cover
Contact Name
Puji Winar Cahyo
Contact Email
teknomatika.unjaya@gmail.com
Phone
+628562636509
Journal Mail Official
teknomatika.unjaya@gmail.com
Editorial Address
Jl. Siliwangi, Ring Road Barat, Banyuraden, Gamping, Yogyakarta
Location
Kab. sleman,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
Teknomatika: Jurnal Informatika dan Komputer
ISSN : 19797656     EISSN : 30310865     DOI : 10.30989
Core Subject : Science,
Teknomatika: Jurnal Informatika dan Komputer ISSN: 3031-0865 (Online), 1979-7656 (Print) is a free and open-access journal published by Fakultas Teknik dan Teknologi Informasi Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta, Indonesia. Teknomatika publishes scientific articles from scholars and experts worldwide related to the computer science, informatics, computer systems and information systems. This journal accommodates articles covering: Mathematics and Statistics Algorithms and Programming Intelligent System Artificial Intelligence Software Engineering Computer Architecture Distributed System Cyber Security Electronics and Embedded Systems Data and Information Management Information Systems Enterprise System All published articles will have a Digital Object Identifier (DOI). The Journal publication frequency is twice a year (sixth monthly: Maret and September).
Articles 271 Documents
ITIL (INFORMATION TECHNOLOGY INFRASTRUCTURE LIBRARY) FRAMEWORK Abdul Jabbar Febianto; Ari Primanedi; Diah Ayu Retnani; Ibrahim Syawie
Jurnal Teknomatika Vol 4 No 1 (2011): TEKNOMATIKA
Publisher : Fakultas Teknik dan Teknologi Informasi, Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ITIL (Information Technology Infrastructure Library) merupakan suatu framework yang konsisten dan komprehensif dari hasil penerapan yang teruji pada manajemen pelayanan teknologi informasi sehingga suatu perusahaan dapat mencapai kualitas dukungan layanan yang diinginkan. ITIL mencakup delapan kumpulan, yaitu service support, service delivery, rencana pengembangan service management, ICT inf rast ruktur management, application management, business perspective, security management, dan software asset management. Dua di antaranya, yaitu service support dan service delivery merupakan area utama, yang disebut juga IT Service Management (ITSM). Secara bersama-sama, dua area ini mengandung beberapa disiplin yang bertanggung jawab untuk penentuan dan manajemen pelayanan Teknologi Informasi (TI) yang efektif.
MEDIA SOSIAL SEBAGAI PENUNJANG PROSES PERKULIAHAN Ahmad Hanafi
Jurnal Teknomatika Vol 4 No 1 (2011): TEKNOMATIKA
Publisher : Fakultas Teknik dan Teknologi Informasi, Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pembelajaran jarak jauh telah umum diterapkan di institusi pendidikan tinggi di Indonesia. PTJJ atau Perkuliahan Tinggi Jarak Jauh telah diatur secara resmi dalam Undang-undang No. 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional pasal 31 dan SK Mendiknas No. 107/U/2001 tentang PTJJ. Didalam UU tersebut mengijinkan penyelenggara pendidikan di Indonesia untuk melaksanakan pendidikan melalui cara Pendidikan Tinggi Jarak Jauh (PTJJ) dengan memanfaatkan teknologi informasi. Media sosial telah berkembang dengan pesat seiring dengan penetrasi perangkat bergerak pintar dan terjangkaunya paket komunikasi dan data di Indonesia. Penulis mencoba menerapkan pembelajaran jarak jauh dengan menggunakan media sosial sebagai penunjang dalam proses perkuliahan. Fitur- fitur Facebook telah mendukung sebagian besar kemampuan komunikasi pada umumnya, fitur grup Facebook dan penggabungan beberapa fitur lain antara lain Catatan, Obrolan dan Berbagi Tautan digunakan penulis untuk menyelenggarakan PTJJ. Metode ini diujikan pada sekelompok mahasiswa yang mengikuti dua perkuliahan yang berbeda. Metode survei digunakan untuk mendapatkan hasil penelitian setelah diadakan pengujian pada akhir semester. Hasil penelitian menunjukkan pembelajaran media sosial sebagai pendukung proses perkuliahan telah berhasil memberikan dukungan terhadap proses perkuliahan.
MENGELOLA HISTORI DATA DENGAN PENDEKATAN DENORMALISASI DATABASE Damar Widodo
Jurnal Teknomatika Vol 4 No 1 (2011): TEKNOMATIKA
Publisher : Fakultas Teknik dan Teknologi Informasi, Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengelolaan histori data pada sistem informasi sangat penting guna mengelola data masa lalu dan menjaga konsistensi informasi. Seringkali konsistensi informasi tidak bisa di capai apabila proses pengolahan datanya melibatkan data yang sering berubah. Untuk mencapai tujuan tersebut terdapat berbagai pendekatan. Salah satu pendekatan untuk mengelola data histori yaitu dengan pendekatan denormalisasi database.
APLIKASI FILTERING PADA DOMAIN SPASIAL UNTUK DETEKSI TEPI CITRA DIGITAL Pulut Suryati
Jurnal Teknomatika Vol 4 No 2 (2012): TEKNOMATIKA
Publisher : Fakultas Teknik dan Teknologi Informasi, Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Filter adalah mengacu pada proses melakukan penyaringan frekuensi tertentu (yang sama diterima, yang tidak ditolak). Pemfilteran domain spasial adalah proses manipulasi kumpulan piksel dari sebuah citra untuk menghasilkan citra baru. Filtering suatu pixel (x,y) ditentukan berdasarkan pixel tetangganya. Tepi (Edge) merupakan nilai intensitas derajat keabuan yang mendadak dalam jarak yang singkat. Tepi juga dapat diorentasikan dengan suatu arah, yang dapat berbeda bergantung pada perubahan intensitas. Deteksi tepi (Edge Detection) pada suatu citra adalah suatu proses yang menghasilkan tepi-tepi dari obyek-obyek citra. Untuk melakukan deteksi tepi pada jurnal ini akan digunakan 3 operator filter yaitu operator sobel, prewitt dan Laplacian. Pada tahap perancangan sistem disusun diagram alir yang menunjukan algoritma dari aplikasi yang akan dibuat. Selanjutnya dilakukan pengujian terdapat gambar uji berupa citra digital. Hasil proses deteksi tepi pada citra yang dihasilkan dapat digunakan untuk menandai bagian yang menjadi detail citra, untuk meningkatkan penampakan garis batas suatu daerah atau obyek di dalam citra dan untuk memperbaiki detail dari citra yang kabur serta Mencirikan batas objek dan berguna untuk proses segmentasi dan indentifikasi objek.
PENGEMBANGAN MODEL EVALUASI TERHADAP IMPLEMENTASI SISTEM PEMBELAJARAN E-LEARNING KASUS: E-LEARNING UNIVERSITAS MERCU BUANA YOGYAKARTA Agus Sidiq Purnomo; Ridi Ferdiana; Ari Cahyono
Jurnal Teknomatika Vol 4 No 2 (2012): TEKNOMATIKA
Publisher : Fakultas Teknik dan Teknologi Informasi, Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

E-learning mulai diterapkan di Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY) yang diawali dari Fakultas Teknologi Informasi pada tahun 2009. Selanjutnya diberlakukan diseluruh fakultas yang ada. Sistem e-learning yang telah diimplementasikan adalah Learning Management System (LMS) berbasis web yang dikembangkan secara mandiri (custom development). Sejak implementasi dilakukan, belum pernah dilakukan studi formal mengenai kesiapan (readiness) sumber daya (mahasiswa, dosen, dan staf) yang terlibat, sehingga belum diketahui sampai sejauh mana pendayagunaan e-learning di UMBY. Oleh karena itu, perlu dilakukan evaluasi terhadap sistem e-learning yang digunakan, untuk mendapatkan rekomendasi guna pengembangan e-learning selanjutnya. Instrumen yang digunakan dikembangkan dari instrumen Aydin dan Tasci; Kapp; Watkins, Leigh, dan Trainer; dan Haney yang disesuiakan dengan kondisi yang ada di UMBY. Instrumen yang dihasilkan terbagi menjadi lima faktor yaitu teknologi, inovasi, pengembangan diri, dan konten dengan mempertimbangkan konstruksi sumber daya, keterampilan, dan sikap pada masing-masing faktor. Selanjutnya instrumen tersebut dikelompokkan berdasarkan tiga komponen yaitu proses, produk, dan orang. Setelah dilakukan uji validitas dan reliabilitas terhadap item-item disetiap faktor model e-learning readiness (ELR) yang diusulkan, model tersebut diimplementasikan di UMBY. Secara umum model tersebut dapat diterima dan dapat digunakan untuk memperoleh gambaran menyeluruh mengenai implementasi e-learning. Model ini dapat diuji untuk diterapkan pada institusi pendidikan yang lain walaupun dengan kondisi e-learning yang tidak persis sama. Hasil survei menunjukkan bahwa UMBY sudah siap untuk melaksanakan e-learning, tetapi dengan beberapa perbaikan pada masing-masing faktor. Dengan kondisi tersebut menunjukkan bahwa sistem e-learning di UMBY belum perlu dilakukan reengineering.
INTEGRASI SISTEM INFORMASI AKADEMIK DENGAN BASIS DATA TERDISTRIBUSI MENGGUNAKAN WEB SERVICE Rahmat Hidayat
Jurnal Teknomatika Vol 4 No 2 (2012): TEKNOMATIKA
Publisher : Fakultas Teknik dan Teknologi Informasi, Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Mekanisme distribusi basis data akademik yang tersebar di tingkat fakultas, memudahkan pihak fakultas dalam mengelola database akademik masing-masing, namun menyulitkan pihak universitas maupun pihak lain yang bermaksud mendapatkan informasi yang melibatkan data dari beberapa fakultas. Pengembangan sistem yang dilakukan terpisah dan berjalan sendiri tanpa ada koordinasi dan integrasi data menyebabkan proses pengambilan informasi antar fakultas mengalami kesulitan. Untuk mengatasi permasalahan ini diperlukan sistem yang dapat mengintegrasikan database yang terdistribusi pada setiap fakultas. Perkembangan universitas dengan bertambahnya unit-unit lembaga baru dan penambahan aturan bisnis yang berlaku, menuntut diperlukannya sistem yang dapat menjembatani dan mengintegrasikan kepentingan bisnis tersebut. Untuk memudahkan koordinasi antar unit, diperlukan sistem yang dapat mengakomodir kebutuhan dan tidak menambah masalah baru dalam proses perpindahan sistem maupun pembangunan sistem dari awal. Sistem yang dibangun menggunakan Web Service diharapkan dapat menjadi solusi bagi permasalahan tersebut, sehingga database yang terdistribusi dapat terintegrasi, dan unit-unit lain dapat memanfaatkan fungsi yang disediakan oleh Web Service.
IMPLEMENTASI SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN JURUSAN PADA SEKOLAH MENENGAH TINGKAT ATAS Landung Sudarmana
Jurnal Teknomatika Vol 4 No 2 (2012): TEKNOMATIKA
Publisher : Fakultas Teknik dan Teknologi Informasi, Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Siswa kelas XI mengalami kesulitan dalam memilih jurusan yang telah disediakan oleh pihak sekolah, dan biasanya mencari informasi secara manual mengenai jurusan tersebut melalui guru bimbingan konseling sebagai sumber informasi untuk mendapatkan informasi jurusan yang paling sesuai dengan kemampuan akademis serta bakat siswa. Sistem pendukung keputusan untuk pemilihan jurusan adalah suatu sistem yang digunakan untuk mengklasifikasikan pemilihan penjurusan siswa, dalam proses pemilihan tersebut mempertimbangkan tiga aspek, yaitu nilai raport, nilai tes bakat, dan minat. Sistem ini dapat membantu siswa dalam memilih jurusan yang sesuai dengan kemampuan, minat dan bakat siswa, dan membantu wali kelas dalam mengatur kuota kelas penjurusan serta mengetahui faktor-faktor yang berpengaruh dalam penentuan bidang penjurusan.
REVENUE STREAM PERUSAHAAN DALAM ELECTRONIC COMMERCE Arif Himawan
Jurnal Teknomatika Vol 4 No 2 (2012): TEKNOMATIKA
Publisher : Fakultas Teknik dan Teknologi Informasi, Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Ketika akan memulai sebuah bisnis dotcom, seseorang atau perusahaan baik yang awam maupun sudah cukup memahami aspek bisnis dotcom seringkali dihadapkan pada pertanyaan dari mana sumber pendapatan yang diharapkan dapat menghidupi perusahaan. Apakah sumber-sumber pendapatan yang akan didapat sama dengan sumber-sumber pendapatan dalam perusahaan konvensional ataukah sumber-sumber tersebut berbeda sama sekali dari perusahaan konvensional? Indrajit (2001) menuliskan paling tidak terdapat empat sumber finansial yang dapat diharapkan menghidupi perusahaan dotcom berikut pihak-pihak yang terlibat dalam penggalangan sumber-sumber pendapatan finansial tersebut.
KLASIFIKASI BERDASAR BENTUK DENGAN MENGGABUNGKAN 2D MOMENT INVARIANT DAN JARINGAN SYARAF TIRUAN STUDI KASUS DAUN TANAMAN ANGGREK Nasirudin; Agus Harjoko
Jurnal Teknomatika Vol 4 No 2 (2012): TEKNOMATIKA
Publisher : Fakultas Teknik dan Teknologi Informasi, Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Metode berbasis Moment Invariant maupun Jaringan Syaraf Tiruan bisa digunakan untuk klasifikasi bentuk secara individual. Proses klasifikasi bentuk ini masih mengalami perkembangan dan belum berakhir. Penelitian ini mencoba menggabungkan kedua metode yaitu Moment Invariant dengan Jaringan Syaraf Tiruan untuk melakukan klasifikasi berdasarkan bentuk. Studi kasus dalam penelitian ini adalah daun tanaman anggrek. Model penggabungan yang dilakukan di dalam penelitian ini ada empat. Penggunaan Moment Invariant untuk menguji sampel di dalam penelitian ini berhasil memberikan jawaban benar sebesar 85,71%. Metode Jaringan Syaraf Tiruan di dalam penelitian ini juga memberikan jawaban benar sebesar 70,05%. Empat metode baru secara berurutan menghasilkan tingkat kebenaran sebesar 84,79%, 86,18%, 70,51% dan 91,71%.
MEDIA SOSIAL SEBAGAI PENUNJANG PROSES PERKULIAHAN Ahmad Hanafi
Jurnal Teknomatika Vol 4 No 2 (2012): TEKNOMATIKA
Publisher : Fakultas Teknik dan Teknologi Informasi, Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan masyarakat informasi yang pesat menuntut perguruan tinggi untuk melakukan pembukaan diri kepada publik, baik itu share holder perguruan tinggi atau civitas akademika. Informasi kegiatan dan prestasi yang diraih merupakan aset berharga untuk bisa meningkatkan nilai perguruan tinggi di mata konsumen dan calon konsumen. Media sosial telah berkembang dengan pesat seiring dengan penetrasi perangkat bergerak pintar dan terjangkaunya paket komunikasi dan data di Indonesia. Penulis mencoba melakukan evaluasi terhadap strategi kampanye pemasaran perguruan tinggi yang telah dan sedang dilakukan oleh STMIK Jenderal Achmad Yani untuk kemudian merumuskan usulan-usulan yang baik dengan berdasarkan pada teori marketing media sosial kepada manajemen dan juga tim pemasar. Metode pengamatan dilakukan pada kanal media sosial yang digunakan dan strategi ROI yang dilakukan. Pengamatan menggunakan beberapa fitur internal media sosial yang telah tersedia (contohnya Facebook Insight) dan juga beberapa perangkat lunak diluar media sosial untuk mengetahui sejauh mana tingkat efektifitas dari marketing media sosial yang telah dilakukan.

Page 7 of 28 | Total Record : 271