cover
Contact Name
Eustalia Wigunawati
Contact Email
jurnalselaras.bkfkipuki2023@gmail.com
Phone
+6281388239811
Journal Mail Official
jurnalselaras.bkfkipuki2023@gmail.com
Editorial Address
https://ejournal.fkipuki.org/index.php/selaras/about/editorialTeam
Location
Kota adm. jakarta timur,
Dki jakarta
INDONESIA
Jurnal Selaras : Kajian Bimbingan dan Konseling serta Psikologi Pendidikan
ISSN : 26210606     EISSN : 26210614     DOI : https://doi.org/10.51212/sel.v5i1.76
Jurnal Selaras : Kajian Bimbingan dan Konseling serta Psikologi Pendidikan adalah jurnal ilmiah yang fokus pada kajian bimbingan dan konseling serta psikologi pendidikan.
Articles 13 Documents
PENINGKATAN KINERJA GURU PEMBIMBING DENGAN SUPERVISI KOLEGIAL Beni Azwar
Jurnal Selaras: Kajian Bimbingan dan Konseling serta Psikologi Pendidikan Vol. 6 No. 1 (2023): Mei
Publisher : Prodi Bimbingan dan Konseling, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, UKI, Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51212/sel.v6i1.172

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk, peningkatan kinerja guru pembimbing. Permasalaha supervise BK di SMAN 4 Rejang Lebong adalah; pertama; Belum adanya pengawas khusus BK yang berlatarbelakang bimbingan konseling (BK), kedua; supervisi oleh pengawas Pembina lebih pada peningkatan motivasi kerja, guru pembimbing, ketiga; munculnya subjektivitas sesama guru pembimbing dalam supervisi. Penelitian ini menggunakan deskriptif kualitatif dengan teknik analilsa data dengan cara; Pengumpulan data melalui wawancara mendalam  dengan guru pembimbing, Reduksi data dengan menyederhanakan data, Verifikasi, dengan recheck kebenaraan data. Untuk itu dilakukan triangulasi teknik dengan dokumentasi  data   Kemudian data akan dipaparkan secara deskriptif. Hasil penelitian terungkap bahwa kegiatan Musyawarah Guru Pembimbing (MGP) dapat mengatasi permasalahan BK dengan diskusi professional. Untuk workshop kurikulum 2013 supervisi pada kebijakan dan keberadaan BK dalam kurikulum, sedangkan observasi sesama guru pembimbing lebih pada evaluasi pelaksanaan layanan BK, terutama layanan informasi, bimbingan kelompok, serta konseling individual, kelemahannya yang muncul adanya subjektivitas sesama guru pembimbing.
UPAYA MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR PESERTA DIDIK SMP DENGAN MODEL PEMBELAJARAN STAD (STUDENTS TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION) Riska Septia Wahyuningtyas; Oktavia Dewanto Saputra
Jurnal Selaras: Kajian Bimbingan dan Konseling serta Psikologi Pendidikan Vol. 6 No. 1 (2023): Mei
Publisher : Prodi Bimbingan dan Konseling, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, UKI, Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51212/sel.v6i1.203

Abstract

Motivasi merupakan hal yang sangat mempengaruhi keberhasilan kegiatan pembelajaran, Siswa yang memiliki motivasi tinggi akan lebih menikmati proses pembelajaran dan hasil belajar yang didapat menjadi maksimal. Tujuan dari penelitian ini adalah 1) meningkatkan motivasi belajar peserta didik dengan diterapkan model pembelajaran STAD 2) mengetahui berbagai cara upaya meningkatkan motivasi belajar peserta didik dengan modifikasi langkah pembelajaran model STAD.  Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas.  Data yang dikumpulkan berupa hasil pretes, posttest siklus 1 , dan postes siklus 2. Jenis analisis data yang dipakai yaitu Uji T menggunakan SPSS. Kesimpulan dari penelitian ini adalah motivasi belajar peserta didik meningkat dengan diterapkan model pembelajaran STAD dan upaya meningkatkan motivasi belajar siswa dilakukan dengan modifikasi langkah langkah pembelajaran yang membuat siswa selalu aktif.
PELATIHAN KETERAMPILAN SOSIAL UNTUK MENINGKATKAN PERILAKU ASERTIF SISWA DI SMK MUHAMMADIYAH 2 TEMPEL Laras, Palasara Brahmani
Jurnal Selaras: Kajian Bimbingan dan Konseling serta Psikologi Pendidikan Vol. 7 No. 1 (2024): Mei
Publisher : Prodi Bimbingan dan Konseling, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, UKI, Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstract: The background of this research is that assertive behavior is an important behavior possessed by individuals, especially teenagers in dealing with social interactions in the social environment. The research objective is to improve students' assertive behavior through social skills training. This research uses an action research approach with a spiral model design, the cycle consists of planning, action, observation, and reflection. The research subjects were 22 students of class X SMK Muhammadiyah 2 Tempel, in the 2021/2022 academic year. Based on the results of the study, it is known that there is an increase in the assertive behavior of class X students of SMK Muhammadiyah 2 Tempel. The results of this study indicate that the subject's assertive behavior in all four aspects, namely being free to say about himself, being able to communicate well with other individuals, having an active view of life, acting in a way he respects, and accepting his limitations has increased. Keywords: assertive behavior, social skills, action research Abstrak: Penelitian ini dilatarbelakangi bahwa perilaku asertif adalah perilaku yang penting dimiliki oleh individu khususnya remaja dalam menghadapi pergaulan di lingkungan sosial. Tujuan penelitian yaitu ingin meningkatkan perilaku asertif siswa melalui pelatihan keterampilan social. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian tindakan dengan desain model spiral, siklusnya terdiri dari perencanaan, tindakan, pengamatan, dan refleksi. Subjek penelitian siswa kelas X SMK Muhammadiyah 2 Tempel, tahun ajaran 2021/2022 berjumlah 22 siswa. Berdasarkan hasil penelitian, diketahui bahwa terdapat peningkatan perilaku asertif siswa kelas X SMK Muhammadiyah 2 Tempel. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa perilaku asertif pada subjek pada keempat aspek yaitu bebas mengatakan tentang dirinya sendiri, dapat berkomunikasi dengan individu lain secara baik, mempunyai pandangan yang aktif tentang hidup, bertindak dengan cara yang dihormatinya, serta menerima keterbatasan-keterbatasannya mengalami peningkatan Kata Kunci: perilaku asertif, keterampilan sosial, penelitian tindakan

Page 2 of 2 | Total Record : 13