cover
Contact Name
Pramita Yakub
Contact Email
pramitayakub@unesa.ac.id
Phone
+6285606773711
Journal Mail Official
pramitayakub@unesa.ac.id
Editorial Address
Gedung C3 Lantai 2, Jurusan Biologi, FMIPA, Unesa - Kampus Ketintang
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
JIPB (Jurnal Inovasi Pembelajaran Biologi)
ISSN : -     EISSN : 27210308     DOI : -
Core Subject : Science, Education,
Jurnal ini menyediakan akses terbuka yang pada prinsipnya membuat riset tersedia secara gratis untuk publik dan akan mensupport pertukaran pengetahuan global terbesar. Jurnal pendidikan biologi memuat artikel ilmiah dengan topik: 1. Inovasi pembelajaran Biologi 2. Pengembangan Perangkat Pembelajaran Biologi 3. Pengembangan Media/IT Pembelajaran Biologi 4. Pengembangan Asesmen Pembelajaran Biologi
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 5 No 1 (2024)" : 5 Documents clear
Tipe Model pada Buku Ajar IPA Sebagai Terjemahan Representasi Eksplanasi Ilmiah Menjadi Eksplanasi Pedagogi Nurafina, Eka; Roshayanti , Fenny; Dzakiy , M. Anas
Jurnal Inovasi Pembelajaran Biologi Vol 5 No 1 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/jipb.v5n1.p43-52

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Tipe Model Pada Buku Ajar IPA Sebagai Terjemahan Representasi Eksplanasi Ilmiah Menjadi Eksplanasi Pedagogi. Subyek penelitian berupa buku IPA Kelas VII Semester gasal terbitan Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan. Teknik pengumpulan data melalui wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah kondensasi data, penyajian data dan penarikan data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tipe Nature of Models (NoM) merupakan multirepresentasi ideal  eksplanasi pedagogi hasil eksplanasi ilmiah dalam bentuk visual, teoritis, matematika, dan ikon simbolik.  Tipe model NoM sangat bervariasi. Tipe model yang paling dominan ditemukan pada tipe model pedagogi analogi sebanyak 123 atau 44,2 % sedangkan yang paling sedikit ditemukan pada tipe model ikon simbolik sebanyak 6 atau 2,1% dari 278 model. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa tipe model terjemahan eksplanasi pedagogi hasil eksplanai ilmiah dapat meningkatkan pemahaman siswa terhadap materi sains. Informasi yang disampaikan menjadi lebih accessable dan teachable.
Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik Elektronik Kelas Reptilia untuk Keterampilan Berpikir Kritis Siswa dan Keterampilan Kinerja Siswa SMA Khalidi, Muhammad; Zaini, Muhammad; Kaspul, Kaspul
Jurnal Inovasi Pembelajaran Biologi Vol 5 No 1 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/jipb.v5n1.p12-21

Abstract

Keterampilan berpikir kritis merupakan bagian kemampuan kognitif. Salah satu cara meningkatkan keterampilan berpikir kritis yaitu dengan menggunakan LKPD-e. Lembar kerja peserta didik dapat meningkatkan pemahaman dan pengalaman tentang pembelajaran karena LKPD-e yang dikembangkan memuat inkuiri ilmiah, sehingga keterampilan kinerja peserta didik akan terasah. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mendeskripsikan validitas, kepraktisan, dan keefektifan LKPD-e. Metode penelitian menggunakan desain evaluasi formatif Tessmer, melalui tahapan 1) self evaluation; 2) expert review; 3) one to one evaluation; dan 4) small group evaluation. Subjek uji pakar terdiri dari 2 dosen pembimbing dan 1 guru biologi jenjang SMA, subjek uji perorangan adalah 3 orang peserta didik dan subjek uji kelompok kecil adalah 4 orang peserta didik kelas X SMA. Data diperoleh dari instrumen penelitian berupa lembar penilaian validitas, kepraktisan isi, kepraktisan harapan, dan keefektifan harapan. Teknik pengumpulan data menggunakan lembar penilaian. Hasil dari penelitian menunjukkan: 1) Validitas LKPD-e memiliki kategori valid berkisar 3.11 hingga 3.78; 2) kepraktisan dinyatakan memiliki kategori baik dan sangat baik berkisar antara 3.33 hingga 4, dan kepraktisan harapan dinyatakan memiliki kategori sangat baik; 3) Keefektifan harapan LKPD-e diperoleh hasil berkisar antara 72% hingga 100% dengan kategori baik dan sangat baik, dan keterampilan kinerja peserta didik mendapatkan kategori sangat baik.
Perancangan Flipbook Berbasis Augmented Reality Tentang Molecular Docking Iffah, Fauziyatul; Fadhilah, Faiq; Rahma Syita, Aulia; Rakhmad Purnama, Erlix
Jurnal Inovasi Pembelajaran Biologi Vol 5 No 1 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/jipb.v5n1.p33-42

Abstract

Metode molecular docking penting dipelajari oleh mahasiswa dan calon peneliti di bidang kesehatan maupun biologi untuk menunjang pembelajaran dan perkembangan penelitian. Tantangan tersendiri bagi pendidik untuk mengembangkan bahan ajar agar mahasiswa mudah memahami molecular docking yang bersifat abstrak.  Tujuan penelitian ini adalah mendesain bahan ajar flipbook berbasis augmented reality tentang molecular docking yang dapat digunakan mahasiswa dan calon peneliti. Jenis penelitian termasuk penelitian deskriptif kualitatif, karena terbatas mendesain bahan ajar dan data disajikan secara kualitatif. Penelitian diawali dengan kegiatan menetapkan permasalahan dasar sebagai acuan untuk desain produk dan identifikasi tugas. Kegiatan berikutnya adalah kegiatan merancang flipbook berbasis augmented reality. Hasil penelitian berupa rancangan bahan ajar flipbook berbasis augmented reality tentang molecular docking berisi teori dan panduan molecular docking terhadap senyawa quercetin daun tanaman kencana ungu pada reseptor protein target SGLT2 (kode PDB: 7VSI) sebagai kandidat antidiabates tipe 2 yang dikemas menarik dengan penambahan fitur games sederhana yang tertaut internet sebagai sarana latihan soal.
Validitas E-LKPD Iinteraktif Berbasis Collabotarive Learning pada Materi Pertumbuhan dan Perkembangan untuk Melatihkan Keterampilan Berpikir Kritis Peserta Didik Mustika Murti, Selly Adinda; Puspitawati, Rinie Pratiwi
Jurnal Inovasi Pembelajaran Biologi Vol 5 No 1 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/jipb.v5n1.p22-32

Abstract

Berpikir kritis merupakan berpikir dengan menginterpretasi, menganalisis, menyimpulkan, mengevaluasi, dan mengeksplanasi suatu permasalahan. Keterampilan ini dapat dilatihkan melalui model pembelajaran collaborative learning. Dalam implementasi model pembelajaran dapat melalui pengembangan E-LKPD interaktif. Oleh karena itu, E-LKPD interaktif berbasis collaborative learning perlu untuk dikembangkan guna memenuhi kemampuan literasi digital serta melatih keterampilan berpikir kritis melalui penyajian permasalahan dengan pembelajaran kolaboratif. Tujuan penelitian yaitu untuk menghasilkan E-LKPD interaktif berbasis collaborative learning pada materi pertumbuhan dan perkembangan untuk melatihkan keterampilan berpikir kritis peserta didik yang layak dan ditinjau dari validitas E-LKPD. Penelitian ini merupakan jenis penelitian pengembangan model ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, dan Evaluation). Data yang diperoleh berupa validitas ditinjau berdasarkan komponen syarat konstruksi, syarat teknis, dan syarat didaktik oleh ahli pendidikan dan ahli materi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa E-LKPD sangat valid untuk melatihkan keterampilan berpikir peserta didik melalui pembelajaran yang berbasis collaborative learning yang diperoleh rata-rata keseluruhan 96,91% dengan kriteria sangat valid. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa E-LKPD interaktif berbasis collaborative learning pada materi pertumbuhan dan perkembangan untuk melatihkan keterampilan berpikir kritis peserta didik dinyatakan sangat valid untuk digunakan dalam pembelajaran serta diuji cobakan pada peserta didik.  
Pengembangan Buku Ajar Digital Berbasis Brain-Based Learning pada Materi Sistem Pencernaan Dilengkapi Media Story Picture Serta Flash Card untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis dan Hasil Belajar Biologi Siswa SMA Prihatin, Jekti; Siswati, Bea Hana; Suratno, Suratno; Hariyadi, Slamet; Wahono, Bevo; Febrianti, Intan
Jurnal Inovasi Pembelajaran Biologi Vol 5 No 1 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/jipb.v5n1.p1-11

Abstract

Salah satu cara untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis dan hasil belajar yaitu melalui penggunaan buku ajar digital. Buku ajar digital yang terdiri dari story picture dan flash card menggunakan pendekatan pembelajaran Brain-Based Learning (BBL) untuk merangsang keterampilan berpikir. Penelitian ini menerapkan jenis penelitian pengembangan (Research Development). Desain pengembangan buku ajar digital mengacu pada model pengembangan ADDIE untuk menghasilkan buku ajar digital berbasis BBL pada materi sistem pencernaan yang meliputi validitas, praktikalitas, dan efektivitas buku ajar digital untuk meningkatkan berpikir kritis. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh rerata validasi buku sebesar 81,15 yang tergolong valid. Nilai kepraktisan dengan skor 86,33 yang termasuk sangat praktis. Keefektifan buku ajar digital yang diukur melalui rerata hasil kemampuan dapt berpikir kritis yaitu sebesar 86,02 dan nilai N-Gain sebesar 0,37.

Page 1 of 1 | Total Record : 5