cover
Contact Name
Ikhsan Nendi
Contact Email
ikhsan_nendi@polteksci.ac.id
Phone
+6289680104255
Journal Mail Official
akun.jequi@gmail.com
Editorial Address
Desa Panambangan Kecamatan Sedong Kabupaten Cirebon Jawa Barat, Indonesia
Location
Kab. cirebon,
Jawa barat
INDONESIA
Equivalent: Jurnal Ilmiah Sosial Teknik
ISSN : 27750329     EISSN : 27750833     DOI : 10.59261
Equivalent: Jurnal Ilmiah Sosial Teknik provides a means for ongoing discussion of relevant issues including the focus and space of the journal which can be examined empirically. This journal publishes research articles covering all aspects of Civil Engineering, Environmental Engineering, computer Engineering, Industrial Engineering, Mechanical Engineering, Electrical Engineering, Social and Political Sciences, Education, Economics, Management, Sociology, Religion, Law that belong to the social and engineering context.
Articles 153 Documents
Konsep Desain Struktur Gedung Konser R. Adhi Setya Primaulia; Muttaqin Hasan; Abdullah Abdullah
Equivalent: Jurnal Ilmiah Sosial Teknik Vol. 3 No. 2 (2021): Equivalent: Jurnal Ilmiah Sosial Teknik
Publisher : Politeknik Siber Cerdika Internasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59261/jequi.v3i2.43

Abstract

Konsep desain struktur Gedung Konser di Aceh yang merupakan struktur pelengkung dengan bentang 100meter akan dipelajari dalam thesis ini. Direncanakan jenis material untuk struktur pelengkung ini, yaitu beton bertulang dan baja. Analisis gaya gempa yang digunakan adalah gempa dinamis dengan menggunakan respon spektrum gempa berdasarkan SNI 1726: 2019. Adapun beban lain yang ditinjau berupa beban mati, beban hidup dan beban tambahan. Faktor lain yang ditinjau adalah perpindahan dan gaya terhadap gedung konser pada struktur pelengkung gedung. Struktur utama gedung dimodelkan menggunakan sistem struktur Pelengkung (arch). Perhitungan pembebanan menggunakan peraturan SNI 1727-2013 tentang Beban minimum untuk perancangan bangunan gedung dan struktur lain. Analisa struktur menggunakan program ETABS berlisensi. Perencanaan struktur baja ini berdasarkan peraturan SNI 1729-2015 tentang Spesifikasi untuk  bangunan  gedung  baja  struktural dan SNI 2847-2019 tentang Persyaratan beton struktural untuk bangunan gedung. Hasil yang diperoleh adalah gaya yang bekerja pada beton bertulang lebih besar dibandingkan material baja, hal ini dipengaruhi akibat besarnya kubikasi beton bertulang sebesar 2046,049ton lebih besar dibandingkan dengan material baja dengan kubikasi sebesar 66,595 ton dan material baja dengan penampang maksimum sebesar 143,674 ton. Sedangkan deformasi pada baja lebih besar dibandingkan dengan material beton bertulang.
Pengembangan Modul Bimbingan Kelompok dengan Teknik Permainan Kolaboratif untuk Meningkatkan Perilaku Empati Anak Usia Dini Diah Utamy; Evi Afiati; Putri Dian Dia Conia
Equivalent: Jurnal Ilmiah Sosial Teknik Vol. 3 No. 2 (2021): Equivalent: Jurnal Ilmiah Sosial Teknik
Publisher : Politeknik Siber Cerdika Internasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59261/jequi.v3i2.44

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh permasalahan perilaku empati anak usia dini yang perlu untuk ditingkatkan. Salah satu upaya yang dapat dilakukan yaitu melalui bimbingan kelompok dengan teknik permainan kolaboratif. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan modul bimbingan kelompok dengan teknik permainan kolaboratif, yang diharapkan dapat membantu guru taman kanak-kanak dalam memberikan layanan bimbingan kelompok. Modul yang dikembangkan berupa buku bahan ajar yang dapat digunakan sebagai panduan pelaksanaan kegiatan. Tujuannya untuk memberikan kemudahan kepada guru dalam pelaksanaan kegiatan bimbingan kelompok, sehingga fokus pada layanan yang diberikan, serta dapat memberikan rangsangan pada anak dalam meningkatkan perilaku empati. Metode yang digunakan yaitu metode Penelitian dan Pengembangan (R&D) dengan mengadaptasi model pengembangan ADDIE yang disederhanakan oleh peneliti kedalam tiga tahapan yaitu analisis, perancangan dan pengembangan. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dengan melakukan uji kelayakan ahli terhadap produk yang dikembangkan. Adapun teknik pengolahan data yang digunakan adalah skala likert, yang disajikan dalam bentuk data kuantitatif dan kualitatif. Hasil uji kelayakan yang telah dilakukan terhadap produk pengembangan, memperoleh hasil rata-rata 93%, artinya modul bimbingan kelompok dengan teknik permainan kolaboratif untuk meningkatkan empati anak usia dini yang dikembangkan termasuk dalam kategori “sangat layak.” 
Pengembangan Modul Bimbingan dan Konseling Tentang Bermain Peran Makro untuk Meningkatkan Rasa Percaya Diri Anak Usia Dini Eka Aisyi Fiqriyah; Evi Afiati; Putri Dian Dia Conia
Equivalent: Jurnal Ilmiah Sosial Teknik Vol. 3 No. 2 (2021): Equivalent: Jurnal Ilmiah Sosial Teknik
Publisher : Politeknik Siber Cerdika Internasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59261/jequi.v3i2.45

Abstract

Penelitian ini dilakukan atas dasar kecemasan bahwa ada krisis kepercayaan diri selama masa remaja hingga dewasa yang dimulai dengan kurangnya partisipasi dalam metode untuk mengembangkan kepercayaan diri sejak usia dini, maka pengembangan modul bimbingan dan konseling dengan variasi warna dilakukan untuk digunakan oleh guru sebagai panduan dalam melaksanakan bimbingan. Penelitian dan pengembangan ini bertujuan untuk mengetahui cara mengembangkan modul bimbingan dan konseling tentang bermain peran makro dan tingkat kelayakan modul bimbingan dan konseling tentang peran makro yang bermain untuk meningkatkan kepercayaan diri pada anak usia dini. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Research and Development (R&D). Prosedur penelitian pengembangan ini menggunakan model ADDIE, yaitu (1) Analisis, (2) Pengembangan, (3) Desain, (4) Implementasi, (5) Evaluasi. Namun, penelitian ini baru mencapai tahap pengembangan. Penelitian ini dilakukan di RA Al Izzah dan instrumennya meliputi kuesioner ahli material, pakar media, ahli bahasa dan praktisi. Hasil penelitian ini adalah Pengembangan Modul Bimbingan dan Konseling Tentang Bermain Peran Makro Untuk Meningkatkan Kepercayaan Anak Usia Dini dan Tingkat Kelayakan Produk Modul Bimbingan dan Konseling Tentang Bermain Peran Makro Untuk Meningkatkan Kepercayaan Anak Usia Dini yang diperoleh dari validator ahli material dengan persentase 82,5%, ahli material II dengan persentase 72,5%, pakar media dengan persentase 85%, ahli bahasa dengan persentase 82,5%, dan diuji oleh praktisi dengan persentase 85% dari lima validator dalam uji kelayakan produk, modul yang dikategorikan valid/Memenuhi Syarat untuk diuji.
Tinjauan Yuridis Terhadap Perilaku Kumpul Kebo (Samen Leven) Menurut RUU KUHP Rizky Amelia Fathia
Equivalent: Jurnal Ilmiah Sosial Teknik Vol. 3 No. 2 (2021): Equivalent: Jurnal Ilmiah Sosial Teknik
Publisher : Politeknik Siber Cerdika Internasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59261/jequi.v3i2.46

Abstract

Perbuatan kumpul kebo atau samen leven yang terjadi di Indonesia merupakan salah satu perbuatan yang menyimpang dan merusak moral generasi anak bangsa. Perilaku kumpul kebo dinilai tidak sesuai dengan norma, adat istiadat dan agama, terlebih lagi di Indonesia yang sangat menjunjung tinggi kesopanan dan agama. Kemudian perbuatan kumpul kebo sendiri dapat berakibat buruk dan kerugian terlebih bagi kaum wanita yang mana dampak dari perbuatan kumpul kebo tersebut bisa menyebabkan para remaja yang masih belia hamil diluar nikah bahkan melakukan aborsi. Sangat miris jika dikaitkan dengan budaya dan adat istiadat di Indonesia yang menjunjung tinggi nilai ketimuran dan kesopanan.Penyebab terjadinya perilaku kumpul kebo diantaranya, karena kurangnya perhatian dan didikan dari orangtua, pengaruh lingkungan yang tidak baik, tontonan pornografi dan ketidaksiapan menikah secara mental serta terakhir yang menjadi alasan yaitu faktor ekonomi yang mengharuskan seseorang melakukan perbuatan samen leven demi mencukupi kehidupan sehari-hari. Kemudian, secara yuridis pelaku perbuatan kumpul kebo dirasa masih belum mendapatkan sanksi dan aturan tegas. Maka dari itu penulis ingin mengetahui dan mengkaji mengenai peraturan perbuatan kumpul kebo dan kebijakan hukum pidana dalam mengatasi perilaku tersebut. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode yuridis normatif, yaitu memusatkan penelitian pada penelitian kepustakaan, sumber datanya diambil dari buku dan peraturan Undang-Undang.  Dari berbagai pro kontra mengenai adanya kebijakan maupun peraturan tentang kumpul kebo, penulis berharap RKUHP dapat lebih melindungi kaum perempuan dan mengurangi tingkat aborsi di Indonesia dengan aturan tegas mengenai perilaku samen leven. Karena dengan adanya aturan tegas yang diterapkan maka akan mengurangi perilaku menyimpang diluar perkawinan dan perilaku seks bebas.
Evaluasi tingkat efektifitas penggunaan Learning Management System dalam pembelajaran jarak jauh Wahyu Andhyka; Dicky Prabowo Octianto
Equivalent: Jurnal Ilmiah Sosial Teknik Vol. 4 No. 1 (2022): Equivalent: Jurnal Ilmiah Sosial Teknik
Publisher : Politeknik Siber Cerdika Internasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59261/jequi.v4i1.64

Abstract

Sejak awal 2020 terjadi perubahan drastis dari perkuliahan tatap muka menjadi pembelajaran daring jarak jauh akibat Pandemi Covid-19 yang melanda seluruh dunia, namun aspek-aspek kehidupan tidak bisa terus dibiarkan berhenti karena adanya pandemi. Salah satu aspek yang terdampak adalah pendidikan, dimana harus beradaptasi dengan pembelajaran jarak jauh. Pembelajaran jarak jauh membutuhkan sistem yang optimal untuk digunakan semua instrumen pendidikan. Salah satu opsi yang dapat digunakan adalah penggunaan Learning Management System, yang merupakan sistem berbasis website Asynchronous. Melalui sistem ini dosen dan mahasiswa bisa berinteraksi satu sama lain tanpa perlu adanya tatap muka. Tujuan dari penelitian ini ada mengevaluasi tentang bagaimana jalannya penggunaan LMS dalam Pembelajaran Jarak Jauh di ranah Universitas. Hasil dari penelitian ini menyimpulkan bahwa Learning Management Sistem sekarang ini dapat digunakan selama masa darurat seperti sekarang, namun dengan beberapa hal yang masih perlu dibenahi.
Isolasi Senyawa Aktif Lignan dari Beberapa Tanaman Sekar Ayu; Adella Aisiyah; Diva rizqi salsabilla; Regita Nailuvar
Equivalent: Jurnal Ilmiah Sosial Teknik Vol. 4 No. 1 (2022): Equivalent: Jurnal Ilmiah Sosial Teknik
Publisher : Politeknik Siber Cerdika Internasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59261/jequi.v4i1.65

Abstract

Penemuan berbagai senyawa obat baru dari bahan alam semakin memperjelas peran penting metabolit sekunder tanaman sebagai sumber bahan baku obat. Umumnya dihasilkan oleh tumbuhan tingkat tinggi, yang bukan merupakan senyawa penentu kelangsungan hidup secara langsung, tetapi lebih sebagai hasil mekanisme pertahanan diri organisme. Makanan yang mengandung senyawa lignan seperti biji rami, wijen, bunga matahari, kacang-kacangan, dan buah-buahan. Biji rami merupakan bahan makanan sumber yang mempunyai kandungan lignan paling tinggi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengisolasi dan menentukan struktur molekul lignan yang terdapat dalam beberapa jenis tanaman atau buah-buahan seperti Biji Rami, Durian, Meniran, Tanaman Mahkota Dewa dan juga Daun Sirih. Metode yang digunakan adalah dengan melakukan review terhadap artikel terkait pada jurnal internasional dan nasional. Berdasarkan studi referensi menunjukkan Biji rami, Durian, Meniran, Tanaman Mahkota Dewa dan Daun sirih sangat berpotensi dan prospektif sebagai jenis tanaman yang mengandung senyawa lignan. Tantangan yang sangat penting dalam pengembangan tanaman obat adalah kualitas yang konstan, pasokan bahan baku yang kontinyu dan khasiatnya terjamin.
Penggalihan kebutuhan berdasarkan pengalaman user persona untuk meningkatkan ekspektasi pengguna terhadap LMS Salma Auliannisa; Wahyu Andhyka Kusuma
Equivalent: Jurnal Ilmiah Sosial Teknik Vol. 4 No. 1 (2022): Equivalent: Jurnal Ilmiah Sosial Teknik
Publisher : Politeknik Siber Cerdika Internasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59261/jequi.v4i1.66

Abstract

Lately, many of the educational circles use LMS to conduct electronic learning. This is because the COVID-19 pandemic has an impact on the teaching and learning process. Therefore, the government took a policy to reduce the spread of the COVID-19 virus by carrying out social restrictions. This requires that teaching and learning activities, which were initially carried out in person and face-to-face, must be done online or remotely, which of course creates new problems for teachers and students. Some of the problems that exist include students' ignorance when the lecturer gives assignments, or even the internet problems faced by some students. In previous studies, several researchers used a usability scale to obtain data from multiple users. However, in this case, the authors collected data through interviews with several users regarding what they needed regarding LMS. From the data obtained, the researcher thinks that the LMS is less effective for online learning due to the lack of features contained therein. One of the features needed by some users is the notification feature to find out the latest information that has been shared.
Perancangan Mesin Mixer Campuran Batako Dan Paving Block Tipe Vertikal Untuk Usaha Kecil Dan Menengah Harman Harman; Edi Rande Padang
Equivalent: Jurnal Ilmiah Sosial Teknik Vol. 4 No. 1 (2022): Equivalent: Jurnal Ilmiah Sosial Teknik
Publisher : Politeknik Siber Cerdika Internasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59261/jequi.v4i1.67

Abstract

Mesin mixer campuran batako dan paving block merupakan suatu alat yang digunakan untuk membantu proses pencampuran antara semen, pasir dan air. Mesin ini dibuat dengan tujuan untuk membantu para pekerja ataupun masyarakat dalam proses pencampuran bahan-bahan material batako dan paving block yang biasanya dilakukan secara manual. Metode penelitian dilakukan dalam beberapa tahap yaitu studi pustaka dan studi lapangan. Tahap perancangan terdiri dari indentifikasi masalah, membuat konsep rancangan seperti desain rancangan, perhitungan elemen mesin dan gambar kerja. Komponen mesin yang digunakan dalam rancangan adalah sistem penggeraknya menggunakan motor diesel, pulley and belt, gearbox, coupling flange, channel L, Roller ball bearing, wadah silinder dan poros pengaduk. Wadah tempat pengaduk berupa silinder dirancang dan dibuat dengan pemilihan menggunakan bahan pelat baja dengan tebal 5 mm. Diameter wadah silinder ini adalah 1200 mm tinggi tabung 400 mm. Selain itu empat buah sistem pengaduk secara mekanis dirancang dan dibuat, selanjutnya pengaduk ini bekerja dengan metode rotasi atau gerak putar. Poros pemutar dan empat buah pelat pengaduk dirancang dan ditempatkan didalam silinder berfungsi sebagai pengaduk mekanis material. Hasil yang didapat dari rancangan mesin mixer campuran batako dan paving block tipe vertikal berupa desain rancangan dan gambar kerja mesin mixer
Profil Kontrol Diri Peserta Didik Dan Implikasinya Bagi Program Bimbingan Dan Konseling Pribadi Sosial Eka Rizki Nuraini
Equivalent: Jurnal Ilmiah Sosial Teknik Vol. 4 No. 1 (2022): Equivalent: Jurnal Ilmiah Sosial Teknik
Publisher : Politeknik Siber Cerdika Internasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59261/jequi.v4i1.68

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran kontrol diri peserta didik kelas X di SMK Negeri se-Kota Serang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian menggunakan angket kontrol diri. Partisipan dalam penelitian ini yaitu peserta didik kelas X yang berjumlah 365 peserta didik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa gambaran kontrol diri peserta didik terbagi menjadi tiga kategori, yaitu tinggi dengan presentasi 13%. Kategori sedang dengan presentase 76%, dan kategori rendah dengan presentase 12%. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, peserta didik yang termasuk dalam kategori sedang dan rendah masih memerlukan sebuah upaya untuk meningkatkan kontrol dirinya. Upaya tersebut tertuang dalam pembuatan Program Bimbingan dan Konseling Pribadi-Sosial untuk meningkatkan kontrol diri peserta didik.
Pengaruh motivasi dan mental kewirausahaan terhadap minat mahasiswa manajemen untuk berwirausaha Divia Zulianti; Zuhrinal M. Nawawi
Equivalent: Jurnal Ilmiah Sosial Teknik Vol. 4 No. 1 (2022): Equivalent: Jurnal Ilmiah Sosial Teknik
Publisher : Politeknik Siber Cerdika Internasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59261/jequi.v4i1.69

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah unutk mengetahui pengaruh motivasi dan mental berwirausaha terhadap minat berwirausaha mahasiswa Program Studi S1 Manajemen Universitas Islam Negeri Sumatera Utara. Objek pada penelitian ini adalah mahasiswa Program Studi S1 Manajemen UINSU Medan angkatan 2018-2021 yang mayoritas sudah pernah menempuh mata kuliah Kewirausahaan. Penelitian ini mengunakan pengumpulan data primer dan sekunder. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sejumlah 30 mahasiswa dari jumlah populasi 250 mahasiwa. Data dioleh dengan uji validitas, reliabilitas, uji asumsi klasik, uji regresi ganda, uji uji hipotesis dan uji koefisien determinasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi berwirausaha berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat berwirausaha, mental berwirausaha berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat berwirausaha dan secara garis besar motivasi berwirausaha dan mental berwirausaha berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat berwirausaha para mahasiswa Program Studi S1 Manajemen UINSU Medan.

Page 9 of 16 | Total Record : 153