cover
Contact Name
Padriyansyah
Contact Email
lppm@univ-tridinanti.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
jurnaldidactique@univ-tridinanti.ac.id
Editorial Address
Kantor Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, FKIP Universitas Tridinanti Palembang Jalan Kapten Marzuki No.2446 Kamboja, Palembang 30129
Location
Kota palembang,
Sumatera selatan
INDONESIA
Jurnal Didactique Bahasa Indonesia
ISSN : 27215288     EISSN : 27215296     DOI : -
Core Subject : Education, Social,
Jurnal Didactique Bahasa Indonesia adalah jurnal ilmiah Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Tridinanti Palembang. Jurnal ini berisikan hasil penelitian dan literatur studi masalah pendidikan, khususnya di bidang pendidikan bahasa dan sastra Indonesia yang dilakukan oleh akademisi internal dan eksternal. Jurnal ini terbit dua kali dalam setahun.
Articles 8 Documents
Search results for , issue "Vol. 1 No. 2 Juli 2020" : 8 Documents clear
UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA CEPAT SISWA KELAS IB SDI AL ALIFAH PALEMBANG DENGAN MENGGUNAKAN METODE FONETIS Linda Wati; Rusman Roni; Edi Suryadi
JURNAL DIDACTIQUE BAHASA INDONESIA Vol. 1 No. 2 Juli 2020
Publisher : Universitas Tridinanti Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (372.506 KB) | DOI: 10.36767/didactique.v1i2.660

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah dengan menerapkan metode fonetis kemampuan membaca siswa kelas 1.B SDI Al Alifah Palembang dapat meningkat. Metode yang digunakan yaitu metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Subjek penelitian ini siswa kelas 1.B SDI Al Alifah Palembang tahun pelajaran 2015/2016 yang berjumlah 21 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik tes dan observasi. Data yang dikumpulkan berupa visual, lisan, mendengarkan, menulis, dan emosi siswa dalam membaca. Pengolahan dan analisis data menggunakan analisis observasi dan analisis tes dengan menggunakan rumusan ketuntasan hasil belajar. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa (1) kemampuan membaca siswa dengan menggunakan metode fonetis dapat meningkat. Hal ini terlihat bahwa setelah dilakukan penelitian tindakan kelas siswa dapat membaca dengan lancar tidak merasa takut, dan lebih berani membaca di depan kelas tanpa terbata-bata dengan baik dan benar. (2) Melalui metode fonetis ini kemampuan membaca siswa kelas 1.B SDI Al Alifah Palembang mengalami peningkatan. Terlihat dari hasil analisis data, nilai rata-rata tes awal (T0) sebesar 58,02% (28,57%), nilai rata-rata siklus satu (T1) sebesar 64,28% (42,85%), nilai rata-rata siklus dua (T2) sebesar 72,57% (66,66%), dan nilai rata-rata siklus tiga (T3) sebesar 85,47% (100%). Berdasarkan hasil analisis data tes awal yang dilakukan samapai dengan tes siklus akhir, 21 siswa telah mencapai batas ketuntasan minimal 75. Dengan demikian, hasil penelitian tersebut dinyatakan berhasil.Kata Kunci: membaca cepat; metode fonetis
PENGARUH MODEL CREATIVE PROBLEM SOLVING (CPS) TERHADAP KETERAMPILAN MENULIS TEKS EKSPLANASI SISWA KELAS XI MAN 2 PALEMBANG Mutma Inna Ilmi; Doni Samaya
JURNAL DIDACTIQUE BAHASA INDONESIA Vol. 1 No. 2 Juli 2020
Publisher : Universitas Tridinanti Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (231.418 KB) | DOI: 10.36767/didactique.v1i2.661

Abstract

Tujuan penelitian ini dirancang untuk mengetahui pengaruh pengunaan model CPS (creative problem solving) terhadap keterampilan menulis teks eksplanasi dibandingkan dengan model pembelajaran saintifik pada siswa kelas XI MAN 2 Palembang. Metode penelitian ini menggunakan metode eksperimen. Populasi dalam penelitian ini terdiri dari 7 kelas XI MAN 2 Palembang dengan jumlah 250 siswa. Sampel penelitian dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Sampel penelitian ini siswa kelas XI MIA 2 dan  XI MIA 3. Pengumpulan data menggunakan metode tes tertulis. Analisis data dihitung menggunakan komputer program SPSS versi 22.0. Berdasarkan analisis hasil yang didapatkan adalah t hitung yaitu 15,097 lebih besar bila dibandingkan dengan t table yang sebesar 2,002. Dengan demikian terdapat perbedaan yang signifikan antara nilai pretest dengan posttest menulis teks eksplanasi pada siswa kelas eksperimen. Jadi, dapat disimpulkan bahwa model CPS lebih berpengaruh dibandingkan dengan metode saintifik pada pembelajaran menulis teks eksplanasi siswa kelas XI MAN 2 Palembang.Kata Kunci:menulis creatif problem solving (cps), teks eksplanasi
PENGARUH PENGGUNAAN MODEL CONCEPT MAPPING DAN AKTIVITAS BELAJAR SISWA TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS NARASI SD NEGERI 3 SEGALAMIDER BANDAR LAMPUNG Muhammad Singgih; Frieska Maryova Rachmasisca
JURNAL DIDACTIQUE BAHASA INDONESIA Vol. 1 No. 2 Juli 2020
Publisher : Universitas Tridinanti Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (231.883 KB) | DOI: 10.36767/didactique.v1i2.656

Abstract

Pendidikan merupakan usaha sadar yang dilakukan, dengan semakin maju tingkat pendidikannya semakin maju pula bangsa itu. Bagi Indonesia peran pendidikan sangatlah penting untuk menunjang pertumbuhan dan perkembangan negara. Perkembangan dunia pendidikan Indonesia ditandai dengan adanya perubahan dan perbaikan sarana dan prasarana pendidikan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah eksperimen, dengan  penerapan model pembelajaran concept mapping dan aktivitas belajar terhadap kemampuan menulis narasi pada kelas eksperimen, sedangkan pada kelas kontrol tanpa pembelajaran concept mapping. Rancangan faktorial penelitian ini ada dua variabel terikat. Variabel bebas berupa penerapan model pembelajaran concept mapping dan aktivitas belajar serta varibel terikatnya berupa kemampuan menulis narasi. Berdasarkan penelitian ini didapatkan bahwa rata-rata menulis narasi siswa yang menerapkan model pembelajaran concept mapping lebih tinggi dari pembelajaran konvensional. Dan penggunaan concept mapping efektif dalam meningkatkan aktivitas belajar siswa dan kemampuan menulis narasi. Kata Kunci: pendidikan, concept mapping, narasi
ANALISIS GAYA BAHASA DALAM LIRIK LAGU CITA CITATA DALAM ALBUM KOMPILASI SAKITNYA TUH DI SINI KARYA DJAHJADI ISHAK Ahmad Bako Subarka; F.A. Milawasri
JURNAL DIDACTIQUE BAHASA INDONESIA Vol. 1 No. 2 Juli 2020
Publisher : Universitas Tridinanti Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (373.002 KB) | DOI: 10.36767/didactique.v1i2.662

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan gaya bahasa yang digunakan dalam lirik lagu Cita Citata dalam Album kompilasi Sakitnya Tuh Di Sini karya Djahjadi Ishak. Metode dalam penelitian ini  adalah deskriptif kualitatif. Teknik analisis data menggunakan teknik deskriptif kualitatif. Sumber data yang di peroleh peneliti ialah dari Album kompilasi Sakitnya Tuh Di Sini karya Djahjadi Ishak yang dipopulerkan oleh Cita. Hasil Penelitian terdapat sebelas gaya bahasa  dalam album kompilasi Sakitnya Tuh di Sini karya Djahjadi Ishak yang dipopulerkan oleh  Cita Citata adalah sebagai berikut: (1) Gaya bahasa metafora ada dalam lirik lagu Perawan atau Janda dan Aku Mah Apa Atuh.(2)  Gaya bahasa alegori ada dalam lirik  lagu Goyang Dumang. (3)  Gaya bahasa pleonasme ada dalam lirik lagu Sakitnya Tuh Di Sini.(4) Gaya bahasa tautologi ada dalam lirik lagu Aku Mah Apa Atuh.  (5) Gaya bahasa hiperbola ada dalam lirik lagu Goyang Dumang dan  Sakitnya Tuh Di Sini. (6)  Gaya bahasa paronomasia ada dalam lirik lagu Perawan atau Janda.(7)  Gaya bahasa alusio ada dalam lirik  lagu Perawan atau Janda. (8)  Gaya bahasa antonomasia ada dalam lirik lagu Perawan atau Janda.(9)  Gaya bahasa erotesis ada dalam lirik lagu Goyang Dumang. (10) Gaya bahasa asonansi ada dalam lirik lagu Sakitnya Tuh Di Sini. (11) Gaya bahasa anafora ada dalam lirik lagu Sakitnya Tuh Di Sini dan Aku Mah Apa Atuh.Kata Kunci: gaya bahasa
EMOSIONALISME TOKOH UTAMA DALAM KUMPULAN CERPEN DEKAPAN KEMATIAN KARYA OKI SETIANA DEWI E Erwanto; Gati Ningsih
JURNAL DIDACTIQUE BAHASA INDONESIA Vol. 1 No. 2 Juli 2020
Publisher : Universitas Tridinanti Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (405.778 KB) | DOI: 10.36767/didactique.v1i2.657

Abstract

Karya sastra pada hakikatnya memuat perilaku manusia yang dilukiskan melalui karakter tokoh dalam  cerita. Perilaku yang dilukiskan berhubungan dengan kejiwaan seperti emosionalisme. Masalah yang akan dianalisis dalam penelitian ini adalah bagaimanakah emosionalisme tokoh dalam kumpulan cerpen Dekapan Kematian Karya Oki Setiana Dewi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Sumber data dalam penelitian  adalah kumpulan cerpen Dekapan kematian Karya Oki Setiana Dewi. Berdasarkan hasil  penelitian dan pembahasan dalam kumpulan cerpen Dekapan kematian karya Oki Setiana Dewi terdapat sifat emosionalisme yang dialami tokoh utama, diantaranya Halim, Hafsya, Lisa, Susi, Muslimah, Yati, dan Aisyah. Sifat emosionalisme tersebut diantaranya adalah rasa sedih, rasa cemas, rasa gembira, rasa cinta, rasa marah, dan rasa senang. Penyebab timbulnya emosionalisme bisa dari diri sendiri atau bahkan dari lingkungan.Kata-kata kunci: emosionalisme, tokoh utama.
HUBUNGAN MINAT BACA DAN PENGUASAAN KOSAKATA DENGAN KEMAMPUAN MENULIS TEKS PROSEDUR SISWA KELAS VII SMP YAPI AIR BATU BANYUASIN Okta Fiani; Nyayu Lulu Nadya
JURNAL DIDACTIQUE BAHASA INDONESIA Vol. 1 No. 2 Juli 2020
Publisher : Universitas Tridinanti Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (273.474 KB) | DOI: 10.36767/didactique.v1i2.663

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahuhi adanya hubungan yang signifikan antara: (1) minat baca dengan kemampuan menulis teks prosedur; (2) penguasaan kosakata dengan kemampuan menulis teks prosedur siswa kelas VII SMP YAPI Air Batu; (3) minat baca dan penguasaan kosakata dengan kemampuan menulis teks prosedur siswa kelas VII SMP YAPI Air Batu. Sampel penelitian berjumlah 30 orang siswa dengan menggunakan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan   data   menggunakan   kuesioner   dan   tes   tertulis. Teknik  analisis data adalah korelasi  Product  Moment  dan  analisis  data menggunakan SPSS versi 17.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) terdapat hubungan yang signifikan antara minat baca dengan kemampuan menulis teks prosedur siswa kelas VII SMP Yapi Air Batu. Koefesien korelasi (rx1y) sebesar 0,405 dan nilai lebih besar dari pada rtabel, yaitu 0,361 pada taraf kesalahan 5% (0,405>0,361); (2) terdapat hubungan yang signifikan antara penguasaan kosakata dengan kemampuan menulis teks prosedur siswa kelas VII SMP Yapi Air Batu. Koefesien korelasi (rx1y) sebesar 0,412 dan nilai lebih besar dari pada rtabel yaitu 0,361 pada taraf kesalahan 5% (0,412>0,361); dan (3) terdapat hubungan yang signifikan antara minat baca dan penguasaan kosakata secara bersama-sama dengan kemampuan menulis teks prosedur siswa kelas VII SMP Yapi Air Batu.Kata Kunci: minat baca, kosakata, teks prosedur
PENGGUNAAN STRUKTUR MIKRO KAJIAN SEMANTIK DALAM BERITA POLITIK PADA HARIAN SUMATERA EKSPRESS EDISI JANUARI 2019 DAN IMPLIKASINYA DALAM PEMBELAJARAN INDONESIA Mika Akpita Sari; Edi Suryadi
JURNAL DIDACTIQUE BAHASA INDONESIA Vol. 1 No. 2 Juli 2020
Publisher : Universitas Tridinanti Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (333.913 KB) | DOI: 10.36767/didactique.v1i2.658

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penggunaan struktur mikro kajian semantik dalam berita politik pada harian Sumatera Ekspress edisi Januari 2019. Penelitian ini berkaitan dengan penggunaan struktur mikro semantik yang digunakan dalam  proses penulisan  pada berita politik harian Sumatera Ekspress edisi Januari 2019. Penelitian ini fokus dalam menentukan dan menganalisis berita  berdasarkan elemen-elemen yang dikemukakan oleh teori Van Djik. Jenis penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Metode yang digunakan untuk mengumpulkan data ialah dokumentasi, untuk teknik analisis data menggunakan  tehnik  Content Analysis. Hasil penelitian ini berupa struktur mikro kajian semantik yang terdapat pada harian Sumatera Ekspress edisi Januari 2019, berdasarkan teori Van Dijk struktur mikro semantik dibagi menjadi lima elemen yaitu latar, detil, maksud, praanggapan dan nominalisasi. Hasil analisis peneliti menemukan penggunaan elemen detil dan maksud lebih dominan dibandingkan elemen latar, praanggapan, dan  nominalisasi. Penggunaan elemen latar sebanyak 75%, penggunaan elemen detil sebanyak 100%, penggunaan elemen maksud sebanyak 100%, penggunaan elemen praanggapan sebanyak 71,42%, dan penggunaan elemen nominalisasi sebanyak 71,42% pada harian Sumatera Ekspress edisi Januari 2019.Kata Kunci: struktur mikro semantik,  Sumatera Ekspress
HUBUNGAN KEMAMPUAN MEMBACA KRITIS DENGAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS MAHASISWA Falina Noor Amalia; Nyayu Lulu Nadya
JURNAL DIDACTIQUE BAHASA INDONESIA Vol. 1 No. 2 Juli 2020
Publisher : Universitas Tridinanti Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (316.23 KB) | DOI: 10.36767/didactique.v1i2.659

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan hubungan antara kemampuan membaca kritis dengan kemampuan berpikir kritis mahasiswa. Subjek penelitian ini adalah seluruh mahasiswa semester II Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FKIP Universitas Tridinanti Palembang yang berjumlah 20 orang. Instrumen penelitian yang digunakan adalah soal uraian kemampuan membaca kritis dan soal uraian kemampuan berpikir kritis. Soal untuk mengukur kemampuan membaca kritis terdiri dari pertanyaan literal, pertanyaan inferensial, pertanyaan interpretatif/integratif, dan pertanyaan evaluatif. Kemampuan berpikir kritis berisi penjelasan sederhana, keterampilan dasar, menyimpulkan, penjelasan lanjut, dan strategi/taktik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar mahasiswa memiliki tingkat kekritisan yang tinggi dalam membaca. Sebanyak 75% masuk dalam kategori tinggi, sedangkan sisanya sebanyak 25% masuk dalam kategori sedang. Untuk hasil tes kemampuan berpikir kritis, terdapat 60% mahasiswa yang masuk dalam kategori berpikir kritis tinggi. Penghitungan dilakukan dengan menggunakan rumus korelasi product moment yang didapat bahwa hasil rhitung = 0,53 yang lebih besar dari hasil rtabel = 0,374 dan dari hasil tersebut dapat dinyatakan bahwa hubungan antara kemampuan membaca kritis terhadap kemampuan berpikir kritis. Ditemukan pula kontribusi berpikir kritis 28% terhadap membaca kritis. Hal ini berarti terdapat 72% faktor lain yang juga memengaruhi kemampuan membaca kritis seseorang.Kata kunci: korelasi, membaca kritis, berpikir kritis.

Page 1 of 1 | Total Record : 8