cover
Contact Name
Zulkarnain Anu
Contact Email
infozulkarnain@ung.ac.id
Phone
+6281216980323
Journal Mail Official
sjce@ung.ac.id
Editorial Address
Jln. Jend. Sudirman No. 06 Kota Gorontalo 96128.
Location
Kota gorontalo,
Gorontalo
INDONESIA
Student Journal of Community Education
ISSN : -     EISSN : 28289927     DOI : https://doi.org/10.37411/sjce
Core Subject : Education, Social,
The journal publishes research articles on current issues and trends in nonformal education includes: Educational Life Skills, Management of Education, Early childhood Education, Community education, empowerment and counseling, Education literacy and equality including package A, package B and package C, Educational Institution courses and training, Educational skills and job training, Social Science, Humanity, Art, Tourism dan Culture, and other education aimed.
Articles 11 Documents
Search results for , issue "Volume 1 No. 2: Februari 2022" : 11 Documents clear
Peran Ibu-ibu Dalam Pencegahan Demam Berdarah Dengue Di Desa Buladu Kecamatan Sumalata Timur Kabupaten Gorontalo Utara Magfirawati Karim; Abdul Rahmat; Mohamad Zubaidi
Student Journal of Community Education Volume 1 No. 2: Februari 2022
Publisher : Jurusan Pendidikan Luar Sekolah Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (250.175 KB) | DOI: 10.37411/sjce.v1i2.879

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran masyarakat dalam pencegahan demam berdarah dengue di desa Buladu Kecamatan Sumalata Timur Kabupaten Gorontalo Utara. untuk mendapatkan jawaban di atas, peneliti menggunakan metode Kualitatif teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi dan teknik yang digunakan adalah analisis kualitatif yang menjelaskan bahwa hasil penelitian menunjukan bahwa masyarakat yang berada di Desa Buladu kurang memahami tentang pecegahan demam berdarah dengue yang mengakibatkan banyaknya masyarakat yang terjangkit penyakit DBD. Hasil penelitian menunjukan bahwa peran masyarakat dalam pencegahan Demam Berdarah Dengue peneliti mengambil 7 informan yang menjadi subjek penelitian. dalam pencegahan demam berdarah dengue ada 3 cara yang dilalui (1) menguras dan menyikat tempat penampungan air, (2) menutup tempat penampungan air rumah tangga, (3) mengubur, menyingkirkan, memanfaatkan dan/atau mendaur ulang barang-barang bekas yang dapat menampung air hujan.
Faktor Penyebab Kenakalan Remaja Di Desa Huntu Barat Safrin Poha; Rusdin Djibu; Yakob Napu
Student Journal of Community Education Volume 1 No. 2: Februari 2022
Publisher : Jurusan Pendidikan Luar Sekolah Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (160.199 KB) | DOI: 10.37411/sjce.v1i2.903

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah faktor-faktor penyebab kenakalan remaja di Desa Huntu Barat. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan kenakalan remaja di Desa Huntu Barat. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif. Dalam penelitian ini, pengumpulan data merupakan hasil dari observasi, wawancara, serta dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa ada beberapa faktor-faktor penyebab kenakalan remaja antara lain, kondisi keluarga yang berantakan (Broken home), Hubungan suami yang tidak sejalan atau seirama yakni ditandai dengan pertengkaran, percekcokan, maupun konflik terus menerus, kurangnya perhatian dan kasih sayang dari orang tua, adalah orang tua yang lebih mengutamakan pekerjaannya dan menyerahkan tanggung jawab anak kepada keluarga lain, status sosial ekonomi orang tua rendah, tidak terpenuhnya kebutuhan ekonomi, anak-anak tidak mampu menyelesaikan jenjang pendidikan yang lebih tinggi, dan kondisi keluarga yang tidak tepat contohnya adalah orang tua menerapkan disiplin terhadap anak-anak berarti harus dilakukan secara tegas, keras tidak dikenal kompromi serta tidak mengenal belas kasihan kepada anak.
Pelestarian Bahasa Daerah Gorontalo Dalam Aktivitas Belajar Anak Usia Dini Di Desa Lemito Utara Kecamatan Lemito Aprianto Rizki Diu; Abdul Rahmat; Ummyssalam A.T.A Duludu
Student Journal of Community Education Volume 1 No. 2: Februari 2022
Publisher : Jurusan Pendidikan Luar Sekolah Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (154.728 KB) | DOI: 10.37411/sjce.v1i2.904

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelestarian bahasa daerah Gorontalo dalam aktivitas belajar anak usia dini. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Subjek penelitian ini adalah Orang Tua yang memiliki anak usia dini. Pengumpulan data dilakukan dengan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik yang digunakan dalam analisis data adalah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa penanaman dan pelestarian nilai-nilai seni budaya dan nilai tradisional dapat dilakukan antara lain melalui penggunaan bahasa daerah di kalangan masyarakat. Akan tetapi, generasi muda sekarang cenderung kurang menguasai dan menggunakan bahasa daerah. Tulisan ini membahas pentingnya mendidik anak sejak dini menggunakan serta mencintai bahasa daerahnya. Pembelajaran bahasa daerah, dalam hal ini bahasa daerah Gorontalo kurang efektif sehingga anak tidak terampil menggunakan bahasa daerah Gorontalo.
Peran Keluarga Dalam Pendidikan Karakter Anak Di Desa Poowo Nurmaya Karim; Rusdin Djibu; Yakob Napu
Student Journal of Community Education Volume 1 No. 2: Februari 2022
Publisher : Jurusan Pendidikan Luar Sekolah Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (230.091 KB) | DOI: 10.37411/sjce.v1i2.907

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Peran Keluarga dalam Pendidikan Karakter Anak di Desa Poowo. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif deskriptif, dan teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran keluarga dalam pendidikan karakter anak di Desa Poowo, dilakukan oleh orang tua dengan cara memberikan nasihat dan menjadi contoh yang baik kepada anak. Namun hasilnya belum sepenuhnya berpengaruh terhadap perkembangan karakter anak. Hal ini disebabkan pengawasan yang dilakukan oleh orang tua masih kurang. Selain itu pemberian pendidikan karakter kepada anak dalam keluarga dilakukan setelah anak melakukan suatu kesalahan.
Efektivitas Pembelajaran Taman Pendidikan Al-Qur’an Di Desa Biluhu Timur Kecamatan Batudaa Pantai Nurfadila Saleh; Rusdin Djibu; Ummyssalam A.T.A Duludu
Student Journal of Community Education Volume 1 No. 2: Februari 2022
Publisher : Jurusan Pendidikan Luar Sekolah Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (346.908 KB) | DOI: 10.37411/sjce.v1i2.909

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Efektivitas Pembelajaran taman pendidikan Al-Qur’an di desa Biluhu timur. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif deskriptif, dan teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa Pembelajaran Di TPQ Al-Muslim belum efektif, banyak hal yang dapat dilakukan dalam mengefektivitaskan pembelajaran taman pendidikan al-qur’an dan meningkatkan segala potensi yang dimiliki agar taman pendidikan al-qur’an bisah dioperasikan sebagimana mestinya maka dari itu pemerintah desa dan masyarakat desa Biluhu Timur haruslah bekerja sama dalam memberikan perhatian lebih terhadap kondisi taman pendidikan al-qur’an yang sampai saat ini masih terbengkalai
Deskripsi Karakteristik Pembelajaran Orang Dewasa Pada Program Paket C Di SKB Kota Gorontalo Pelia Abdullah; Ummyssalam A.T.A Duludu; Icam Sutisna
Student Journal of Community Education Volume 1 No. 2: Februari 2022
Publisher : Jurusan Pendidikan Luar Sekolah Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (157.976 KB) | DOI: 10.37411/sjce.v1i2.913

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk Mendeskripsikan karakteristik Pembelajaran Orang Dewasa Pada Program Paket C di Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Kota Gorontalo. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif deskriptif, dan teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Deskripsi Karakteristik Pembelajaran Orang Dewasa Pada Program Paket C adalah sebagai berikut: (1) Konsep diri, hal ini berhubungan dengan kesiapan belajar warga belajar dalam proses kegiatan pembelajaran Paket C, (2) Pengalaman Belajar, beberapa hal yang diperhatikan pada aspek ini yaitu menjadikan warga belajar sebagai sumber belajar adapun memberikan pengalaman baru untuk warga belajar (3) Kesiapan belajar mempengaruhi warga belajar mengalami perubahan dalam belajar (4) Orientasi belajar; mempengaruhi warga belajar dalam menerapkan apa yang sudah dipelajari selama proses pembelajaran berlangsung.
Partisipasi Masyarakat Dalam Pelestarian Mangrove Di Desa Bumbulan Kecamatan Paguat Fadlun Abdul Kadir; Abd. Hamid Isa; Rapi Us. Djuko
Student Journal of Community Education Volume 1 No. 2: Februari 2022
Publisher : Jurusan Pendidikan Luar Sekolah Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (243.701 KB) | DOI: 10.37411/sjce.v1i2.915

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui bagaimana partisipasi masyarakat dalam pelestarian mangrove di Desa Bumbulan Kecamatan Paguat. Jenis Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif deskriptif, dan teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Temuan dilapangan menunjukan bahwa partisipasi masyarakat dalam pelestarian mangrove di Desa Bumbulan dikatakan baik yaitu berupa partisipasi dalam pengambilan keputusan, partisipasi dalam pelaksanaan, partisipasi dalam pengambilan manfaat, dan partisipasi dalam evaluasi. Berdasarkan hasil penelitian menunjukan bahwa yang paling dominan terhadap partisipasi masyarakat dalam pelestarian mangrove yaitu partisipasidalam pengambilan manfaat karenadengan adanya pelestarian mangrove masyarakat bisa membuat bagian dari tanaman mangrove sebagai hasil yang bisa bermanfaat bagi masyarakat.
Peran Pendidik Dalam Mengembangkan Sosial Emosional Anak Usia 5-6 Tahun Di TK Iloheluma Kecamatan Kabila Nurfadila Antula; Rusdin Djibu; Rapi Us. Djuko
Student Journal of Community Education Volume 1 No. 2: Februari 2022
Publisher : Jurusan Pendidikan Luar Sekolah Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (148.043 KB) | DOI: 10.37411/sjce.v1i2.920

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan Peran Pendidik Dalam Mengembangkan Sosial Emosional Anak Usia 5-6 Di TK Iloheluma Kecamatan Kabila. Adapun metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini berupa Observasi, Dokumentasi, dan wawancara. Analisi data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu reduksi data, penyajian dan penarikan kesimpulan. Hasil penenlitian ini menggambarkan bahwa peran pendidik di TK Iloheluma masih perlu dioptimalkan lagi sesuai perannya sebagai pendidik yakni, Pendidk sebagai educator, Pendidik sebagai manager, Pendidik sebagai innovator, Sebagai supervisior, Pendidik sebagai komunikator, Pendidik sebagai motivator
Inovasi Pembelajaran Program Pendidikan Keluarga di Era Covid 19 Yunita Utina; Zulkarnain Anu
Student Journal of Community Education Volume 1 No. 2: Februari 2022
Publisher : Jurusan Pendidikan Luar Sekolah Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (351.76 KB) | DOI: 10.37411/sjce.v1i2.1483

Abstract

Corona virus adalah sekelompok virus yang dapat menyebabkan penyakit pada hewan dan manusia. Beberapa jenis virus corona diketahui menyebabkan infeksi saluran pernapasan pada manusia, mulai dari batuk dan pilek hingga yang lebih parah seperti Middle East Respiratory Syndrome (MERS) dan Severe Acute Respiratory Syndrome (SARS).Telah terbukti bahwa jenis baru coronavirus menyebabkan penyakit COVID-19. COVID-19 adalah penyakit menular yang disebabkan oleh jenis coronavirus yang baru ditemukan. Virus baru dan penyakit yang ditimbulkannya tidak diketahui sebelum merebak di Wuhan, China pada Desember 2019. COVID-19 adalah pandemi yang saat ini terjadi di banyak negara di dunia.
Pemberdayaan Kelompok Tani Dalam Meningkatkan Produktifitas Usaha Pertanian Rahmi Djafar; Misran Rahman; Ummyssalam A.T.A Duludu
Student Journal of Community Education Volume 1 No. 2: Februari 2022
Publisher : Jurusan Pendidikan Luar Sekolah Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (722.461 KB) | DOI: 10.37411/sjce.v1i2.1603

Abstract

Hasil Penelitian menunjukkan bahwa dengan adanya pemberdayaan kelompok tani dapat berjalan menciptakan suasana yang berkembang secara optimal mengenai peningkatan pengetahuan dan keterampilan produktifitas usaha pertanian. Proses pembalajarannya juga tidak membosankan yang diberikan oleh ketua kelompok karena itu, anggota selalu mendengarkan perintah dari ketua kelompok. Pemantapan dan pengutan di penyulahan hanya saja ketua kelompok dan sebagian anggota yang selalu mengikuti penyuluhan pertanian, akan tetapi ketua dan anggota lain apa yang di dapatkan dari kegiatan penyuluhan selalu di beritahukan dan diterapkan kepada anggota yang tidak mengikuti penyeluhan tersebut. Menghindari persaingan dan mengatasi eksploitasi, kelompok petani selalu bersikap adil atau bersikap sportif dan selalu menjaga persawahaan mereka dari orang yang akan. Kelompok petani juga selalu berkerja tim ketika dalam proses panen dengan sikap saling membantu bahwa dukungan itu tidak mengenal batas dan bisa dilakukan bagaimana pun kondisinya. Kelompok tani selalu menciptakan kondisi yang kondusif karena itu anggota lain merasa nyaman di dalam kelompok ini.

Page 1 of 2 | Total Record : 11