cover
Contact Name
RIVALRI KRISTIANTO HONDRO
Contact Email
rivalryjurnal@gmail.com
Phone
+6281375255171
Journal Mail Official
ketik@faatuatua.com
Editorial Address
Desa Ujung Labuhen, Perumahan New Pratama Asri Blok E No. 11, Kecamatan Namorambe, Kabupaten Deli Serdang, Provinsi Sumatera Utara, Indonesia
Location
Kab. deli serdang,
Sumatera utara
INDONESIA
KETIK : Jurnal Informatika
Published by FAATUATUA MEDIA KARYA
ISSN : -     EISSN : 3026183     DOI : 10.70404
Core Subject : Science,
Jurnal KETIK merupakan nama dari Jurnal Informatika yang dikelola Faatuatua Media Karya. Jurnal ini menerbit tuliasan ilmiah dalam bahasa indonesia tentang bidang pengetahuan Informatika. Artikel yang dipublikasi penerbit berasal dari para penulis dari peneliti, mahasiswa, dan dosen sehingga pertanggung jawabannya ada pada penulis. Terbitan pertama jurnal KETIK pada september 2023. Jurnal KETIK terbit enam (6) issue per volume yaitu September (Issue 01), November (Issue 02), Januari (Issue 03), Maret (Issue 04), Mei (Issue 05), Juli (Issue 06).
Articles 59 Documents
Sistem Pendukung Keputusan Rekrutmen Calon Karyawan Baru Di PT. Sinwa Perdana Mandiri Menggunakan Metode MAUT Dengan Pembobotan ROC Jahril Manik
KETIK : Jurnal Informatika Vol. 1 No. 04 (2024): Maret
Publisher : Faatuatua Media Karya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70404/ketik.v1i04.59

Abstract

Penerimaan karyawan merupakan awal dari keunggulan dalam mewujudkan perusahaan, karena perusahaan sangat membutukan karyawan guna untuk menunjang operasional bagi perusahaan PT. Sinwa Perdana Mandiri. Karyawan merupakan investasi yang sangat penting bagi perusahaan PT. Sinwa Perdana Mandiri, akan tetapi tidak jarang perusahaan kesulitan dalam mendapatkan karyawan yang baik dan berkualitas untuk posisi jabatan yang dibutuhkan. Masalah yang dihadapi PT. Sinwa Perdana Mandiri adalah proses rekrutmen karyawan baru yang sangat kompleks, memakan waktu cukup lama serta sangat terbuka peluang untuk melakukan kesalahan dalam menentukan calon karyawan yang tepat. Berdasarkan masalah tersebut dibutuhkan sistem pendukung keputusan menggunakan metode MAUT dengan pembobotan ROC. Hasil pengujian pemilihan calon karyawan baru, dengan adanya Sistem Pendukung Keputusan mampu memberikan hasil keputusan rekrutmen calon karyawan baru pada PT. Sinwa Perdana Mandiri secara cepat, dimana dengan sampel 20 data calon karyawan didapati peringkat pertama yaitu A6 diketahui nama calon karyawan “Johanes L. M” berdasarkan nilai SPK tertinggi yaitu 0.858.
Penyisipan Pesan Terenkripsi Affine Chiper Pada Citra Digital Dengan Menggunakan Metode Pixel Value Differencing Yep Prie Nofita Zalukhu; Fince Tinus Waruwu; Henry Kristian Siburian
KETIK : Jurnal Informatika Vol. 1 No. 04 (2024): Maret
Publisher : Faatuatua Media Karya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70404/ketik.v1i04.60

Abstract

Sistem informasi dan komunikasi saat ini sangat cepat bahkan pengiriman pesan, dampak dari perkembangan teknologi ini sangat mudah menyerang komputer dan internet, karena kemajuan atau kejahatan juga semakin meningkat dibidang informasi teknologi. Algoritma affine chiper merupakan salah satu bentuk dari caesar chiper dimana cara melakukan enkripsi dan dekripsi hampir sama dengan caesar cipher hanya saja digunakakn formula plaintext dan chipertext .sebelumnya algoritma algoritma affine chiper merupakan uraian dari caesar chiper mengalihkan plaintext dengan sebuah nilai dan menambahkannya dengan sebuah pergeseran. Berdasarkan penelitian terdahulu mengatakan bahwa affine chiper untuk meningkatkan keamanan pesan asli yang di acak sedemikian rupa sehingga menjadi pesan sesuatu yang sulit dimengerti oleh orang lain. Oleh karena itu dalam penelitian ini menjelaskan bagaimana metode kriptografi dapat dikombinasikan dengan steganography untuk mengoptimalkan keamanan pesan. Algoritma affine chipper digunakan untuk mengenkripsikan dan deskripsi pesan yang akan disembunyikan saat menggunaan metode pixel value differencing (PDV) menyembunyikan pesan rahasia yang telah terenkripsi pada bentuk citra digital.
Perancangan Aplikasi Kompresi Gambar Ekstensi Tiff Dengan Menerapkan Spith Encoding Liristi Handayani Gea
KETIK : Jurnal Informatika Vol. 1 No. 04 (2024): Maret
Publisher : Faatuatua Media Karya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70404/ketik.v1i04.61

Abstract

Tiff adalah salah satu format gambar standar yang digunakan dalam dunia teknologi dan percetakan. Tiff mampu menyimpan kualitas gambar yang sangat tinggi hingga 32 bit .karena file ini mendukung kuallitas yang tinggi ,maka kapasitas file yang dihasilkanjuga sangat besar .hal ini menjadi masalah karena dianggap tidak mendukung untuk keperluan sharing maupun preview.preview sehingga diperlukan suatu Teknik yang dapat mempeerkecil ukuran file Gambar dari Besar Menjadi Kecil Tanpa Mengurangi Kuallitas Video Gambar tesebut Yaitu Dengan Melakukan Image Compression Atau Disebut Juga Kompresi Citra.Pada Penelitian Ini Menggunakan Teknik kompresi citra Terhadap Berkas Gambar Dengan Ekstensi TIFF yang Memiliki Ukuran Gambar yang Sangat Besar. Kompresi data Memiliki Beberapa Algoritma yang Dapat di Hasilkan atau Digunakan Sebuah Aplikasi Kompresi dan Dekompresi dengan Menerapkan SPITH Encoding yang Mampu Memampat Gambar dengan Ekstensi *TIFF dan Menghasilkan Nilai Ratio of Compression (Rc), Compression Ratio Cr), Redudancy (Rd), dan Space Saving (Ss). Kelebihan dari Format * TIFF Mampu Menyimpan Kualitas Gambar yang Sangat Tinggi Hingga 32 bit.
Sistem Pendukung Keputusan Cerdas Penentuan Rute Tercepat Menggunakan Metode Grey Absolute Decision Analysis Yunita Yolanda Seran
KETIK : Jurnal Informatika Vol. 1 No. 05 (2024): Mei
Publisher : Faatuatua Media Karya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Transportasi merupakan kegiatan pemidahan barang (muatan) dan penumpang dari suatu tempat ke tempat yang lain. Transportasi dapat diberi definisi sebagai usaha dan kegiatan mengangkut barang atau membawa barang dan atau penumpang dari suatu tempat ke tempat yang lain. Travel and Rentalt Car Kupang-Malaka adalah penyedia layanan transportasi mobil di wilayah Kupang-Malaka yang mengalami kesulitan dalam menentukan rute tercepat bagi pelanggannya. Saat ini, penentuan rute masih dilakukan secara konvensional berdasarkan pengalaman dan insting sopir, yang mengakibatkan pemilihan rute kurang optimal dan waktu tempuh yang lebih lama. Terdapat sekitar ± 7 rute yang biasa dilalui, masing-masing dengan tantangan dan permasalahan seperti kemacetan lalu lintas di pusat kota, jalan yang sempit dan berliku-liku, serta jalan yang berbatu dan berlumpur terutama saat musim hujan. Berdasarkan permasalahan tersebut, maka dibutuhkan suatu sistem pendukung keputusan (SPK) yang dapat membantu sopir travel and rental car dalam mengambil keputusan yang tepat dalam penentuan rute tercepat menggunakan metode K-Nearest Neighbor (K-NN) untuk menghitung jarak antara lokasi awal dan tujuan dan metode GADA (Grey Absolute Decision Analysis) untuk menentukan rute tercepat berdasarkan faktor-faktor seperti jarak, biaya, kondisi jalan, kondisi cuaca, kondisi lalu lintas, rute tujuan penumpang, fasilitas penunjang.
Implementasi Metode Topsis Untuk Menentukan Karyawan Terbak Berbasis Web Pada Kelurahan Maulafa Marselinus Peka Lewotobi
KETIK : Jurnal Informatika Vol. 1 No. 05 (2024): Mei
Publisher : Faatuatua Media Karya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Karyawan terbaik merupakan aset dari perusahan atau instansi yang akan membuat perusahan berkembang dengan pesat. Kinerja karyawan cukup berpengaruh dalam keuntungan yang didapat oleh suatu instansi atau perusahan. Oleh karena itu, diperlukan tenaga kerja yang memiliki kompetensi dan loyalitas tinggi. masalah utama yang dihadapi dalam penilaian karyawan di Kelurahan Maulafa yaitu ketidakmampuan mengukur kinerja secara obyektif dan transparan berdasarkan kriteria-kriteria yang telah ditentukan diantaranya Tanggung Jawab Peran (TJP),Waktu (W), Kualitas Pekerjaan (KP), Presensi atau Kehadiran (PK), Kerjasama Tim (KT), Kepemimpinan (K), dan Perilaku (P). Tujuan penelitian ini adalah membuat sistem yang dapat mendukung keputusan pimpinan dalam menentukan karyawan terbaik pada kelurahan Maulafa dengan menggunakan metode TOPSIS. Sistem yang akan dibangun nantinya diharapkan dapat menentukan karyawan terbaik di Kelurahan Maulafa.
Penerapan Metode TOPSIS Dalam Sistem Pendukung Keputusan Penerimaan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa Maria Grasela Ninu; Semlinda Juszandri Bulan
KETIK : Jurnal Informatika Vol. 1 No. 05 (2024): Mei
Publisher : Faatuatua Media Karya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa merupakan program yang ditujukan untuk memberikan bantuan uang kepada keluarga yang kurang mampu di desa- desa, dengan sumber dana yang berasal dari dana desa. Penelitian ini bertujuan untuk membangun sistem seleksi penerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa yang terkomputerisasi untuk menggantikan proses konvensional. Fokus utama adalah merancang, mengembangkan, dan mengimplementasikan sistem yang efisien, akurat, serta mudah diakses bagi penyelenggara dan masyarakat Desa Haekto. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode TOPSIS. Metode TOPSIS digunakan karena konsep dari metode ini sederhana tetapi tahapan pemecahan masalahnya termasuk kompleks. Hasil yang diharapkan dari penelitian ini dapat memberikan penilaian yang lebih akurat karena didasarkan pada nilai kriteria dan bobot yang telah ditetapkan, serta membantu pengambilan keputusan penerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa yang tepat.
Sistem Pendukung Keputusan Penilaian Kinerja Guru Dengan VIKOR Method Menggunakan Simple Weighted Sum Product (WISP) Method Pada SMA Negeri 1 Weluli Wulansari Masan; Yampi R. Kaesmetan
KETIK : Jurnal Informatika Vol. 1 No. 05 (2024): Mei
Publisher : Faatuatua Media Karya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penilaian kinerja guru adalah suatu proses untuk mengukur dan mengevaluasi kualitas kinerja seorang guru dalam melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya sebagai pendidik. Penilaian kinerja guru juga dilakukan oleh SMA Negeri 1 Weluli untuk mengetahui tingkat kualiatas guru-guru yang ada di sekolah ini. Namun kegiatan penilaian kinerja guru ini masih dilakukan secara sederhana pada lembar penilaian yang masih bersifat konvensional. Untuk mengatasi permasalahan ini maka dibangunlah sebuah Sistem Pendukung Keputusan (SPK) dengan VIKOR Method menggunakan WISP Method. Metode VIKOR digunakan untuk mendapatkan urutan prioritas kinerja guru berdasarkan jarak terdekat dari solusi ideal positif dan terjauh dari solusi ideal negatif, sementara metode WISP digunakan untuk merangkingkan kinerja guru berdasarkan nilai terbobot. Diharapakan SPK ini dapat membantu kepala sekolah dalam pengambilan keputusan bagi guru sesuai hasil penilaian kinerjanya.
Perbandingan Metodedata Encryption Standard (DES) Dan Advanced Encryption Standard (AES) Pada Keamanan Jaringan Komputer Di SMK Willibrodus Betun Yunita Luruk Ulu; Yampi R. Kaesmetan
KETIK : Jurnal Informatika Vol. 1 No. 05 (2024): Mei
Publisher : Faatuatua Media Karya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pemenfaatan teknologi informasi telah menjadi bagian integral dari kehidupan sehari-hari, baik itu instasi pendidikan maupun disekolah-sekolah.Salah satunya di SMK Willibrodus Betun. Pertumbuhan penggunaan jaringan komputer dalam lingkungan pendidikan membuka peluang besar untuk akses informasi yang lebih cepat dan berbagai kemudahan.Tujuan keamanan jaringan komputer meliputi perlindungan informasi dari pihak yang tidak berkepentingan dengan tetap memudahkan akses dan penggunaan oleh para pengguna. Keamanan jaringan komputer kini dipandang sebagai salah satu tugas dan masalah penting yang harus diatasi untuk melindungi aset-aset dan informasi.permasalahan utama seperti akses tidak sah,dan serangan cyber lainnya. Salah satu pelindung yang dibutuhkan untuk mendapatkan akses yang aman ketika berhubungan dengan jaringan komputer, baik dari luar internet maupun dari dalam internet dengan cara membuat aturan tertentu pada DES dan AES. Salah satu cara untuk meningkatkan keamanan jaringan komputer yaitu melalui penggunaan metode enkripsi data. Seperti metode Data Encryption Standard (DES) dan AES (Advanced Encryption Standard).Tujuan utama dari penelitian ini yaitu Mengidentifikasi perbedaan keamanan antara metode Data Encryption Standard (DES) dan Advanced Encryption Standard (AES) dalam konteks jaringan komputer di SMK Willibrodus Betun. Bertujuan untuk memahami tingkat keamanan relatif dari masing-masing metode enkripsi data dan menentukan mana yang lebih cocok untuk diterapkan dalam lingkungan jaringan komputer.
Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Kain Tenun Malaka Terbaik Dengan Menggunakan Metode Topsis Florentina Asni Klau; Meliana O. Meo
KETIK : Jurnal Informatika Vol. 1 No. 05 (2024): Mei
Publisher : Faatuatua Media Karya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kain tenun Malaka adalah sebuah warisan budaya yang menggambarkan keindahan, keunikan, dan kekayaan seni tradisional Indonesia. Kain tenun Malaka memiliki nilai seni dan budaya yang tinggi, sehingga pemilihan kain yang sesuai dengan preferensi dan kriteria tertentu menjadi krusial. Penelitian ini mengusulkan pengembangan Sistem Pendukung Keputusan (SPK) untuk memfasilitasi proses pemilihan kain tenun Malaka. Metode TOPSIS digunakan sebagai kerangka kerja dalam pengambilan keputusan. Tujuan utama dari penelitian ini adalah untuk menyajikan sebuah sistem yang dapat membantu pengguna dalam memilih kain tenun Malaka yang paling sesuai berdasarkan kriteria yang ditentukan. Data mengenai kain tenun Malaka serta kriteria-kriteria yang relevan dikumpulkan dan dimasukkan ke dalam sistem. Proses TOPSIS kemudian diimplementasikan untuk menghitung peringkat relatif dari setiap alternatif kain tenun. Hasil dari penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi dalam memfasilitasi proses pemilihan kain tenun Malaka secara efektif dan efisien.
Klasifikasi Tanaman Herbal Berdasarkan Tekstur Daun Menggunakan Backpropagation Berbasis Citra Letik, Meilan Letik; Bisilisin, Franki
KETIK : Jurnal Informatika Vol. 1 No. 06 (2024): Juli
Publisher : Faatuatua Media Karya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70404/ketik.v1i06.87

Abstract

Indonesia memiliki sekitar 30.000 dari total 40.000 jenis tanaman herbal dunia, menjadikannya negara dengan jumlah tanaman herbal terbanyak kedua setelah Brazil. Tanaman herbal telah lama digunakan dalam pengobatan tradisional karena manfaat alaminya. Namun, pemanfaatan tanaman herbal di Indonesia masih terbatas akibat kurangnya pemahaman masyarakat. Penelitian ini bertujuan meningkatkan pemanfaatan tanaman herbal dengan mengklasifikasikan jenis tanaman berdasarkan tekstur daun menggunakan backpropagation. Ekstraksi ciri tekstur dilakukan dengan metode GLCM menggunakan empat fitur utama: contrast, correlation, energy, dan homogenity. Data penelitian terdiri dari 200 citra, masing-masing 10 sampel dari 20 jenis tanaman herbal yaang digunakan. menggunakan jaringan saraf tiruan dengan algoritma backpropagation. Evaluasi kinerja dilakukan dengan confusion matrix untuk menguji akurasi prediksi. Dengan 160 data latih dan 40 data uji, serta konfigurasi jaringan dengan 10 hidden layer, pelatihan sebanyak 5000 epoch, dan learning rate 0,01, diperoleh akurasi tertinggi 85% dan rata-rata 80,5%. Hasil menunjukkan model backpropagation mencapai akurasi baik dalam klasifikasi jenis tanaman herbal.