cover
Contact Name
Paulus Parnyoto
Contact Email
realpaul@ugm.ac.id
Phone
+628994796772
Journal Mail Official
abis-maksi.feb@ugm.ac.id
Editorial Address
Jl. Sosio Humaniora No. 1 Bulaksumur Yogyakarta 55281 » Tel / fax : 0274-513109 / 0274-548516
Location
Kab. sleman,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
ABIS: Accounting and Business Information Systems Journal
ISSN : 23021500     EISSN : 23021500     DOI : 10.22146/abis
Core Subject : Economy,
ABIS : Accounting and Bussiness Information Systems Journal, terbitan ini berisi artikel bidang ilmu Akuntansi dan Sistem Informasi yang diterbitkan secara berkala satu tahun 4 kali yaitu pada bulan Februari, Mei, Agustus dan November.
Articles 366 Documents
KEGAGALAN LAYANAN E-COMMERCE DAN PERUBAHAN PENGALAMAN PADA PERILAKU BERALIH KONSUMEN Pandu Maulana
ABIS: Accounting and Business Information Systems Journal Vol 10, No 2 (2022): May
Publisher : Master in Accounting Program

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (434.591 KB) | DOI: 10.22146/abis.v10i2.75062

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memberikan bukti empiris tentang pengaruh kegagalan layanan e-commerce dan perubahan pengalaman terhadap intensi beralih, dan pengaruh perubahan pengalaman terhadap intensi dan perilaku beralih konsumen. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan survei yang dibagikan secara daring. Responden yang terkumpul sejumlah 334 pengguna aplikasi e-commerce. Analisis data dilakukan menggunakan SEM-PLS. Hasil penelitian menemukan bahwa intensi beralih dipengaruhi secara positif oleh kegagalan informasi, kegagalan fungsional, kegagalan sistem, dan perubahan pengalaman. Kemudian, perilaku beralih dipengaruhi secara positif oleh intensi beralih dan perubahan pengalaman. Hasil pengolahan data menggunakan software WarpPLS 7.0, ditemukan bahwa variabel intensi beralih secara positif dipengaruhi oleh variabel kegagalan informasi, kegagalan fungsional, kegagalan sistem, dan perubahan pengalaman sebesar 52%. Variabel perilaku beralih secara positif dipengaruhi oleh variabel intensi beralih dan perubahan pengalaman sebesar 50%. Diluar persentase pengaruh terhadap intensi dan perilaku beralih dijelaskan oleh variabel lain di luar penelitian. Hasil penelitian memperluas temuan-temuan pada penelitian dalam konteks intensi dan perilaku beralih aplikasi e-commerce.
ANALISIS PENYEBAB STAGNASI SKOR SAKIP PADA KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN Arip Wahyudi
ABIS: Accounting and Business Information Systems Journal Vol 10, No 2 (2022): May
Publisher : Master in Accounting Program

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22146/abis.v10i2.75066

Abstract

--
PENGARUH KONDISI KEUANGAN TERHADAP PENGUNGKAPAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY DENGAN PROFILE PERUSAHAAN SEBAGAI VARIABEL MODERASI PADA INDUSTRI MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) Yurnida Pangestuti
ABIS: Accounting and Business Information Systems Journal Vol 10, No 2 (2022): May
Publisher : Master in Accounting Program

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (818.237 KB) | DOI: 10.22146/abis.v10i2.75068

Abstract

Tujuan Penelitian: Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan memberikan bukti pengaruh positif antara kondisi keuangan perusahaan dan pengungkapan corporate social responsibility (CSR) pada industri manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Desain/Metode/Pendekatan: Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif dengan purposive sampling sebagai metode pengambilan sampel. Jumlah observasi dalam penelitian ini sebanyak 360 dari 90 perusahaan selama periode 2016 – 2019. Hasil Penelitian: Hasil dari penelitian ini adalah variabel profitabilitas berpengaruh secara positif terhadap pengungkapan CSR artinya makin besar laba yang dimiliki perusahaan, makin baik intesitas pengungkapan CSR. Likuiditas berpengaruh secara negatif terhadap pengungkapan CSR, artinya makin tinggi likuiditas perusahaan, maka makin buruk pengungkapan CSR yang dilakukan oleh perusahaan. Hal ini terjadi karena likuiditas yang terlalu tinggi dianggap kurang baik karena menunjukkan banyaknya dana yang menganggur. Leverage berpengaruh secara positif terhadap pengungkapan CSR, makin tinggi nilai leverage perusahaan kemungkinan debt provider berada dalam posisi yang lebih kuat untuk menuntut kualitas yang lebih tinggi terhadap laporan pengungkapan CSR. Selain itu, profile perusahaan dapat memperkuat pengaruh antara leverage dan pengungkapan CSR, tetapi tidak dapat memperkuat ataupun memperlemah pengaruh antara profitabilitas, likuiditas dan pengungkapan CSR.
ANALISIS PERAN INSPEKTORAT DALAM PENCEGAHAN FRAUD PADA PENGELOLAAN KEUANGAN DESA (STUDI PADA INSPEKTORAT DAERAH KABUPATEN KERINCI) Tasdikul Hairul
ABIS: Accounting and Business Information Systems Journal Vol 10, No 2 (2022): May
Publisher : Master in Accounting Program

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (799.044 KB) | DOI: 10.22146/abis.v10i2.75074

Abstract

Tujuan Penelitian: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran dari inspektorat dalam melakukan pencegahan fraud dalam pengelolaan keuangan desa di Kabupaten Kerinci. Penulis menganalisis bagaimana peran yang dilakukan oleh inspektorat dalam pencegahan fraud, selain itu juga penulis menganalisis faktor kendala Penyebab Pengawasan oleh Inspektorat Daerah Kabupaten Kerinci Belum Optimal dalam Mengatasi Tindakan Kecurangan (fraud) pada Pengelolaan Keuangan Desa dan menganalisis faktor penyebab rawanya tindakan fraud dalam pengelolaan keuangan desa yang terjadi di Kabupaten Kerinci. Desain/Metode/Pendekatan: penelitian ini merupakan penelitian kualitatif pendekatan studi kasus dengan objek penelitian Inspektorat Kabupaten Kerinci. Teknik pengumpulan data melalui wawancara dan review dokumen yang kemudian dianalisis dengan menggunakan model dari Miles dan Huberman yang terdiri dari tiga langkah yaitu Reduksi Data (Data Reduction), Penyajian Data (Data Display), Penarikan Kesimpulan dan Verifikasi (Drawing And Verifying Conclusions). Temuan Penelitian: Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran Inspektorat Kabupaten Kerinci dalam melakukan pencegahan fraud pengelolaan keuangan desa diwujudkan melalui peran penjamin mutu (Quality Assurance) melalui kegiatan pengawasan, pemeriksaan secara reguler dan khusus serta (Consulting Activities) melalui pelatihan/ pembinaan dan sosialisasi terhadap pengelolaan keuangan desa. Akan tetapi ditemukan bahwa proses pemeriksaan yang dilakukan belum secara komprehensif. Ditemukan faktor kendala yang menyebabkan belum maksimal peran Inspektorat Kabupaten Kerinci dalam melakukan pencegahan fraud dalam pengelolaan keuangan desa disebabkan oleh faktor internal dan eksternal. Faktor internal disebabkan oleh belum menjalankan tupoksi secara keseluruhan, kendala sumber daya manusia, keterbatasan anggaran, kendala waktu, kendala sistem. faktor eksternal disebabkan oleh keterbatasan sdm, kurang tertib administrasi, konflik kepentingan, keterbatasan komunikasi, kurangnya kerjasama. Selain itu ditemukan faktor penyebab rawannya tindakan fraud pengelolaan keuangan desa disebabkan oleh Stimulus (Pressure), Capability (Competence), Kesempatan (Opportunity), Rasionalisasi, Ego (Arrogance), Kolusi (Collusion). Kontribusi Teoritis/Orisinalitas: penelitian ini menggunakan fraud hexagon teori dalam melihat motivasi/penyebab seseorang dalam melakukan tindakan fraud karena teori ini belum banyak digunakan oleh peneliti sebelumnya, diharapkan bagi peneliti selanjutnya bisa menjadi kajian yang relevan dalam menganalisis penyebab fraud pada organisasi sektor publik. Batasan/Implikasi Penelitian: keterbatasan dalam penelitian ini adalah peneliti tidak dapat melakukan wawancara secara langsung dengan aparat desa yang terlibat kasus kecurangan dalam pengelolaan keuangan desa. peneliti hanya memperoleh informasi dari pihak PMD, BPKP provinsi, dan inspektorat dalam memperoleh data dan informasi.
Analisis Reaksi Pasar Modal Indonesia terhadap Pengumuman Pembentukan Lembaga Pengelola Investasi Delima Dewi Ekojati Westiningrum
ABIS: Accounting and Business Information Systems Journal Vol 10, No 2 (2022): May
Publisher : Master in Accounting Program

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (733.183 KB) | DOI: 10.22146/abis.v10i2.75075

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji kandungan informasi terhadap pengumuman pembentukan Lembaga Pengelola Investasi (LPI) dengan cara menganalisis return taknormal di sekitar pengumuman. Fokus reaksi pasar yang diuji dalam penelitian ini adalah perusahaan yang menjadi target investasi pertama LPI dalam proyek pembangunan infrastruktur transportasi. Penelitian ini menggunakan metodologi studi peristiwa dengan 12 sampel yang dipilih menggunakan metode purposive sampling. Pengujian hipotesis kemudian dilakukan dengan pengujian statistik-t. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat kandungan informasi pada tanggal pengumuman terkait pembentukan LPI. Peristiwa pertama dan ketiga, yaitu pengumuman UU 11/2020 tentang Cipta Kerja dan pengumuman penunjukan CEO LPI menghasilkan return taknormal positif signifikan. Hal ini menunjukan bahwa kedua pengumuman tersebut memiliki kandungan informasi dan direspon baik oleh pasar. Sedangkan peristiwa kedua, yaitu pengumuman tiga produk hukum LPI tidak ditemukan return taknormal positif signifikan karena pengumuman tersebut tidak mengandung informasi baru, tetapi hanya memperjelas kepastian hukum LPI yang merujuk informasi sebelumnya.
DETERMINAN KUALITAS PELAPORAN KEBERLANJUTANPERUSAHAAN GRUP BISNIS DI INDONESIA Ayu Dia Dara
ABIS: Accounting and Business Information Systems Journal Vol 10, No 3 (2022): August
Publisher : Master in Accounting Program

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (359.907 KB) | DOI: 10.22146/abis.v10i3.77535

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kualitas pelaporan keberlanjutan dan menguji faktor-faktor yang memengaruhinya. Kualitas pelaporan keberlanjutan diidentifikasi menggunakan teknik analisis konten dengan berpedoman pada GRI Standards. GRI Standards merupakan pedoman terbaru yang diluncurkan oleh Global Reporting Initiative yang mulai berlaku efektif tahun 2018 di Indonesia. Sedangkan faktor-faktor yang memengaruhi kualitas pelaporan keberlanjutan diuji menggunakan metode kuantitatif analisis regresi berganda dengan alat bantu statistik IBM Statistical Package for the Social Science 23.0 version. Penelitian ini menggunakan 88 sampel yang diperoleh melalui purposive sampling dari perusahaan grup bisnis yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia yang melakukan pengungkapan pelaporan keberlanjutan periode 2018-2019. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas pelaporan keberlanjutan di Indonesia masih tergolong rendah yaitu sebesar 23%. Hal ini menyiratkan bahwa pengungkapan pelaporan keberlanjutan yang masih bersifat voluntary membuat perusahaan kurang termotivasi untuk melakukan pengungkapan secara mendalam. Faktor tata kelola perusahaan dan karakteristik perusahaan seperti ukuran dewan komisaris dan proporsi dewan komisaris tidak memiliki pengaruh yang signifikan sedangkan foreign orientation dan umur perusahaan memiliki pengaruh signifikan negatif terhadap kualitas pelaporan keberlanjutan.
ANALISIS PENGARUH KINERJA KEBERLANJUTAN TERHADAP KINERJA KEUANGAN SELAMA MASA PANDEMI COVID-19 Meilani Intan Pertiwi
ABIS: Accounting and Business Information Systems Journal Vol 10, No 3 (2022): August
Publisher : Master in Accounting Program

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (339.957 KB) | DOI: 10.22146/abis.v10i3.77562

Abstract

Penelitian ini menguji pengaruh kinerja keberlanjutan dan perbedaan jenis industri terkinerja keuangan perusahaan selama masa pandemi Covid-19. Untuk menjawab hipotpenelitian, kami menggunakan teori institusional sebagai rerangka pikir yang menjelaskapengungkapan laporan sukarela terhadap kinerja keuangan perusahaan. Kami melapengujian terhadap 1.424 sampel perusahaan pada tahun 2017 hingga 2020. Sampel diperdengan menggunakan metode purposive sampling dan match-pair design sample. penelitian akan diuji dengan menggunakan metode regresi linier berganda dan moderating. Hasil menunjukkan bahwa Covid-19 memberikan dampak negatif signiterhadap kinerja keuangan perusahaan. Kami juga menemukan bahwa kinerja keberlayang diukur menggunakan kinerja lingkungan, sosial, dan tata kelola (LST) dan pejenis industri tidak mengimunisasi kinerja keuangan perusahaan selama masa pandemi19 di Indonesia. Penelitian ini berkontribusi dalam pengembangan literatur terkait pekeberadaan kinerja keberlanjutan di Indonesia. Hingga saat ini kinerja keberlanjutan merupakan suatu kinerja yang memengaruhi para pemangku kepentingan dalam pengakeputusan. Keterbatasan jumlah perusahaan yang mengungkapkan kinerja keberlamenjadi salah satu kendala yang mampu menjawab fenomena tersebut. Hasil penelidiharapkan mampu menjadi bahan pertimbangan para regulator dalam memberikan kepada emiten yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) terkait kinerja keberladengan mempertimbangkan dampaknya terhadap lingkungan, sosial, dan tata kelola.
EKSPLORASI PENGEMBANGAN E-LEARNING AKUNTANSI TERINTEGRASI DARI PERSPEKTIF MANAJEMEN PENGETAHUAN DAN ANALISIS KARAKTERISTIK INOVASI: STUDI KASUS PADA E-LEARNING SIDEK-Edu Nadya Windy Putrie
ABIS: Accounting and Business Information Systems Journal Vol 10, No 3 (2022): August
Publisher : Master in Accounting Program

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (216.586 KB) | DOI: 10.22146/abis.v10i3.77563

Abstract

Tujuan – Penelitian ini bertujuan mengeksplorasi episode manajemen pengetahuan, mengidentifikasi tantangan dan hambatan untuk menghasilkan e-learning akuntansi terintegrasi SIDEK-Edu (Sistem Informasi Debit Kredit untuk Edukasi), serta mengukur persepsi inovasi SIDEK-Edu sebagai media pembelajaran akuntansi. Metode - Desain penelitian yang digunakan adalah exploratory mixed-method untuk mendeskripsikan episode manajemen pengetahuan melalui prosedur kualitatif secara tematik. Prosedur kuantitatif melalui analisis deskriptif dilakukan untuk mengukur persepsi inovasi SIDEK-Edu dengan responden terdiri atas 26 dosen, 13 mahasiswa, dan 65 guru akuntansi. Penelitian ini termasuk studi longitudinal yang medeskripsikan perjalanan aktivitas manajemen pengetahuan untuk mengembangkan e-learning akuntansi. Temuan – Hasil eksplorasi menunjukkan bahwa terdapat transfer pengetahuan dimulai padaepisode asimilasi pengetahuan sampai dengan emisi pengetahuan. Faktor lingkungan,manajemen, dan sumber daya terbukti berpengaruh serta dapat menimbulkan hambatanakivitas manajemen pengetahuan dan tantangan diseminasi. Hasil pengukuran tingkat inovatifmenunjukkan bahwa SIDEK-Edu sangat inovatif. Orisinalitas – Penelitian yang mengeksplorasi proses pengembangan media pembelajaranakuntansi dari perspektif manajemen pengetahuan masih terbatas. Sebagian besar studipengembangan media pembelajaran akuntansi juga masih terbatas pada transformasi materimedia cetak menjadi digital dan penggunaan aplikasi pengolah angka, aplikasi akuntansi, sertae-learning secara terpisah. Penelitian pengembangan media pembelajaran akuntansi yangmengintegrasikan pembelajaran teori dan praktik akuntansi dalam satu aplikasi masih terbatas.
Analisis Pengembangan Kapabilitas Dinamis Audit Internal Berbasis Risiko dengan Pendekatan DCT Efa Agus Susanto
ABIS: Accounting and Business Information Systems Journal Vol 10, No 4 (2022): November
Publisher : Master in Accounting Program

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (363.471 KB) | DOI: 10.22146/abis.v10i4.78990

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengembangan kapabilitas dinamis Audit InternalBerbasis Risiko (AIBR) pada inspektorat pemerintah daerah. Desain kualitatif dengan pendekatan studi kasus eksploratori digunakan untuk mengeksplorasi aspek-aspek baru dan penting dalam pengembangan kapabilitas AIBR. Pengumpulan data penelitian ini menggunakan wawancara dandokumentasi. Sedangkan, validitas penelitian dipastikan dengan triangulasi dan member checking.Penelitian ini mencapai saturasi ketika wawancara dilakukan kepada 18 partisipan yang terdirilima orang irban, satu sekretaris, lima ketua tim, dan dua orang auditor pembina. Penelitian inimenghasilkan tiga temuan utama. Pertama, pengembangan kapabilitas hanya diarahkan untukmencapai tujuan performa. Kedua, manajemen pengetahuan pengembangan kapabilitas AIBRbelum dilakukan secara utuh. Terakhir, model mental antitesis masih dimiliki oleh sebagianAuditor Internal Pemerintah Daerah (AIPD).
PENERAPAN SISTEM AKUNTABILITAS KINERJA INSTANSI PEMERINTAH (STUDI PADA PEMERINTAH KOTA YOGYAKARTA) Fransiska Arum Anggraini
ABIS: Accounting and Business Information Systems Journal Vol 10, No 4 (2022): November
Publisher : Master in Accounting Program

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (410.641 KB) | DOI: 10.22146/abis.v10i4.78991

Abstract

Tujuan Penelitian: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis aspek yang menyebabkan skor SAKIP pada Pemerintah Kota Yogyakarta belum optimal. Metode/Pendekatan: Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Sumber data dalam penelitian ini yaitu data primer berupa hasil wawancara mendalam dengan partisipan di Pemerintah Kota Yogyakarta dan data sekunder berupa analisis dokumen terkait. Temuan Penelitian: Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat beberapa aspek yang menyebabkan perolehan SAKIP pada Pemerintah Kota Yogyakarta menjadi belum optimal. Aspek tersebut diantaranya ialah adanya tekanan regulasi, kurangnya kompetensi SDM, keterbatasan jumlah SDM, mutasi pegawai, kurangnya ketersediaan data, dan faktor eksternal (pandemi). Sebagai upaya perbaikan dan penguatan akuntabilitas kinerja, pemerintah Kota Yogyakarta memberikan pendidikan dan pelatihan bimtek untuk meningkatkan kompetensi SDM, penguatan komitmen manajemen, penguatan pengawasan dan pendampingan Inspektorat, serta melakukan berbagai inovasi sistem yang terintegrasi. Hasil analisis menunjukkan bahwa aspek-aspek tersebut didominasi oleh fenomena isomorfisma koersif dan isomorfisma normatif. Selanjutnya, analisis indikator kinerja denganmenggunakan pendekatan Empat Kuadran Friedman menunjukkan bahwa sebagian besar indikator kinerja masih berorientasi pada upaya untuk meningkatkan penyediaan pelayanan.

Filter by Year

2013 2025