cover
Contact Name
Febri Haswan
Contact Email
febri.haswan88@gmail.com
Phone
+6282387466901
Journal Mail Official
uniks.ft@gmail.com
Editorial Address
Jl. Gatot Subroto KM. 7 Kebun Nenas, Desa Jake, Kec. Kuantan Tengah, Kab. Kuantan Singingi, Prov. Riau, Indonesia
Location
Kab. kuantan singingi,
Riau
INDONESIA
Jurnal Perencanaan, Sains dan Teknologi (Jupersatek)
ISSN : 2622108X     EISSN : 26225980     DOI : https://doi.org/10.36378/jupersatek.v5i2
Jurnal Perencanaan, Sains dan Teknologi (Jupersatek), merupakan jurnal penelitian yang terbit 2 kali dalam 1 tahun yaitu pada bulan Juli dan Desember, Jurnal ini terbuka untuk para peneliti baik dari akademisi maupun pakar, jurnal ini dikelola oleh Fakultas Teknik Universitas Islam Kuantan Singingi dengan p-ISSN : 2622-108X dan e-ISSN : 2622-5980.
Articles 420 Documents
RANCANG BANGUN SISTEM KONTROL PEMAKAIAN LAMPU BERBASIS ARDUINO (STUDI KASUS LABORATORIUM KOMPUTER FAKULTAS TEKNIK) Sona Tri Istanto
JURNAL PERENCANAAN, SAINS DAN TEKNOLOGI (JUPERSATEK) Vol 2 No 2 (2019): Jurnal Perencanaan, Sains, Teknologi, dan Komputer (JuPerSaTek)
Publisher : FAKULTAS TEKNIK

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (903.751 KB)

Abstract

Energi listrik merupakan energi yang sangat dibutuhkan. Energi listrik memegang peranan penting dalam pengembangan pembangunan ekonomi seiring dengan pertumbuhan perekonomian nasional. Laboratorium Komputer Fakultas Teknik Universitas Islam Kuantan Singingi ini dalam pengendalian alat-alat listrik khususnya lampu masih menggunakan saklar yang secara manual dalam menghidup dan mematikan lampu sehingga lampu pada laboratorium komputer Fakultas Teknik Universitas Islam Kuantan Singingi ini sering tidak dimatikan pada waktu tidak ada orang didalam ruangan ataupun pada malam harinya. Bahkan lupa dalam mematikannya sehingga untuk kembali lagi ke Laboratorium ini tidak memungkinkan karena berada jauh dari tempat tinggal karyawan yang ada dan juga dalam pencahayaan lampu pada waktu siang hari yang terang dan pada malam hari yang begitu gelap tetap sama. Sehingga ini akan menyebabkan terjadinya kurang efektifnya pengunaan energi listrik yang ada pada Laboratorium Komputer ini. Untuk membangun sebuah sistem yang dapat mengatur intesitas cahaya serta nyala dan padamnya lampu sehingga lebih efektif dan efisien. Agar lebih terkontrol dalam menghidupkan dan mematikan lampu pada ruangan laboratorium. Berdasarkan sistem yang sudah dibangun menghasilkan sistem yang dapat mengatur intesitas cahaya serta nyala dan padamnya lampu sehingga lebih efektif dan efisien dalam pengunaan lampu pada ruangan laboratorium Komputer Fakultas Teknik Universitas Islam Kuantan Singingi. Dapat mengontrol dalam menghidupkan dan mematikan lampu pada ruangan laboratorium Komputer Fakultas Teknik Universitas Islam Kuantan Singingi.
PERANCANGAN SISTEM INFORMASI RESERVASI HOTEL HASANAH TELUK KUANTAN Welva Yuriani
JURNAL PERENCANAAN, SAINS DAN TEKNOLOGI (JUPERSATEK) Vol 2 No 2 (2019): Jurnal Perencanaan, Sains, Teknologi, dan Komputer (JuPerSaTek)
Publisher : FAKULTAS TEKNIK

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (814.061 KB)

Abstract

Hotel Hasanah. Hotel ini bertempak dilokasi yang sangat strategis, hiasan didalam hotelpun sangat menarik dan segar serta nyaman untuk dipakai sebagai tempat tinggal untuk perjalanan ataupun liburan serta bisnis. Hotel ini mempunyai bagian-bagian yang mempunyai manfaat dan tugas yang berbeda. Departemen utama yang merupakan poros hotel yaitu kantor depan. Tamu yang akan datang dan menginap di hotel harus terlebih dahulu berhubungan dengan kantor depan. Maksudnya adalah untuk melaksanakan pemesanan kamar yang dilakukan oleh tamu melalui telpon, maupun datang secara langsung. Bagian ataupun departemen yang menangani pesanan kamar hotel yaitu pada bagian reservasi. Hotel Hasanah belum memiki sebuah sistem tentang reservasi kamar, para tamu datang secara langsung maupun menggunakan via telpon, namun permasalahan yang sering terjadi pada saat akan melakukan reservasi banyak ditemukan kendala dan kekurangan dalam melayani masyarakat sebagai tamu hotel, misalnya lambannya penanganan prosedur pelayanan untuk pemesanan kamar, informasi ketersediaan kamar hotel tidak bisa tersalur dengan cepat kepada pelanggan, kurang tanggap apabila ada keluhan pelanggan hingga mengganggu kenyamanan pelanggan hotel selain itu juga dalam pembuatan laporan penginapan sering terjadi kekeliruan.
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN LAYANAN PELANGGAN KECANTIKAN MENGGUNAKAN METODE SIMPLE ADDITIVE WEIGHTING (SAW) STUDI KASUS : ARETA BEAUTY TELUK KUANTAN Windi Aulia Azhari
JURNAL PERENCANAAN, SAINS DAN TEKNOLOGI (JUPERSATEK) Vol 2 No 2 (2019): Jurnal Perencanaan, Sains, Teknologi, dan Komputer (JuPerSaTek)
Publisher : FAKULTAS TEKNIK

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1000.921 KB)

Abstract

Kecantikan wajah adalah hal yang penting bagi kaum wanita khususnya dan pria. Kulit wajah yang sehat dan cantik, kecantikan berhubungan dengan penampilan yang dapat dilihat dan dinilai oleh orang lain. Areta Beauty merupakan salah satu rumah kecantikan di daerah Teluk Kuantan.Yang menyediakan jasa berupa, perawatan wajah mulaidari facial microdermabrasi, folishing peel,sulam wajah, lulur lufra, message + lulur, message, bleaching body, facial akupuntur, sliming komplit dan lain-lain, pada saat areta beauty member usulan kepada para pelanggan tentang pilihan treatment yang akan digunakan, permasalahanyang sering timbul adalah pelanggan atau pasien kurang yakin atau merasa ragu dengan treatment yang akan dilakukan pihak areta beauty. Penggumpulan data penelitian menggunakan lembar observasi, wawancaradan kuisioner oleh karena itu dibangunlah sebuah program aplikasi pendukung keputusan layanan pelanggan kecantikan menggunakan metode Simple Additive Weighting (SAW). Dengan metode simple additive weighting (SAW) dapat menentukan nilai bobot untuk setiap atribut, kemudian dilanjutkan dengan proses perangkingan yang akan menyeleksi alternatif terbaik dari sejumlah alternatif terbaik untuk meyakinkan keputusan pelanggan.
SISTEM PAKAR KERUSAKAN HARDWARE DAN SOFTWARE KOMPUTER DENGAN METODE FORWARD CHAINING Yayan Kurniawan
JURNAL PERENCANAAN, SAINS DAN TEKNOLOGI (JUPERSATEK) Vol 2 No 2 (2019): Jurnal Perencanaan, Sains, Teknologi, dan Komputer (JuPerSaTek)
Publisher : FAKULTAS TEKNIK

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1880.104 KB)

Abstract

Banyaknya pengguna komputer yang kurang memiliki pengetahuan yang cukup terhadap penanganan awal kerusakan hardware dan software mengakibatkan banyak sekali pengguna komputer atau suatu institusi yang mengeluarkan biaya yang tidak sedikit hanya untuk memperbaiki kerusakan yang terjadi pada hardware dan software komputer. Oleh sebab itu aplikasi sistem pakar ini dibuat untuk membantu pengguna komputer dalam melakukan diagnosis awal terhadap suatu kerusakan hardware dan software komputer yang dialami beserta solusi untuk mengatasi kerusakan tersebut. Proses pembangunan sistem pakar ini menggunakan metode pengetahuan dengan teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara, observasi dan studi pustaka. Sedangkan metode inferensi yang digunakan dalam pembangunan sistem pakar ini menggunakan metode forward chaining. Tools pemrograman yang digunakan dalam pembangunan sistem pakar ini menggunakan Notepad++ sedangkan basis datanya menggunakan MySQL.
SISTEM PAKAR IDENTIFIKASI HAMA PADA TANAMAN KELAPA SAWIT DENGAN METODE CERTAINTY FACTOR BERBASIS WEB Arif Aldianto
JURNAL PERENCANAAN, SAINS DAN TEKNOLOGI (JUPERSATEK) Vol 3 No 1 (2020): Jurnal Perencanaan, Sains, Teknologi, dan Komputer (JuPerSaTek)
Publisher : FAKULTAS TEKNIK

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (928.003 KB)

Abstract

Masalah yang terjadi pada petani kelapa sawit adalah bagaimana untuk mengidentifikasi hama yang menyerang tanaman kelapa sawit.Yang hanya dengan cara menanyakan ke orang yang lebih pengalaman tentang bagaimana cara pengendaliannya. Solusi yang disediakan dengan membangun sistem pakar identifikasi hama pada tanaman kelapa sawit Sebagai sarana konsultasi untuk para petani. Metode pengembangan sistem menggunakan metode waterfall yang terdiri dari beberapa tahap, yaitu: tahap analisis, desain, pengkodean, pengujian dan dukungan. Hasil yang didapat dari penelitian ini adalah Sistem Pakar Identifikasi Hama Pada Tanaman Kelapa Sawit sebagai sarana untuk Konsultasi dengan menggunakan komputer sebagai alat untuk Mengidentifikasi Hama. Kesimpulannya, sistem ini dapat membantu Petani Untuk Mengidentifikasi Hama tanaman kelapa sawit dengan mudah dan efektif.
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN MENENTUKAN PENERIMA BEASISWA BERPRESTASI PADA PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA DENGAN MENGGUNAKAN METODE SIMPLE ADDITIVE WEIGHTING Dika Adiana Putri
JURNAL PERENCANAAN, SAINS DAN TEKNOLOGI (JUPERSATEK) Vol 3 No 1 (2020): Jurnal Perencanaan, Sains, Teknologi, dan Komputer (JuPerSaTek)
Publisher : FAKULTAS TEKNIK

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (945.925 KB)

Abstract

Sistem Pendukung Keputusan adalah sistem informasi terkomputerisasi, untuk menghasilkan alternatif keputusan untuk membantu sisi tertentu tentang penanganan masalah data yang digunakan. Sistem Pendukung Keputusan hanya menyediakan keputusan alternatif, sedangkan keputusan akhir masih ditentukan oleh pembuat keputusan. Fakultas Teknik dalam menyelengarakan pendidikan memberikan layanan dan fasilitas, yang memadai untuk mahasiswa yang berkuliah di Fakultas Teknik sebagai media pendukung dari pengembangan pendidikan Dalam pengembangan pendidikan untuk mahasiswa tidak hanya pelayanan dan fasiltias namun ada berupa bantuan dalam biaya pendidikan. Bantuan biaya pendidikan yang dimaksud berupa program beasiswa Program beasiswa ini diharapkan dapat memacu minat mahasiswa dalam belajar menjadi lebih baik. Salah satunya adalah program beasiswa berprestasi.Program beasiswa berprestasi diadakan untuk meringankan beban biaya perkuliahan mahasiswa dalam menempuh masa studi kuliah khususnya dalam masalah biaya. Metode yang digunakan dalam menentukan beasiswa berprestasi adalah Metode Simple Additive Weighting (SAW).
RANCANG BANGUN APLIKASI CHATBOT INFORMASI OBJEK WISATA KABUPATEN KUANTAN SINGINGI Hendri Ramadhan
JURNAL PERENCANAAN, SAINS DAN TEKNOLOGI (JUPERSATEK) Vol 3 No 1 (2020): Jurnal Perencanaan, Sains, Teknologi, dan Komputer (JuPerSaTek)
Publisher : FAKULTAS TEKNIK

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (664.535 KB)

Abstract

Kabupaten Kuantan Singingi memiliki banyak budaya, tradisi dan keindahan alamnya. Informasi tempat-tempat wisata yang ada di Kabupaten Kuantan Singingi masih banyak yang belum dikenal, untuk itu dibutuhkan informasi lokasi objek wisata yang akurat. Pada saat ini, untuk datang ke sebuah lokasi objek wisata biasanya membutuhkan informasi yang jelas dari pengunjung yang mengetahui lokasi objek wisata tersebut ataupun orang yang pernah berkunjung ke lokasi objek wisata tersebut. Salah satu teknologi yang berkembang saat ini yaitu chatbot dirasakan bisa memberikan suasana baru dalam mencari informasi yang lebih informatif. Chatbot merupakan sistem dalam bentuk chatting yang mampu menjawab pertanyaan sesuai dengan kemampuan yang ditanamkan di dalamnya. Penerapan chatbot memberikan informasi yang cepat dalam waktu yang relatif singkat untuk mendapatkan informasi karena pertanyaan yang diajukan dapat dijawab secara langsung. Chatbot dirancang dengan menggunakan skema pencocokan pertanyaan dengan pola yang telah ada pada pengetahuan chatbot. Pencocokan pola yang dilakukan menggunakan salah satu fitur dari Dialogflow yaitu pengembang teknologi interaksi antara manusia dan komputer. Hasil yang dicapai yaitu penerapan aplikasi chatbot informasi objek wisata Kabupaten Kuantan Singingi menggunakan Dialogflow berhasil diterapkan dengan baik karena bisa menjawab beberapa pertanyaan yang diberikan. Untuk data rute lokasi objek wisata masih menggunakan data berdasarkan Kecamatan yang ada di Kabupaten Kuantan Singingi, diharapkan dapat dikembangkan agar lebih spesifik.
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PENYEWAAN WEDDING ORGANIZER BERBASIS WEB DENGAN METODE FUZZY SUGENO DI RINDA WEDDING Hesti Finarti
JURNAL PERENCANAAN, SAINS DAN TEKNOLOGI (JUPERSATEK) Vol 3 No 1 (2020): Jurnal Perencanaan, Sains, Teknologi, dan Komputer (JuPerSaTek)
Publisher : FAKULTAS TEKNIK

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (881.101 KB)

Abstract

Perkembangan teknologi informasi dimasa sekarang ini mengalami kemajuan yang sangat pesat. Sehingga berpengaruh besar terhadap kehidupan masyarakat dan cara pandang masyarakat yang terbiasa berada di lingkungan teknologi, yang selalu ingin dimudahkan oleh teknologi dalam segala hal. Perkembangan teknologi informasi tersebut ditandai dengan adanya pengolahan dalam bidang perkerjaan yang pada awalnya dikelola menggunakan cara manual kini telah dikelola menggunakan teknologi modern. Salah satunya adalah dalam bisnis penyedia jasa penyewaan wedding organizer. Penyedia jasa ini muncul karena peluang yang sangat besar dalam kehidupan modern ini, yang selalu menginginkan kepraktisan, kecepatan, dan kemudahan untuk mengatasi kurangnya waktu bagi pasangan yang akan melakukan pesta pernikahan. Jasa penyewaan wedding organizer dapat menyediakan paket pernikahan dengan harga dan fasilitas berbeda-beda yang dapat dipilih sesuai dengan kebutuhan.Untuk memilih paket dekorasi pernikahan tergantung patokan penentuan harga yang ada di Rinda Wedding. Semakin komplit, maka semakin besar biayanya, dan semakin jauh jarak yang ditempuh maka semakin besar pula biayanya. Untuk itu dibutuhkan suatu sistem pendukung keputusan dengan metode Fuzzy Sugeno untuk merekomendasi pemilihan paket sesuai dengan kebutuhan.
PENERAPAN ALGORITMA NBC UNTUK KLASIFIKASI TINGKAT RESIKO PENYAKIT DIABETES MELLITUS Neri Desma Lika
JURNAL PERENCANAAN, SAINS DAN TEKNOLOGI (JUPERSATEK) Vol 3 No 1 (2020): Jurnal Perencanaan, Sains, Teknologi, dan Komputer (JuPerSaTek)
Publisher : FAKULTAS TEKNIK

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (393.111 KB)

Abstract

Penelitian ini menerapkan ilmu komputer dibidang kedokteran terutama untuk masalah penyakit Diabetes Mellitus studi kasus di UPTD Kesehatan Kari dengan menggunakan metode Algoritma NBC. Diabetes Mellitus merupakan penyebab kematian 1,5 juta jiwa di seluruh dunia pada tahun 2012. kurangnya kesadaran masyarakat akan bahaya yang disebabkan oleh penyakit diabetes memicu meningkatnya angka penderita diabetes dan menyebabkan tingginya angka kematian tiap tahunnya. Penentuan tingkat resiko penyakit diabetes yang kemungkinan diderita seseorang tergolong sulit untuk dilakukan. Selain rekam medis pasien, tes laboratorium juga diperlukan. Hal ini akan memakan waktu cukup lama, dan menyebabkan penumpukan data yang banyak. Hal ini akan memungkinan terlambatnya penanganan yang dilakukan kepada pasien. Oleh karena itu untuk mempermudah masyarakat dalam mengetahui tingkat resiko penyakit diabetesnya, makanya dibangun sebuah sistem untuk klasifikasi tingkat resiko penyakit diabetes mellitus dengan menggunakan metode algoritma nbc. Dengan menggunakan bahasa pemograman PHP dan MySQL.
ANIMASI INTERAKTIF PELANGGARAN UU ITE BERBASIS MULTIMEDIA Aripon Aripon
JURNAL PERENCANAAN, SAINS DAN TEKNOLOGI (JUPERSATEK) Vol 3 No 1 (2020): Jurnal Perencanaan, Sains, Teknologi, dan Komputer (JuPerSaTek)
Publisher : FAKULTAS TEKNIK

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1011.737 KB)

Abstract

Undang-undang informasi dan transaksi elektronik adalah ketentuan yang berlaku untuk setiap orang yang melakukan perbuatan hukum sebagaimana diatur dalam undang-undang ini, baik yang berada di wilayah Indonesia maupun di luar wilayah Indonesia, dinegara kita terkenal dengan undang-undang yang berlaku untuk semua masyarakat Indonesia yang melakukan pelanggaran baik itu pemerintahan ataupun masyarakat umum. Media animasi interaktif undang-undang ITE ini digunakan sebagai alternatif solusi penyampaian informasi dengan visualisasi yang lebih menarik, sehingga masyarakat lebih mudah memahami nya. Di dalam animasi ini terdapat tiga macam pasal yang dibahas tentang UU ITE, diantaranya pasal pencemaran nama baik, pasal penyebaran berita bohong dan pasal ujaran kebencian, selain itu animasi ini juga dirancang dengan menggunakan UML, antara lain use case diagram, activity diagram dan sequence diagram.

Page 10 of 42 | Total Record : 420