cover
Contact Name
Nike Sari Oktavia
Contact Email
ikesay@gmail.com
Phone
+62751-7056737
Journal Mail Official
adiann@kopertis10.or.id
Editorial Address
Jl. Khatib Sulaiman No 1 Kota Padang. Kode Pos 25144.
Location
Kota padang,
Sumatera barat
INDONESIA
pendidikan, science, teknologi, dan ekonomi
Published by LLDIKTI Wilayah X
ISSN : ISSN:197     EISSN : EISSN:24     DOI : http://doi.org/10.22216/jit.2017.v11i4.458
Core Subject : Health, Education,
Jurnal ini berisikan artikel penelitian tentang pendidikan, ilmu kesehatan atau kesehatan masyarakat, ilmu science. teknologi, dan ekonomi.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 205 Documents
SISTEM PENUNJANG KEPUTUSAN PEMILIHAN PESERTA DIKLAT PDAM KOTA PADANG DENGAN METODE ANALYTICAL HIERARCHY PROCESS Nency Extise Putri; Rifa Turaina; Oktis Yunara
Jurnal Ipteks Terapan Vol 12, No 2 (2018): JIT
Publisher : LLDIKTI Wilayah X

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22216/jit.2018.v12i2.1723

Abstract

Training is an activity to evaluate performance and apply skill owned by employees. Therefore, before training activity started, each company selected employees to be sent to take a part in the training. One of the name of a company that will send participants into training namely, PDAM of Padang city. PDAM now has not been using a computerized system in the determination of participants training. The company selects villagers to participate in training in a conventional manner with several members of human resources. The purpose of this research is used to minimize errors and conserve time in selecting villagers to participate in training. Based on these problems, writer built a system to the determination of participants training use the supporting decree ( SPK ) by the method analytical hierarchy process ( AHP ). AHP is a method of decision-making who chose alternative using several criteria by the provision of value with weight Diklat merupakan suatu kegiatan yang dilakukan untuk menilai kinerja serta menerapkan skill yang dimiliki oleh pegawai. Oleh sebab itu, sebelum kegiatan diklat dimulai, maka setiap perusahaan memilih pegawai yang akan dikirimkan untuk mengikuti kegiatan diklat. Salah satunya perusahaan yang akan mengirimkan peserta diklat yaitu PDAM (Perusahaan Daerah Air Minum) Kota Padang. PDAM Kota Padang saat ini belum menggunakan sistem komputerisasi dalam pemilihan peserta diklat. Perusahaan tersebut memilih peserta diklat dengan cara konvensional / bermusyawarah dengan beberapa anggota Bagian SDM. Oleh karena itu, penulis membuat sistem untuk pemilihan peserta diklat menggunakan sistem penunjang keputusan (SPK) dengan metode analytical hierarchy process (AHP). AHP merupakan metode pengambilan keputusan yang memilih alterrnatif dengan beberapa kriteria dengan pemberian nilai bobot dengan skala Saaty sehingga mendapatkan hasil nilai yang lebih akurat. Dengan sistem tersebut data-data yang dibutuhkan valid serta pembuatan laporan menjadi lebih mudah.
Faktor-faktor yang berhubungan dengan Pengolahan Sampah Organik Rumah Tangga menjadi Kompos di Jorong IX Pancahan Kecamatan Rao Kebupaten Pasaman Tahun 2013 Nurdin ,; Izzati Silmi
Jurnal Ipteks Terapan Vol 7, No 4 (2013): JIT
Publisher : LLDIKTI Wilayah X

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22216/jit.2013.v7i4.58

Abstract

Dari 10 responden yang di wawancarai oleh peneliti 6 responden mengaku mengetahui cara pembuatan kompos dan 4 di antaranya tidak mengetahui bagaimana cala pembuatan kompos. Dari hasil observasi yang peneliti lakukan responden membuang sampah rumah tangganya ke belakang rumah. Penelitian ini berlujuan untuk mengetahui Faktor-Faktor yang berhubungan dengan Pengolahan Sampah Organik Rumah Tangga Menjadi Kompos Di Jorong trX Pancahan Kecamatan Rao Kabupaten Pasaman Tahun 2013.Penelitian ini bersifat Deskriptif Analitik dengan pendekatan Cross secsional. Dan analisis data dilakukan dengan analisis univariat dan analisis bivariat dengan uji Chi Square. Populasi dalam penelitian ini adalah 330 kepala keluarga dengan jurnlah sampel 75 kepala keluarga yang ada di Jorong IX Pancahan Kecamatan Rao Kabupaten Pasatnan. Data diperoleh dengan cara wawancara dengan menggunakan kuesioner. Dimana variabel dependen adalah Pengolahan sampah organik rumah tangga menjadi kompos. sedangkan paria variabel independennya adalah pengetahuan, kebutuhan, dan kemampuan.Berdasarkan hasil penelitian terdapat 47 (6 I,8%) responden mempunyai pengetahuan rendah dengan p=0,03 dan OR=0,308. Responden yang tidak membutuhkan kompos yaitu 44 (57,9%) responden dengan p=0,05 dan OR=2,826. Responden yang mampu mengolah sarnpah organik rumah tangga 52 (68,4%) responden dengan p=0,10 dan OR=2,623.Dapat disimpulkan bahwa sebagian besar masyarakat di Jorong IX Pancahan memiliki pengetahuan yang rendah" Pengetahuan dan kebutuhan berhubungan dengan pengolahan sampah organik rumah tangga menjadi kompos, sedangkan kemampuan tidak memiliki hubungan yang signifikan. Diperlukan upaya meningkatkan pengetahuan pengolahan sampah organik rumah tangga menjadi kompos dan memberikan pemahaman kepada mayarakat tentang kebutuhan dan manfaat kompos.Kata Kunci: Pengetahuan, kebutuhan, kemampuan, Sampah rumah tangga
PENGGUNAAN PENGHUBUNG GESER DARI RANTING BAMBU SEBAGAI UPAYA UNTUK MENINGKATKAN KEKUATAN DAN KEKAKUAN BALOK BAMBU SUSUN Astuti Masdar
Jurnal Ipteks Terapan Vol 10, No 1 (2016): JIT
Publisher : LLDIKTI Wilayah X

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22216/jit.2016.v10i1.446

Abstract

AbstractBamboo is an environmentally friendly construction material that has great potential to be used as a structural material. As a structural material, bamboo can be used in a variety of building components such as beams, columns, or as a truss structure. High strength bamboo material cannot be fully utilized due to the stiffness of the structure. One of the efforts is by making bamboo beam stacking using shear connectors in order to obtain good stiffness and deflection does not exceed the limit deflection permit. The use of steel bolts as shear connectors on beam stacking bamboo makes bamboo construction is less economical because the cost of a bamboo construction to be expensive. Therefore in this study used a beam shear connectors in the form of pegs of bamboo twigs ori ((Bambusa arundinacea) having good strength and a relatively cheap price. It can conclude that the used shear connector from Bamboo ori branch have a good potential to be develop. Keywords: bolt, connector, bamboo,  bamboo beam, construction AbstrakBambu merukan material yang ramah linggkungan yang mempunyai potensi besar untuk dikembangkan sebagai material struktur. Sebagai material struktur,  bambu dapat digunakan pada berbagai macam komponen struktur seperti balok,kolom atau sebagai struktur rangka batang.  Kekuatan bambu yang tinggi tidak sepenuhnya dapat dimamfaatkan karena terkendala oleh lemahnya kekakuan struktur . Salah satu cara yang dilakukan adalah menggunaan konektor geser dari baja untuk membuat konstruksi bambu menjadi lebih kaku dan lendutan yang terjadi tidak melampuai lendutan ijin. Penggunaan baut dari baja sebagai konektor geser pada balok bambu susunmenjadikan konstruksi bambu kurang ekonomis karena biaya sebuah konstruksi bambu menjadi mahal. Penelitian ini merupakan upaya untuk memaksimalkan penggunaan bambu sebagai material struktur yang mempunyai keunggulan sebagai material konstruksi yang mempunyai kekuatan yang baik, mudah dalam pelaksanaannya, ekonomis dan ramah lingkungan. Bambu yang digunakan sebagai balok adalah bambu wulung (Gigantochloa atroviolace) dan sebagai konektor geser adalah ranting bambu iri (bambusa arundinacea). Berdasarkan hasil pengujian diketahui bahwa balok bambu susun yang menggunakan konektor geser dari ranting bambu ori mempunyai kekuatan yang baik sehingga dapat disimpulkan bahwa konektor geser dari ranting bambu ori mempunyai potensi untuk dikembangkan.. Keywords: baut, konektor, bambu, balok bambu susun, konstruksi
OSTEOARHRITIS OF THE KNEE (GUIDELINE FOR TREATMENT) Noverial Noverial
Jurnal Ipteks Terapan Vol 6, No 4 (2012): JIT
Publisher : LLDIKTI Wilayah X

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22216/jit.2012.v6i4.5356

Abstract

As OA is associated with aging, the impact of this disease will continue to grow over the next decade. With no cure, physicians and patients alike attempt to control the pain, stiffness, and other adverse effects. Most of the treatments of OA address the symptoms rather than the cause of the disease. They have been targeted to decrease pain and inflammation while preserving independence and quality of life as much as possible. Presently OA has no cure, and physicians have little hope that a cure will be available shortly, treatment strategies focus on treating the disease symptoms with minimal side effects. Interestingly, physicians show a greater interest in more effective, safer drugs than a “super-drug” that would cure OA. OA is a major cause of pain and disability in the elderly. Pain caused by inflammation of bursae and cartilage, subchondral fracture, distention and instability of the capsule and cartilage, osteophyte formation, spasm of the muscle. Progression of this disease in the knee may take many years. Once established however, the joint may remain in a stable condition for many years. Triad at large; pain, disability and structural change.
Mekanisme Koping Pada Primipara saat diputuskan SC darurat Febria Syafyu Sari
Jurnal Ipteks Terapan Vol 11, No 1 (2017): JIT
Publisher : LLDIKTI Wilayah X

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22216/jit.2017.v11i1.1446

Abstract

Kematian ibu akibat masalah persalinan atau kelahiran terjadi di negara-negara berkembang sebanyak (99%). Sectio caesarea memberikan dampak psikologis pada ibu pasca persalinan. Ibu mengalami persalinan SC tanpa direncanakan atau bersifat darurat mengekspresikan kekhawatiran praoperatif seperti kecemasan. Penelitian kualitatif dengan pendekatan desain fenomenologi deskriptif yang bertujuan untuk mengeksplorasi mekanisme koping primipara pada fase pra operasi SC. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Januari - Juli 2016 di ruang Kebidanan, dengan jumlah partisipan sebanyak enam orang wanita primipara dengan indikasi darurat SC. Dengan menggunakan tematik analisis metode Colaizi, didapatkan dua tema diantaranya orientasi pada ego dan orientasi pada masalah.  Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa mekanisme koping positif yang diidentifikasi muncul pada partisipan merupakan hasil dari dukungan keluarga berupa pendampingan suami dan dukungan keluarga serta petugas kesehatan. Saran untuk pelayanan kesehatan dapat lebih memperhatikan dalam memberikan asuhan keperawatan psikososial agar ibu tidak jatuh pada kondisi maladaptif
PENGARUH PEMBERIAN MONOSODIUM GLUTAMAT TERHADAP KADAR HORMON ESTRADIOL DAN KADAR HORMON PROGESTERON PADA TIKUS PUTIH BETINA (Rattus norvegicus) andri ani
Jurnal Ipteks Terapan Vol 12, No 1 (2018): JIT
Publisher : LLDIKTI Wilayah X

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22216/jit.2018.v12i1.338

Abstract

Perubahan pola demografi di negara maju dan negara berkembang, angka kejadian infertilitas di negara maju dilaporkan sekitar 5%-8% dan di negara berkembang sekitar 30%.WHO memperkirakan sekitar 8%-10% atau sekitar 50-80 juta pasangan suami istri di seluruh dunia mengalami masalah infertilitas, sehingga membuat infertilitas menjadi masalah mendesak. Untuk itu diperlukan pengendalian infertilitas, salah satunya adalah kewaspadaan perubahan gaya hidup, perubahan ini juga mempengaruhi pola konsumsi makanan dengan lebih banyak mengkonsumsi jenis makanan cepat saji yang banyak mengandung zat aditif (penyedap rasa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian monosodium glutamate terhadap kadar hormon estradiol dan kadar hormon progesteron pada tikus putih betina ( Rattus norvegicus ).Penelitian ini menggunakan metode pendekatan post test only control group design, terhadap tikus putih betina dengan berat 200 – 250 gr. Sampel terdiri dari 24 ekor tikus yang dibagi 4 kelompok yaitu kelompok kontrol ( K ), perlakuan I, II dan III . Kelompok perlakuan diberikan monosodium glutamat dengan dosis masing-masing : 45 mg, 54 mg dan 63 mg setiap hari diberikan peroral yang dilarutkan dengan aquabides 2 ml selama 20 hari yang dimulai pada awal fase proestrus. Setelah 20 hari perlakuan tikus di korbankan dan diambil darahnya. Pemeriksaan kadar hormone estradiol dan progesteron menggunakan Elisa Spectrophotometer.  Kemudian hasilnya dianalisa dengan menggunakan One Way ANOVA dan dilanjutkan dengan uji Multiple Comparison jenis Bonferroni.Hasil penelitian pemberian  monosodium glutamat dengan dosis 45 mg/ ekor/ hari, 54 mg/ekor/ hari dan 63 mg/ ekor /hari dapat menurunkan kadar hormon estradiol tikus putih betina (Rattus norvegicus) secara signifikan. Dan pemberian monosodium glutamate dengan dosis 45 mg/ ekor/ hari dapat menurunkan kadar hormon progesteron tikus putih betina (Rattus norvegicus) walaupun tidak berpengaruh secara signifikan , dan pada dosis 54 mg/ekor/ hari dan 63 mg/ ekor /hari memberikan pengaruh  terhadap penurunan kadar hormon progesteron secara signifikan.Dapat di simpulkan ada pengaruh pemberian monosodium glutamat terhadap penurunan kadar hormon estradiol dan kadar hormon progesteron  pada tikus putih betina (Rattus norvegicus). Disarankan Untuk pemeriksaan kadar hormon sebaiknya dilakukan segera setelah pengambilan darah. 
Pengembangan Media e-Learning Mata Pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi untuk Kelas XI SMA Eril Syahmaidi
Jurnal Ipteks Terapan Vol 9, No 1 (2015): JIT
Publisher : LLDIKTI Wilayah X

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22216/jit.2015.v9i1.40

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan media pembelajaran berupa media e-learning Berbasis Video yang valid untuk pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan dengan menggunakan model IDI (Instructional Development Institute). Untuk melihat apakah Media E-Learning Berbasis Video ini valid, dilakukan uji pakar. Desain ini divalidasi oleh 2 orang pakar, pakar perancangan Media E-learning Berbasis Video dan pakar Media E-Learning Berbasis Video. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Media E-learning Berbasis Video pada aspek Akses E-Learning (93%), Aspek materi sangat valid (93%), aspek penyajian sangat valid (93%), aspek Media E-learning Berbasis Video sangat  valid (93%) serta aspek video Media E-learning sudah sangat valid (94%). Berdasarkan data di atas dapat disimpulkan bahwa Media E-learning Berbasis Video telah valid. Kata kunci: media; e-learning; video; teknologi informasiThis research is aimed to produce E-learning media based on valid, practical, and effective video for Communication and information technology subject. The background of the research is based on the writer observation in SMA N 2 Sungai Penuh. Media development is aimed to help the students to understand the topic about internet by providing online videos which can be accessed anywhere and anytime. This research is a research development which used IDI (Instructional Development Institute) model. To prove the validity, practicability, and the effectiveness of this Video-based E-learning media, the writer conducts expert test, one to one evaluation, small group evaluation, and filed test by observing the learning process and learning result of the student. This design is validated by two experts; Video-based E-learning media design expert and Video-based E-learning media development expert. The Video-based E-learning media is tested to 31 students of XI class semester 1 at SMA N 2 Sungai Penuh to figure out the practicability, and the effectiveness of this media. The result of this research shows that Video-based E-learning media in term of E-learning access is (93%). Material aspect is valid (93%), performance aspect is valid (93%), Video-based E-learning media aspect is valid (93%), and video aspect of media E-learning is valid (94%). The level of practicability, by the teacher is valid (96%) and by the student is valid as well (94%). Based on the above data it can be concluded that the Media E -learning Based Video was valid.Keywords: Media; e-learning; video; information technology
SISTEM PAKAR PENDETEKSI PENYAKIT BERDASARKAN KELUHAN BUANG AIR KECIL MENGGUNAKAN METODE FORWARD CHAINING Abdullah Husin; Muhammad Putra Faren; Usman Usman
Jurnal Ipteks Terapan Vol 12, No 4 (2018): JIT
Publisher : LLDIKTI Wilayah X

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22216/jit.2018.v12i4.2490

Abstract

Sistem pakar adalah suatu bidang ilmu bagian dari kecerdasan buatan yang mengandung pengetahuan-pengetahuan dan pengalaman-pengalaman yang diajarkan oleh satu atau banyak pakar kedalam sebuah mesin atau perangkat lunak sehingga mesin tersebut mampu menyelesaikan masalah-masalah yang membutuhkan kepakaran manusia. Urin merupakan limbah terbentuk di ginjal sebagai hasil dari proses penyaringan zat-zat yang tidak dibutuhkan oleh tubuh. Sementara zat-zat yang bermanfaat bagi tubuh akan kembali dialirkan dalam darah. Beberapa jenis penyakit yang dapat diketahui menggunakan sistem pakar pendeteksi penyakit berdasarkan keluhan buang air kecil adalah batu ginjal, nefritis, sistitis, gagal ginjal. Sistem pakar pendeteksi penyakit berdasarkan keluhan buang air kecil ini dapat memudahkan masyarakat berkonsultasi dan juga memberikan solusi terhadap penyakit yang timbul dari keluhan buang air kecil. 
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN DALAM BENTUK MACROMEDIA FLASH MATERI TABUNG UNTUK SMP KELAS IX Majidah Khairani; Dian Febrinal
Jurnal Ipteks Terapan Vol 10, No 2 (2016): JIT
Publisher : LLDIKTI Wilayah X

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22216/jit.2016.v10i2.422

Abstract

The purpose of the research is to produce media-based math learning macromedia flash on the subject of the cylinder in the junior class IX valid, practical and efective for her then experimented to see the potential effects of media-based learning macromedia flash cylinder subject to students' understanding of concepts. The method used is the development of research that consists of three phases: define, design and develop. The material validation result 74,64 was in good. The media was tried out at SMPN 44 Sijunjung. The students’ response in small and large-scale try out result 87,56 were in very good category (very practical). Obtained from testing the potential effects of instructional media using macromedia flash to the understanding of the concept of students is 78 in both categories. It can be concluded that the macromedia flash media-based learning subject that researchers develop effective cilinder used in the learning of mathematics.
PERENCANAAN STRATEGIS SI/TI DENGAN MENGGUNAKAN FRAMEWORK WARD AND PEPPARD DI STIKes HANG TUAH PEKANBARU Yuda Irawan
Jurnal Ipteks Terapan Vol 13, No 4 (2019): JIT
Publisher : LLDIKTI Wilayah X

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22216/jit.2019.v13i4.756

Abstract

AbstractIn operational activities STIKes Hang Tuah Pekanbaru yet fully using information technology-based applications. it would require strategic planning of information systems and information technology to support the success of the vision, mission and goals of the organization in the field of education, especially health, thereby increasing the need for the collection, storage and distribution of information quickly. This study uses a framework of IT/IS ward and Peppard, these stages starting from problem identification, data collection, analysis of the external environment of business and IT/IS, analysis of the internal environment of business and IT/IS, determine a strategy IT/IS included drafting application portfolio , the proposed infrastructure hardware, software and networks, the proposed human Resources IT field and perform gap analysis. Some of the tools used are Pestle, Theory of Five Power Porter, CSF, Value Chain, and analysis McFarlan. This research resulted IS strategy planning, IT strategy planning and IT planning management strategies. (YI) Keywords : IT/IS Strategic Plan, Ward and PeppardAbstrakDalam menjalankan kegiatan operasional STIKes Hang Tuah Pekanbaru belum sepenuhnya menggunakan aplikasi yang berbasis teknologi informasi. Maka dari itu diperlukan perencanaan strategis sistem informasi dan teknologi informasi untuk mendukung keberhasilan visi, misi dan tujuan organisasi dibidang pendidikan khususnya kesehatan sehingga dapat meningkatkan kebutuhan dalam hal pengumpulan, penyimpanan dan pendistribusian informasi secara cepat. Penelitian ini menggunakan framework perencanaan strategis SI/TI ward and peppard, tahapan ini dimulai dari identifikasi masalah, pengumpulan data, analisa lingkungan eksternal bisnis dan SI/TI, analisa lingkungan internal bisnis dan SI/TI, menentukan strategi SI/TI meliputi penyusunan portfolio aplikasi, usulan infrastruktur hardware, software dan jaringan, usulan SDM IT dan melakukan Gap analysis. Beberapa tools yang digunakan adalah PESTLE, Teori Lima Daya Porter, CSF, Value Chain, dan analisa McFarlan. Dari penelitian ini dihasilkan perencanaan strategi SI, perencanaan strategi TI dan perencanaan strategi manajemen SI/TI. (YI) Kata Kunci : Perencanaan Strategis SI/TI, Ward and Peppard