cover
Contact Name
Lalu Masyhudi
Contact Email
laloemipa@gmail.com
Phone
+6287864008292
Journal Mail Official
murtiana@idu.ac.id
Editorial Address
Universitas Pertahanan RI
Location
Kab. lombok barat,
Nusa tenggara barat
INDONESIA
Jurnal Cakrawala Ilmiah
Published by bajang Institute
Digitalisasi eknomi menembus batas wilayah negara dan kedaulatan ekonomi yang dapat saja menjadi peluang atau ancaman. Digitalisasi tidak bisa dihindari, tetap permsalahan utamanya adalah bagaimana negara ini harus dapat merumuskan kebijakan agar masyarakat kita jangan hanya menjadi sapi perahan pihak yang-pihak lain. Dalam penelitian studi literatur ini penulis akan menganalisis bagaimana upaya terbaik setelah menemukan implemantasinya saat ini.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 42 Documents
Search results for , issue "Vol. 2 No. 3: November 2022" : 42 Documents clear
EFEKTIVITAS PENERIMAAN PAJAK REKLAME DAN PAJAK RESTORAN DALAM MENINGKATKAN PENDAPATAN ASLI DAERAH (PAD) KOTA BANDUNG PADA SAAT ERA PANDEMI COVID-19 Salwa Anisa Apriliani
Jurnal Cakrawala Ilmiah Vol. 2 No. 3: November 2022
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53625/jcijurnalcakrawalailmiah.v2i3.3694

Abstract

Indonesia telah mengalami pandemi Covid-19 dari awal tahun 2020 hingga 2021, sehingga penulis tertarik untuk meneliti efektivitas pajak reklame dan pajak restoran dalam meningkatkan pendapatan asli daerah Kota Bandung di masa pandemi. Kajian ini mengambil data sasaran dan realisasi pajak daerah serta data pelaksanaan PAD Kota Bandung periode anggaran 2017-2021 dengan menggunakan metode kuantitatif. Penulis menggunakan data sekunder yang diperoleh melalui laman ppid.bandung.go.id/ dan kota.bandung.go.id/ yang dikelola Pemkot Bandung. Dari hasil analisis data yang diperoleh penulis peroleh, pajak reklame di Kota Bandung untuk periode 2017-2021 berada pada kriteria tidak efektif dengan rata-ratanya sebesar 55,03%. Pada tahun 2017-2021 pajak restoran Kota Bandung berada pada kriteria sangat efektif di setiap tahunnya, dengan tingkat efektivitas lebih dari 100% . Rata-rata kontribusi yang diberikan pajak reklame pada tahun 2017-2021 berada pada tingkat kontribusi di bawah 10%, sehingga dapat dikatakan jika pendapatan pajak reklame sangat kurang berkontribusi dalam meningkatkan PAD. Rata-rata kontribusi pajak restoran berada pada tingkat kontribusi 10%-20% maka dapat diartikan bahwa tingkat kontribusi pajak restoran dalam meningkatkan PAD sangat kurang terutama setelah adanya pandemi Covid-19.
The Student’s Perceptions towards the Use of Google Classroom in Online Classes Eka Fajar Rahmani; Eka Putri Wahyuni; Irma Rahmawati; Indah Indah
Jurnal Cakrawala Ilmiah Vol. 2 No. 3: November 2022
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53625/jcijurnalcakrawalailmiah.v2i3.3851

Abstract

The purpose of this research is to identify and describe the perception of the sixth-semester students towards the use of Google Classroom in online classes. The subjects of this study were fifty-six Regular A students, in the English Language Education study program, Universitas Tanjungpura. The data in this descriptive study were collected through a close-ended questionnaire which was divided into two sections, students' perception and features of Google Classroom. Furthermore, the data in this study were analyzed using descriptive statistics which were described and interpreted through diagrams and pie charts. The research findings indicate that most students have positive perceptions towards the use of Google Classroom in online classes. In addition, the feature that helps students the most in online classes is submitting assignments. In short, it can be concluded that Google Classroom has played an essential role during online classes in terms of its accessibility and feature of assignment submission section.
ANALISIS PROGRAM PENGGUNAAN DANA KOIN NU LAZISNU UNTUK KEPEDULIAN SOSIAL MASYARAKAT (STUDI KASUS DI DESA TONDUMULYO) Ahmad Zainuddin; Lucky Nugroho; Dian Sugiarti
Jurnal Cakrawala Ilmiah Vol. 2 No. 3: November 2022
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53625/jcijurnalcakrawalailmiah.v2i3.3929

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas program pengelolaan dana Koin NU untuk kepedulian sosial masyarakat yang ada di Desa Tondomulyo yang rata-rata berprofesi sebagai petani. Metode yang digunakan adalah kualitatif deskriptif, dan jenis penelitiannya adalah penelitian lapangan (field research). Selain itu, data yang digunakan merupakan data primer berupa wawancara. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa adanya program Koin NU Lazis NU memberikan dampak yang menyeluruh, baik bagi masyarakat, para mustahiq maupun pihak pengurus Koin NU itu sendiri.
PENGARUH TINGKAT PENERAPAN PELATIHAN, DISIPLIN PREVENTIF DAN SISTEM PEMBERIAN TUNJANGAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. LINGGA PERDANA CILEGON Herlina Juniyanti; Vera Maria
Jurnal Cakrawala Ilmiah Vol. 2 No. 3: November 2022
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53625/jcijurnalcakrawalailmiah.v2i3.4017

Abstract

The Influence of Training Application Level, Preventive Discipline, System of Providing Allowances on Employee Performance (Case Study at PT. Lingga AbstractPerdana Kota Cilegon) is the thesis title of Herlina Juniyanti (5551170119), a student of Sultan Ageng Tirtayasa University Faculty of Economics and Business, Department of Management (Resource Management Human) under the guidance of Vera Maria, SE., MM as mentor I and Sri Ndaru Arthawati, MM as mentor II. This study aims to determine the effect of the Training Application Level (X1) of Preventive Discipline (X2) and the System of Providing Allowances (X3) on Employee Performance (Y) at PT. Lingga Perdana City of Cilegon. In this research, the type of research used is quantitative with a descriptive approach, the population in this study are employees at PT. Lingga Perdana Kota Cilegon, with a total of 150 employees. The sample in this study amounted to 60 respondents who were determined by the Slovin formula. The research instrument trial was conducted at PT. Lingga Perdana Kota Cilegon with sampling using probability sampling method, and in measuring the questionnaire using the Likert scale, the data analysis methods used were data quality test, classical assumption test and multiple linear test with the help of IBM SPSS version 25 software.
EVALUASI KINERJA ASET FASILITAS KAWASAN WISATA ALAM PANGUMBAHAN KABUPATEN SUKABUMI Nurlaila Fadjarwati; Beni Wahyudin
Jurnal Cakrawala Ilmiah Vol. 2 No. 3: November 2022
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53625/jcijurnalcakrawalailmiah.v2i3.4018

Abstract

Kawasan Wisata Alam Pangumbahan atau Satuan Pelayanan Taman Pesisir Penyu Pantai Pangumbahan ialah salah satu objek wisata yang dimiliki Pemerintah Provinsi Jawa Barat yang berada di Dusun. Pangumbahan Desa. Pangumbahan Kec. Ciracap Kab. Sukabumi 43176, Jawa Barat. Total luas area wisata ini adalah sekitar 584,367 m2 dengan atraksi wisata yaitu terdapat acara pelepasan tukik (anak penyu) yang dapat disaksikan oleh para pengunjung. Berdasarkan hasil observasi lapangan pendahuluan pada kawasan wisata alam Pangumbahan terdapat indikasi masalah yaitu pengunjung kesulitan mendapatkan penginapan, tempat makan dan toilet, kesulitan untuk memperoleh informasi di lokasi wisata alam, kesulitan mendapatkan tempat berteduh/bersantai, tempat duduk untuk beristirahat, kesulitan membeli cendaramata, serta belum tersedianya fasilitas untuk pengunjung dengan kebutuhan khusus, kesulitan untuk memarkir kendaraan, pos keamanan dan mushola yang ada kurang memenuhi kriteria sesuai kebutuhan. Selain itu, pengunjung untuk sampai ke lokasi wisata memerlukan waktu yang lama dan merasa kurang nyaman diperjalanan. Penelitian ini dilakukan untuk mengidentifikasi kinerja aset fasilitas kawasan wisata alam Pangumbahan sebagai potensi wisata di daerah kabupaten Sukabumi berdasarkan tiga dimensi yaitu Main Facilities, Support Facilities, dan Accesibity.
THE INFLUENCE OF MECHANICAL AND PHYSICAL AVAILABILITY VALUES ON THE PRODUCTION ACHIEVEMENT RATE OF LOADER AND HAULER UNITS IN OVERBURDEN REMOVAL ACTIVITY OF PT LANGGENG DAYA AGRINDO Kemas Moh. Ade Isnaeni; Achmad Fauzan Arrahman; Isdaryanto Iskandar
Jurnal Cakrawala Ilmiah Vol. 2 No. 3: November 2022
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53625/jcijurnalcakrawalailmiah.v2i3.4019

Abstract

One of the factors that can affect the level of production achievement is the availability factor of the mechanical unit used. Theoretically, if the level of availability of a mechanical unit is high, then of course the level of production achievement that can be produced will also be high. However, an statistical analysis was necessary to determine how far this availability factor is in influencing the existing production level. The values of mechanical and physical availability are the example of availability factors which is use generally to evaluate how good is a mechanical unit in conducting its production activities. In this research, the samples were 3 units of loader and 14 units of hauler with the 10 days of data collecting range. From the results of the research conducted, the values of mechanical and physical availability had a strong correlation rate on the production achievement rate of loader unit with the simultaneous influence percentage of 59.49%, but partially it was not significantly influential. The regression similarity of the mechanical and physical availability value influence on the production achievement rate of loader units was Y=-28,6707-1.247,8038 X₁+3.328,7897X₂. Then, for the analysis results of the mechanical and physical availability influential values on the production achievement rate of hauler units, it obtained that mechanical and physical availability had a strong correlation rate on the production achievement rate of hauler units with the simultaneous influence percentage of 85.54% and partially, the mechanical and physical availability values were significantly influential on the production achievement rate of hauler units. The regression similarity of the mechanical and physical availability value influence on the production achievement rate of hauler units was Y=113,8621+12.742,1041X₁-9.359,3209X₂.
THE COMPARATIVE ANALYSIS OF PLAN AND ACTUALFUEL RATIO ON THE LOADING TOOLS OF KOBELCO SK 520, SK 330 EXCAVATORS AND HAULING TOOL OF HINO FM260 JD DUMP TRUCK : ON THE ACTIVITIES OF OVERBURDEN REMOVAL AND COAL GETTING AT PT TRUBA BARA BANYU ENIM, MUARA ENIM REGENCY, SOUTH SUMATERA Roby Cahyadi; Tiara Anggraini; Isdaryanto Iskandar
Jurnal Cakrawala Ilmiah Vol. 2 No. 3: November 2022
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53625/jcijurnalcakrawalailmiah.v2i3.4020

Abstract

One of the biggest needs in mining activities is mechanical equipment to achieve production target which needs fuel. A mechanical tool is declared successful if it is able to meet the production target by using a minimum of fuel consumption. The excessive use of fuel will affect the company's profits. The ratio between total fuel consumption and total production is called the fuel ratio. A company is successful or gains profit if the plan fuel ratio is higher that the actual fuel ratio. The aim of this research was to analyze the comparison between plan and actual fuel ratio on Kobelco SK 520, Kobelco SK 330 excavators and Hino FM 260 JD Dump Truck. This analysis process was conducted by knowing the production target and realization of the overburden and coal getting production target. In March 2022, the production of SK 520 was 43,147.97 BCWmonth, DT 8-193 10,328.07 BCM/month, SK 330 was 41,981.76 tonnes/month, DT 8-138was 8,169.43 tonnes/month. In April 2022, the production of SK 520 was 50,188.03 BCM/month, DT 8-193 was 8,750.25 BCWmonth, SK 330 was 38,555.66 tonnes/month, DT 8-138 was 8,432.83 tonnes/month. The fuel ratio in March were SK 520 of 0.19 litre/BCM, DT 8-193 of 0.27 litrefBCM, SK 330 of 0.17 litre/ton and DT 8-138 of 0.23 litre/ton. The fuel ratio in April 2022 were SK 520 ofO. 19 litre/BCM, DT 8-193 ofO.29 litre/BCM, SK 330 of0.18 liter/ton, and DT 8-138 of 0.21 litre/ton. The loss of fuel ratio in March 2022 on the overburden removal was SK 520 of Rp 22,652,684 and DT 8-193 of Rp the coal getting activity on SK 330 was Rp 36,734,040 and DT 8-138 of Rp In April 2022, the loss on the overburden removal on SK 520 was Rp 35,733,877.36 and on DT 8-193 was Rp 7,787,723, and the coal getting on SK 330 was Rp 27,451,630 and DT 8-138 was Rp 6,004,175.
PENGARUH KUALITAS PELAYANAN JASA TRANSPORTASI TERHADAP LOYALITAS KONSUMEN PADA PT. TAMPALO JAMBI Laila Farhat; Marnas Marnas
Jurnal Cakrawala Ilmiah Vol. 2 No. 3: November 2022
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53625/jcijurnalcakrawalailmiah.v2i3.4021

Abstract

Penelitian ini berjudul “Pengaruh Kualitas Pelayanan Jasa Transportasi Terhadap Loyalitas Konsumen pada PT.Tampalo Jambi” Tujuan penelitian yang pertama untuk mengetahui kualitas pelayanan jasa transportasi pada PT.Tampalo Jambi, kedua untuk mengetahi loyalitas konsumen pada PT.Tampalo Jambi dan yang ke tiga untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh kualitas layanan jasa transportasi di PT tampalo Jambi dengan loyalitas konsumen. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan teknik pengumpulan data melalui kuesioner. Sampel yang diambil berjumlah 57 responden dengan menggunakan random sampling. Alat analisis menggunakan SPSS for windows yang meliputi uji normalitas, uji linearitas, uji heterokdasitas, regresi linear sederhana, uji hipotesis, dan uji koefesien determinasi (R2). Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa variabel kualitas pelayanan berpengaruh terhadap loyalitas konsumen dan telah memenuhi kriteria pengujian yang digunakan. Adapun hasil regresi sederhana sebagai berikut : Y = 92926,398 + 0,267. Dari persamaan diatas Kualitas Pelayanan (X) berpengaruh positif terhadap Loyalitas konsumen (Y) PT.Tampalo Jambi.Koefisien determinasi ( R square) sebesar 0,489. Artinya 48,9% ini berarti variabel independen modal kerja mempengaruhi variabel dependen pendapatan sebesar 48,9 % dan sisanya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak masuk dalam penelitian ini.
BISNIS KULINER SOLUSI USAHA OLEH EX HOTELIER DI TENGAH PANDEMI COVID -19 Dewa Putu Kiskenda Erwanda Putra; Nyoman Agus Trimandala; Made Gede Brihanala Putra
Jurnal Cakrawala Ilmiah Vol. 2 No. 3: November 2022
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53625/jcijurnalcakrawalailmiah.v2i3.4022

Abstract

Artikel yang berjudul Bisnis Kuliner , Solusi Usaha Oleh Ex Hotelier di tengah Pandemi Covid-19 membahas terkait dampak pandemi terhadap perekonomian masyarakat khususnya para pekerja hotel di Bali. Banyaknya pekerja hotel di Bali yang terdampak covid-19 mencari peruntungan dengan cara berjual ataupun berbisnis di bidang kuliner dan artikel ini memfokuskan bahasan pada bisnis kuliner dengan pemasaran secara online maupun offline. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengkaji fenomena bisnis kuliner yang dilakukan oleh pekerja hotel di Bali yang terkena dampak covid-19 yang merupakan solusi usaha ditengah masa pandemi covid-19 khususnya di Bali. Dalam penelitian ini digunakan penelitian kepustakaan yang dalam proses pengambilan datanya mengambil berbagai sumber referensi yang mendukung suatu penelitian. Teknik pengumpulan data dengan menyimak serta mencatat informasi penting. Pandemi COVID-19 telah mengobrak-abrik perekonomian dunia, khusunya di Bali pada sector pariwisata terutama pekerja-pekerja hotel yang mengalami, banyak masyarakat yg menjadi korban atas pandemi ini, namun ternyata selalu ada hal positif dibalik bencana yang terjadi. Usaha kuliner, menjadi solusi usaha dimasa pandemi covid-19. Usaha kuliner mempunyai sektor pasar yang menjanjikan sebagai kebutuhan dasar manusia.
KETIDAKPASTIAN PENGUKURAN ANALISA KADAR BIURET, KADAR NITROGEN, DAN KADAR OIL PADA PUPUK UREA DI LABORATORIUM KONTROL PRODUKSI PT PUPUK SRIWIDJAJA PALEMBANG Amiliza Miarti; Leni Legasari
Jurnal Cakrawala Ilmiah Vol. 2 No. 3: November 2022
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53625/jcijurnalcakrawalailmiah.v2i3.4023

Abstract

Urea(NH)2CO merupakan senyawa organic yang terdiri dari unsur karbon hydrogen, oksigen, dan nitrogen, berbentuk butiran berwarna putih serta sedikit berbau NH3,. Biuret merupakan senyawa dengan dua ikatan peptide yang berupa pemanasan dua molekul urea dengan rumus C5H5N3O2, uji biuret didalam urea dengan menggunakan spektrofotometri Uv-Vis dengan rentang panjang gelombang 555nm. Nitrogen merupakan salah satu unsur hara dalam tanah yang sangat berperan dalam merangsang pertumbuhan dan memberi warna hijau pada daun, uji kadar nitrogen dilakukan untuk mengetahui berapa banyak kadar nitrogen yang ada dalam urea dengan menggunakan metode kjeldahl melauli tiga tahapan. Oil merupakan minyak yang terkandung didalam pupuk urea, pengujian kadar ini dilakukan untuk metode gravimetri. Untuk mengetahui nilai benar dari tiga parameter tersebut dilakukan ketidakpastian pengukuran. Ketidakpastian pengukuran dilakukan dalam beberapa tahapan seperti menentukan model matematis dari pengukuran, mengidentifikasi sumber sumber ketidakpastian. Mengevaluasi ketidakpastian, menghitung ketidakpastian dari sumber sumber dan menentukan ketidakpastian diperluas pada tingkat kepercayaan 95% serta penentuan presisi dan akurasi. Dari hasil perhitungan ketga parameter untuk kadar biuret diperoleh (0,52±0,06)% pada tingkat kepercayaan 95%, dengan nilai ketidakpastian sebesar ±0,06% maka rentang ukurnya adalah (0,46-0,58)%. Untuk kadar nitrogen diperoleh (46,34±0,14)% pada tingkat kepercayaan 95%, dengan nilai ketidakpastian sebesar ±0,14% maka rentang ukurnya adalah (42,2-46,48)%. Sementara kadar Oil diperoleh (5,5±1) ppm pada tingkat kepercayaan 95%, dengan nilai ketidakpastian sebesar ±1ppm maka rentang ukurnya adalah (4,5-6,5) ppm.