cover
Contact Name
Zulkifli
Contact Email
gudang.pustaka.cendekia@gmail.com
Phone
+6285171098626
Journal Mail Official
gudang.pustaka.cendekia@gmail.com
Editorial Address
Jl. Prof. Mahmud Yunus Lubuk Lintah, Anduring, Kec. Kuranji, Kota Padang, Sumatera Barat 25153
Location
Kota padang,
Sumatera barat
INDONESIA
Gudang Jurnal Multidisiplin Ilmu
ISSN : -     EISSN : 29885760     DOI : https://doi.org/10.59435/gjmi
Gudang Jurnal Multidisiplin Ilmu (GJMI) adalah sebuah publikasi yang melayani sebagai wadah bagi penelitian interdisipliner dan kolaboratif di berbagai bidang ilmu. Jurnal ini memperoleh keunggulan dengan mencakup berbagai disiplin ilmu, seperti ilmu sosial, hukum, pertanian, pendidikan, ekonomi, komputer, kesehatan, sains alam, ilmu sosial, bahasa, humaniora, dan ilmu lainnya.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 1,385 Documents
Pengaruh Kepuasan Dan Loyalitas Konsumen Terhadap Keputusan Pembelian Produk Merchandise K-Pop pada Komunitas INA SKIES Vania Dian Puspitasari
Gudang Jurnal Multidisiplin Ilmu Vol. 3 No. 7 (2025): GJMI - JULI
Publisher : PT. Gudang Pustaka Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59435/gjmi.v3i7.1708

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat kepuasan konsumen terhadap produk merchandise K-POP dan bagaimana kepuasan tersebut akan mempengaruhi loyalitas konsumen. Di era globalisasi ini, tren Korea semakin berkembang di seluruh dunia termasuk Indonesia. Hal itu menjadikan produk merchandise K-POP menjadi pilihan utama bagi para penggemar. Oleh karena itu, penting bagi perusahaan untuk mengetahui dan memahami faktor - faktor yang nantinya akan mempengaruhi kepuasan konsumen, seperti kualitas produk, desain, harga, serta pelayanan. Penelitian ini nantinya akan menggunakan metode kuantitatif dengan distribusi kuesioner kepada konsumen yang telah membeli produk merchandise K-POP. Kualitas produk dan pelayanan memiliki pengaruh secara signifikan dalam tingkat loyalitas konsumen terhadap produk tersebut. Penelitian ini memberikan wawasan penting bagi perusahaan atau pemasar merchandise K-POP untuk meningkatkan kualitas produk maupun layanan demi mempertahankan loyalitas konsumen.
Analisis Pentingnya Semangat Kerja Karyawan Dalam Upaya Meningkatkan Produktivitas Di PT. Citra Terang Abadi Naura Anindita
Gudang Jurnal Multidisiplin Ilmu Vol. 3 No. 8 (2025): GJMI - AGUSTUS
Publisher : PT. Gudang Pustaka Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59435/gjmi.v3i8.1710

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis secara mendalam pentingnya semangat kerja karyawan dalam upaya meningkatkan produktivitas di PT. Citra Terang Abadi. Semangat kerja diyakini memiliki peran krusial dalam membentuk kinerja dan produktivitas karyawan. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan pendekatan studi kasus dalam metode kualitatif, yang memanfaatkan teknik wawancara mendalam sebagai sumber data utama dengan sejumlah karyawan dan observasi. Analisis tematik mengungkapkan bahwa lingkungan kerja yang suportif, pengakuan atas kinerja, dan kesempatan pengembangan karir adalah faktor-faktor kunci yang meningkatkan semangat kerja. Karyawan dengan semangat kerja tinggi menunjukkan inisiatif lebih besar, kolaborasi yang lebih baik, dan dedikasi yang lebih tinggi, yang pada gilirannya meningkatkan produktivitas. Penelitian ini menekankan pentingnya pendekatan humanistik dalam manajemen untuk meningkatkan semangat kerja dan produktivitas.
Hubungan Antara Keteraturan Cash Flow Perusahaan Dengan Pencatatan Keuangan Harian Di The City Square Surabaya Periode Tahun 2025 Ramadhani Yosa Fernanda
Gudang Jurnal Multidisiplin Ilmu Vol. 3 No. 8 (2025): GJMI - AGUSTUS
Publisher : PT. Gudang Pustaka Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59435/gjmi.v3i8.1711

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji lebih mendalam mengenai “Hubungan antara Keteraturan Arus Kas Perusahaan dengan Pencatatan Keuangan Harian di The City Square Surabaya Periode Tahun 2025.” Latar belakang penelitian ini adalah pentingnya pengelolaan kas yang efektif dalam menjaga kelancaran arus kas perusahaan. Dalam hal ini, kasir sebagai pencatat keuangan memiliki peran penting dalam mengelola transaksi kas harian yang secara langsung berdampak pada penerimaan dan pengeluaran kas. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana peran kasir memengaruhi keteraturan arus kas di perusahaan. Selain itu, penelitian ini juga berfokus pada hubungan antara keteraturan arus kas dan pencatatan keuangan harian. Hasil dari penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi dalam pengembangan strategi pengelolaan kas yang lebih baik demi meningkatkan kinerja keuangan perusahaan. Pengelolaan arus kas yang teratur sangat penting untuk kelangsungan operasional perusahaan, sementara peran kasir sangat vital dalam mengatur pergerakan dan keteraturan arus kas. Temuan penelitian menunjukkan bahwa kinerja kasir yang efektif dapat meningkatkan efisiensi pengelolaan kas, mengurangi risiko likuiditas, dan memaksimalkan profitabilitas perusahaan. Oleh karena itu, penelitian ini memberikan kontribusi penting bagi pengembangan strategi pengelolaan kas yang lebih optimal guna meningkatkan performa keuangan perusahaan.
Pengaruh Kualitas Pelayanan Dan Harga Terhadap Kepuasan Pelanggan Di Bengkel Raharjo Motor Sidoarjo Firda Yunita Purnama Santi
Gudang Jurnal Multidisiplin Ilmu Vol. 3 No. 8 (2025): GJMI - AGUSTUS
Publisher : PT. Gudang Pustaka Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59435/gjmi.v3i8.1713

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas pelayanan dan harga terhadap kepuasan pelanggan. Penelitian ini menggunakan variabel kualitas pelayanan dan harga sebagai variabel independen dan kepuasan pelanggan sebagai variabel dependen. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Untuk populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pelanggan Bengkel Raharjo Motor Sidoarjo. Dengan sample sebanyak 33 orang atau responden dengan menggunakan rumus Slovin. Teknik pengambilan sample menerapkan metode accidental sampling. Kemudian metode pengumpulan data melalui kuesioner berupa google form dan menggunakan analisis data deskriptif dan mengunakan SPSS yaitu uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda serta uji hipotesis yang meliputi uji t, uji F, koefisisen determinasi (R2). Hasil analisis menunjukkan bahwa variabel kualitas pelayanan dan harga berpengaruh positif dan signifikan terhdap kepuasan pelanggan pada Bengkel Raharjo Motor Sidoarjo.
Perancangan Sistem Informasi Jasa Pengiriman Barang Berbasis Website Siregar, Nur Hamida; Sibarani, Agung Leonardo
Gudang Jurnal Multidisiplin Ilmu Vol. 3 No. 8 (2025): GJMI - AGUSTUS
Publisher : PT. Gudang Pustaka Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59435/gjmi.v3i8.1719

Abstract

Jasa pengiriman barang adalah aktivitas ekonomi dalam proses pengangkutan barang melalui jaringan transportasi seperti truk pengangkut barang pesanan yang membawa sesuatu yang dapat ditawarkan oleh satu pihak kepada pihak lain melalui pasar untuk dikonsumsi serta memberikan nilai tambah. Penelitian dilakukan dengan tujuan agar sistem dapat membantu konsumen dalam melacak posisi lokasi keberadaan barang yang dikirim. Sistem informasi jasa pengiriman barang berbasis website dirancang dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP dengan sistem manajemen basis data yang digunakan adalah MySQL. Hasil penelitian menunjukkan sistem dapat memberikan informasi mengenai data pengirim, data pengiriman, data kurir, laporan pengiriman, dan laporan kurir. Hal ini mempermudah admin dalam mengelola data pengiriman dan memudahkan konsumen mengirim barang. Penelitian diharapkan dapat membantu penyedia jasa pengiriman barang yang masih manual untuk dapat meningkatkan layanannya dan dapat mempermudah konsumen untuk mengtracking lokasi pesanan barangnya.
Analisis Analisis Kebutuhan Pegawai Berbasis Tehnologi SI -PKJ Pada Perangkat Daerah Di Lingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Timur Endah Nurvia Yunanto; Fedianty Augustinah; Dian Ferriswara
Gudang Jurnal Multidisiplin Ilmu Vol. 3 No. 8 (2025): GJMI - AGUSTUS
Publisher : PT. Gudang Pustaka Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59435/gjmi.v3i8.1720

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kebutuhan pegawai berdasarkan peta jabatan yang disusun melalui Sistem Informasi Penataan Kelembagaan dan Analisis Jabatan (SI-PKJ) pada perangkat daerah di lingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Timur. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara mendalam, observasi partisipatif, dan studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa SI-PKJ telah dimanfaatkan dalam proses penyusunan peta jabatan dan pemetaan beban kerja, namun implementasinya belum berjalan secara optimal. Beberapa tantangan utama yang diidentifikasi antara lain adalah: (1) keterbatasan pemahaman operator dalam menyusun uraian tugas yang belum sepenuhnya selaras dengan tugas dan fungsi sebagaimana diatur dalam Peraturan Gubernur mengenai Susunan Organisasi, Uraian Tugas dan Fungsi, serta Tata Kerja masing-masing perangkat daerah; (2) metode penentuan volume kerja yang seharusnya didasarkan pada rata-rata beban kerja tiga tahun terakhir, namun dalam praktiknya masih mengacu pada jumlah pegawai yang tersedia, sehingga terjadi penyesuaian volume kerja secara artifisial untuk mencapai jumlah yang diharapkan tanpa mempertimbangkan kebutuhan riil; serta (3) integrasi SI-PKJ dengan sistem informasi kepegawaian lainnya yang masih belum optimal. Meskipun demikian, SI-PKJ memiliki potensi sebagai instrumen strategis dalam mendukung perencanaan formasi dan pemenuhan kebutuhan pegawai yang berbasis data. Penelitian ini merekomendasikan peningkatan kapasitas sumber daya manusia, penguatan integrasi sistem lintas sektor, serta penyempurnaan proses perencanaan sumber daya aparatur secara menyeluruh.
Hubungan Imunisasi Dasar Lengkap dengan Kejadian Stunting pada Balita di Puskesmas Puuwatu Kota Kendari Tahun 2025 Listy Handayani
Gudang Jurnal Multidisiplin Ilmu Vol. 3 No. 7 (2025): GJMI - JULI
Publisher : PT. Gudang Pustaka Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59435/gjmi.v3i7.1543

Abstract

Stunting merupakan masalah kesehatan masyarakat yang berdampak jangka panjang terhadap pertumbuhan fisik, perkembangan kognitif, dan produktivitas generasi mendatang. Kondisi ini sering disebabkan oleh kekurangan gizi kronis, penyakit infeksi berulang, serta rendahnya akses dan pemanfaatan pelayanan kesehatan, termasuk imunisasi dasar lengkap. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara pelayanan Antenatal Care (ANC) dan status imunisasi dasar lengkap dengan kejadian stunting pada balita usia 24–59 bulan di wilayah kerja Puskesmas Puuwatu, Kota Kendari tahun 2025. Desain penelitian yang digunakan adalah observasional analitik dengan pendekatan case control tanpa matching. Jumlah sampel terdiri dari 20 balita pada kelompok kasus dan 20 balita pada kelompok kontrol, dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Responden penelitian adalah ibu balita. Data dikumpulkan melalui wawancara menggunakan kuesioner serta data kasus diperoleh dari data sekunder dari aplikasi Elektronik Pencatatan dan Pelaporan Gizi Berbasis Masyarakat (e-PPGM). Analisis dilakukan secara univariat dan bivariat menggunakan uji chi square. Hasil penelitian menunjukkan tidak terdapat hubungan antara pelayanan ANC dengan kejadian stunting (p=0,59; OR=0,298; CI=0,0283–3,1458). Namun, terdapat hubungan signifikan antara status imunisasi dasar lengkap dengan kejadian stunting (p=0,02; OR=5,57; CI=1,42–21,86). Balita yang tidak mendapatkan imunisasi dasar lengkap memiliki risiko 5,57 kali lebih besar mengalami stunting dibandingkan yang mendapatkan imunisasi lengkap. Temuan ini menegaskan pentingnya pemberian imunisasi dasar lengkap sebagai strategi pencegahan stunting di masyarakat.
Pengaruh Revitalisasi Kawasan Dan Promosi Wisata Terhadap Minat Berkunjung Pada Wisata Kota Lama Surabaya Wulan Melati Anggraeni
Gudang Jurnal Multidisiplin Ilmu Vol. 3 No. 8 (2025): GJMI - AGUSTUS
Publisher : PT. Gudang Pustaka Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59435/gjmi.v3i8.1717

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh revitalisasi kawasan dan promosi wisata terhadap minat berkunjung pada Wisata Kota Lama Surabaya. Revitalisasi kawasan dan promosi wisata merupakan dua aspek penting dalam pengembangan wisata Kota Lama sebagai kawasan bersejarah dan bernilai budaya tinggi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode pengumpulan data melalui kuesioner yang disebarkan kepada pengunjung Wisata Kota Lama Surabaya dengan rentang usia 17-60 tahun, dengan responden berjumlah 96 orang. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan teknik regresi linier berganda untuk menguji pengaruh simultan antara revitalisasi kawasan dan promosi wisata terhadap minat berkunjung. Hasil penelitian menunjukkan bahwa revitalisasi kawasan dan promosi wisata memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap minat berkunjung masyarakat ke Wisata Kota Lama Surabaya. Hal ini mengindikasikan bahwa upaya perbaikan infrastruktur, peningkatan estetika kawasan, serta strategi promosi yang efektif dapat meningkatkan daya tarik dan minat wisatawan untuk mengunjungi Kota Lama Surabaya. Faktor-faktor lain seperti fasilitas, aksesibilitas, dan nilai sejarah juga turut memengaruhi keputusan berkunjung. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi bagi pemerintah daerah, pengelola pariwisata, dan pelaku industri terkait dalam merumuskan strategi pengembangan pariwisata yang lebih efektif dan berkelanjutan di Kota Lama Surabaya.
Pengaruh Live Streaming Dan Flash Sale Terhadap Keputusan Pembelian Pengguna Marketplace Shopee Di Wilayah Wadungasri Sidoarjo Al Arofviyanti Divia Agustin Kleo Anggraini
Gudang Jurnal Multidisiplin Ilmu Vol. 3 No. 8 (2025): GJMI - AGUSTUS
Publisher : PT. Gudang Pustaka Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59435/gjmi.v3i8.1723

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh live streaming dan flash sale terhadap keputusan pembelian konsumen di Shopee, khususnya di wilayah Wadungasri, Sidoarjo. Metode yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan purposive sampling dengan regresi linier berganda, yang di mana responden dipilih merupakan pengguna Shopee yang telah melakukan pembelian melalui fitur live streaming dan flash sale. Pengumpulan data dilakukan dengan menyebarkan kuesioner, kemudian dianalisis menggunakan regresi linear berganda guna memahami hubungan antara variabel independen terdiri dari live streaming dan flash sale dan variabel dependen (Keputusan Pembelian). Hasil analisis menunjukkan bahwa live streaming dan flash sale memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian konsumen di Shopee. Semakin menarik dan interaktif presentasi yang dilakukan oleh penjual dalam sesi live streaming, semakin besar kemungkinan konsumen untuk melakukan pembelian. Temuan ini memberikan wawasan bagi pelaku usaha untuk lebih mengoptimalkan fitur live streaming dan flash sale sebagai strategi pemasaran yang efektif dalam meningkatkan konversi penjualan.
Studi Literatur Tentang Peran Latihan Rutin (Drill) dan Kebugaran Personil dalam Meningkatkan Kinerja dan Efektivitas Tanggap Darurat Personil PKP‑PK di Bandar Udara Nadif Azfa; Anak Agung Bayu Amertha; Nawang kalbuana
Gudang Jurnal Multidisiplin Ilmu Vol. 3 No. 8 (2025): GJMI - AGUSTUS
Publisher : PT. Gudang Pustaka Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59435/gjmi.v3i8.1724

Abstract

Personel Pertolongan Kecelakaan Penerbangan dan Pemadam Kebakaran (PKP‑PK) memiliki peran vital dalam menangani keadaan darurat di lingkungan bandar udara. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji peran latihan rutin (drill) dan kebugaran jasmani personel dalam meningkatkan kinerja serta efektivitas tanggap darurat. Metode yang digunakan adalah studi literatur dengan menelaah berbagai artikel dan jurnal ilmiah yang relevan. Hasil kajian menunjukkan bahwa latihan rutin yang terstruktur dan berkelanjutan mampu meningkatkan keterampilan teknis, kecepatan respons, serta koordinasi tim dalam menghadapi situasi darurat. Sementara itu, kebugaran jasmani yang optimal terbukti mendukung daya tahan, ketepatan, serta kestabilan mental personel saat menjalankan tugas berat di lapangan. Kedua faktor tersebut saling melengkapi dan berkontribusi signifikan terhadap keberhasilan penanganan keadaan darurat di bandara. Oleh karena itu, pelatihan fisik dan simulasi operasional perlu terus ditingkatkan, disertai dengan evaluasi berkala untuk menjaga kualitas kesiapsiagaan personel. Penelitian ini diharapkan menjadi dasar untuk pengembangan program pelatihan dan kebijakan peningkatan kualitas SDM PKP‑PK di masa depan.