cover
Contact Name
Tedy Wiraseptya
Contact Email
riksjp21@gmail.com
Phone
+6285263167243
Journal Mail Official
jtradisign@gmail.com
Editorial Address
Perumahan Batu Kasek, Jl. Bandes Batu Kasek. RT/RW : 001/003.
Location
Kota padang,
Sumatera barat
INDONESIA
Tradisign: Jurnal Pustaka Desain dan Budaya
Published by Pustaka Galeri Mandiri
ISSN : -     EISSN : 29854741     DOI : https://doi.org/10.55382/tradisign
Tradisign adalah Jurnal Desain dan Budaya yang dikelola di bawah Litbang penerbit Pustaka Galeri Mandiri. Jurnal Ini memiliki filosofi sbb : Tradisign, mewakili budaya sebagai cirikhas asal jurnal yakni di Minangkabau yang khas dengan budaya. Design sebagai ruang lingkup ilmu yg merangkup Sains, Teknologi dan Seni. Tradisign juga bisa diartikan dengan tradisional dan sign. Sign sebagai sistem tanda dan arah pandu. Harapan menjadi jurnal yg memandu desain dan budaya bagi pihak akademis dan pihak peneliti.
Articles 18 Documents
Perancangan Video Promosi Cafe Aling Bao Menggunakan Teknik Short Movie Tedy Wiraseptya
TRADISIGN : Jurnal Pustaka Desain dan Budaya Vol 2 No 1 (2023): Mei 2023 | Desain dan Budaya: Perspektif Multidisipliner
Publisher : Pustaka Galeri Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perancangan Video Promosi Cafe Aling Bao Menggunakan Teknik Short Movie. Data yang digunakan pada perancangan ini adalah data verbal, data visual dan data yang diperoleh melalui wawancara, observasi, dokumentasi dan sumber internet yang dianalisa dengan teori SWOT. Melalui metode penelitian tersebut, maka hasil yang dicapai adalah perancangan video promosi yang efektif dan bertujuan untuk memberi informasi tentang perkembangan kuliner yang ada di kota Padang, dan juga agar dapat menimbulkan ketertarikan konsumen untuk dapat berkunjung ke cafe Aling Bao. Media pendukung yang di rancang adalah poster, x-banner, flyer, stiker, spanduk, instagram reels, teaser, gantungan kunci. Perancangan ini telah menempuh berbagai proses, pada media utama dan media pendukung sangat dibutuhkan kejelian dan perhatian ekstra agar serasi dan sesuai antara satu dengan yang lainnya sehingga mencapai target pasar yaitu masyarakat Kota Padang.
Perancangan Video Kampanye Kampung Tematik Manggis dalam Pengembangan Agrowisata Di Kota Padang James Prabu; Tedy Wiraseptya
TRADISIGN : Jurnal Pustaka Desain dan Budaya Vol 3 No 1 (2024): Mei 2024 | Desain dan Budaya: Ragam Karya (Accepted)
Publisher : Pustaka Galeri Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perancangan promosi Kampung Tematik Kampung Manggis dalam pengembangan agrowisata Kota Padang berupa video kampanye dengan latar belakang kebun manggis yang masih beroperasi hingga saat ini. Perancangan tersebut memerlukan data-data yang dapat membantu dalam proses pengambilan video nantinya yang dilakukan melalui observasi dan wawancara, dari data-data yang ada, maka merancang dapat dilakukan dengan menganalisis menggunakan metode analisis data. Metode ini mengidentifikasi secara sistematis berbagai faktor untuk merumuskan strategi agrowisata Kampung Tematik. Proses perancangan menghasilkan media utama berupa video sebagai promosi Desa Tematik Agrowisata Manggis dan berfungsi untuk membantu investor dalam memberikan peluang berinvestasi sebagai upaya pengembangan Desa Tematik Agrowisata Manggis. Media pendukung promosi Desa Tematik Agrowisata Manggis di Kota Padang yaitu: Poster, X-banner, Kartu Nama, Bucket Hat, T-Shirt, Paper bag, Tumbler, Tote Bag, Spanduk.
Perancangan Video Promosi Serbuk Jahe Merah Berkah Bersama Annisa Nurul; Widia Marta
TRADISIGN : Jurnal Pustaka Desain dan Budaya Vol 3 No 1 (2024): Mei 2024 | Desain dan Budaya: Ragam Karya (Accepted)
Publisher : Pustaka Galeri Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Jahe merah merupakan salah satu rempah yang memiliki banyak manfaat kesehatan, seperti meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan mengatasi berbagai masalah pencernaan. Jahe merah juga dikenal karena kemampuannya dalam meredakan mual, mengurangi peradangan, dan meningkatkan sirkulasi darah. Melihat potensi ini, perancangan video promosi Serbuk Jahe Merah Berkah Bersama bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan manfaat jahe merah serta mempromosikan produk serbuk jahe merah tersebut. Video ini dapat memberikan edukasi yang komprehensif mengenai keunggulan dan manfaat kesehatan jahe merah, sehingga dapat menarik perhatian masyarakat luas. Perancangan video promosi ini menggunakan metode pendekatan kualitatif deskriptif. Metode ini digunakan untuk mengidentifikasi dan menganalisis kebutuhan serta preferensi konsumen terhadap produk serbuk jahe merah. Melalui pendekatan ini, dapat diperoleh informasi yang mendalam mengenai persepsi konsumen dan bagaimana cara terbaik untuk menyampaikan pesan promosi. Proses perancangan video promosi ini meliputi tiga tahap utama, yaitu pra produksi, produksi, dan pasca produksi. Pada tahap pra produksi, dilakukan perencanaan konsep video, penulisan skenario, dan persiapan teknis lainnya. Perencanaan yang matang pada tahap ini sangat penting untuk memastikan bahwa semua elemen yang diperlukan telah siap sebelum proses produksi dimulai. Tahap produksi mencakup proses pengambilan gambar dan rekaman audio yang sesuai dengan konsep yang telah direncanakan. Pada tahap ini, kualitas gambar dan suara sangat diperhatikan untuk memastikan hasil yang maksimal. Sedangkan pada tahap pasca produksi, dilakukan pengeditan video, penambahan efek, dan penyelesaian akhir sebelum video siap untuk dipublikasikan. Proses pengeditan ini bertujuan untuk menyempurnakan video agar lebih menarik dan informatif. Secara keseluruhan, hasil dari perancangan video promosi Serbuk Jahe Merah Berkah Bersama ini dapat menarik minat konsumen, meningkatkan penjualan produk, serta memberikan informasi yang bermanfaat mengenai manfaat kesehatan jahe merah kepada masyarakat luas. Video ini tidak hanya sebagai alat promosi, tetapi juga sebagai media edukasi yang dapat memperluas pengetahuan masyarakat tentang manfaat jahe merah.
Perancangan Video Promosi Kopi G’royal Kerinci idlal fariz; M. Sayuti
TRADISIGN : Jurnal Pustaka Desain dan Budaya Vol 3 No 1 (2024): Mei 2024 | Desain dan Budaya: Ragam Karya (Accepted)
Publisher : Pustaka Galeri Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

In designing the promotional video for G’Royal Kerinci coffee, a qualitative descriptive approach and the 4D method were used to produce an effective and engaging video. The qualitative descriptive approach aims to gather in-depth information about G’Royal Kerinci coffee through interviews with farmers, coffee processors, baristas, and consumers, as well as direct observation of the production process and local culture in Kerinci. This observation includes stages of production from planting, picking, processing, to packaging coffee, and observing the surrounding environment and culture that influence the quality and characteristics of the coffee. Additionally, document analysis from various reports and articles documenting the history and quality of G'Royal Kerinci coffee provides further insights. The 4D method (Define, Design, Develop, Disseminate) is used to systematically design and implement the promotional video. The Define stage involves identifying the purpose of the video, which is to increase awareness and sales of G'Royal Kerinci coffee, as well as defining the target audience such as premium coffee lovers, millennials, and young professionals. In the Design stage, the video’s concept and theme are crafted to reflect the uniqueness and quality of G'Royal Kerinci coffee, accompanied by the creation of a storyboard and script that outlines the storyline, visuals, and narration of the video. The Develop stage involves video production with shooting in coffee plantations, processing plants, and coffee shops, as well as video editing by adding background music, narration, and visual effects to create an appealing and professional video. Finally, in the Disseminate stage, the video is launched on various platforms such as YouTube, Instagram, and the company’s website, supported by promotional strategies through social media, paid advertisements, and email marketing to reach a wider audience. This approach results in an informative promotional video that successfully captures the audience’s attention towards G'Royal Kerinci coffee.
Perancangan Video Promosi Silek Karang Indah Vicky Rizki Mulia; Melisa Suardi
TRADISIGN : Jurnal Pustaka Desain dan Budaya Vol 3 No 1 (2024): Mei 2024 | Desain dan Budaya: Ragam Karya (Accepted)
Publisher : Pustaka Galeri Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Silek Karang Indah didirikan pada tahun 1970 oleh H. M Nasir Laban di Korong Kabun, Sungai Buluh Selatan, Kab. Padang Pariaman. Meskipun pada awalnya mendapat sambutan positif dari masyarakat, seiring berjalannya waktu, minat terhadap Silek Karang Indah menurun, terutama di kalangan generasi muda Minangkabau. Hal ini disebabkan oleh kurangnya promosi yang efektif dalam menarik minat masyarakat untuk belajar di perguruan ini. Oleh karena itu, saya merancang strategi promosi yang diharapkan dapat mengembalikan minat masyarakat terhadap seni bela diri Minangkabau dan melestarikan Silek Karang Indah agar terus berlanjut dari generasi ke generasi. Fokus utama perancangan ini adalah menjadikan Silek Karang Indah dikenal luas oleh masyarakat. Penelitian ini menggunakan metode analisis data SWOT. Media yang dirancang meliputi video promosi sebagai media utama, didukung oleh media pendukung seperti feed Instagram, poster, spanduk, x-banner, baliho, t-shirt, tumbler, topi, mug, dan merchandise (stiker dan gantungan kunci). Video promosi ini merupakan media utama yang digunakan sebagai sarana informasi, sementara media pendukung dibuat dalam format cetak dan digital. Dengan pendekatan ini, diharapkan Silek Karang Indah dapat kembali mendapatkan tempat di hati masyarakat, khususnya generasi muda.
Perancangan Film Dokumenter Pandai Besi Sungai Pua Farhan Sauqi Yulisfar
TRADISIGN : Jurnal Pustaka Desain dan Budaya Vol 3 No 1 (2024): Mei 2024 | Desain dan Budaya: Ragam Karya (Accepted)
Publisher : Pustaka Galeri Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pandai Besi di Nagari Sungai Pua sudah diwarisi secara turun temurun antar keluarga, baik dari ayah atau pun paman. Mereka terampil membuat berbagai peralatan dari olahan besi secara tradisional. Misalnya pisau, cangkul, golok, sabit, samurai, sepatu kuda, dan senjata api tradisional. Pandai Besi Sungai Pua mengalami pemasaran yang menurun dari masa jayanya, dikarenakan telah banyaknya pabrik yang bisa memproduksi lebih cepat. Pandai Besi Sungai Pua ini sudah jarang diketahui oleh masyarakat umum, terlebih generasi muda. Saat ini bengkel bagarak sudah tidak seperti dulu yang ada di setiap rumah masyarakat Nagari Sungai Pua. Faktor ini dipengaruhi oleh generasi penerus yang tidak mau meneruskan pekerjaan yang berisiko dan ketinggalan zaman, dan masyarakat saat ini lebih memilih untuk bekerja di bidang tekstil. Nagari Sungai Pua belum memiliki media audio-visual sebagai media informasi yang membahas keseluruhan tentang Pandai Besi. Dokumenter Pandai Besi Sungai Pua dirancang khusus dalam bentuk media utama audio-visual, menciptakan karya dokumenter dalam bentuk audio-visual yang dibentuk melalui naskah sesuai alur cerita, ide, dan konsep. Video dokumenter ini dirancang khusus dalam bentuk media utama audio-visual, dan didukung oleh beberapa media pendukung lainnya yaitu poster, x-banner, t-shirt, tumbler, kalender, kotak pisau, buku, dan stiker. Tujuan perancangan dokumenter ini adalah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat, khususnya generasi muda, tentang warisan budaya dan keterampilan pandai besi yang ada di Nagari Sungai Pua serta untuk mempromosikan produk-produk pandai besi ke pasar yang lebih luas. Hasil perancangan diharapkan dapat memperkenalkan kembali pandai besi tradisional Sungai Pua kepada masyarakat luas dan membantu memulihkan kejayaannya.
TRANSFORMASI KOMUNIKASI DIGITAL DALAM MENINGKATKAN EFISIENSI KINERJA KARYAWAN MELALUI PENDEKATAN BUDAYA: STUDI KASUS PADA HAI SCHOOL INDONESIA Lailatul Himni; Helsi Zulfan Ramadani
TRADISIGN : Jurnal Pustaka Desain dan Budaya Vol 3 No 2 (2024): Menelusuri Budaya Dalam Perspektif Seni
Publisher : Pustaka Galeri Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55382/tradisign.v3i2.858

Abstract

Komunikasi yang efektif merupakan elemen penting dalam menunjang kinerja organisasi, terutama di lembaga pendidikan seperti Hai School Indonesia yang berlokasi di Kota Padang. Dalam era digital, pemanfaatan teknologi komunikasi digital telah membawa dampak signifikan terhadap efisiensi dan efektivitas kerja karyawan. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi penerapan komunikasi digital di Hai School Indonesia serta dampaknya terhadap kinerja karyawan. Dengan pendekatan kualitatif berbasis studi kasus, data dikumpulkan melalui wawancara mendalam, diskusi kelompok terfokus (FGD), dan observasi partisipatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan teknologi digital, seperti aplikasi pesan instan, email, dan platform manajemen tugas berbasis cloud, meningkatkan efisiensi komunikasi, kolaborasi antar divisi, dan fleksibilitas kerja. Namun, tantangan seperti kesenjangan keterampilan teknologi dan gangguan kualitas komunikasi menjadi hambatan dalam penerapan optimal teknologi tersebut. Budaya komunikasi yang inklusif dan menghargai keberagaman ditemukan berperan penting dalam mendukung pengembangan sumber daya manusia dan menciptakan lingkungan kerja yang produktif. Penelitian ini memberikan rekomendasi strategis bagi Hai School Indonesia dan lembaga pendidikan lain untuk memaksimalkan penggunaan teknologi digital guna meningkatkan kualitas komunikasi dan kinerja organisasi.
Motif Ornamen Khaligrafi Di Pintu Masjid Tuha Bugeung Sawang,Kecematan Peudada, Kabupaten Bireuen diana sari
TRADISIGN : Jurnal Pustaka Desain dan Budaya Vol 3 No 2 (2024): Menelusuri Budaya Dalam Perspektif Seni
Publisher : Pustaka Galeri Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Masjid Tuha Bugeng (Meuseujid Tuha Bugeng) yang terletak di Peudada, Kabupaten Bireuen, adalah salah satu peninggalan bersejarah penting dari masa Kesultanan Aceh Darussalam. Masjid ini tidak hanya dikenal karena keindahan arsitekturnya, tetapi juga sebagai pusat spiritual yang memancarkan kedamaian bagi jamaahnya. Kubah masjid yang ikonik serta ornamen-ornamen hiasannya merupakan representasi estetika seni Islam tradisional Aceh, mencerminkan kejayaan budaya dan religiusitas pada masa lalu. Lebih dari sekadar tempat ibadah, Masjid Tuha Bugeng berfungsi sebagai simbol identitas masyarakat Aceh yang kaya akan nilai budaya dan spiritual. Ornamen yang menghiasi bagian dalam dan luar masjid menunjukkan perpaduan seni, sejarah, dan agama, memberikan daya tarik estetis sekaligus makna spiritual yang mendalam. Masjid ini tidak hanya menjadi saksi bisu sejarah panjang Aceh, tetapi juga sebagai tempat yang memberikan pengalaman spiritual yang khas. Suasana khusyuk yang tercipta di dalamnya membuat Masjid Tuha Bugeng menjadi destinasi penting bagi masyarakat lokal maupun wisatawan yang ingin memahami nilai-nilai budaya Aceh lebih dalam. Penelitian ini menyoroti peran Masjid Tuha Bugeng sebagai warisan budaya dan religius, yang terus dipertahankan oleh masyarakat sebagai bagian penting dari identitas Aceh.

Page 2 of 2 | Total Record : 18