cover
Contact Name
Mamok Andri Senubekti
Contact Email
jurnal@pn-balebandung.go.id
Phone
+6281323945454
Journal Mail Official
jurnal@pn-balebandung.go.id
Editorial Address
Jl. Jaksanaranata, Kel/Kec. Bale Endah, Kab. Bandung, Jawa Barat 40375
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
Keadilan: Jurnal Penelitian Hukum dan Peradilan
ISSN : -     EISSN : 30262267     DOI : https://doi.org/10.62565/keadilan.v1i1
Core Subject : Social,
Keadilan: Jurnal Penelitian Hukum dan Peradilan merupakan jurnal ilmiah yang berisikan gagasan dan pengetahuan hukum yang berasal dari akademisi, peneliti dan praktisi dibidang hukum, atas fenomena hukum yang jamak terjadi di masyarakat. fenomana hukum yang tercipta dari proses pembentukan undang-undang hingga proses pelaksanaan undang-undang tersebut.
Arjuna Subject : Ilmu Sosial - Hukum
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 3 No 2 (2025): September" : 5 Documents clear
Efektivitas Pelaksanaan Sidang Keliling Pengadilan Negeri Bale Bandung Bagi Masyarakat Haliza, Nazwa Nur; Rifai, Achmad
KEADILAN : Jurnal Penelitian Hukum dan Peradilan Vol 3 No 2 (2025): September
Publisher : Pengadilan Negeri Bale Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62565/keadilan.v3i2.78

Abstract

Sidang keliling merupakan salah satu program dalam sistem peradilan untuk meningkatkan akses keadilan bagi masyarkat yang berada di wilayah terpencil. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis efektivitas pelaksanaan sidang keliling di Pengadilan Negeri Bale Bandung, faktor pendukung, hambatan, serta dampaknya terhadap masyarakat. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan pengumpulan data melalui observasi dan studi dokumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sidang keliling memberikan manfaat yang baik bagi masyarakat khususnya masyarakat yang terkendala jarak dengan Kantor Pengadilan Negeri. Namun, terdapat kendala seperti keterbatasan sumber daya manusia, anggaran, dan fasilitas pendukung. Penelitian ini merekomendasikan optimalisasi program sidang keliling melalui peningkatan anggaran, peningkatan sumber daya manusia, dan kolaborasi dengan pemerintah daerah.
Implementasi SEMA No 7 Tahun 2001 Tentang Pemeriksaan Setempat Dalam Mencegah Perkara Non-Executable Judgments Di Pengadilan Negeri Bale Bandung Selviana, Selsa; Hakim, Adil
KEADILAN : Jurnal Penelitian Hukum dan Peradilan Vol 3 No 2 (2025): September
Publisher : Pengadilan Negeri Bale Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62565/keadilan.v3i2.82

Abstract

Aturan mengenai Pemeriksaan Setempat (destence) diatur dalam Pasal 153 HIR/ Pasal 180 R.Bg dan SEMA No. 7 Tahun 2001 Tentang Pemeriksaan Setempat. Namun mengenai teknis pelaksanaannya belum diatur lebih lanjut dalam ketentuan tersebut seperti mengenai apakah pelaksaannya harus dibuka di Pengadilan Negeri atau bisa dilakukan di tempat objek perkara. Selain itu dalam prakteknya, pemeriksaan setempat sering tidak dilaksanakan, sehingga mengakibatkan putusan tidak dapat dieksekusi (non-executable). Hal ini menimbulkan permasalahan yaitu bagaimana implementasi pelaksanaan pemeriksaan setempat dalam mencegah perkara non-executable di Pengadilan Negeri Bale Bandung dan hambatan apakah yang dihadapi dalam mengimplementasikan SEMA No. 7 Tahun 2001 Tentang Pemeriksaan Setempat. Penelitian ini bersifat deskriptif dengan menggunakan pendekatan yuridis normative. Data dianalisis menggunakan analisis kualitatif atau dijabarkan dengan kalimat.
Analisis Pengaruh Amicus Curiae terhadap Pengambilan Putusan Hakim dalam Perkara Pidana di Indonesia Ilham Fiqri, Muhammad; Rifai, Achmad
KEADILAN : Jurnal Penelitian Hukum dan Peradilan Vol 3 No 2 (2025): September
Publisher : Pengadilan Negeri Bale Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62565/keadilan.v3i2.103

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh amicus curiae terhadap pengambilan putusan hakim dalam perkara pidana di Indonesia. Amicus curiae, sebagai pihak ketiga yang memberikan pandangan hukum kepada pengadilan, diharapkan dapat membantu hakim dalam membuat keputusan yang lebih adil dan obyektif. Penelitian ini menggunakan pendekatan yuridis normatif dengan menganalisis sejumlah kasus di mana amicus curiae telah berperan dalam proses pengambilan putusan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kontribusi amicus curiae cenderung memperkaya perspektif hakim, namun pengaruhnya masih terbatas pada kasus-kasus tertentu. Dengan demikian, disarankan adanya regulasi yang lebih jelas terkait peran dan pengaturan amicus curiae dalam sistem peradilan pidana Indonesia.
Efektivitas Penerapan Amicus Curiae Dalam Pemeriksaan Perkara Di Pengadilan Negeri Jakarta Utara Untuk Bisa Mewujudkan Keadilan Hukum A’ziiz Amali, Fajri; Rifai, Achmad; Fachrizal Jodi, Faris
KEADILAN : Jurnal Penelitian Hukum dan Peradilan Vol 3 No 2 (2025): September
Publisher : Pengadilan Negeri Bale Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62565/keadilan.v3i2.104

Abstract

Amicus curiae merupakan konsep hukum yang memungkinkan pihak ketiga, yaitu mereka yang berkepentingan terhadap suatu perkara, memberikan pendapat hukum kepada pengadilan dimana hanya sebatas memberikan opini, bukan melakukan perlawanan. Konsep inin penerapannya di Indonesia pernah dilakaukna dalam 2 bentuk yaitu secara lisan maupun tertulis. Mahkamah Agung memang tidak memiliki aturan tentang Amicus Curiae, namun konsep Amicus Curiae ini dapat diterima sebagaimana ketentuan Pasal 5 ayat (1) UU no 48 Tahun 2009 tentang Kekuasaan Kehakiman yang menyatakan Hakim dan konstitusi wajib memnggali, mengikuti, dan memhami nilai-nilai hukum dan easak keadilan yang hidup dalam masyarakat. kedudukan hukum Amicus Curiae dalam peradilan di Indonesia dan penerapan Amicus Curiae dalam pemeriksaan perkara di Pengadilan Negeri Jakarta Utara. Metode penelitian yang digunakan adalah yuridis normatif dengan spesifikasi penelitian deskriptif. Kasus penyerangan terhadap penyidik KPK Novel Baswedan, dengan terdakwa Ronny Bugis, menimbulkan banyak kontroversi terkait penerapan hukum dan rasa keadilan yang dirasakan masyarakat. Putusan Pengadilan Negeri Jakarta Utara Nomor 371/Pid.B/2020/PN Jkt.Utr yang menghukum Ronny Bugis dengan pidana penjara 1 tahun 6 bulan dikritik karena dianggap terlalu ringan. Artikel ini menggunakan perspektif amicus curiae untuk menganalisis putusan tersebut, mempertimbangkan aspek hukum, unsur perencanaan, dan keadilan yang dijatuhkan dalam kasus penganiayaan ini.
Dikotomi Keilmuan Dan Moralitas (Ketika Dosen Hukum Terjerat Kasus KDRT) Azzah Soniati, Diana; Rifai, Achmad
KEADILAN : Jurnal Penelitian Hukum dan Peradilan Vol 3 No 2 (2025): September
Publisher : Pengadilan Negeri Bale Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62565/keadilan.v3i2.105

Abstract

Ilmu dan Moralitas merupakan hal yang sangat berkaitan. Keduanya sama-sama hidup dan berkembang di antara masyarakat. Ilmu memberikan pemahaman rasional dan sistematis tentang dunia, sementara moralitas memastikan bahwa ilmu diterapkan dengan etika dan tanggung jawab. Begitu juga dalam hukum, nilai moral dalam hukum menjadi alat penjangkau ke dasar masyarakat sehingga penegakan hukum selaras dengan perkembangan dinamika dalam masyarakat. Tetapi banyak akademisi yang berorientasi di bidang hukum tidak mencerminkan moralitas itu sendiri. Tujuan dari tulisan ini adalah untuk mengungkap hubungan antara ilmu dan moral serta pentingnya akademisi tidak hanya berfokus pada aspek keilmuan, tetapi juga membangun moralitas dan etika bagi para pendidiknya.

Page 1 of 1 | Total Record : 5