cover
Contact Name
Arif Fiandi
Contact Email
intelekcendikiawannusantara@gmail.com
Phone
+6285274823488
Journal Mail Official
ariffiandi03@gmail.com
Editorial Address
Jorong Nyiur, AGAM, Sumatera Barat
Location
Kab. agam,
Sumatera barat
INDONESIA
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara
ISSN : -     EISSN : 30464560     DOI : -
Core Subject : Education,
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara (JICN) adalah Jurnal Multi Disiplin Semua Bidang Ilmu sebuah publikasi yang melayani sebagai wadah bagi penelitian interdisipliner dan kolaboratif di berbagai bidang ilmu. Jurnal ini memperoleh keunggulan dengan mencakup berbagai disiplin ilmu, seperti ilmu sosial, hukum, pertanian, pendidikan, ekonomi, manajemen, sejarah, komputer, kesehatan, sains alam, ilmu sosial, bahasa, humaniora, dan ilmu lainnya.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 2,727 Documents
PENGARUH AKUNTANSI SYARIAH TERHADAP KEPUTUSAN INVESTASI DI PASAR MODAL Riris Sri Mariani Br. Tobing; Rayyan Firdaus
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 1 No. 5 (2024): OKTOBER-NOVEMBER 2024
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Akuntansi syariah adalah sistem akuntansi yang di dasarkan pada prinsip – prinsip syariah Islam, memainkan peran penting dalam pasar modal dengan memastikan transaksi bisnis sesuai dengan hukum Islam. Penelitian ini mengeksplorasi dampak akuntansi syariah terhadap keputusan investasi, terutama bagi investor Muslin yang berupaya berinvestasi tanpa bertentangan engan keyakinan agama mereka. Akuntansi Syariah meningkatkan transparansi dan kepatuhan terhadap prinsip syariah, memberikan informasi relevan kepada pemangku kepentingan serta memungkinkan investor untuk membuat keputusan yang lebih baik dan terinformasi. Penerapan akuntansi syariah tidak hanya menguntungkan perusahaan tetapi juga masyarakat luas dengan menciptakan lingkungan investasi etis dan mendukung pertumbuhan ekonomi secara keseluruhan.
PERAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI DALAM PENGELOLAAN RISIKO DAN KEPATUHAN PERUSAHAAN TERHADAP REGULASI Hendika Siringoringo; Rayyan Firdaus
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 1 No. 5 (2024): OKTOBER-NOVEMBER 2024
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sistem informasi akuntansi (SIA) memiliki peran yang sangat penting dalam pengelolaan risiko yang terkait dengan kepatuhan perusahaan terhadap regulasi yang berlaku. Untuk memastikan kepatuhan tersebut, perusahaan membutuhkan sistem yang dapat mendeteksi, merekam, dan melaporkan transaksi keuangan secara tepat sesuai dengan aturan yang ada. SIA membantu perusahaan mengurangi risiko hukum dan finansial dengan menyediakan informasi yang akurat dan terkini, yang mendukung pengambilan keputusan yang tepat. Selain itu, SIA juga menfasilitasi otomatisasi dalam proses pelaporan keuangan, meningkatkan transparansi, serta mengurangi potensi kesalahan atau kecurangan yang bisa merugikan perusahaan. Artikel ini membahas bagaimana SIA dapat mengidentifikasi risiko yang berkaitan dengan kepatuhan terhadap regulasi, serta bagaimana penerapan SIA yang efisien dapat meningkatkan kinerja operasional dan mengurangi risiko terkait regulasi yang terus berubah.
PERAN AKUNTANSI SYARIAH DALAM MENGOPTIMALKAN SISTEM BAGI HASIL DI PERBANKAN SYARIAH DAN MASYARAKAT Hendika Siringoringo; Rayyan Firdaus
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 1 No. 5 (2024): OKTOBER-NOVEMBER 2024
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Akuntansi syariah memiliki peran penting dalam mengoptimalkan sistem bagi hasil di perbankan syariah serta dalam kehidupan masyarakat. Sebagai salah satu ciri khas perbankan syariah sistem bagi hasil bertujuan untuk menciptakan keadilan ekonomi yang sesuai dengan prinsip-prinsip islam. Akuntansi syariah berperan dalam menjamin transparansi, keakuratan, dan akuntabilitas, sehingga sistem bagi hasil dapat dilaksanakan secara adil antara bank dan nasabah. Selain itu, akuntansi syariah turut mendukung peningkatan literasi  keuangan masyarakat, memperkuat kepercayaan terhadap institusi keuangan syariah, dan mendorong pertumbuhan ekonomi yang berbasis nilai-nilai islami .Artikel ini mengkaji bagaimana penerapan akuntansi syariah yang efektif dapat meningkatkan efisiensi sistem bagi hasil dan memberikan kontribusi positif terhadap kemajuan perbankan syariah serta kesejahteraan masyarakat.
KELEMAHAN DAN KENDALA DALAM SISTEM PENGANGGARAN BERBASIS KINERJA SEKTOR PUBLIK: SUATU TINJAUAN Muammar Khaddafi; R Deci Fadillah; Safrani Safrani; Farah Fadila; Hidayatussaadah Hidayatussaadah
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 1 No. 5 (2024): OKTOBER-NOVEMBER 2024
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Peraturan perundang-undangan mengenai keuangan negara fokus pada perubahan dalam pengelolaan keuangan nasional yang mengutamakan efektivitas, efisiensi, akuntabilitas, dan transparansi. Peraturan Pemerintah Nomor 17 Tahun 2017 memperkenalkan paradigma penganggaran berbasis kinerja (PBK), yang membuka era baru dalam kontribusi anggaran terhadap kemajuan nasional. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi hambatan dan kelemahan dalam penerapan anggaran berbasis kinerja pada instansi pemerintah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan pendekatan scoping review. Data yang digunakan berasal dari peraturan dan artikel jurnal yang relevan. Hasil dari scoping review ini akan menjadi dasar untuk analisis lebih lanjut. Penelitian ini menyimpulkan bahwa penerapan penganggaran berbasis kinerja oleh lembaga pemerintah masih perlu peningkatan yang signifikan. Selain itu, lembaga pemerintah harus dapat beradaptasi dengan tantangan yang ada dan melakukan perbaikan di tingkat makro, terutama dalam hal pengaturan kelembagaan mereka. Meskipun penganggaran berbasis kinerja dianggap lebih baik dibandingkan pendekatan sebelumnya, agar implementasinya lebih efektif, sistem ini perlu terus disempurnakan seiring dengan perubahan kondisi dan kebutuhan yang terus berkembang.
PENGARUH KECANGGIHAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI TERHADAP KUALITAS LAPORAN KEUANGAN PERUSAHAAN Rayyan Firdaus; Anis Agita
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 1 No. 5 (2024): OKTOBER-NOVEMBER 2024
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sistem Informasi Akuntansi didalam suatu perusahaan dipergunakan oleh seseorang yang memiliki kepentingan yang dimana digunakan untuk bahan pertimbangan yang tepat dalam mengambil suatu keputusan dalam perusahaan. “Sistem Informasi Akutansi dapat menghasilkan keluaran (output) menggunakan data yang dimasukkan dan siklus lain yang digunakan untuk memenuhi target administrasi tertentu” (Rustandi,2021). Studi ini menggunakan studi pustaka, sebuah pendekatan sistematis untuk mengumpulkan dan menganalisis informasi dari berbagai sumber yang sudah ada. Pendekatan ini memungkinkan peneliti untuk memahami topik penelitian dengan menggali informasi dari literatur terkait, seperti buku, artikel, jurnal, dan dokumen lainnyaSistem informasi akuntansi memiliki peranan yang sangat penting dalam suatu perusahaan maupun instansi. Informasi akuntansi sangat berhubungan erat dengan data keuangan yang dihasilkan melalui kegiatan rutin perusahaan. fungsi utama dari sistem informasi akuntansi yaitu untuk mendorong seoptimal mungkin agar akuntansi dapat menghasilkan sumber informasi akuntansi yang berstruktur dan berkualitas yaitu waktu, relevan, lengkap dan akurat. Penggunaan sistem informasi akuntansi yang berkualitas sangat berguna bagi perusahaan dan instansi dalam menentukan langkah-langkah atau kebijaksanaan yang diambil dan juga untuk mempermudah dalam pengawasan terutama terhadap aktivitas suatu perusahaan.Sistem Informasi Akuntansi (SIA) merupakan suatu sistem informasi yang penting bagi perusahaan dalam menghasilkan laporan keuangan yang berkualitas. Sistem ini membantu dalam mendukung pengambilan keputusan, mendukung operasional sehari-hari, dan memenuhi kewajiban sesuai dengan otoritas yang diberikan kepada seseorang. Selain itu, SIA juga dapat memberikan informasi yang relevan dan menjamin keandalan informasi yang disajikan. Namun, tidak semua perusahaan mampu melaporkan informasi keuangan secara berkualitas karena keterbatasan perangkat dan anggaran. Penggunaan SIA yang baik akan menghasilkan laporan keuangan yang berkualitas, dapat dipahami, relevan, andal, dan dapat dibandingkan, sehingga dapat membantu manajemen dalam pengambilan keputusan dan menyusun perencanaan. Implementasi SIA yang baik akan berdampak pada kualitas laporan keuangan, sehingga penting bagi perusahaan untuk menerapkan SIA yang sesuai untuk mencapai penyajian laporan keuangan yang berkualitas.
PERAN KOPERASI DAN UMKM DALAM MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN MASYARAKAT Dino Fernandi; Sinta Tri Utami; Heni Noviarita
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 1 No. 5 (2024): OKTOBER-NOVEMBER 2024
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengukur bagaimana koperasi dan UMKM telah meningkatkan perekonomian Indonesia. Selain menggunakan data sekunder dari buku, jurnal, situs web kementerian, dan sumber terkait lainnya, penelitian ini menggunakan metodologi kualitatif dengan pendekatan studi pustaka. Temuan penelitian menunjukkan bahwa UMKM dan koperasi secara signifikan meningkatkan penyerapan tenaga kerja dan Produk Domestik Regional Bruto (PDB). Dengan memproduksi barang-barang berkualitas tinggi dan diproduksi secara lokal, UMKM khususnya merupakan pondasi perekonomian. Namun, UMKM masih menghadapi hambatan tertentu, seperti kesulitan mendapatkan pendanaan, yang sering menghalangi mereka untuk berkembang dan berkembang.  Pemerintah harus segera bertindak untuk mengatasi masalah ini dengan memfasilitasi lebih banyak akses ke pendanaan dan menumbuhkan pasar bagi konsumen melalui kebijakannya
REVOLUSI DIGITAL DALAM AKUNTANSI: OPTIMALISASI SISTEM KOMPUTER AKUNTANSI UNTUK MENINGKATKAN TRANSPARANSI DAN AKURASI LAPORAN KEUANGAN PERUSAHAAN Weni Aulia Utami; Rayyan Firdaus
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 1 No. 5 (2024): OKTOBER-NOVEMBER 2024
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sistem Informasi Akuntansi Sangat Penting Untuk Menyediakan Data Keuangan Yang Tepat Waktu, Akurat, Dan Andal. Sistem Ini Dapat Dioperasikan Secara Manual Atau Melalui Komputer. Saat Ini, Sebagian Besar Bisnis Besar Telah Beralih Dari Sistem Informasi Akuntansi Manual Ke Sistem Komputerisasi.Tujuan Dari Penelitian Ini Adalah Untuk Mengkaji Secara Rinci Bagaimana Digitalisasi Dalam Akuntansi Telah Memengaruhi Penyusunan Laporan Keuangan Oleh Perusahaan Dan Bagaimana Sistem Akuntansi Terkomputerisasi Dapat Meningkatkan Akurasi Dan Transparansi Manajemen Keuangan Perusahaan. Dengan Mengeksplorasi Evolusi Dan Penggunaan Teknologi Digital Dalam Akuntansi, Penelitian Ini Bertujuan Untuk Mengembangkan Pemahaman Yang Lebih Komprehensif Tentang Potensi Inovasi Masa Depan Untuk Meningkatkan Manajemen Keuangan Dan Mendorong Kemajuan Perusahaan Yang Lebih Berkelanjutan.
DEMOGRAFI ANGKATAN KERJA DI INDONESIA: TREN, TANTANGAN, DAN IMPLIKASINYA TERHADAP PEMBANGUNAN EKONOMI Riwanda; Arif Ferdiyan Saputra; Fitri, Rana Nadia; Malik, Anas
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 1 No. 5 (2024): OKTOBER-NOVEMBER 2024
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengkaji tren demografi tenaga kerja Indonesia, kendala yang dihadapi, dan dampaknya terhadap pertumbuhan ekonomi. Dengan semakin banyaknya kaum muda yang memasuki dunia kerja, Indonesia telah melihat perubahan signifikan dalam susunan demografi tenaga kerjanya dalam beberapa dekade terakhir. Tenaga kerja muda ini memiliki banyak potensi, tetapi ada sejumlah kendala yang harus diatasi, termasuk kesenjangan gender, pengangguran terdidik, dan ketidaksesuaian keterampilan. Penelitian ini merupakan jenis penelitian pustaka atau penelitian literatur. Pengumpulan informasi tentang objek penelitian dari berbagai sumber pustaka, termasuk abstrak penelitian, indeks, tinjauan, jurnal, dan buku referensi, dikenal sebagai penelitian pustaka. Temuan studi menunjukkan bahwa kebijakan yang meningkatkan kompetensi tenaga kerja, pelatihan, dan pertumbuhan industri berbasis teknologi dapat meningkatkan standar pekerja dan mendorong pertumbuhan ekonomi jangka panjang yang berkelanjutan.
ANALISIS DAMPAK PENGGUNAAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PADA UMKM Rina Kurniati Saragih; Rayyan Firdaus
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 1 No. 5 (2024): OKTOBER-NOVEMBER 2024
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sistem Informasi Akuntansi (SIA) merupakan salah satu alat bantu yang mendukung pengelolaan keuangan yang efisien dan terorganisasi, khususnya bagi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji dampak penggunaan SIA terhadap kinerja UMKM, dengan fokus pada keakuratan pencatatan keuangan dan kemudahan pelaporan keuangan. Metode penelitian yang digunakan adalah studi pustaka berdasarkan sumber-sumber yang relevan dari buku dan jurnal terkait. Penelitian ini menunjukkan bahwa Sistem Informasi Akuntansi (SIA) memiliki peran yang signifikan dalam mendukung kinerja Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Penerapan SIA membantu pelaku usaha meningkatkan efisiensi dalam pengelolaan keuangan, menyajikan laporan yang akurat, dan mendukung pengambilan keputusan yang lebih baik. Selain itu, faktor-faktor seperti tingkat pendidikan, lama usaha, dan pelatihan akuntansi sangat memengaruhi penggunaan informasi akuntansi pada UMKM.
PENERAPAN KECERDASAN BUATAN DALAM SISTEM INFORMASI AKUNTANSI: INOVASI UNTUK MASA DEPAN Firman Adi; Rayyan Firdaus
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 1 No. 5 (2024): OKTOBER-NOVEMBER 2024
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penggunaan Kecerdasan Buatan (AI) dalam Sistem Informasi Akuntansi (SIA) dan dampaknya terhadap prosedur akuntansi serta peran akuntan dibahas dalam makalah ini. AI, sebuah program komputer yang meniru kecerdasan manusia, meningkatkan produktivitas dengan mengotomatiskan prosedur akuntansi seperti pelaporan keuangan, rekonsiliasi data, dan pencatatan transaksi. Selain itu, AI menyediakan alat analisis prediktif yang membantu bisnis dalam memperkirakan pola keuangan dan mengidentifikasi potensi risiko sekaligus meningkatkan keamanan data dengan mendeteksi anomali transaksional. Studi ini menekankan peran strategis akuntan di era digital dengan menawarkan panduan kepada bisnis dan profesional akuntansi tentang pengintegrasian AI ke dalam SIA untuk meningkatkan akurasi, efisiensi, dan pengambilan keputusan berdasarkan data. Temuan tersebut menunjukkan bahwa Kecerdasan Buatan (AI) merupakan terobosan dengan potensi untuk membuat industri akuntansi lebih adaptif dan tangguh.

Page 88 of 273 | Total Record : 2727