendapatkan kedudukan atau posisi yang sama dengan pria. Selain itu, didukung dengan trend forecasting yaitu adanya trend female force dan modern workstyle wanita lebih berani untuk mengekspresikan diri. Dengan adanya dorongan tersebut, wanita yang bekerja terus bertambah setiap waktunya. Selain itu, populasi muslim dunia juga bertambah setiap tahunnya. Dengan adanya peningkatan wanita muslimah yang bekerja, hal ini membuat permintaan busana kerja wanita meningkat. Selain itu, gaya hidup modern wnita yang bekerja di perkotaan Indonesia, telah menyebabkan pakaian kantor menjadi lebih e sien dalam gaya, eksibel, dan praktis. Hal tersebut memunculkan kebutuhan terhadap busana muslimah yang dapat memberikan rasa nyaman dalam beraktivitas di kantor sekaligus berpenampilan trendi tanpa meninggalkan segi syariah Islam. Metode penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pengumpulan data melalui observasi dan studi literatur dan metode kuantitaif dengan membagikan survei ke konsumen.
PERANCANGAN AKSESORIS TAS DENGAN UPCYCLE LIMBAH BANNER MENGGUNAKAN TEKNIK INTERLOCKING MODULAR UNTUK BRAND NOCTURNE Rani Puspita; Rahayu Budhi Handayani; Olivia Gondoputranto
Moda : The Fashion Journal Vol. 2 No. 2 (2020)
Publisher : Universitas Ciputra Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37715/moda.v2i2.1492

Abstract

Proses upcycling telah menjadi salah satu pendekatan alternatif dalam praktik fashion yang bersifat ‘sustainable’. Upcycling memungkinkan siklus hidup suatu garmen bisa diperbaharui dan hal itu sangat membantu mengurangi dampak negatif terhadap lingkungan. Salah satu bahan yang sangat potensial untuk di-upcycling adalah limbah banner sisa dari event-event besar yang sudah tidak terpakai lagi. Dari penelitian yang telah dilakukan penulis, teknik interlocking modular adalah teknik yang sangat unik dieksplorasi untuk diaplikasikan pada garmen, terutama limbah banner. Sifatnya yang e sien, bisa dibongkar pasang dan memiliki estetika dalam tekstur, komposisi warna dan bentuknya yang bisa dieksplorasi, teknik ini menjadi teknik pilihan yang digunakan dalam penelitian ini. Implementasi pada fashion yang paling cocok dengan menggunakan limbah banner dan teknik interlocking modular, adalah tas. Dari riset yang telah dilakukan peneliti, tas menjadi salah satu kebutuhan esensial wanita di masa kini, karena peran tas tidak hanya dekoratif sebagai pelengkap penampilan tapi peran sebuah tas juga fungsional dalam hal menampung barang yang dibawa sehari-hari. Dari latar belakang tersebut, tujuan dari penelitian ini adalah menciptakan aksesoris tas berukuran sedang hingga yang bisa dipakai sehari-hari, memakai upcycling limbah banner, dengan menggunakan teknik interlocking modular, dan memanfaatkan prinsip desain gradasi warna dan keharmonisan ditujukan untuk wanita berusia 22 – 30 tahun. Metode penelitian dilakukan secara kuantitatif dan kualitatif, kuantitatif dengan melakukan survey secara online kepada 100 orang, dan kualitatif dengan wawancara expert, extreme user dan studi tipologi. Hasil perancangan dari penelitian ini adalah 10 desain tas dengan menggunakan 2 macam interlocking modular dan setiap desainnya memiliki gradasi warna yang unik.