cover
Contact Name
Ni Luh Putu Dewi Puspawati
Contact Email
aliansikesehatanindonesia@gmail.com
Phone
+6285738155507
Journal Mail Official
aliansikesehatanindonesia@gmail.com
Editorial Address
Jl. KH Dewantara 31 Bagirati Kelurahan Kr. Taliwang Kota Mataram, 83238 NTB
Location
Kota mataram,
Nusa tenggara barat
INDONESIA
Jurnal Aliansi Keperawatan Indonesia
ISSN : -     EISSN : 30627796     DOI : 10.55887/jaki
Core Subject : Health,
Jurnal Aliansi Keperawatan menerbitkan temuan-temuan hasil penelitian dalam bentuk artikel. Focus pada jurnal ini adalah original article, systematic review and meta-analysis, dan case study. Jurnal Aliansi Keperawatan Indonesia memiliki scope penelitian yang mencakup masalah pada bidang Keperawatan Dewasa (Keperawatan Medikal Bedah), Keperawatan Gawat Darurat, Keperawatan Gerontik, Keperawatan Komunitas, Keperawatan Keluarga, Keperawatan Jiwa, Keperawatan Anak, Keperawatan Maternitas, Keperawatan Kritis, Keperawatan Paliatif, Kepemimpinan dan Manajemen Keperawatan, Terapi Complementary and Alternative Medicine (CAM), serta Pendidikan Tinggi Keperawatan.
Articles 12 Documents
Hubungan Antara Konsumsi Alkohol Dengan Kadar Kolesterol Pada Mahasiswa STIKES Guna Bangsa Yogyakarta: The Relationship Between Alcohol Consumption and Cholesterol Levels in Students of STIKES Guna Bangsa Yogyakarta Asri Kurniawati, Fajar; Santoso, Teguh; Jennifa
Jurnal Aliansi Keperawatan Indonesia Vol. 2 No. 1 (2025): Jurnal Aliansi Keperawatan Indonesia
Publisher : Lentera Mitra Lestari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55887/jaki.v2i1.55

Abstract

Latar Belakang: Konsumsi alkohol pada mahasiswa memiliki berbagai faktor penyebab, penyalahgunaan konsumsi alkohol sudah hampir merata di kalangan pelajar sampai mahasiswa. Konsumsi alkohol dikaitkan dengan risiko timbulnya masalah kesehatan seperti gangguan mental dan perilaku, termasuk ketergantungan alkohol, dan penyakit tidak menular utama seperti sirosis hati, beberapa jenis kanker, dan penyakit jantung koroner. Salah satu faktor risiko penyebab Penyakit Jantung Koroner (PJK) adalah kadar kolesterol yang tinggi, kadar kolesterol total yang tinggi ini bisa didapatkan apabila mengkonsumsi alkohol dalam jumlah tinggi. Tujuan: Mengetahui hubungan antara konsumsi alkohol dengan kadar kolesterol pada mahasiswa STIKES Guna Bangsa Yogyakarta. Metode: Penelitian ini menggunakan metode analitik korelasi dengan rancangan cross sectional. Jumlah sampel yang digunakan adalah 127 responden dengan teknik pengambilan proporsional. data diolah menggunakan uji korelasi Kendall-tau. Penelitian dilakukan di STIKES Guna Bangsa Yogyakarta pada bulan Juni 2024. Hasil: Penelitian ini menunjukkan bahwa sebagian besar mahasiswa STKES Guna Bangsa Yogyakarta mengkonsumsi alkohol dalam kategori ringan 67,7%, sebagian besar mahasiswa STIKES Guna Bangsa memiliki kadar kolesterol sebagian besar pada tingkat normal dan batas resiko tinggi masing-masing sebesar 41%, berdasarkan uji korelasi Kendall tau diperoleh nilai p = 0,064. Kesimpulan: Tidak terdapat hubungan konsumsi alkohol dengan kadar kolesterol pada mahasiswa STIKES Guna Bangsa Yogyakarta.
Cat Stretch Exercise Menurunkan Dismenore Pada Remaja Putri: Cat Stretching Exercises Reduce Dysmenorrhea in Adolescent Girls I Gusti Ayu, Ratih Agustini
Jurnal Aliansi Keperawatan Indonesia Vol. 2 No. 1 (2025): Jurnal Aliansi Keperawatan Indonesia
Publisher : Lentera Mitra Lestari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55887/jaki.v2i1.59

Abstract

Latar Belakang: Menstruasi yang dialami remaja putri biasanya disertai dismenore, hal ini merupakan siksaan tersendiri yang dapat mengganggu aktivitasnya. Dismenore terjadi akibat adanya ketidakseimbangan sekresi prostaglandin dari endometrium saat proses menstruasi. Pendekatan non farmakologi dapat dilakukan dengan beberapa cara, salah satunya adalah teknik distraksi. Teknik distraksi yang dapat berperan dalam manajemen dismenore non farmakalogis salah satunya adalah cat stretch exercise. Cat stretch exercise juga dapat meningkatkan kadar hormon endorphin empat sampai lima kali dalam darah sehingga hal tersebut dapat menurunkan rasa nyeri saat menstruasi. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh cat stretch exercise terhadap intensitas dismenore pada remaja putri. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian pra-experimental dengan menggunakan rancangan one-group pre-post tes design. Sampel pada penelitian ini diambil dengan menggunakan teknik non probability sampling yaitu purposive sampling sebanyak 34 responden. Intrumen pengumpulan data yang digunakan adalah Numeric Rating Scale (NRS). Hasil penelitian didapatkan sebelum diberikan cat stretch exercise rerata intensitas dismenore 5,24 dan 3,74 setelah diberikan cat stretch exercise. Hasil: Analisis bivariat menggunakan uji paired t didapatkan hasil terdapat pengaruh pemberian teknik cat stretch exercise terhadap intensitas dismenore pada remaja putri dengan nilai p = 0,0001 < 0,05. Kesimpulan: Gerakan yang dilakukan selam melakukan terapi cat stretch exercise menyebabkan kontraksi otot dinding rahin ketika mengalami dismenore melemah dan vasodilatasi pembuluh darah sehingga terjadi peningkatan sirkulasi darah di area pelvik yang berpengaruh terhadap penurunan intensitas dismenore.

Page 2 of 2 | Total Record : 12