cover
Contact Name
Ikhwanul Arifan
Contact Email
ikhwanularifan@fik.unp.ac.id
Phone
+6281270855129
Journal Mail Official
gladiator@ppj.unp.ac.id
Editorial Address
JL.Prof Dr. HAMKA Air TAwar Barat Kota Padang
Location
Kota padang,
Sumatera barat
INDONESIA
Jurnal Gladiator
ISSN : -     EISSN : 29629969     DOI : -
Core Subject : Education,
Jurnal Gladiator merupakan jurnal kepelatihan olahraga yang sudah ada sejak tahun 2018 dan terus mempublikasikan artikel-artikel ilmiah dibidang pendidikan kepelatihan olahraga hingga kini yang dilandasi dengan persyaratan publikasi ilmiah untuk wisudawan khususnya Jurusan Kepelatihan FIK UNP. Jurnal Gladiator hingga kini terus aktif mempublikasikan artikel penelitian di bidang Pendidikan Kepelatihan Olahraga. Fokus: Pengembangan Ilmu Kepelatian Olahraga Lingkup: Ilmu Kepelatihan Manajemen Olahraga Filsafat Olahraga Pedagogi Fisiologi Olahraga Biomekanika Olahraga Psikologi Olahraga Sosiologi Olahraga
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 384 Documents
Pengaruh Pengaruh Variasi Latihan Dribbling Terhadap Kemampuan Dribbling Atlet Futsal SMA Negeri 6 Solok Selatan Mairifendi, Martio Martio; Sin, Tjung Hauw; Irawan, Roma; Arifan, Ikhwanul
Jurnal Gladiator Vol 4 No 5 (2024): Jurnal Gladiator
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/gltdor1504011

Abstract

Masalah pada penelitian ini adalah rendahnya kemampuan dribbling pada saat mendapatkan preasure dari lawan seperti bola yang tersangkut di kaki pemain sehingga hal ini membuat pemain kehilangan momen untuk menggiring bola dan menggiring bola dengan jangkauan yang terlalu jauh. Tujuan penelitian ini dilakukan ialah untuk mengetahui bagaimana perngaruh kelincahan terhadap kemampuan dribbling tim futsal SMAN 6 Solok Selatan. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode eksperimen semu. Populasi dan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah pemain futsal SMAN 6 Solok Selatan sebanyak 10 orang dengan total sampling.Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah instrumen tes kemampuan dribbling futsal. Berdasarkan hasil analisis uji hipotesis diperoleh nilai t hitung (6,260) besar t tabel (1.833) pada taraf signifikan alfa = 0,05 pada jumlah sampel berjumlah 10 orang. Dapat disimpulkan bahwa Ho ditolak dan Ha diterima. Dengan demikian latihan variasi latihan dribbling memberikan pengaruh yang signifikan terhadap kemampuan dribbling atlet futsal SMA Negeri 6 Solok Selatan.
Analisis Kecerdasan Emosional dalam Meningkatkan Prestasi Pemain Futsal SMA Kartika 1-5 Padang Mulyadi, Ahmad; Maidarman, Maidarman; Irawan, Roma; Setiawan, Yogi
Jurnal Gladiator Vol 4 No 5 (2024): Jurnal Gladiator
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/gltdor1506011

Abstract

Penelitian ini berangkat dari fenomena kurangnya prestasi pemain futsal, yang seringkali dipengaruhi oleh faktor psikologis, bukan hanya jumlah piala atau uang yang diperoleh. Faktor psikologis seperti kejenuhan, kelelahan, stres, kecemasan, dan ketakutan akan kegagalan dapat menghambat prestasi pemain. Emosi yang tidak terkendali dapat mempengaruhi perilaku, mengganggu koordinasi gerakan, dan kinerja di lapangan. Pemain dengan kecerdasan emosional yang tinggi lebih mampu menemukan solusi dalam menghadapi masalah selama latihan dan pertandingan dibandingkan dengan pemain yang kecerdasan emosionalnya rendah. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kecerdasan emosional dalam meningkatkan prestasi pemain futsal di SMA Kartika 1-5 Padang. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif deskriptif dengan total sampling pada 40 pemain futsal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara keseluruhan, kecerdasan emosional pemain berada pada kategori tinggi dalam berbagai aspek, termasuk mengenali dan mengelola emosi diri sendiri, memotivasi diri, mengenali emosi orang lain, serta membina hubungan, meskipun ada beberapa pemain yang masih kesulitan dalam mengelola emosi
Pengaruh Pengaruh Variasi Latihan Motorik Dasar Terhadap Peningkatan Teknik Bolabasket SDS IT Mutiara Duri Indrawati, Farhani; Irawan, Roma; Oktavianus, Irfan; Arwandi, John
Jurnal Gladiator Vol 4 No 5 (2024): Jurnal Gladiator
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/gltdor1508011

Abstract

Masalah penelitian ini adalah belum sepenuhnya menguasai teknik bolabasket. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variasi latihan motorik dasar terhadap peningkatan teknik dalam bolabasket SDS IT Mutiara Duri. Desain penelitian ini merupakan eksperimen semu dengan desain penelitian one grup Pre-test and Post test design. Tempat pelaksanaan penelitian di lapangan bolabasket SDS IT Mutiara Duri pada siswa SDS IT Mutiara Duri. Pendeskripsian data dan pengujian hipotesis dalam penelitian ini diolah dengan analisis uji t, dengan menggunakan aplikasi SPSS 29. Uji syarat statistik t telah memenuhi Syarat homogen dan data berdistribusi normalitas. Data terdistribusi normal berdasarkan perhitungan statistik dan pengujian kriteria uji statistik, di dapat hasil bahwa latihan motorik dasar memberikan pengaruh terhadap hasil peningkatan teknik dalam bola basket. Hal ini diketahui dari data maka hasil untuk diterima atau ditolaknya Ho atau hipotesis awal, sign 2 tailed (0.020) lebih < 0.05 maka terdapat perbedaan yang signifikan kemampuan teknik bolabasket sebelum dan sesudah perlakuan. Kesimpulan dari penelitian ini dilihat dari hasil uji signifikan. Jadi, Ho di tolak sedangkan Ha diterima. Kesimpulan, terdapat pengaruh yang signifikan dari metode latihan motorik dasar terhadap peningkatan teknik dalam bola basket SDS IT Mutiara Duri.
Pengaruh Pengaruh Latihan Air Alert Dengan Metode Sirkuit terhadap Kemampuan Lay Up Shoot Pemain Bolabasket SMA Kartika 1-5 Padang Rahmadani, Weny Chania; Irawan, Roma; yenes, Ronni; Ridwan, M
Jurnal Gladiator Vol 4 No 5 (2024): Jurnal Gladiator
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/gltdor1509011

Abstract

Masalah penelitian ini mengangkat masalah penurunan prestasi pemain bola basket di SMA Kartika 1-5 Padang. Tujuannya adalah untuk menilai pengaruh latihan Air Alert dengan metode sirkuit terhadap kemampuan lay up shoot para pemain bola basket di sekolah tersebut. Penelitian ini menggunakan desain eksperimen semu dengan populasi yang terdiri dari 24 pemain bola basket di SMA Kartika 1-5 Padang, dan sampel diambil menggunakan teknik purposive sampling yang mencakup 12 pemain putri. Instrumen yang digunakan adalah tes lay up shoot, dan analisis data dilakukan dengan uji normalitas Liliefors serta uji-t pada tingkat signifikansi α=0,05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa latihan Air Alert dengan metode sirkuit memberikan dampak positif terhadap kemampuan lay up shoot, dengan skor rata-rata 3,25 pada pre-test dan 6,08 pada post-test. Uji-t menunjukkan thitung = 1,81, yang lebih tinggi dari ttabel = 1,79588, sehingga Ho ditolak dan Ha diterima. Kesimpulannya, terdapat pengaruh signifikan dari latihan Air Alert dengan metode sirkuit terhadap kemampuan lay up shoot, yang ditunjukkan oleh peningkatan hasil tes secara signifikan pada akhir penelitian.
Pengaruh Latihan Shadow dengan metode interval Terhadap Peningkatan Footwork Atlet Bulutangkis hana aulia, sakura; Irawan, Roma; Donie, Donie; Yenes, Ronni
Jurnal Gladiator Vol 1 No 2 (2021): Jurnal Gladiator
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/gltdor1510011

Abstract

Fenomena footwork yang kurang optimal pada atlet PB. New Binatama terjadi ketika mereka mengejar bola ke depan net. Atlet mengalami kesulitan kembali dengan cepat ke tengah lapangan, sehingga ketika lawan memberikan bola ke belakang, atlet sulit mendapatkan posisi yang tepat untuk memukul bola, menyebabkan bola keluar lapangan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh latihan shadow dengan metode interval terhadap peningkatan footwork atlet PB. New Binatama. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen semu. Populasi penelitian terdiri dari 20 atlet bulutangkis yang berlatih di Club Binatama Kota Padang, dan sampel dipilih secara purposive sampling, sehingga sampel penelitian terdiri dari 14 atlet. Instrumen yang digunakan adalah tes footwork, dan analisis data dilakukan dengan uji-t pada taraf signifikan ɑ=0,05. Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh signifikan latihan shadow terhadap dengan metode interval peningkatan footwork atlet PB. New Binatama Kota Padang, dengan nilai t hitung 33,276 dan t tabel 2,17 (df 6), serta nilai signifikansi p sebesar 0,001.
Pengaruh Pengaruh Metode Latihan Interval Intensif Terhadap Dayatahan Kecepatan Renang 50 Meter Gaya Bebas Pada Atlet Klub Quenby Kota Bukittinggi Sari, Deva Wulan; Arifan, Ikhwanul; ., Argantos; ., Umar
Jurnal Gladiator Vol 4 No 5 (2024): Jurnal Gladiator
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/gltdor1511011

Abstract

Hasil penelitian lapangan menunjukkan bahwa atlet Quenby Swimming Club masih lambat untuk daya tahan kecepatan renang sejauh 50 meter gaya bebas. Kajian ini ditunjukan pada pengobservasian pengaruh metode latihan interval intensif terhadap dayatahan renang 50 meter gaya bebas. Tipe penelitian ini menggunakan eksperimen dengan rancangan penelitian The One Group Pre-Test Post-Test. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah kecepatan renang 50 meter gaya bebas. Subjek penelitian adalah KU III dan IV atlet klub quenby yang berjumlah 11 orang laki-laki, dipilih dengan menggunkan teknik puposive sampling. Teknik analisis data menggunaan statistika inferensial dengan uji t pada taraf signifikan α = 0,05. Hasil penelitian ini adalah terdapat pengaruh dari metode latihan interval intensif terhadap dayatahan kecepatan renang 50 meter gaya bebas atlet klub quenby, diperoleh hasil pre-test dengan waktu tercepat 49,51 dan hasil post-test dengan waktu tercepat 45,43 dan waktu terlambat 65,82. Hasil akhir dari uji t adalah thitung = 15,333 > ttabel = 1,812. Jadi, Ho ditolak sedangkan Ha diterima. Kata kunci : Interval Intensif, Dayatahan Kecepatan, Renang Gaya Bebas
Pengaruh Pengaruh Latihan Resistance Band dan Ladder Speed Drill terhadap Kemampuan Kecepatan Tendangan Sabit pada Atlet Pencak Silat Persaudaraan Setia Hati Terate Padang Sarai Cahyani, Viona Rahma; Arifan, Ikhwanul; Putra, Juanda; Haryanto, Jeki
Jurnal Gladiator Vol 4 No 6 (2024): Jurnal Gladiator
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/gltdor1513011

Abstract

Penelitian ini membahas tentang Pengaruh Peningkatan Kecepatan Tendangan Sabit pada Atlet Pencak Silat Persaudaraan Setia Hati Terate Padang Sarai. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui adanya Pengaruh Latihan Resistance Band dan Ladder Speed Drill terhadap Terhadap Kecepatan Tendangan Sabit pada Atlet Pencak Silat Persaudaraan Setia Hati Terate Padang Sarai. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif yang bersifat eksperimen semu (quasi eksperiment). Sampell dalam penelitian ini berjumlah 14 orang atlet remaja putra. Teknik analisis data menggunakan analisis statistik uji beda mean (uji t). Hasil penelitian menunjukan bahwa (1) ada peningkatan Kecepatan Tendangan Sabit setelah atlet mengikuti program latihan menggunakan Resistance Band dengan rata-rata kecepatan tendangan sabit pada Pre-test 11,79 dan post-test 17,79 meningkat 6% dengan thitung 18,189 > ttabel = 2,365. (2) ada peningkatan Kecepatan Tendangan Sabit setelah atlet mengikuti program latihan Menggunakan Ladder Speed Drill dengan rata-rata kecepatan tendangan sabit pada Pre-test 12,57 dan post-test 16,21meningkat 4% dengan thitung 13,874 > ttabel = 2,365
Pengaruh Pengaruh Bentuk Latihan Medicine Ball Terhadap Kemampuan Fast Bowling Atlet Kriket Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Universitas Negeri Padang Siregar, Rossida Ahmad; Sin, Tjung Hauw; Mardela, Romi; Edmizal, Eval
Jurnal Gladiator Vol 4 No 5 (2024): Jurnal Gladiator
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/gltdor1514011

Abstract

Penelitian ini membahas tentang pengaruh latihan medicine ball terhadap kekuatan dan ketepatan fast bowling Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Kriket Universitas Negeri Padang. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh latihan medicine ball terhadap kekuatan dan ketepatan fast bowling Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Kriket Universitas Negeri Padang. Jenis penelitian ini yaitu eksperimen menggunakan “One Group Preetest-Posttest. Penelitian akan dilaksanakan di lapangan kriket UNP Padang. Sampel dalam penelitian ini merupakan atlet Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Kriket Universitas Negeri Padang berjumlah 8 orang atlet. Instrumen penelitiannya yaitu lemparan fast bowling sebelum dan sesudah melakukan latihan medicine ball. Menggunakan teknik analisis data preetest dan posttest. Dari hasil tes dapat di peroleh nilai rata-rata preetest yaitu 11 sementara untuk hasil dari rata-rata posttest nya adalah 16. Berdasarkan hasil penelitian terdapat pengaruh latihan medicine ball terhadap kekuatan dan ketepatan fast bowling yang signifikan. Latihan medicine ball terhadap kekuatan dan ketepatan fast bowling dapat dilihat peningkatan 5 .
Kontribusi Kontribusi Koordinasi Mata Tangan, Kekuatan Otot Lengan dan Kekuatan Otot Perut terhadap Kemampuan Pukulan Drive Shot UKM Kriket UNP ningsih, Afriya; Padli, Padli; Mardela, Romi; Argantos, Argantos
Jurnal Gladiator Vol 4 No 5 (2024): Jurnal Gladiator
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/gltdor1515011

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah kemampuan pukulan drive shot batsman UKM kriket UNP masih kurang baik dalam beberapa kesempatan kejuaraan dan latihan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar sumbangan antara ketangkasan, kekuatan otot lengan dan kekuatan otot perut terhadap kemampuan pukulan drive shot UKM kriket UNP. Jenis penelitian ini adalah korelasional. Populasi penelitian ini adalah seluruh wilayah binaan UKM kriket Perguruan Tinggi Negeri Padang. Metode pengujian yang digunakan adalah metode purposive sampling, sehingga jumlah subjek dalam penelitian ini sebanyak 30 orang. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah 1) tes Und-fangen ballwerfen, 2) tes push up, 3) tes sit up dan 4) tes kemampuan drive shot. Teknik analisis data menggunakan uji korelasi sederhana dan korelasi ganda. Dampak dari penelitian ini adalah (1) Kontribusi terhadap kemampuan drive UKM Cricket UNP sebesar 27,31%. (2) Kekuatan otot lengan memberikan kontribusi terhadap kemampuan tembakan drive UKM Cricket UNP sebesar 15,23%. (3) Kekuatan otot perut memberikan kontribusi terhadap kemampuan tembakan drive UKM Cricket UNP sebesar 28,62%. (4) Kecekatan, kekuatan otot lengan, dan kekuatan otot perut secara bersama-sama memberikan kontribusi terhadap kemampuan drive shot UKM Kriket UNP sebesar 38,71%.
Pengaruh Pengaruh Latihan Ladder Drill dan Cone Drill Terhadap Peningkatan Footwork Atlet Bulutangkis Sembiring, Nova Sesarina; ., Padli; Sin, Tjung Hauw; Edmizal, Eval
Jurnal Gladiator Vol 4 No 5 (2024): Jurnal Gladiator
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/gltdor1516011

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah penurun prestasi atlet bulutangkis atlet Club Binatama Kota Padang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh latihan ladder drill dan cone drill terhadap footwork atlet bulutangkis Club Binatama Kota Padang. Jenis penelitian ini adalah eksperimen semu. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh atlet bulutangkis yang berlatih di Club Binatama Kota Padang yang berjumlah 20 orang. Teknik penarikan sampel yaitu purposive sampling, jadi Sampel pada penelitian ini adalah atlet bulutangkis yang berlatih di Club Binatama Kota Padang yang berjumlah 14 orang. Instrument penelitian menggunakan tes footwork. Teknik analisis data menggunakan uji-t dengan taraf signifikan ɑ=0,05. Hasil penelitian ini adalah (1) Ada pengaruh latihan ladder drill terhadap peningkatan footwork atlet bulutangkis Club Binatama Kota Padang, dengan thitung 13,25 > ttabel 1,943 dengan peningkatan persentase sebesar 14,96%. (2) Ada pengaruh latihan cone drill terhadap peningkatan footwork atlet bulutangkis Club Binatama Kota Padang, dengan thitung 24,40 > ttabel 1,943dengan peningkatan persentase sebesar 14,07%. (3) Ada perbedaan pengaruh latihan antara latihan ladder drill dan latihan cone drill terhadap peningkatan footwork atlet bulutangkis Club Binatama Kota Padang, dengan thitung 2,55 > ttabel 1,943.