cover
Contact Name
Yose Eduar Muda
Contact Email
yose@stikomelrahma.ac.id
Phone
+628179026587
Journal Mail Official
lppmelrahma@stikomelrahma.ac.id
Editorial Address
Jln. Dr. Sumeru No.21 RT 02 RW 08 Kelurahan Kebon Kalapa Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor - Propinsi Jawa Barat 16125
Location
Kota yogyakarta,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
Teknorama
ISSN : -     EISSN : 29869579     DOI : 10.59812
Core Subject : Science, Education,
Teknorama adalah jurnal ilmiah yang menerbitkan penelitian di bidang ilmu komputer. Jurnal ini merupakan bagian dari Program Studi Ilmu Komputer, Sekolah Tinggi Ilmu Komputer El Rahma, Bogor. Tujuan jurnal ini adalah memberikan kesempatan kepada peneliti dan akademisi untuk mengirimkan makalah-makalah terkait ilmu komputer, termasuk kebijakan manajemen yang terkait dengan aspek komputer dan subdisiplinnya. Jurnal ini memiliki jadwal penerbitan dua kali setahun dan seluruh konten terdokumentasi dengan baik dalam bentuk buku, yang mencakup beragam makalah ilmu komputer dari penulis dengan latar belakang yang berbeda. Kami juga memiliki jaringan editor lokal yang merupakan lulusan Magister dari berbagai universitas, yang bertugas untuk mereview setiap artikel sebelum diterbitkan. Proses ini dilakukan melalui blind review, sehingga identitas penulis tetap terjaga untuk memastikan proses review yang obyektif. Setiap artikel atau makalah yang diterbitkan dalam jurnal ini dirancang untuk memberikan manfaat bagi semua pembaca dan pengunjung. Namun, untuk memastikan kualitas dan konsistensi, setiap naskah yang dikirim harus mengikuti panduan penulisan yang telah ditetapkan. Jika manuskrip tidak memenuhi persyaratan format penulisan atau berbeda dengan panduan yang telah ditetapkan, artikel tersebut akan ditolak sebelum masuk ke tahap review lebih lanjut. Hanya naskah yang sesuai dengan format jurnal yang akan diproses lebih lanjut dalam proses review. Kami mohon agar setiap penulis dan peneliti memeriksa panduan penulisan ini dengan cermat sebelum mengirimkan makalah mereka. Kami berharap melalui panduan ini, kita dapat menjaga kualitas dan konsistensi dari setiap publikasi dalam Jurnal Teknorama.
Articles 27 Documents
Pengembangan Sistem Informasi Point Of Sale Pada Toko King’s Sports Septa, Muhamad Septa Pebriawan
Jurnal Teknorama (Informatika dan Teknologi El Rahma) Vol. 3 No. 1 (2025): Jurnal Teknorama (Informatika dan Teknologi El Rahma)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Komputer El Rahma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The development of information technology has grown very rapidly following the needs of the times that require speed and accuracy in all aspects of life. Development follows in terms of hardware, software, as well as in terms of human resources that operate it. At this time, almost all areas of life require information technology and human behavior is accustomed to applying information technology in everyday life. With computers we can perform data processing and data storage. Can also input data, edit data, save, delete, etc. So that data is managed more effectively and efficiently. With today's rapid technological advances, an idea or ideas from the author has emerged to try to computerize data collection and sales transactions in a business entity. The author tries to build an application that will help to simplify data processing and sales transactions. With the aim of simplifying data processing to be more optimal and effective. The program that will be made is "Development of a Point Of Sale Information System at the King's Sports Store". This program is built using Visual Studio 2010 application using Visual Basic programming language and Microsoft Access as database manager.
SISTEM PAKAR DIAGNOSA PENYAKIT PENLEUKOPENIA PADA KUCING MENGGUNAKAN METODE CERTAINTY FACTOR BERBASIS WEB : Pendahuluan, Metode Pelenitian, Hasil dan Pembahasan, Kesimpulan dan Saran, Daftar Pustaka Muhammad Ilham Muddin
Jurnal Teknorama (Informatika dan Teknologi El Rahma) Vol. 3 No. 1 (2025): Jurnal Teknorama (Informatika dan Teknologi El Rahma)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Komputer El Rahma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kucing merupakan salah satu jenis hewan peliharaan yang populer dikalangan manusia. Memelihara kucing tentu membutuhkan perhatian khusus terlebih jika kucing yang dipelihara memiliki masalah kesehatan. Sering kali manusia melalaikan kesehatan pada kucing, sehingga kucing yang mengalami masalah kesehatan akan berujung pada penyakit kronis hingga kematian. Hal tersebut dipicu karena kurangnya pengetahuan, ketersediaan dokter hewan atau pakar yang cukup. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan perangkat lunak Sistem pakar Diagonsa Penyakit Panleukopenia Pada Kucing Menggunakan Metode Certainty Factor Berbasis Web dengan PHP dan MySQL yang mampu mendiagnosa penyakit kucing. Dalam pembangunan sistem ini menggunakan framework CodeIgniter. Sistem Pakar yang kami buat akan menghasilkan output diagnosa penyakit yang berdasarkan user yang menginputkan Sistem pakar juga berguna sebagai alat untuk menyimpan pengetahuan seorang pakar khususnya pakar penyakit kucing. Dengan adanya sistem pakar ini diharapkan masyarakat dapat memperoleh informasi mengenai penyakit panleukopania yang dialami kucing.
IMPLEMENTASI PENJUALAN ONLINE BERBASIS WEB E-COMMERCE DENGAN MENGGUNAKAN FRAMEWORK CODEIGNITER PADA TOKO ADLI COPY CENTER Muhammad Sidik Khonsah; Ilham Aristanto; Wendy Asswan Cahyadi
Jurnal Teknorama (Informatika dan Teknologi El Rahma) Vol. 3 No. 1 (2025): Jurnal Teknorama (Informatika dan Teknologi El Rahma)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Komputer El Rahma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Terbatasnya jangkauan pemasaran barang dan kurang efisiennya sistem promosi barang kepada masyarakat menyebabkan tidak tercapainya omzet yang maksimal dari butik. Perkembangan teknologi internet yang sangat pesat dapat mendukung penerapan sistem e-commerce dalam penjualan produk. Tujuan Tugas Akhir ini adalah untuk membuat website e-commerce Adli Copy Center, yang merupakan sarana pemasaran dan penjualan produk melalui internet. Metode yang di gunakan penulis adalah dengan melakukan studi literature mengenai sistem kerja website e- commerce, kemudian dilakukan perancangan desain dan sistem kerja website dan diimplementasikan dengan dibuatnya website e-coomerce ini. Kesimpulan yang didapatkan bahwa website e-commerce ini berhasil dibuat dengan menggunakan bahasa pemograman PHP yang dikombinasikan dengandatabase MySQL. Kelebihan pemesanan produk pada website ini adalah menghemat waktu dan biaya dibandingkan dengan pemesanan secara langsung datang ke toko, dan pembeli dapat melihat katalog produk yang dapat langsung dilihat di halaman website ini.
SISTEM INFORMASI AKADEMIK SEKOLAH MENENGAH PERTAMA BINA INSAN MANDIRI BOGOR MENGGUNAKAN PHP NATIVE Zahir, Muhammad Rafid
Jurnal Teknorama (Informatika dan Teknologi El Rahma) Vol. 1 No. 1 (2023): Jurnal Teknorama (Informatika dan Teknologi El Rahma)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Komputer El Rahma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sekolah Menengah Pertama Bina Insan Mandiri Bogor merupakan salah satu sekolah swasta di kota Bogor yang memadukan antara sekolah formal dan pesantren sehingga menjadikan sekolah ini banyak dijadikan pilihan oleh calon orang tua siswa saat ini karena sekolah ini cukup maju, akan tetapi proses pengolahan data akademik di sekolah ini masih belum terintegrasi. Sistem akademik yang sedang berjalan masih menggunakan aplikasi Ms. Excel, tanpa adanya database. Akibat dari hal tersebut banyak kendala yang dihadapi oleh pihak sekolah dalam urusan administrasi akademiknya seperti pada pengolahan data siswa, data guru, pembagian kelas, jadwal pelajaran, absensi siswa, nilai siswa dan rapor. Metode penelitian yang digunakan adalah metode prototype dan UML sebagai model pengembangan sistemnya , apabila pada tahap yang sedang berjalan terdapat kekurangan pada tahap sebelumnya dapat dilakukan penambahan atau perbaikan langsung tanpa harus menyelesaikan tahap akhir terlebih dahulu. Adapun alat yang digunakan untuk menggambarkan model sistem adalah berupa Use Case Diagram, Class Diagram dan Activity Diagram. Dalam perancangan Sistem Informasi Akademik ini menggunakan bahasa pemrograman PHP dan Mysql sebagai database. Sistem informasi Akademik berbasis web yang dibuat diharapkan dapat memberikan kemudahan dalam pengolahan data dan pengarsipan data akademik seperti data siswa, data guru, data mata pelajaran, jadwal pelajaran, absensi siswa, nilai siswa dan rapor, serta menjadikan media alternatif bagi siswa untuk mendapatkan informasi nilai tanpa menunggu rapor dibagikan. Hasil yang diperoleh dalam penelitian, terbuatnya Sistem Informasi Akademik Berbasis Web
PREDIKSI LANJUT STUDI MAHASISWA MENGGUNAKAN ALGORITMA NAÏVE BAYES Hidayat, Taufiq
Jurnal Teknorama (Informatika dan Teknologi El Rahma) Vol. 1 No. 1 (2023): Jurnal Teknorama (Informatika dan Teknologi El Rahma)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Komputer El Rahma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tahun kelulusan Program Pendidikan Multi Profesi (PPMP) 1 Tahun STIKOM El Rahma semakin bertambah. Namun tidak semua mahasiswa yang melanjutkan pendidikan ke Strata 1, sehingga mengakibatkan tidak sebanding nya antara lulusan mahasiswa dan mahasiswa yang lanjut studi. Untuk itu dibutuhkan suatu sistem yang dapat memprediksi lanjut studi mahasiswa. Data mining merupakan cara yang mampu mengelola data yang cukup besar sehingga dapat menghasilkan informasi. Metode Naïve Bayes mampu memprediksi masa depan dengan menggunakan probabilitas yang menerapkan aturan Bayes dengan asumsi memprediksi masa depan dengan pengalaman sebelumnya. Tujuan penelitian ini adalah mampu memprediksi lanjut studi mahasiswa menggunakan metode Naïve Bayes dan mengetahui tingkat akurasi nya. Penelitian ini bersifat studi literatur dengan mengkaji jurnal-jurnal dan buku-buku yang berkaitan dengan bidang yang diteliti. Adapun perhitungan yang digunakan untuk memprediksi lanjut studi mahasiswa dengan data mining menggunakan algoritma Naïve Bayes. Hasil penelitian pengujian dengan dataset sebanyak 499 data dari tahun lulusan 2019- 2021, dengan data training sebanyak 399 data dan menggunakan data testing sebanyak 100 data yang diambil secara acak diperoleh akurasi nya sebesar 54%.
PENERAPAN DATA MINING UNTUK MENGANALISIS KEPUASAN PESERTA PROGRAM INDONESIA BISA BACA QURAN MENGGUNAKAN ALGORITMA DECISION TREE (C4.5) BERBASIS WEB Pambudi, Lugas
Jurnal Teknorama (Informatika dan Teknologi El Rahma) Vol. 1 No. 1 (2023): Jurnal Teknorama (Informatika dan Teknologi El Rahma)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Komputer El Rahma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Banyaknya data peserta IBBQ yang masuk ke database yang di input begitu saja tanpa pemanfaatan lebih lanjut. Dibutuhkan analisis lebih lanjut untuk mengetahui apa penyebab kepuasan peserta untuk menjadikan program Indonesia Bisa Baca Quran lebih baik lagi.Penelitian ini menggunakan metodologi penelitian kuantitatif, yang mencakup studi pustaka, kemudian dilakukan observasi dan pengumpulan data, selanjutnya menganalisis kuantitatif kebutuhan, kemudian dilakukan perancangan dan terakhir dilakukan pengujian sistem. Metode Pengambilan sampel yang digunakan adalah Pengambilan Sampel Acak Sistematis (Systematic Random Sampling). Metode pengambilan sampel ini menggunakan interval dalam memilih sampel penelitian. mengambil setiap 10 data awal peserta setiap bulannya dari data tahun 2020 hingga 2021, dengan total data yang diperoleh 240 data peserta.Dari hasil data mining yang diketahui bahwa variabel metode yang paling berpengaruh membuat para peserta puas. Dari 48 data testing, di get 43 orang suka dan 5 orang tidak suka. Berdasarkan validasi yang dilakukan untuk menganalisis kepuasan peserta program Indonesia Bisa Baca Quran menggunakan metode klasifikasi dan algoritma C4.5 dengan confusion matrix menghasilkan akurasi sebesar 93.75%, presisi sebesar 100%, dan recall sebesar 93,02%.Memaksimalkan atau menambah variabel yang lebih spesifik dan lebih banyak dalam menentukan kepuasan peserta seperti nilai publikasi dan penambahan dataset dalam pelatihan data dan pengujian data di dapatkan 43 orang suka dan 5 orang tidak suka. Berdasarkan validasi yang dilakukan untuk variabel yang lebih spesifik dan lebih banyak dalam menentukan kepuasan peserta seperti nilai publikasi dan penambahan dataset dalam pelatihan data dan pengujian data
RANCANG BANGUN APLIKASI PENGELOLAAN PEMESANAN BERBASIS WEB MENGGUNAKAN PHP DAN BOOTSRAP PADA KAFE KEBON DJATI CIOMAS Alfaiz, Muhammad; Suhendra Anjar Dinata; Yose Eduar Muda
Jurnal Teknorama (Informatika dan Teknologi El Rahma) Vol. 3 No. 1 (2025): Jurnal Teknorama (Informatika dan Teknologi El Rahma)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Komputer El Rahma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Technological developments in recent decades have changed the way people interact and socialize, including in Indonesia. The younger generation, especially millennials and Gen Z, tend to seek out gathering places such as cafes that offer comfort, modern facilities, and an aesthetic atmosphere. One cafe that follows this trend is Kafe Kebon Djati in Ciomas, Bogor. However, as the number of visitors increases, this cafe faces the problem of long queues that impact customer satisfaction and employee performance. This study aims to determine the ordering and payment methods at Kafe Kebon Djati, develop a web-based ordering management application using PHP 7 and Bootstrap 3, and assess the application's effectiveness in addressing queue problems. The research method used is Research and Development (R&D), with the steps of designing, developing, and testing the ordering application. The results of this study are expected to provide an effective solution to speed up the service process, reduce ordering errors, and increase customer satisfaction. By implementing a web-based ordering system, Kafe Kebon Djati can manage high visitor volumes more efficiently, especially during peak hours.

Page 3 of 3 | Total Record : 27