cover
Contact Name
Desi Pujianti
Contact Email
jkaap@gunadarma.ac.id
Phone
+6221-78881112
Journal Mail Official
jkaap@gunadarma.ac.id
Editorial Address
Jalan Margonda Raya 100
Location
Kota depok,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Kajian Akuntansi, Auditing dan Perpajakan
Published by Universitas Gunadarma
ISSN : -     EISSN : 30477255     DOI : http://dx.doi.org/10.35760/jkaap
Jurnal JKAAP (Jurnal Kajian Akuntansi, Auditing dan Perpajakan) diterbitkan oleh Bagian Publikasi Universitas Gunadarma. Jurnal ini diterbitkan dua kali setahun pada bulan Juni dan Desember. Jurnal JKAAP (Jurnal Kajian Akuntansi, Auditing dan Perpajakan) menerbitkan artikel di bidang akuntansi yang memberikan kontribusi terhadap pengembangan ilmu akuntansi, praktik akuntansi, dan profesi akuntansi.
Articles 11 Documents
Search results for , issue "Vol 1, No 1 (2024)" : 11 Documents clear
Pendeteksian Kecurangan Laporan Keuangan Model Beneish M-Score Pada Perusahaan Sektor Perbankan Indonesia Edi Pranoto; Salma Dwitya Fidella; Eka Sally Moretta
Jurnal Kajian Akuntansi, Auditing dan Perpajakan Vol 1, No 1 (2024)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/jkaap.2024.v1i1.10877

Abstract

Survei Association Certified Fraud of Examiner (ACFE, 2019) bahwa industri perbankan termasuk dalam industri yang paling dirugikan dengan adanya kecurangan (fraud). Penelitian ini bertujuan untuk mendeteksi dan mengetahui jumlah serta persentase perusahaan perbankan yang melakukan tindakan kecurangan dengan menggunakan lima indeks hitung Beneish M-Score. Populasi perusahaan sektor perbankan di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2018-2022. Sampel menggunakan teknik purposive sampling populasi sebanyak 47 perusahaan dengan sampel 25 perusahaan. Analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah ratio index Beneish M-Score dengan menggunakan lima indeks hitung, yaitu DSRI, GMI, AQI, SGI, dan TATA. Hasil penelitian menunjukkan kategori non manipulator 2018 dan 2019 sebanyak 16 atau 64% perusahaan, pada tahun 2020 sebanyak 18 atau sebesar 72%, pada tahun 2021 sebanyak 22 atau 88%, dan pada tahun 2022 sebanyak 19 atau sebesar 76%. Grey company pada tahun 2018 sebanyak 9 atau 36%, pada tahun 2019 sebanyak 8 atau 32%, pada tahun 2020 sebanyak 7 atau 28%, pada tahun 2021 sebanyak 3 atau 12%, dan pada tahun 2022 sebanyak 6 atau 24% perusahaan. Kategori manipulator hanya terdapat sebanyak 1 perusahaan atau sebesar 4% yang terjadi pada tahun 2019, sementara pada tahun 2018, 2020-2022 tidak ditemukan adanya perusahaan yang tergolong ke dalam kategori manipulator
Analisis Dampak Penerapan PSAK 72 Tentang Akuntansi Pendapatan Kontrak Dengan Pelanggan Terhadap Kinerja keuangan Perusahaan (Studi Kasus PT. Telekomunikasi Indonesia Tbk) Sri Supadmini; Imam Subaweh
Jurnal Kajian Akuntansi, Auditing dan Perpajakan Vol 1, No 1 (2024)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/jkaap.2024.v1i1.10883

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalis penerapan PSAK 72 dan dampaknya terhadap kinerja keuangan Perusahaan PT Telekomunikasi Indonesia Tbk. Penerapan PSAK 72 penting dilakukan agar pendapatan yang disajikan dalam laporan dapat dipahami dan diperbandingkan dengan industri lainya sebagai bahan pertimbangan pengambilan keputusan investor.    Jenis data yang digunakan adalah data sekunder dengan teknik pengumpulan data dokumentasi, dan metode analisis data yang digunakan deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan penerapan PSAK 72 menghasilkan informasi yang lebih akurat dan valid karena pendapatan diakui sejalan pemenuhan kewajiban yang timbul dari kontrak dengan pelanggan. Penerapan PSAK 72 tidak mempengaruhi Kinerja keuangan PT telekomunikasi Indonesia Tbk. 
Penerapan Teknologi Blockchain dalam Sistem Informasi Akuntansi Terhadap Privasi dan Keamanan Data Perusahaan Luvita Diana Hasya; Dyah Mieta Setyawati; Noer Anisa Isnaini; Tiara Ayu Anggraini
Jurnal Kajian Akuntansi, Auditing dan Perpajakan Vol 1, No 1 (2024)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/jkaap.2024.v1i1.10879

Abstract

Memasuki era digital yang semakin canggih, privasi dan keamanan telah menjadi isu yang sangat penting dan menantang. Teknologi blockchain telah muncul sebagai solusi menjanjikan untuk meningkatkan privasi dan keamanan data perusahaan. Teknologi blockchain adalah teknologi terdesentralisasi yang memungkinkan informasi disimpan dalam blok-blok yang terhubung dan diautentikasi oleh rantai kunci khusus, karena proses penyesuaian, pencatatan, dan pelaksanaan transaksi tidak dapat diubah atau dibatalkan. Ia menawarkan privasi dan keamanan tingkat tinggi karena datanya sulit untuk dimanipulasi, namun transparan karena pengguna dapat dengan mudah memverifikasi validitas data. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana penggunaan teknologi blockchain dalam meningkatkan privasi dan keamanan data perusahaan. Tinjauan literatur yang komprehensif digunakan sebagai metode penelitian ini, untuk mengumpulkan informasi tentang fitur utama teknologi blockchain yang terkait dengan privasi dan keamanan data perusahaan. Studi ini menunjukkan bahwa teknologi blockchain dapat menawarkan keuntungan yang signifikan dalam hal transparansi, keandalan, integritas data, dan kontrol kepemilikan data meskipun terdapat tantangan yang harus diatasi, seperti skalabilitas dan biaya operasional namun teknologi blockchain memberikan potensi besar untuk melindungi data dari pelanggaran data perusahan.
Analisis Penerapan Akuntansi Persediaan Berdasarkan PSAK 14 Pada PT Mayor Indah Tbk Indri Cahya Putri; Desi Pujiati
Jurnal Kajian Akuntansi, Auditing dan Perpajakan Vol 1, No 1 (2024)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/jkaap.2024.v1i1.10884

Abstract

Persediaan merupakan salah satu unsur vital dalam kegiatan operasional perusahaan yang memiliki peranan penting dalam perolehan keuntungan. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis penerapan klasifikasi, pengukuran, pengungkapan, pengakuan dan penilaian telah sesuai dengan PSAK 14. Perusahaan PT. Mayora Indah Tbk telah berkembang menjadi salah satu perusahaan Fast Moving Consumer Goods Industry (FMCG) yang telah diakui keberadaannya secara global. Alat analisis yang digunakan analisis deskriptif, kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian : 1) Klasifikasi persediaan adalah barang dagang pada PT. Mayora Tbk sudah sesuai dengan PSAK paragraf 37, 2) Pengukuran persediaan dinilai berdasarkan mana yang lebih rendah antara biaya perolehan dan nilai realisasi neto pada PT. Mayora Indah Tbk. sudah sesuai dengan PSAK 14 paragraf 11,12, 3) Pengungkapan persediaan adalah tidak terdapat cadangan penurunan nilai dan persediaan barang usang, tidak terdapat persediaan yang dijadikan jaminan hutang bank pada PT. Mayora Indah Tbk sudah sesuai PSAK paragraf 36, 4) Pengakuan persediaan adalah persediaan diakui sebagai beban pada saat terjadinya pada PT. Mayora Indah Tbk  sudah sesuai dengan PSAK paragraf 34, 5) Penilaian persediaan adalah menggunakan metode rata-rata tertimbang dengan cara menghitung total nilai persediaan dengan total unit persediaan yang ada pada PT. Mayora Indah Tbk sudah sesuai dengan PSAK 14 paragraf 24.
Determinan Pengungkapan Keberlanjutan: Studi Empiris pada Entitas Publik Sektor Manufaktur di Indonesia Laura Shafannissa Sugma; Dharma Tintri Ediraras; Ghina Nurjihan; Adila Kurnia Dewi Permata Sari
Jurnal Kajian Akuntansi, Auditing dan Perpajakan Vol 1, No 1 (2024)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/jkaap.2024.v1i1.10874

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perbedaan sebelum pandemi dan saat pandemic,  dan dampak parsial maupun  simultan kinerja keuangan, ukuran entitas publik, tata kelola entitas publik terhadap pengungkapan keberlanjutan pada entitas publik sektor manufaktur di Indonesia.  Data sekunder berupa laporan tahunan periode 2017 sd 2022, yang diperoleh melalui laman  masing – masing entitas, lalu diolah dan dianalisa secara statistik deskriftif dan uji hipotesis penelitian dilakukan dengan uji beda dan regresi data panel.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengungkapan keberlanjutan berbeda signifikan sebelum pandemi dan saat pandemi  sedangkan variabel lainnya tidak. Secara parsial, perputaran persedian adalah determinan  pengungkapan keberlanjutan, walaupun relatif lemah pengaruhnya. Rasio keuangan,  ukuran entitas  dan komite audit secara simultan berpengaruh (moderat) terhadap pengungkapan keberlanjutan.
Faktor Yang Memengaruhi Minat Berkarir Sebagai Akuntan Publik pada Mahasiswa Progam Studi Akuntansi Universitas Gunadarma Andika Dimas Setiawan; Rina Nofiyanti; Diana Sari
Jurnal Kajian Akuntansi, Auditing dan Perpajakan Vol 1, No 1 (2024)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/jkaap.2024.v1i1.10880

Abstract

Perkembangan entitas bisnis memunculkan peluang dan tantangan terhadap pemenuhan akuntan publik yang berfungsi untuk pengungkapan kewajaran suatu laporan keuangan entitas, yang dapat digunakan oleh para pemangku kepentingan. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis faktor yang diperkirakan memberikan pengaruh terhadap minat berkarir sebagai akuntan publik pada mahasiswa program studi akuntansi Universitas Gunadarma yang terdiri dari Motivasi Diri, Kecerdasan Intelektual, Penghargaan Finansial dan Pertimbangan Pasar Kerja. Populasi adalah mahasiswa program studi akuntansi tingkat 4 yang aktif pada tahun akademik 2022/2023 berjumlah 540 mahasiswa. Instrumen kuesioner digunakan dalam penelitian ini dan berhasil dikumpulkan     sebanyak 155 responden. Metode pengambilan sampel pada penelitian ini adalah non probability sampling dengan teknik convinience  sampling, penentuan jumlah sampel menggunakan rumus Slovin dan teknik analisis data menggunakan regresi linier berganda. Uji hipotesis dilakukan secara parsial dan simultan, sedangkan keeratan variabel bebas terhadap terikat menggunakan koefisien determinasi  dengan alat  olah data  SPSS. Hasil penelitian menunjukkan secara parsial Motivasi Diri berpengaruh terhadap Minat Berkarir, sedangkan Kecerdasan Intelektual, Penghargaan Finansial dan Pertimbangan Pasar Kerja tidak berpengaruh terhadap Minat Berkarir. Pada pengaruh simultan semua variabel bebas dinyatakan berpengaruh terhadap minat berkarir sebagai akuntan publik pada mahasiswa Universitas Gunadarma.
Front Matter Jurnal Kajian Akuntansi, Auditing dan Perpajakan Vol. 1 No. 1, 2024 Editorial Jurnal Kajian Akuntansi, Auditing dan Perpajakan
Jurnal Kajian Akuntansi, Auditing dan Perpajakan Vol 1, No 1 (2024)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Kecurangan Laporan Keuangan Pada Kelompok Perusahaan Indeks LQ-45 Imam Subaweh; Sri Supadmini
Jurnal Kajian Akuntansi, Auditing dan Perpajakan Vol 1, No 1 (2024)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/jkaap.2024.v1i1.10875

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi kecurangan laporan keuangan pada kelompok perusahaan indeks LQ-45 Bursa Efek Indonesia periode 2018-2022. Penelitian ini menggunakan enam variabel independen yaitu financial stability, external pressure, nature of industry, change in auditor, change of director,  frequent number of CEO’s picture, dan satu variabel dependen yaitu kecurangan laporan keuangan. Penentuan variabel independen berdasarkan Fraud Pentagon Theory, sedangkan variabel independen ditentukan dengan pendekatan F-Score. Data yang digunakan merupakan data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan tahunan perusahaan sampel yang dipublikasikan pada web Bursa Efek Indonesia. Populasi penelitian ini adalah 45 perusahaan  yang terdaftar dalam indeks LQ-45 Bursa Efek Indonesia periode 2018-2022, sedangkan sampel penelitian sebanyak 29 perusahaan yang diperoleh dengan teknik purposive sampling, yang selanjutnya dianalisis dengan statistik regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa financial stability menjadi faktor yang berpengaruh signifikan positif terhadap kecurangan laporan keuangan, sedangkan external pressure, nature of industry, dan frequent number of CEO’s picture menjadi faktor yang berpengaruh signifikan negatif terhadap kecurangan laporan keuangan. Adapun change in auditor dan change of director tidak menjadi faktor yang berpengaruh signifikan terhadap kecurangan laporan keuangan.
Analisis Efektivitas, Kontribusi dan Laju Pertumbuhan Terhadap Pendapatan Asli Daerah Pemerintah Kota Depok Fatimatuz Zahra; Silvia Avira
Jurnal Kajian Akuntansi, Auditing dan Perpajakan Vol 1, No 1 (2024)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/jkaap.2024.v1i1.10881

Abstract

Dalam mencapai kesejahteraan masyarakat dibutuhkannnya pendapatan daerah yang berasal dari Pendapatan Asli Daerah, salah satunya yaitu pajak daerah. Pajak daerah dipungut oleh pemerintah daerah dan digunakan untuk membiayai pengeluaran pemerintah daerah dalam melaksanakan penyelenggaraan pemerintah dan pembangunan di daerah. Penelitian ini merupakan jenis penelitian desktriptif kuantitatif. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui dan menganalisis tingkat efektivitas, kontribusi, dan laju pertumbuhan pajak daerah terhadap PAD Kota Depok. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa rata-rata persentase efektivitas penerimaan pajak daerah Kota Depok tahun 2018-2022 sebesar 107,95% yang artinya pemungutan pajak daerah di Kota Depok sangat efektif. Pada kontribusi penerimaan pajak daerah terhadap Pendapatan Asli Daerah Kota Depok rata-rata mencapai sebesar 79,15% yang artinya penerimaan pajak daerah terhadap Pendapatan Asli Daerah sangat baik. Pada laju pertumbuhan pajak daerah rata-rata persentase sebesar 13,75% atau dalam kriteria tidak berhasil.
Determinan dan Pengaruh Parktik Window Dressing Pada Perusahaan Sektor Teknologi di Indonesia Mutiara Putri Dearni Saragih; Feny Fidyah; Afrila Eki Pradita; Astried Permanasari
Jurnal Kajian Akuntansi, Auditing dan Perpajakan Vol 1, No 1 (2024)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/jkaap.2024.v1i1.10876

Abstract

Window Dressing adalah sebuah tindakan perusahaan atau emiten untuk mempercantik laporan keuangannya diakhir tahun agar terlihat lebih menarik oleh investor dan para pemegang saham. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis determinan dan pengaruh praktik window dressing pada perusahaan sektor teknologi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif yaitu mengumpulkan, menganalisis dan mengolah data. Data dalam penelitian ini adalah data sekunder. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling sehingga diperoleh sampel 14 perusahaan. Tenik analisis yang digunakan yaitu analisis paired sample T-test dan analisis regresi linear berganda. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa pada uji beda tidak terdapat perbedaan antara kuartal I dengan kuartal IV, namun terdapat perbedaan antara kuartal II, III dengan kuartal IV. Pada uji parsial variabel kuartal I, II, dan III tidak berpengaruh terhadap window dressing, namun pada kuartal IV terdapat pengaruh terhadap window dressing.

Page 1 of 2 | Total Record : 11