cover
Contact Name
Chazizah Gusnita
Contact Email
chazizah.gusnita@budiluhur.ac.id
Phone
+6281283205560
Journal Mail Official
jurnalanomie@budiluhur.ac.id
Editorial Address
Faculty of Social Sciences and Global Studies, Universitas Budi Luhur, Jl. Ciledug Raya, Petukangan Utara, Pesanggrahan, Jakara Selatan, DKI Jakarta 12260
Location
Kota adm. jakarta selatan,
Dki jakarta
INDONESIA
Jurnal Kajian Kejahatan, Sosial dan Hukum
ISSN : -     EISSN : 2656484X     DOI : -
Core Subject : Social,
Anomie is a peer-reviewed, open-access, and free of charge journal published by Criminology Study Program, Faculty of Social Sciences and Global Studies, Universitas Budi Luhur. The articles in this journal are based on joint-research by criminology student and their supervisor. This Journal is published three times a year (April, August, and December). Anomie publishes articles on criminology issues with a particular focus on crime and society from a variety of perspectives. Deviance Jurnal Kriminologi is concerned with theories, concepts, narratives and myths of crime, criminal behaviour, social deviance, criminal law, morality, justice, social regulation and governance.
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol. 2 No. 3 (2020): Desember" : 5 Documents clear
Kekerasan Simbolik Media Massa Online dalam Pemberitaan Perempuan Berstatus Janda Ilham Setia Budi; Yani Osmawati
Anomie Vol. 2 No. 3 (2020): Desember
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini membahas mengenai kekerasan simbolik terhadap perempuan berstatus janda yang dilakukan media massa online dalam pemberitaannya. Fokus utama yang diteliti adalah berita-berita dari situs Tribunnews.com, yakni media dengan tingkat trafffic yang tinggi dan memiliki tendensi tertentu dalam memberitakan perempuan berstatus janda. Teori Kekerasan Simbolik dari Pierre Bourdieu digunakan untuk menganalisis permasalahan dalam penelitian ini. Metode yang digunakan adalah kualitatif dengan tipe penelitian deskriptif. Hasil penelitian ini menemukan 10 liputan berita Tribunnews.com dalam jangka waktu Januari – Maret 2020, dan mengandung unsur-unsur kekerasan simbolik terhadap perempuan berstatus janda, diantaranya ialah unsur modal, unsur kelas, unsur habitus, dan unsur kekerasan dan kekuasaan.
Jaringan Kejahatan Penipuan dalam Perekrutan Tenaga Kerja PT.X di Jakarta Selatan Fathur Akbar; Monica Margaret
Anomie Vol. 2 No. 3 (2020): Desember
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian kualitatif ini bertujuan untuk menganalisis Jaringan Kejahatan Penipuan Dalam Perekrutan Tenaga Kerja PT. X di Jakarta Selatan dengan menggunakan metode observasi partisipan untuk mengungkap bagaimana kejahatan penipuan bisa menjadi kejahatan yang terorganisir dan bagaimana mereka menjalankan kegiatan mereka dari awal seperti membentuk tim dan unit kerja, siapa yang betugas menurut keahliannya masing-masing, bagaimana mereka mendistribusikan informasi, siapa targetnya, dan bagaimana mereka menjalankan kegiatan memeras para pelamar demi keuntungan pribadi dan perusahaannya. Dan dengan menggunakan Teori Jaringan Sosial untuk menilai bagaimana pola interaksinya dalam perusahaan dan seperti apa hubungan yang dimilikinya.
Fenomena Bunuh Diri Egostik di Indonesia dalam Perspektif Kriminologi Yosafat Kevin; Nadia Utami Larasati
Anomie Vol. 2 No. 3 (2020): Desember
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Bunuh diri dikenal secara umum secara umum sebagai tindakan kematian yang disengaja oleh pelaku dengan penyebab yang kompleks. Masyarakat memiliki norma dalam memahami tindakan bunuh diri sebagai perilaku menyimpang yang moralitas, beberapa norma melihat bunuh diri sebagai isu kesehatan mental, dan norma lain melihat bunuh diri sebagai kejahatan moral yang harus diberi hukum pidana. Banyaknya kasus bunuh diri di dunia, khususnya Indonesia dengan berbagai penyebab yang dapat diklasifikasikan dengan empat tipe bunuh diri milik Emile Durkheim dan pespektif relita sosial kejahatan milik Richard Qinney. Metode yang digunakan dalam penelitian ini mengumpulkan berbagai literatur atau penelitian terdahulu untuk mengkaji fenomena bunuh diri dan mengumpulkan kasus-kasus bunuh diri di Indonesia. Hasil penelitian melihat makna bunuh diri yang relatif, bisa menjadi kejahatan dan bisa menjadi penyimpangan sosial yang ditinjau dari reaksi masyarakat sebagai aktor sosial.
Stigma Laki-Laki Sebagai Pelaku Pelecehan Seksual KRL Commuter Line Daerah Jabodetabek Franz Bachruddin Wewengkang; Untung Sumarwan
Anomie Vol. 2 No. 3 (2020): Desember
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam masyarakat, banyak beredar stigma mengenai laki-laki sebagai pelaku dari kebanyakan kasus pelecehan seksual yang terjadi di angkutan umum, khususnya KRL Commuter Line di daerah Jabodetabek. Meskipun pelecehan seksual bisa dialami atau dilakukan oleh siapapun, namun kebanyakan masih menganggap jika hanya laki-laki pelaku dominannya. Oleh karenanya, penelitian ini akan membahas mengenai keberadaan stigma tersebut ditinjau dari Teori Labeling, dan dampak yang ditimbulkan akibatnya. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif– deskriptif, dan memakai teknik pengumpulan data observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil akhir penelitian ini adalah bukti dari keberadaan stigma terhadap laki-laki sebagai pelaku pelecehan seksual dengan landasan dasar Teori Labeling dan juga bagaimana dampak dari stigma itu, terutama terhadap laki-laki.
Analisis Rational Choice Theory Praktik Prostitusi di Wilayah Blok M Jakarta Selatan Rizkia Nurjihan; Chazizah Gusnita
Anomie Vol. 2 No. 3 (2020): Desember
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini membahas mengenai PSK (Perempuan Seks Komersial) dan keterlibatan dalam praktik prostitusi melalui pendekatan Rational Choice Theory dan akan dianalisis dalam Teori Pilihan Rasional, James Coleman, dan Cornish & Clarke. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui alasan, tujuan dan cara PSK melakukan praktik prositusi tersebut. Pembahasan masalah ini dianalisis menggunakan Teori Pilihan Rasional oleh James Coleman serta Cornish dan Clarke untuk melihat alasan, tujuan, dan cara bagaimana keterlibatan PSK dalam melakukan praktik prostitusi. Pada penulisan ini peneliti menggunakan metode pendekatan kualitatif dengan cara menggali informasi secara langsung dengan narasumber dari informan untuk mendapatkan data-data yang diperlukan untuk mengetahui analisa yang terdapat pada permasalahan ini dan menggunakan metode deskriptif merupakan suatu metode dalam meneliti status kelompok, suatu objek, suatu set kondisi, suatu sistem pemikiran ataupun suatu kelas peristiwa pada masa sekarang. Hasil penelitian menunjukan bahwa alasan dan tujuan keterlibatan PSK dalam melakukan praktik prostitusi karena adanya masalah ekonomi mejadikan faktor dominan yang mendorong mereka untuk menjadi PSK dan adanya tuntutan sosial gaya hidup yang tinggi membuat para PSK melakukan pekerjaan ini. pelaku praktik prostitusi ini memilik pertimbangan yang mempunyai nilai berupa keuntungan dan kerugian sebelum PSk melakukan praktik prostitusi, namun tindakan yang diambil oleh keterlibatan PSK dalam praktik prostitusi merupakan rasional dari pertimbangan-pertimbangan yang ada dan keputusan yang diambil adalah keuntungan untu mereka karena memenuhi kebutuhan ekonomi dan kebutuhan sosial mereka.

Page 1 of 1 | Total Record : 5