cover
Contact Name
Adelina Anum
Contact Email
adelina.saburai@gmail.com
Phone
+6281225727981
Journal Mail Official
adelina.saburai@gmail.com
Editorial Address
Jl. Imam Bonjol No. 468 Langkapura
Location
Kota bandar lampung,
Lampung
INDONESIA
Jurnal Sosial dan Humanis Sains
ISSN : 25274228     EISSN : 25274228     DOI : 10.24967/jshs
Core Subject : Humanities,
Jurnal Sosial dan Humanis Sains, [e-ISSN: 2527-4228] is a journal which is published by LPPM Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai. Jurnal Sosial dan Humanis Sains is a medium of communication used by researchers, lecturers, teachers, practitioners, and University student for submitting result of studies and prioritized result of research in the field of social dan humanism, include: international relations, communication science, public policy and management, social development and welfare, sociology, and politics and government.
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 4, No 2 (2019): Jurnal Sosial dan Humanis Sains Desember 2019" : 6 Documents clear
KINERJA PEMBANTU BENDAHARA PENGELUARAN DALAM PROSES PENATAUSAHAAN KEUANGAN PADA SEKRETARIAT DEWAN PERWAKILAN RAKYAT DAERAH (DPRD) PROVINSI LAMPUNG Nurhadiansyah, Nurhadiansyah; Nelson, Nelson
JURNAL SOSIAL DAN HUMANIS SAINS Vol 4, No 2 (2019): Jurnal Sosial dan Humanis Sains Desember 2019
Publisher : Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (231.064 KB) | DOI: 10.24967/jshs.v4i2.559

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kinerja pembantu bendahara pengeluaran dalam hal permintaan dana sampai dengan pengarsipan Surat pertanggungjawaban (SPJ) di Sekretariat DPRD Provinsi Lampung. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah  penelitian deskritif kualitatif.  Berdasarkan penelitian yang dilakukan didapatkan hasil bahwa lamanya penerbitan Surat Penyediaan Dana oleh Pejabat Pengelolaan  Keuangan  Daerah yang bertindak sebagai Bendahara Umum Daerah (BUD) serta pertanggungjawaban dari masing- masing Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK) tidak tepat pada waktu dikarenakan tidak lengkapnya dokumen kontrak, tidak adanya laporan nihil tahunan pajak dari pihak ketiga, tidak sesuainya jadwal kebutuhan anggaran yang telah di tetapkan pada Anggaran Kas. Pertanggungjawaban masing-masing PPTK tidak tepat waktu dikarenakan masih adanya kesalahan penulisan huruf pada nama pejabat, kesalahan penomoran dan kesalahan penulisan huruf terbilang nominal uang. Tidak adanya uraian rincian spesifikasi atau merk barang/jasa yang akan dibeli pada DPA-OPD disebabkan oleh pada saat pengentrian program/kegiatan belanja masing-masing PPTK pada  aplikasi  e-RDPA  sangatlah  mendesak,  sedangkan  banyaknya  belanja  kegiatan yang diusulkan maka PPTK seningkali lalai dalam penginputan spesifikasi, merk, volume dan satuan barang/jasa.
PENGARUH KEPEMIMPINAN DAN MOTIVASI TERHADAP KINERJA PEGAWAI DI UPTD LABKESDA KABUPATEN KARAWANG Dzauharoh, Shinta; Kurhayadi, Kurhayadi
JURNAL SOSIAL DAN HUMANIS SAINS Vol 4, No 2 (2019): Jurnal Sosial dan Humanis Sains Desember 2019
Publisher : Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24967/jshs.v4i2.490

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh kepemimpinan dan motivasi terhadap kinerja pegawai UPTD Labkesda Kabupaten Karawang. Berdasarkan penelitian dengan menggunakan teknik kuantitatif dengan statistic deskriptif, dan analisis jalur (path analysis) dengan bantuan software Statistical Programe for Social Secience (SPSS) versi 23 for Windows dan Macro Minitab for Windows versi 17.0. Perhitungan terhadap data yang telah disebarkan tersebut, ternyata memberikan hasil bahwa pengaruh langsung dan tak langsung dari kepemimpinan (X1) terhadapkinerja  62,77%, dan pengaruh langsung dan taklangsung dari motivasi (X2) terhadap kinerja sebesar 25,11%, dengan besar pengaruh simultan kompetensi dan motivasi terhadap kinerja pegawai secretariat daerahka bupaten karawang adalah sebesar 87,88% (kategori pengaruh yang kuat). Sedangkan, variabel lain yang mempengaruhi terhadap kinerja tetapi tidak diteliti adalah sebesar12,12%. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa kinerja pegawai UPTD Labkesda Kabupaten Karawang ditentukan oleh kuatnya pengaruh dari kepemimpinan dan motivasi pegawai yang dilaksanakan di UPTD Labkesda Kabupaten Karawang.  
ANALISIS PROSEDUR PELAYANAN KENDARAAN ANGKUTAN UMUM DI TERMINAL TIPE A RAJABASA KOTA BANDAR LAMPUNG Rosidah, Rosidah
JURNAL SOSIAL DAN HUMANIS SAINS Vol 4, No 2 (2019): Jurnal Sosial dan Humanis Sains Desember 2019
Publisher : Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (408.614 KB) | DOI: 10.24967/jshs.v4i2.504

Abstract

Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis prosedur pelayanan kendaraan angkutan umum di terminal tipe A Rajabasa Kota Bandar Lampung. Prasarana adalah media yang mewadahi sarana dalam melakukan aktivitas pergerakan yaitu jalan raya, sedangkan sarana adalah alat angkut, user sebagai pengguna, dan lingkungan adalah kondisi sekitar yang mempengaruhi pergerakan lalu lintas. Kemacetan jalan raya berpengaruh bagi pengguna lalu lintas terutama bagi angkutan barang, karena tujuan transportasi yaitu pemindahan barang, orang dan jasa dari suatu tempat ke tempat yang lain menjadi terhambat. Transportasi merupakan unsur yang sangat berpengaruh dalam roda perekonomian.  Berdasarkan hasil penelitian bahwa adanya kesadaran antar pengguna jalan maupun terminal diharapkan meningkatkan pelayanan keselamatan salah satunya dengan perawatan kendaraan dan terminal. pihak terminal rajabasa telah melakukan yang yang terbaik untuk mencegah tindak kriminalitas. Adanya aturan zonasi penumpang keberangkatan dan kedatangan penumpang bus merupakan upaya dalam pelayanan kehandalan/keteraturan di terminal rajabasa. Adapun saran dari peneiti adalah tindak tegas oknum yang tidak bertanggung jawab, dengan melakukan patrol rutin dan berkelanjutan agar dapat memberantas tindak kriminalisme dan premanisme 
PENGARUH SISTEM INFORMASI KEUANGAN TERHADAP EFEKTIVITAS KERJA BENDAHARA KEUANGAN lisda, lisda; basai, erwin putu
JURNAL SOSIAL DAN HUMANIS SAINS Vol 4, No 2 (2019): Jurnal Sosial dan Humanis Sains Desember 2019
Publisher : Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (456.462 KB) | DOI: 10.24967/jshs.v4i2.503

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Sistem Informasi keuangan non tunai yang sulit dipahami menyebabkan seseorang tidak menerima sistem tersebut. Pengumpulan data yang digunakan berupa data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancaraa, dokumentasi dan quisioner/ daftar pertanyaan. Teknik sampel akan ditentukan  dari jumlah responden sebanyak 32 orang responden Pegawai di Lingkungan Sekretariat Dewan Pengurus Korpri Kabupaten Lampung Tengah. Berdasarkan analisa kuantitatif diperoleh dari hasil perhitungan dengan menggunakan SPSS 21 diperoleh bahwa besarnya Koefisien Determinasi antara Koefisien Determinasi antara Sistem Informasi Keuangan (X) dengan  Efektivitas Kerja Pegawai (Y) adalah KD = R2 = 0,7742 = 0,599 = 0,599 x 100% =  59,90 %. Uji hipotesis parsial melalui uji t (test) diperoleh nilai thitung antara Sistem Informasi Keuangan (X) dengan  Efektivitas Kerja Pegawai (Y)sebesar = 5,524 dan thitung 5,524 lebih dari  ttabel 1,72. Persamaan regresi antara variabel Sistem Informasi Keuangan (X) terhadap Efektivitas Kerja Pegawai (Y) adalah Y = 3.324+0,111 X, yang artinya setiap kenaikan satu point dari variabel Sistem Informasi Keuangan akan diikuti oleh variabel Efektivitas Kerja Pegawai sebesar 0,111 point. Hal ini menunjukkan bahwa Sistem Informasi Keuangan memberikan pengaruh dalam meningkatkan Efektivitas Kerja Bendahara Keuangan.  
ANALISIS KOORDINASI STAF SEKRETARIAT DEWAN DALAM MENUNJANG FUNGSI DEWAN PERWAKILAN RAKYAT DAERAH Efendi, Ripzon; dewi, lies kumara
JURNAL SOSIAL DAN HUMANIS SAINS Vol 4, No 2 (2019): Jurnal Sosial dan Humanis Sains Desember 2019
Publisher : Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (446.393 KB) | DOI: 10.24967/jshs.v4i2.505

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis Koordinasi staf sekeretariat Dewan Kabupaten Pesisir Barat dalam menunjang fungsi DPRD dan untuk mengetahui factor-faktor penghambat koordinasi staf sekretariat dewan. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah penerapan koordinasi yang dilakukan oleh Staf Sekretariat Dewan Pesisir Barat belum berjalan dengan baik, hal tersebut dapat dilihat dari kinerja yang dilakukan Staf Sekretariat. Faktor yang mempengaruhi Koordinasi adalah kepemimpinan, kedisiplinan, kualitas Sumber Daya Manusia dan hambatan - hambatan koordinasi yaitu hambatan- hambatan dalam koordinasi Vertikal (structural) dan hambatan - hambatan dalam koordinasi fungsional. Saran dari penelitian ini adalah Staf Sekretariat DPRD hendaknya dapat meningkatkan kemampuan dalam menjalankan tugas pokok dan fungsi masing-masing jabatan agar dapat mewujudkan hubungan koordinasi yang baik dan harmonis antara staf Sekretariat dan Anggota DPRD. 
PENGARUH LINGKUNGAN EKSTERNAL TERHADAP MINAT WIRAUSAHA MAHASISWA Prasetyo, Sigit; Widyantoko, Feri; Pathonah, Nurul; Rosidah, Siti
JURNAL SOSIAL DAN HUMANIS SAINS Vol 4, No 2 (2019): Jurnal Sosial dan Humanis Sains Desember 2019
Publisher : Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (237.561 KB) | DOI: 10.24967/jshs.v4i2.489

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh faktor lingkungan eksternal yang meliputi lingkungan sosial, keluaga, dan pendidikan terhadap minat wirausaha mahasiswa.  Studi dilakukan terhadap 35 orang mahasiswa pascasarjana ilmu manajemen IPB.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa mahasiswa pascasarjana Ilmu Manajemen IPB memiliki ketertarikan yang tinggi dalam hal berwirausaha. Lingkungan eksternal juga memiliki hubungan terhadap minat wirausaha mahasiswa.  Namun demikian, pengaruh signifikan minat wirausaha mahasiswa hanya ditemukan pada lingkungan pendidikan.  Adapun hasil uji regresi ordinal menunjukkan bahwa seluruh lingkungan eksternal seperti lingkungan sosial, lingkungan keluarga, dan lingkungan pendidikan secara bersama-sama memiliki pengaruh terhadap pembentukan minat wirausaha mahasiswa sebesar 88,2%.  Adapun sisanya sebanyak 11,5% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak dijelaskan dalam penelitian ini. 

Page 1 of 1 | Total Record : 6