cover
Contact Name
La Basri
Contact Email
basrila90@gmail.com
Phone
+6282238704345
Journal Mail Official
basrila90@gmail.com
Editorial Address
Jl. Pendidikan No. 27 Kelurahan Klabulu, Distrik Malaimsimsa, Kota Sorong
Location
Kota sorong,
Papua barat
INDONESIA
Jurnal Faksi : Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
ISSN : 24772477     EISSN : -     DOI : https://doi.org/10.33506/jf
Core Subject : Social,
Jurnal Faksi : Ilmu Sosial dan Ilmu Politik is an open access, and peer-reviewed journal. Our main goal is to disseminate current and original articles from researchers and practitioners on various contemporary social and political issues: gender politics and identity, digital society and disruption, civil society movement, community welfare, social development, citizenship and public management, public policy innovation, international politics and security, media, information and literacy, politics, governance and democracy, radicalism and terrorism. JF is published two times a year. Before submitting, please ensure that the manuscript is in accordance with JFs focus and scope, written in Indonesian, and follows our author guidelines and manuscript template.
Articles 76 Documents
KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN WAJIB PAJAK KENDARAAN BERMOTOR DI KANTOR SAMSAT KOTA SORONG Yusfianto Yusfianto; Kamaluddin Kamaluddin; Laila Qadriyani M. Rumakat; Rosnani Rosnani
Jurnal Faksi : Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Vol. 4 No. 3 (2019): June 2019
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (436.342 KB)

Abstract

ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kualitas pelayanan dan kepuasan wajib pajak, hambatan yang dihadapi dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan upaya yang dilakukan dalam mengatasi adanya hambatan dalam meningkatkan kualitas pelayanan terhadap kepuasan wajib pajak kendaraan bermotor di Samsat Kota Sorong. Penulis menggunakan metode penelitian kualitatif dengan jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Lokasi penelitian di Kantor SAMSAT Kota Sorong. Adapun jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan cara wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisa data, data yang dikumpulkan dalam penelitian ini baik data primer maupun sekunder diteliti, guna mengetahui kelengkapan data yang diperoleh. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas pelayanan terhadap wajib pajak di Kantor SAMSAT sudah dilakukan sebaik mungkin sesuai dengan petunjuk dan peraturan yang ada, sehingga wajib pajak merasa puas terhadap pelayanan di Kantor Samsat Kota Sorong. Tetapi dalam meningkatkan kualitas pelayan masih terdapat beberapa hambatan yaitu misalnya masalah pada gangguan jaringan yang membuat pelayanan terhambat dan masalah dimasa pandemi virus corona (covid-19) yang juga menjadi salah satu hambatan dalam pelayanan di Kantor SAMSAT.
IMPLEMENTASI PENGAWASAN DALAM PERIZINAN ANGKUTAN LAUT DI DINAS KEMENTRIAN PERHUBUNGAN LAUT KOTA SORONG Muhammad Nur; Siti Nurjanah; Arifin Abdul Kadir; Ismed Kelibay
Jurnal Faksi : Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Vol. 4 No. 3 (2019): June 2019
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (429.009 KB)

Abstract

Studi ini membahas Pengawasan yang merupakan salah satu fungsi dalam manajemen suatu organisasi. Pengawasan adalah proses mengawasi dan mengevaluasi  suatu kegitaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana upaya yang dilakukan  untuk meningkatkan pengawasan dalam perizinan angkutan laut di Dinas Perhubungan Laut Kota Sorong. Metode penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Untuk mendapatkan data penelitian maka cara yang digukan yaitu bersifat obserfasi wan wancara mendalam terhadap apa yang diteliti. Hasil yang didaptkan dalam penelitian ini menunjukkan bahwa Upaya pegawasan perizinan Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan kelas I Kota Sorong dalam penegakkan hukum di Perairan laut Papua Barat khususnya wilayah Sorong merupakan kegiatan yang sangat penting bagi negara Indonesia mengingat luasnya wilayah laut Indonesia yang begitu luas serangkaian peraturan perundang-undangan terkait, baik yang bersifat nasional maupun dengan meratifikasi berbagai konvensi internasional.
KINERJA SATRESKRIM DALAM MENANGANI TINDAK PIDANA PENCURIAN DENGAN KEKERASAN PADA POLRES SORONG KABUPATEN SORONG Rurencha Ramanda; Arie Purnomo; Saiful Ichwan
Jurnal Faksi : Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Vol. 4 No. 3 (2019): June 2019
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (362.284 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisa faktor apa saja yang menyebabkan terjadinya Tindak Pidana Pencurian Dengan Kekerasan dan Upaya-Upaya yang dilakukan Satuan Reserse Kriminal (SATRESKRIM) untuk Meningkatkan Kinerja dalam menangani Tindak Pidana Pencurian Dengan Kekerasan. Metode yang digunakan yaitu metode penelitian kualitatif dengan menggambarkan berbagai fenomena yang terjadi di masyarakat yang disebabkan adanya pencurian yang disertai dengan kekerasan. Data didapatkan dari obserfasi, wawancara medalam terhadap informan, dokumentasi dan kajian pustaka/literasi berdasarkan kebutuhan yang diperoleh, data dikumpulkan kemudian dianalisis dalam bentuk kalimat berdasarkan variabel dan indikator penelitian ini. Hasil penelitian diketahui bahwa Kinerja Satreskrim dalam menangani kasus tindak pidana pencurian dengan kekerasan pada Polres Sorong sudak baik dan akan lebih ditingkatkan lagi sebeb kekerasan bisa terjadi kapan dan dimana saja, bagi siapa saja jika kita tidak berhati-hati.
INTERNALISASI KEJUJURAN BIROKRASI (Studi Model Transparansi Aset Tetap dengan SIMDA Barang Milik Daerah Terhadap Kualitas Laporan Keuangan Pada Dinas Lingkungan Hidup Kab. Sorong ) M. Ihwan; Bustamin Wahid; Hermanto Suaib; Ummu Salmah
Jurnal Faksi : Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Vol. 5 No. 2 (2020): Maret
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (504.108 KB)

Abstract

Tujuan dalam kajian penelitian ada dua, pertama: bagiaman mendeskripsikan tentang internalisasin makna kujujuran dalam kinerja  Birokrasi yang diamanatkan oleh regulasi di dinas Lingkungan Hidup (LH) Kab. Sorong. Kedua: Mendeskipsikan model transparansi dalam laproan melalui SIMDA-BMD di lingkungan dinas Lingkungan Hidup (LH) Kab. Sorong. Saduran konsep internaslisasi dari Bergger digunakan untuk menganalisi filosofi kejujuran birokrasi dalam sistem pengelolan aset daerah. Penulis menggunakan metode penelitian kualitatif dengan jenis studi kasus, dan setingan lokasi penelitian kantor Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sorong. Teknik Analisis data dengan pendekatan Yiem, Cara pengambilan dengan wawancara, observasi dan studi literatul. Temuan penelitian menunjukkan bahwa kualitas laporan keuangan dalam bentuk neraca keuangan pada Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sorong sudah akuntabel dan transparan karena Dinas Lingkungan Hidup sudah menginplementasikan SIMDA-BMD yang membantu mengefisiensikan dan mengefektifkan di dalam pengelolaan dan penatausahaan aset barang milik daerah sesuai peraturan dan perUndang-Undangan yang berlaku.
MAKNA REVITALISASI BIOROKRASI DAN KOLABORASI BUDAYA LOKAL TERHADAP KINERJA ASN PADA DINAS LINGKUNGAN HIDUP KABUPATEN SORONG Vicky Indra Wijaya; Amiruddin Amiruddin; Abu Sofyan; La Basri
Jurnal Faksi : Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Vol. 5 No. 2 (2020): Maret
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (535.746 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Bagaimana Aparatur Sipil Negara di Dinas Lingkungan Hidup Memaknai Kolaborasi Budaya Lokal terhadap Kinerja ASN di Kabupaten Sorong. Metode penelitian kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Adapun jenis data yang digunakan dalam Penelitian ini adalah wawancara, observasi ,dokumetasi. Teknik analisis data, data yang dikumpulkan dalam penelitian ini adalah data primer maupun data sekunder untuk diteliti guna mengetahui kelengkapan data yang diperoleh. Hasil Peneltian menunjukan bahwa budaya lokal sangat mempengaruhi kinerja pegawai dinas lingkungan hidup Kabupaten Sorong baik itu seruan dan simbol-simbol bahasa lokal tentang pentingnya etos kerja yang tinggi. Tapi sejauh belum memiliki pengaruh yang siginikan dalam kinerja ASN sistematis. Harapan kedepan ini adalah contoh trobosan kolaburasi kearifan Budaya lokal dengan birokrasi di era Revolusi Industri 4.0. pesan dari Sehingga ASN benar-benar harus teliti dalam mengisi segala pelaporan yang ada sesuai tugas dan fungsinya sehingga terwujud sesuai harapan e-governance.
Partisipasi Perempuan dalam Perumusan Kebijakan di Era Otonomi Daerah Kabupaten Sorong Nur Hidaya; Andi Asri
Jurnal Fase Kemajuan Sosial dan Politik: FAKSI Vol. 9 No. 1 (2023): Maret 2023
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33506/jf.v9i1.2242

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui partisipasi perempuan dalam perumusan kebijakan dan faktor-faktor kendala partisipasi perempuan dalam perumusan kebijakan. Teknik pengumpulan data yakni dengan wawancara dan kajian pustaka. Wawancara dilakukan dengan orang-orang yang dianggap memiliki kapasitas dalam menjawab pertanyaan penulis dan kajian pustaka yakni mengumpulkan data dari berbagai sumber seperti buku, tulisan artikel atau jurnal penelitian. Teknik analisis data meliputi reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pertama, dalam proses pembangunan, perumusan kebijakan serta pengambilan keputusan semua unsur dilibatkan tidak membedakan antara laki-laki atau perempuan. Kaum perempuan tetap ikut berpartisipasi dalam perumusan suatu kebijakan sebagai ketua atau anggota dalam kegiatan walaupun belum optimal. Kedua, faktor-faktor penghambat partisipasi perempuan dalam perumusan kebijakan ialah kurangnya pendidikan politik bagi perempuan, adanya budaya patriarki yang berlaku di masyarakat dan peran ganda perempuan.
Partisipasi Masyarakat dalam Pembangunan Lembang Tallulolo Kecamatan Kesu Kabupaten Toraja Utara Sofyanto Toru; Merry Liku Lembang
Jurnal Fase Kemajuan Sosial dan Politik: FAKSI Vol. 9 No. 1 (2023): Maret 2023
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33506/jf.v9i1.2292

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana partisipasi masyarakat dalam pembangunan Lembang, factor-faktor apa yang mempengaruhi partisipasi masyarakat dalam pembangunan lembang serta peran dan partisipasi masyarakat yang ada diLembang Tallulolo Kecamatan Kesu Kabupaten Toraja Utara. Metode penelitian ialah mix method yakni gabungan metode penelitian kualitatif dan kuantitatif. Teknik pengumpulan data melalui kuisoner, wawancara dan kajian pustaka yang berkaitan dengan fokus penelitian yang kemudian dianalisis menggunakan konsep partisipasi masyarakat, dan Pembangunan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor internal dapat berupa Usia, Jenis Kelamin, Tingkat Pendidikan, Tingkat Pekerjaan dan Penghasilan serta Lamanya Tinggal atau Berdomisi sangat mempengaruhi Tingkat Partisipasi Masyarakat Terhadap Pembangunan Lembang Tallulolo Baik dalam berkontribusi secara nyata maupun abstrak sedangkan Sedangkan faktor eksternal dapat berupa Kebutuhan Masyarakat, Keuangan Desa, Perencanaan Pembangunan Desa, Fasilitas Desa serta Visi dan Misi Kepala Lembang Dalam memberikan Pembangunan Yang Terbaik bagi Kemajuan Lembang Tallulolo
Analisis Implementasi Kebijakan Program Kampung Keluarga Berencana Kecamatan Pattalassang Kabupaten Gowa Gazali Gazali; Irnawani Rahim
Jurnal Fase Kemajuan Sosial dan Politik: FAKSI Vol. 9 No. 1 (2023): Maret 2023
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33506/jf.v9i1.2306

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi kebijakan dan mengetahui faktor pendukung serta faktor penghambat program Keluarga Berencana di Kecamatan Pattallassang Kabupaten Gowa. Dalam penelitian ini menggunakan teori dari Edward III yang mengungkapkan ada empat faktor yang mempengaruhi implementasi kebijakan, yaitu Komunikasi, Sumberdaya, Disposisi, dan Struktur Birokrasi. Adapun faktor pendukung impleemntasi program yang peneliti susun adalah Partisipasi Masyarakat dan Kerja sama antara pegawai dengan masyarakat. Sementara faktor penghambat adalah Ketersediaan Anggaran dan Ketersediaan Sarana dan Prasarana. Penelitian dilaksanakan di Kecamatan Pattallassang Kabupaten Gowa selama dua bulan dengan sampel sebanyak delapan orang. Jenis dan sumber data dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder dengan teknik wawancara, observasi, dan telaah dokumen. Adapun teknik analisis datanya adalah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada aspek komunikasi sudah berjalan baik. Aspek sumberdaya belum berjalan dengan baik. Aspek disposisi belum berjalan dengan maksimal. Aspek struktur birokrasi sudah berjalan dengan. Faktor pendukungnya adalah besarnya animo masyarakat dalam berpartisipasi serta kerjasama yang tinggi atas setiap kegiatan program keluarga berencana tersebut berlangsung. Sementara yang menjadi faktor penghambat adalah minimnya anggaran serta masih kurangnya fasilitas sarana dan prasarana dalam pelaksanaan program keluarga berencana tersebut.
Pelaksanaan Fungsi Sosialisasi Politik dan Pendidikan Politik Partai Keadilan Sejahtera Majene Periode 2020-2025 Arman; Muhammad; Asriani
Jurnal Fase Kemajuan Sosial dan Politik: FAKSI Vol. 9 No. 1 (2023): Maret 2023
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33506/jf.v9i1.2309

Abstract

Penelitian ini bermaksud untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan fungsi sosialisasi politik dan pendidikan politik Partai Keadilan Sejahtera.  Teori yang digunakan adalah teori Duncan dengan menggunakan tiga pendekatan yaitu Pencapaian Tujuan, Integrasi, dan Adaptasi. Tipe penelitian yang digunakan adalah pendekatan deskriptif kualitatif, sedangkan teknik pengumpulan data yaitu wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Partai Keadilan Sejahtera dalam melakukan sosialisasi politik dan pendidikan politik di masyarakat yaitu dangan caramelaksanakan sosialisasi terkait ideologi partai, dan visi-misi partaiserta sosialisasi kepartaian denganmelalui pemberian bantuan proram kepada masyarakatdan sosialisasi melalui bantuan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah fraksi Partai Keadilan Sejahtera. Sementara pendidikan politiknya yaitu melalui pembinaan politik maupun pembinaan keagamaan karena Partai Keadilan Sejahtera sebagai partai politik yang berideologi islam. Sementara itu dalam mengukur tingkat efektivitas Partai Keadilan Sejahtera di Kabupaten Majene dalam melaksanakan fungsi sosialisasi politik dan pendidikan politik, yaitu tergolong kurang efektif berdasarkan indikator pencapaian tujuan menurut teori Duncan. Hal tersebut diketahui bahwa Partai Keadilan Sejahtera di Majene memiliki beberapa kendala dan hambatan dalam menjalankan program sehingga program tersebut biasanya tidak terlaksana atau terwujud di masyarakat.
Klan Politik Keluarga Patjiddai dalam Pilkades di Desa Katumbangan Kecamatan Campalagian Kabupaten Polewali Mandar Nurul Istiqomah; Muhammad Saleh Tajuddin; Fajar
Jurnal Fase Kemajuan Sosial dan Politik: FAKSI Vol. 9 No. 1 (2023): Maret 2023
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33506/jf.v9i1.2310

Abstract

Studi ini membahas tentang Klan Politik Keluarga Patjiddai dalam Pilkades di Desa Katumbangan Kecamatan Campalagian Kabupaten Polewali Mandar, pokok permasalahan yang di bahas dalam studi ini ialah bagaimana pembentukan klan politik keluarga patjiddai di Desa Katumbangan dan faktor-faktor apa saja yang mendasari sehingga keluarga patjiddai masih terlibat/eksis di ranah politik sampai saat ini di Desa Katumbangan.Tujuan dari studi ini adalah untuk menganalisis penyebab sehingga klan kepala desa bertahan pada satu keluarga meskipun pemilihan diadakan secara langsung dan terbuka. Dalam studi ini penulis menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan deskriptif kemudian menyimpulkan data dan informasi melalui data di lapangan dengan tehknik observasi, wawancara, dan dokumentasi, menggunakan reduksi data, display data dan verifikasi data serta penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini adalah awal mulanya terbentuk klan keluarga Patjiddai ada karena Patjiddai telah menghadirkan Klan itu sendiri di keluarganya oleh sebab itu kekuasaan yang telah dibangun oleh Patjiddai langsung diteruskan ke anak serta cucu-cucunya, agar kekuasaannya tetap terus berjalan hingga terus-menerus. Keluarga Patjiddai bisa bertahan sampai saat ini di ranah politik disebabkan karena dalam proses pilkades keluarga Patjiddai juga menggerakkan sumber daya yang benar-benar mendukung dengan sepenuh hati dan faktor ekonomi serta sumber daya alam yang dikuasai oleh klan patjiddai di Desa Katumbangan. Keberhasilan dalam mempertahankan klan di tunjang oleh masyarakat Desa Katumbangan yang berhasil di gerakkan untuk tetap mendukung calon dari keluarga Patjiddai.