cover
Contact Name
Dedi Iskamto
Contact Email
deditaba@gmail.com
Phone
+6285278097380
Journal Mail Official
deditaba@gmail.com
Editorial Address
Jl Tuanku Tambusai Komplek Puri Nangka Sari Lt. II No.C7 Pekanbaru, Riau Province Indonesia 28144
Location
Kota pekanbaru,
Riau
INDONESIA
Jurnal Pengabdian Masyarakat Akademisi
ISSN : -     EISSN : 28097297     DOI : https://doi.org/10.54099/jpma
Focus Jurnal Pengabdian Masyarakat bertujuan untuk menyediakan wadah bagi peneliti Nasional di bidang Bisnis dan Teknologi Terapan untuk mempublikasikan artikel asli dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Scope Ruang lingkup Jurnal Pengabdian Masyarakat adalah Bisnis dan Teknologi. Jurnal ini memuat hasil-hasil pengabdian masyarakat berbasis penelitian seperti PAR (Participatory Action Research), ABCD (Asset Based Community Development), CBR (Community-Based Research), Service Learning, Community Development, dan metodologi lainnya. Jurnal Pengabdian Masyarakat Akademisi menerima kiriman artikel dari seluruh dunia.
Articles 9 Documents
Search results for , issue "Vol. 2 No. 1 (2023)" : 9 Documents clear
Peningkatan kapasitas Guru PAUD Aisyiyah Bustanul Athfal Kota Serang dalam Menstimulasi Perkembangan Bahasa Anak Nur Amalia; Nawawi; Nini Ibrahim
Jurnal Pengabdian Masyarakat Akademisi Vol. 2 No. 1 (2023)
Publisher : Jurnal Pengabdian Masyarakat Akademisi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54099/jpma.v2i1.508

Abstract

Kegiatan pendampingan ini dimaksudkan sebagai salah satu upaya yang perlu dilakukan untuk meningkatkan kemampuan profesional guru TK dalam menstimulasi perkembangan bahasa anak usia dini melalui: 1) pembiasan menyimak, 2) memahami cerita, 3) menceritakan kembali cerita yang telah disimak. Metode yang digunakan dalam pelatihan ini, presentasi, diskusi, dan dan simulasi. Melalui pelaksanaan simulasi bercerita yang disampaikan guru anak-anak memperoleh tambahan perbendaharaan kosa kata yang dapat meningkatkan kemampuan anak dalam menata kalimat sesuai tahap perkembangannya dan meningkatkan keberaniannya pada saat diminta untuk menjawab pertanyaan guru. Hal ini akan meningkatkan kemampuan dan keberanian anak dalam berkomunikasi. Hasil kegiatan ini memberikan pengaruh positif pada guru-guru pada saat simulasi. Hal ini dapat dilihat dari antusiasme peserta yang aktif mengajukan pertanyaan yang dikaitkan dengan praktek bercerita yang dapat menstimulasi perkembangan bahasa anak. Para peserta pendampingan tampil dengan semangat dan mampu menyampaikan cerita yang menarik, disukai anak-anak, memacu keingintahuan anak, membiasakan anak untuk menyimak, memberi kesempatan berbicara melalui pertanyaan yang diajukan tentang cerita yang disampaikan, memberikan kesempatan kepada anak untuk mengungkapkan pendapatnya tentang tokoh-tokoh yang ada dalam cerita, dan pesan tersurat maupun tersirat dari cerita yang disimaknya. - This mentoring activity is intended as one of the efforts that need to be made to improve the professional ability of kindergarten teachers in stimulating early childhood language development through 1) refraction of listening, 2) understanding stories, and 3) retelling stories that have been listened to. Methods used in this training, presentation, discussion, and simulation. Through the implementation of simulated storytelling delivered by teachers, children get an additional vocabulary treasury that can improve children's ability to arrange sentences according to their developmental stage and increase their courage when asked to answer teacher questions. This will increase the child's ability and courage in communicating. The results of this activity had a positive influence on teachers during the simulation. This can be seen from the enthusiasm of participants who actively ask questions related to storytelling practices that can stimulate children's language development. Participants in the mentoring appear with enthusiasm and are able to convey interesting stories, are liked by children, spur children's curiosity, accustom children to listen, give the opportunity to speak through questions asked about the story being told, provide opportunities for children to express their opinions about the characters in the story, and the express and implied messages of the stories they listen to.
Pelatihan Pemanfaatan Pengembangan Tanaman Organik Penunjang Ekonomi Keluarga Kurniati Karim; Masrida Zasriati; Dedi Iskamto
Jurnal Pengabdian Masyarakat Akademisi Vol. 2 No. 1 (2023)
Publisher : Jurnal Pengabdian Masyarakat Akademisi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54099/jpma.v2i1.517

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PKM) yang dilakukan di Desa Mukai Seberang Kecamatan Siulak Mukai Kabupaten Kerinci bertujuan memberikan informasi atau transfer ilmu pengetahuan mengenai pemanfaatan lahan pekarangan dalam pengembangan tanaman organic sebagai penunjang ekonomi keluarga khususnya bagi rumah tangga yang melakukannya. Waktu kegiatan PKM dilaksanakan pada bulan November sampai dengan bulan Januari 2023 dengan sasaran mitra kegiatan adalah bapak-bapak dan ibu-ibu rumah tangga Desa Mukai Seberang yang berjumlah 1.282 orang. Evaluasi kegiatan PKM dilakukan dengan cara membandingkan pengetahuan dan pemahaman warga sebelum dan sesudah kegiatan. Secara umum menunjukkan bahwa terjadi peningkatan pengetahuan mitra mengenai pemanfaatan lahan pekarangan dari yang belum tahu menjadi lebih paham dan termotivasi. Sebelum ada kegiatan PKM hanya sebagian warga desa yang memanfaatkan lahan pekarangan dan sifatnya hanya sambilan. Setelah adanya kegiatan PKM, mitra semakin paham manfaat dan metode pemanfaatan lahan pekarangan dan mitra yang belum memanfaatkan lahan pekarangan termotivasi untuk memanfaatkan lahan pekarangan sehingga dapat memenuhi kebutuhan rumah tangga.
Pendidikan Kesehatan Reproduksi Remaja pada Remaja SMPN 3 Sindue Kab. Donggala Himpunanan Mahasiswa Bidikmisi dan KIPK Bidikmisi dan KIPK
Jurnal Pengabdian Masyarakat Akademisi Vol. 2 No. 1 (2023)
Publisher : Jurnal Pengabdian Masyarakat Akademisi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54099/jpma.v2i1.467

Abstract

Kesehatan reproduksi remaja menjadi perhatian khusus karena beberapa alasan, seperti kekerasan seksual, infeksi penyakit menular seperti HIV dan AIDS, aborsi ilegal, dan kehamilan tidak diinginkan. Data DP3A Sulteng sampai September 2022 mencatat sekitar 333 kasus kekerasan seksual, terdiri 231 kekerasan pada anak dan 103 kasus kekerasan pada perempuan. Pendidikan kesehatan reproduksi pada masa remaja menjadi salah satu langkah untuk pencegahan remaja untuk menanggulangi perilaku seksual berisiko. Pemilihan lokasi didasarkan bahwa SMP Negeri 3 Sindue belum pernah mendapatkan pendidikan kesehatan reproduksi remaja. Tujuan pengabdian ini, yaitu untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman remaja mengenai kesehatan reproduksi. Metode yang digunakan dalan kegiatan pengabdian pada masyarakat ini adalah pendidikan kesehatan. Hasil dari pengabdian ini menunjukan ada penambahan pengetahuan kesehatan reproduksi remaja sehingga siswa-sisiwi dapat memahami masalah kesehatan reproduksi pada remaja serta dapat mencegah perilaku seksual berisiko. Kata kunci: Pendidikan Kesehatan, Reproduksi Remaja, Kekerasan Seksual
Meningkatkan Income Peternak Dengan Pemanfaatan Kotoran Sapi Menjadi Pupuk Organik Padat Khoirul Fuad; Winarsih Winarsih; Retno Tri Handayani Retno
Jurnal Pengabdian Masyarakat Akademisi Vol. 2 No. 1 (2023)
Publisher : Jurnal Pengabdian Masyarakat Akademisi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54099/jpma.v2i1.474

Abstract

Bertani dan berternak merupakan satu rangkaian pekerjaan yang dijalani oleh mayoritas masyarakat yang ada di setiap desa di Indonesia, rutinitas mereka setiap harinya adalah pergi ke ladang untuk bercocok tanam dan sepulangnya dari lanang mereka membawa beberapa helai rumput untuk diberikan kepada masing – masing ternak mereka, sebuah rangkaian yang selalu rutin terjadi setiap harinya, akan tetapi akhir – akhir ini para petani mendapatkan permasalahan terkait langka dan semakin mahalnya pupuk berbahan kimia untuk keperluan tanaman diladangnya sehingga seringkali menjual ternaknya untuk membeli pupuk kimia tersebut, padalah jika dilihat lebih mendalam petani harusnya bisa memanfaatkan limbah kotoran dari ternaknya agar bisa menjadi pupuk kompos baik cair maupun padat dengan pendampingan bagi para akademisi maupun praktisi yang peduli akan potensi dan kebermanfaatan dari kotoran tersebut. terlebih penggunaan pupuk kimia yang secara terus menerus akan mengakibatkan unsur hara dan tingkat kesuburan tanah kedepannya akan terdampak, selain itu dari adanya pupuk organic akan mampu membawa dampak penambahan income kepada masyarakat sehingga tidak terlalu tergantung pada persediaan pupuk kimia yang langka dan mahal harganya terutama bagi kalangan petani desa
Pendampingan UMKM Toko Marsya Baruga Kendari Sulawesi Tenggara Dalam Penyusunan Laporan Penjualan Konsinyasi Dwi Kartika; Nunut Asniar; Siska Sanjahaya; Salfin Salfin
Jurnal Pengabdian Masyarakat Akademisi Vol. 2 No. 1 (2023)
Publisher : Jurnal Pengabdian Masyarakat Akademisi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54099/jpma.v2i1.484

Abstract

Era perdagangan bebas, persaingan usaha dan persaingan pasar menjadi semakin ketat dan berkembang sehingga bangsa Indonesia juga ikut mengalami perkembangan ekonomi baik dari sisi konsumsi, produksi maupun dari sisi penjualan. Kurangnya pemahaman dan pengalaman pelaku UMKM tentang penyusunan laporan penjualan konsinyasi sehingga tidak dapat meningkatkan jumlah penjualan salah satunya Toko Marsya yang berlokasi di Baruga, Kendari, Sulawesi Tenggara. Dalam rangka menanggapi permasalahan tersebut maka kami membantu UMKM Toko Marsya selaku mitra tim pengabdian masyarakat melalui pemberian sarana materi dasar dan pendampingan langsung kepada mitra UMKM Toko Marsya dengan harapan mampu meningkatkan kemampuan mitra dalam menyusun laporan penjualan konsinyasi. Pelaksanaan program pengabdian masyarakat ini menggunakan metode pemberian sarana materi dasar, pendampingan dan umpan balik kepada mitra. Hasil akhir yang didapatkan dari kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah mitra UMKM telah mampu menyusun dan menerapkan laporan penjualan konsinyasi secara tersistem baik secara manual dan menggunakan Microsoft Word. Berdasarkan kegiatan pendampingan yang telah dilakukan secara offline, dapat disimpulkan bahwa mitra telah mampu menyusun laporan penjualan konsinyasi secara manual dan terstruktur.
Pengenalan Akuntansi Kepada Siswi Pondok Pesantren Neni Meidawati
Jurnal Pengabdian Masyarakat Akademisi Vol. 2 No. 1 (2023)
Publisher : Jurnal Pengabdian Masyarakat Akademisi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54099/jpma.v2i1.490

Abstract

Tujuan Pengabdian kepada Masyarakat untuk memberikan pengenalan ilmu akuntansi kepada siswi-siswi pondok pesantren SYAFA’ATUL QUR’AN CILACAP. Metode yang dilakukan dengan memberikan ceramah dan diskusi tanya jawab setelah dilakukan penjelasan tentang ilmu dasar akuntansi. Pengenalan ilmu akuntansi sangat penting dikenalkan kepada siswi-siswi pondok pesantren dikarenakan merupakan calon pengelola dan pendidik pondok pesantren. Diharapkan dengan pengenalan ilmu akuntansi disamping ilmu agama mereka dapat memahami bagaimana penyajian dan penyusunan laporan keuangan berdasarkan standar akuntansi yang berlaku. Pada saat ini telah berlaku standar akuntansi untuk pondok pesantren yang telah ditetapkan oleh Ikatan Akuntan Indonesia. Namun dalam prakteknya dari hasil penelitian diperoleh bukti bahwa pengelola pondok pesantren belum menerapkan standar akuntansi pondok pesantren dikarenakan salah satu penyebabnya adalah kurangnya sumberdaya manusia yang memahami proses pencatatan berdasarkan standar akuntansi tersebut.
Dongeng Literasi Keuangan Anak Usia Dini Kepada Siswa Siswi Tk Telkomschools Buahbatu Aldilla Iradianty; Muhammad Badar
Jurnal Pengabdian Masyarakat Akademisi Vol. 2 No. 1 (2023)
Publisher : Jurnal Pengabdian Masyarakat Akademisi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54099/jpma.v2i1.495

Abstract

Literasi keuangan masyarakat terutama di daerah Jawa Barat meningkat dari tahun ketahun, walaupun selalu meningkat kita sebagai bagian dari akademi juga ikut erkontribusi agar indeks literasi keuangan dan inklusi keuangan ini dapat selalu meningkat dengan melaksanakan pengabdian masyarakat, yang pada kesempatan kali ini dilaksanakan kepada siswa siswi usia dini agar nantinya semakin dewasa semakin mengerti terkait dengan literasi dan inklusi keuangan dan dapat diimplementasikan pada kehidupan sehari-hari, agar anak usia dini paham materi disampaikan dalam bentuk cerita dongeng dengan karakter anak dan barang kesukaan anak yang ditampilkan dalam bentuk wayang. Cerita yang disampaikan merupakan pembelajakan agak anak terbiasa menabung untuk dapat memenuhi barang keinginannya yang dapat dilakukan dirumah dan dapat juga dilakukan di lembaga keuangan seperti bank, selain itu cerita juga disisipkan konsep berbagi dengan sesame yang mana sejak usia dini sudah mengenal konssep berbagi atas dasar keputusannya sendiri. Untuk melihat tingkat penerimaan atas cerita dongeng yang disampaikan, stelah elesai disampaikan, para siswa-siswi dilakukan sesi diskusi dan tanya jawab, dan kami dapat menyimpulkan bahwa penyampaian pemahaman literasi dan inklusi keuangan kepada anak usia dini sangat efektif dengan cerita dongeng yang disampaian dengan media wayang, terbukti para siswa siswi peerta pengabdian mayarakat dapat menjawab seluruh pertanyaan engan baik dan dapat mengembangkannya atas kehidupan sehari-harinya, untuk kemudian kegiatan seperti ini dapat dilakukan pada mayarakat sasar yang berbeda dengan berkolaborasi dengan berbagai pihak seperti Otoritas Jasa Keuangan, Guru Kreator, dan Akademisi.
Optimalisasi Digital Marketing Dalam Mendukung Komunitas Toko Bahasa Didha Putri Citradika; Daru Anggara Murty; Danang Satrio
Jurnal Pengabdian Masyarakat Akademisi Vol. 2 No. 1 (2023)
Publisher : Jurnal Pengabdian Masyarakat Akademisi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54099/jpma.v2i1.498

Abstract

Desa Kedungmalang adalah desa dengan penduduk terpadat di Kabupaten Batang. Desa ini memiliki komunitas Toko Bahasa yang mempunyai keahlian bermacam-macam bahasa dan bertujuan untuk mengelola UMKM dengan memproduksi kerajinan dan makanan. Masalah yang dihadapi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), khususnya pada UMKM Desa Kedungmalang adalah kesulitan pemasaran, keterbatasan inovasi dan teknologi, khususnya keterbatasan memanfaatkan market place. Pengabdian masyarakat ini bertujuan agar masyarakat Kedungmalang mendapat pembekalan dalam melakukan penjualan secara digital sehingga mendapat pasar yang lebih luas. Pelaksanaan kegiatan pemberdayaan masyarakat dalam pelatihan UMKM ini menggunakan metode PAR (Participatory Action Research). Pelatihan ini dihadiri oleh 11 orang, menyampaikan materi, selanjutnya dilanjutkan dengan sesi tanya jawab oleh peserta. Selama pemaparan materi, semua peserta begitu antusias untuk memulai berwirausaha sesuai yang diketrampilannyaDampak pelatihan digital marketing yang dilaksanakan melalui media pemasaran online mampu meningkatkan pendapatan pelaku UMKM.
Pelatihan Legalitas Data Usaha Berbasis Digital dalam Peningkatan UMKM Desa Duyung Trawas Mojokerto Wiwik Sumarmi; Ribangun bamban Jakaria; paramitha amelia Kusumawardani3
Jurnal Pengabdian Masyarakat Akademisi Vol. 2 No. 1 (2023)
Publisher : Jurnal Pengabdian Masyarakat Akademisi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54099/jpma.v2i1.524

Abstract

UMKM (Usaha Mikro Kecil dan Menengah) telah menjadi salah satu sektor usaha yang mendominasi di Indonesia. Namun, pada beberapa daerah, pemilik UMKM mengalami tantangan dalam menghadapi perkembangan industri, terutama pada pengurusan legalitas usaha. Mayoritas masyarakat yang ada memiliki minat yang rendah untuk mengurus kelengkapan data legalitas usaha terutama melalui sistem digital karena kurangnya pengetahuan akan teknologi di daerah pedesaan. Oleh karena itu, tim pengabdi melakukan pelatihan peningkatan legalitas data usaha pada UMKM di Desa Duyung Trawas, Mojokerto. Tujuan pengabdian kepada masyarakat ini mampu memberikan peninngkatan legalitas data UMKM berbasis digital. Pelaksanaan pengabdian masyarakat dilakukan secara langsung ke lokasi UMKM desa Duyung Trawas Mojokerto dengan pemberian pelatihan mengenai sosialisasi pentinganya memiliki NIB (Nomor Induk Berusaha) dan legalitas data usaha berbasis digital. Selain itu, kegiatan pendampingan praktik dalam Pembuatan NIB pada lembaga OSS (Online Single Submission) secara digital sekaligus mengenalkan teknologi yang berkaitan dengan UMKM. Dengan memiliki legalitas dan pengetahuan akan digitalisasi informasi tersebut maka UMKM akan memperoleh kemudahan dalam berbagai hal, seperti akses pembiayaan usaha, pelatihan-pelatihan, ikut serta dalam pameran, bahkan sertifikasi halal.

Page 1 of 1 | Total Record : 9