cover
Contact Name
Khoiriyah Trianti
Contact Email
adm.bisnis@unisma.ac.id
Phone
+628558040239
Journal Mail Official
adm.bisnis@unisma.ac.id
Editorial Address
Jl. MT. Haryono 193 Malang
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
JIAGABI
ISSN : 23027150     EISSN : -     DOI : 10.33474
Core Subject : Science, Social,
jurnal JIAGABI VOLUMI 1 no. 1 TAHUN 2012 berisi 8 jurnal, diantaranya: Peranan Koperasi Dalam Meningkatkan Perekonomian Usaha Mikro Kecil (UMK) (Studi Pada Koperasi Nilam Sejahtera di Kecamatan Randu Agung Kabupaten Lumajang) oleh Dina Sapta Nurwijayati, Siti Saroh, Ratna Nikin Hardati; Pengaruh Iklim Organisasi Terhadap Kepuasan Kerja Karyawan (Studi Pada PT Mandiri Investama Sejati Pasuruan) oleh: Noviya Andriyani, Siti Saroh, Rini Rahayu Kurniati ; Peranan Sistem Pengendalian Intern DalamSistem Pengeluaran Kas (Studi Kasus Pada Organisasi Ikatan Orangtua Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Brawijaya (Iom Ft.Unibraw)) oleh :Eri Widayanti, Siti Saroh, Rini Rahayu Kurniati; Pengaruh Karakteristik Individu, Karakteristik Pekerjaan, Dan Karakteristik Organisasi Terhadap Kepuasan Kerja Karyawan (Studi Pada Karyawan Kirana Tours And Travel Malang) oleh: Isnatul Hasanah, Ratna Nikin Hardati, Vivin Maharani Ekowati; Pengaruh Kualitas Produk Dan Harga Terhadap Penjualan (Studi Pada Pedagang Kue Tradisional Di Kota Malang) oleh: Siti Maisaroh, Siti Saroh dan Vivin Maharani Ekowati; Analisis Biaya Produksi Kaitannya Dengan Efisiensi Biaya (Pada Home Industri Shuttlecock Roket Kelurahan Arjosari Kecamatan Blimbing Kota Malang) oleh: Rasa’I ,Rini Rahayu Kurniati, Susilowati; Pengaruh Bahan Baku Impor Terhadap Proses Produksi ( Study Pada Home Industri Shuttlecock Di Malang ) Galih Abdul Rafsyanjani, Siti Saroh, Susilowati; Pengaruh Kualitas Pelayanan Perijinan Terhadap Tingkat Kepuasan Masyarakat (Studi Pada Kantor Pelayanan Perijinan Terpadu Kota Batu) Sri Rahayu Slamet, Slamet Muchsin, Susilowati.
Articles 237 Documents
ANALISIS SISTEM AKUNTANSI PERSEDIAAN SEBAGAI SARANA PENGENDALIAN INTERN (STUDI KASUS PADA CV. BRAWIJAYA) saiful - anwar
JIAGABI (Jurnal Ilmu Administrasi Niaga/Bisnis) Vol 7, No 2 (2018): AGUSTUS
Publisher : LPPM FIA Unisma Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (352.704 KB)

Abstract

Dalam perusahaan dagang maupun manufaktur pengendalian atas persediaan seringkali menjadifokus utama. Dibutuhkan sebuah sistem yang dapat mengelola dan mengawasi persediaan yang dimilikiperusahaan. Sistem ini disebut sistem akuntansi persediaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahuibagaimana sistem akuntansi persediaan dan pengendalian atas persediaan yang diterapkan pada CV.Brawijaya. Serta untuk mengetahui apakah sistem akuntansi persediaan yang diterapkan dapat menjaminterlaksananya pengendalian intern atas persediaan dengan baik. Jenis penelitian yang dilakukan adalahstudi kasus dengan metode pendekatan diskriptif kualitatif.Hasil dari penelitian ini menemukan bahwa sistem akuntansi persediaan yang diterapkan oleh CV.Brawijaya sudah baik. Hanya saja masih perlu adanya sedikit perbaikan mengenai kelengkapan dokumenpenghitungan fisik serta penambahan fungsi gudang dan panitia peghitungan fisik. Dari segi pengendalianintern atas persediaan, CV. Brawijaya telah mengimplementasikan unsur-unsur pengendalian intern dalamsetiap kegiatan operasional perusahaan. Akan tetapi masih terdapat beberapa hal yang dapat melemahkanpengendalian intern atas persediaan, yaitu masih ditemukannya perangkapan tugas dan tanggung jawabkaryawan. Secara garis besar dapat dikatakan bahwa sistem akuntansi persediaan yang diterapkan olehCV. Brawijaya telah menjamin terlaksananya pengendalian intern atas persediaan.Kata Kunci: Sistem Akuntansi, Sistem Akuntansi Persediaan, Pengendalian Intern
PENGARUH KUALITAS PRODUK, HARGA DAN PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN (STUDI PADA KONSUMEN PAGUYUBAN SENTRA INDUSTRI KERIPIK DAN TEMPE SANAN DI KOTA MALANG ) Noor Mirna Asih Kamalita; Rini Rahayu Kurniati; Dadang Krisdianto
JIAGABI (Jurnal Ilmu Administrasi Niaga/Bisnis) Vol 10, No 1 (2021): JIAGABI (JURNAL ILMU ADMINISTRASI NIAGA/BISNIS)
Publisher : LPPM FIA Unisma Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (438.908 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas produk, harga serta promosi pada konsumen Paguyuban Sentra Industri Keripik dan Tempe Sanan. Pengambilan sampel sebanyak 100 responden. Metode penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner. Analisis data yang digunakan yaitu analisis regresi linier berganda dengan program SPSS 16.0.
PENGARUH DISKON HARGA DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP PEMBELIAN IMPULSIF SECARA ONLINE (STUDI PADA PENGGUNA SHOPEE DI KALANGAN MAHASISWA KAMPUS SWASTA UNISMA DAN UMM) Erna Umi Fatmawati; Rini Rahayu Kurniati; Ratna Nikin Hardati
JIAGABI (Jurnal Ilmu Administrasi Niaga/Bisnis) Vol 11, No 1 (2022): JIAGABI
Publisher : LPPM FIA Unisma Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (660.656 KB)

Abstract

Shopee adalah aplikasi marketplace online untuk jual beli di ponsel dengan mudah dan cepat. Shopee menawarkan berbagai macam produk-produk mulai dari produk fashion sampai dengan produk untuk kebutuhan sehari-hari. Shopee hadir dalam bentuk aplikasi mobile untuk memudahkan penggunanya dalam melakukan kegiatan belanja online tanpa harus membuka website melalui perangkat komputer. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Diskon Harga dan Kualitas Produk Terhadap Pembelian Impulsif Secara Online. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan penyebaran kuesioner.  Jumlah sampel sebanyak 96 responden menggunakan SPSS Statistic V.20. Berdasarkan hasil Uji Parsial menunjukkan bahwa variabel Diskon Harga berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap variabel Pembelian Impulsif dan variabel Kualitas Produk berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap variabel Pembelian Impulsif. Berdasarkan Uji Simultan variabel Diskon Harga dan Kualitas Produk berpengaruh bersama-sama secara positif dan signifikan terhadap variabel Pembelian Impulsif.
PENGARUH KUALITAS PELAYANAN DAN HARGA DISKON TERHADAP MINAT BELI DI RESTORAN SABOTEN SHOKUDO KECAMATAN KLOJEN KOTA MALANG renie resha ekawati; Siti Saroh; daris zunaida
JIAGABI (Jurnal Ilmu Administrasi Niaga/Bisnis) Vol 9, No 1 (2020): JIAGABI
Publisher : LPPM FIA Unisma Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (448.552 KB)

Abstract

The problem of service quality in the company continues to grow along with the times. Companies must carry out marketing strategies in order to survive facing competition in this millennial era. The problems in this research are whether the quality of service and discount prices have a positive and significant influence towards the buying interest in Saboten Shokudo restaurant Klojen district, Malang. The purpose of this research are to find out how many influence of variables of service quality and discounted prices of buying interest in the Saboten Shokudo restaurant Klojen district, Malang.The type of this research is descriptive statistical research with quantitative approach. Samples taken in this research were consumers in Saboten Shokudo restaurant, Klojen district, Malang as much as 78 respondents determined by accidental sampling technique. Data collectig techniques used questionnaires have been tested for validity and reliability. Data analysis technique used is multiple linear regression, to test the hypothesis of every independent variable used the t test and to test the hypothesis variable simultaneously used the F test. The results of this research are the variable quality of service and discount prices significantly influence buying interest in Saboten Shokudo restaurant, Klojen district, Malang.
PENGARUH JASA TRANSPORTASI ONLINE TERHADAP PENURUNAN PENGANGGURAN TERBUKA DAN PENURUNAN SETENGAH MENGANGGUR (STUDI PADA DRIVER GRAB KOTA MALANG) Tri Wahyuning Tias; Siti Saroh; Ratna Nikin Hardati
JIAGABI (Jurnal Ilmu Administrasi Niaga/Bisnis) Vol 9, No 2 (2020): JIAGABI (JURNAL ILMU ADMINISTRASI NIAGA/BISNIS)
Publisher : LPPM FIA Unisma Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (383.115 KB)

Abstract

Seiring dengan munculnya perusahaan jasa dibidang transportasi khususnya Grab, yang membuat masyarakat semakin banyak yang menjadikannya sebagai mata pencaharian. Munculnya Grab juga memberikan dampak bagi pengangguran di berbagai wilayah khususnya di Kota Malang. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui Pengaruh Jasa Transportasi Online Terhadap Penurunan Pengangguran Terbuka dan Penurunan Setengah Menganggur. Metode Penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan teknik sampling insidental. Jumlah sampel yang digunakan pada penelitian ini adalah 100 responden serta menggunakan teknik analisis regresi linear sederhana.
PENGARUH SOP (STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR) DAN PENGHARGAAN (REWARD) TERHADAP KINERJA KARYAWAN (STUDI KASUS PADA KARYAWAN BAGIAN PRODUKSI PT BERLINA TBK PANDAAN) Irvan Maudy; Siti Saroh; Daris Zunaida
JIAGABI (Jurnal Ilmu Administrasi Niaga/Bisnis) Vol 10, No 2 (2021): Permasalahan Bisnis di Era Pandemi Covid 19
Publisher : LPPM FIA Unisma Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (835.18 KB)

Abstract

PT Berlina Tbk merupakan perusahaan yang mepproduksi kemasan plastik dan berdiri sejak 1969. PT Berlina Tbk cabang Pandaan terletak di alamat Jl. Raya Pandaan - Bangil No.KM.43, Gelang, Tawang Rejo, Kec. Pandaan, Pasuruan, Jawa Timur 67156.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh standar operasional prosedur dan penghargaan. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan analisis regresi linier berganda dengan teknik pengambilan sampel menggunakan teknik Stratified Proportionate Random Sampling. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa secara parsialstandar operasional prosedur dan penghargaan berpengaruh terhadap kinerja karyawan dan terdapat pengaruh secara simultan dan sigifikan antara standar operasional prosedur dan penghargaan.
PERANAN MOTIVASI DALAM UPAYA MENINGKATKAN KINERJA KARYAWAN (STUDI PADA BANDUNG SUPER MODEL MALANG) Ekawati Ningtyas Putri; Sri Nuringwahyu; Ratna Nikin Hardati
JIAGABI (Jurnal Ilmu Administrasi Niaga/Bisnis) Vol 8, No 1 (2019): JIAGABI
Publisher : LPPM FIA Unisma Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (285.532 KB)

Abstract

Hasil penelitian diketahui bahwa ada 5 peran motivasi dalam meningkatkan kinerja karyawan yaitu: Peluang untuk perkembangan dan pertumbuhan dalam bekerja bertujuan untuk meningkatkan kinerja karyawan, meningkatkan kualitas pelayanan karyawan, meninngkatkan kreatifitas dalam bekerja karyawan, meningkatkan potensi-potensi karyawan dalam bekerja. Norma-norma pengukuran kecakapan kerja dan hasil kerja yang baik bertujuan untuk meningkatkan kinerja karyawan. Pengukuran kecakapan dan hasil kerja yang baik jika aktif dalam bekerja, mampu melaksanakan tugas-tugas yang telah ditetapkan oleh pimpinan.Informasi sebagai umpan balik untuk memperbaiki dan meningkatkan kegiatannya dalam bekerja bertujuan untuk memberikan informasi kepada karyawan yang telah melakukan kesalahan agar dapat memperbaiki kesalahan yang telah dilakukan, meningkatkan kualitas pekerjaan karyawan. Peluang untuk ikut dalam proses putusan dapat meningkatkan motivasi kerja bertujuan untuk memberikan peluang kepada karyawan kebebasan, kebebasan dalam arti tetap mengikuti peraturan yang telah ditetapkan oleh perusahaan. Kemantapan peran bertujuan untuk mengefektifkan kerja karyawan, mengerti dan faham akan tugas-tugas yang harus dilakukan, memberikan tanggung jawab atas pekerjaan yang diberikan oleh pimpinan, meningkatkan ide-ide yang baik dalam bekerja.
STRATEGI MARKETING DALAM MENJAGA LOYALITAS PELANGGAN (STUDI KASUS DI PT. SELECTA KOTA BATU) Alfis Shahrin; Sri Nuringwahyu; Dadang Krisdianto
JIAGABI (Jurnal Ilmu Administrasi Niaga/Bisnis) Vol 10, No 2 (2021): Permasalahan Bisnis di Era Pandemi Covid 19
Publisher : LPPM FIA Unisma Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (341.598 KB)

Abstract

Bisnis pariwisata merupakan suatu bisnis yang bergerak di bidang jasa pariwisata dengan cara memperkenalkan atau menyediakan objek wisata yang ada, sehingga menimbulkan daya tarik bagi para pengunjungnya. PT Selecta adalah salah satu contoh bisnis pariwisata yang memiliki  banyak objek wisata  yang menarik perhatian para konsumennya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Penerapan Strategi Marketing dalam Menjaga Loyalitas Pelanggan dan mengetahui Faktor Pendukung dan Faktor Penghambat dalam Penerapan Strategi Marketing dalam Menjaga Loyalitas Pelanggan di PT. Selecta Kota Batu. Metode penelitian ini menggunakan mtode penelitian deskriptif kualitatif. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode wawancara, observasi dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan yaitu dengan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Kesimpulan dari penelitian ini adalah, bahwa dengan menggunakan penerapan strategi marketing yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan sebuah perusahaan, maka akan dapat menumbuhkan loyalitas dari pelanggan.  
STRATEGI DIGITAL MARKETING DALAM MENGEMBANGKAN EKONOMI MASYARAKAT (STUDI KASUS PADA KAMPUNG BETON COR DI DESA TALANGSUKO) Arifatudduri Nilna; Sri Nuringwahyu; Daris Zunaida
JIAGABI (Jurnal Ilmu Administrasi Niaga/Bisnis) Vol 11, No 1 (2022): JIAGABI
Publisher : LPPM FIA Unisma Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (344.001 KB)

Abstract

Penelitian ini akan dilakukan pada kampung beton cor di Desa Talangsuko, Kecamatan Turen, Kabupaten Malang. Bisnis ini bergerak di bidang kerajinan berbagai macam beton cor. Tujuan diadakannya penelitian ini guna mengetahui strategi digital marketing serta efek strategi digital marketing dalam mengembangkan ekonomi masyarakat. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif. Metode pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara mendalam dan dokumentasi yang diambil dalam bentuk foto. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengusaha beton cor melakukan strategi digital marketing dalam menjangkau pasar yang lebih luas dan mencari pelanggan baru yang selanjutnya akan memberi efek kepada perkembangan ekonomi masyarakat.
PENGARUH MODAL, SUMBER DAYA MANUSIA, ECOMMERCE, DAN STANDARISASI PRODUK TERHADAP DAYA SAING (STUDI PADA PELAKU USAHA MIKRO PRODUK OLAHAN DI KOTA MALANG) Ratna Maulidiyah; Siti Saroh; Ratna Nikin Hardati
JIAGABI (Jurnal Ilmu Administrasi Niaga/Bisnis) Vol 9, No 2 (2020): JIAGABI (JURNAL ILMU ADMINISTRASI NIAGA/BISNIS)
Publisher : LPPM FIA Unisma Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (490.285 KB)

Abstract

Malang merupakan salah satu kota yang mendukung produk-produk UMKM yang tersebar luas di area Malang, lebih dari 9.000 usaha mikro, kecil, dan menengah. Sebagian besar belum mampu berdiri secara mandiri. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh modal, sumber daya manusia, e-commerce, dan standarisasi produk terhadap daya saing. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian explanatori, pendekatan kuantitatif. Teknik sampling yang digunakan pada penelitian ini adalah probability sampling yang menggunakan simple random sampling dengan cara pengundian yang jumlah sampel sebanyak 71 responden serta menggunakan teknik regresi linier berganda..

Page 5 of 24 | Total Record : 237