JUSTINDO (Jurnal Sistem dan Teknologi Informasi Indonesia)
JUSTINDO is a scientific journal managed by the informatics engineering study program at the University of Muhammadiyah Jember as a publication media for research articles in the field of systems and information technology which covers the following topics: Software engineering, Games, Information Retrieval, Computer networks, Telecommunication, Internet, Internet of Things, Cloud Computing, Wireless technology, Network security, Multimedia technology, Mobile Computing, Parallel / Distributed Computing, Development, management and utilization of Information Systems, Organizational Governance, Enterprise Resource Planning, Enterprise Architecture Planning, e-Businness, e-Commerce, e-Learning, Data mining, Text mining, Machine Learning, Data warehouse, Online Analytical Processing, Artificial Intelligence, Decision Support System, and Mathematics. JUSTINDO is issued twice a year in February and August. The editor invites research lecturers, reviewers, practitioners, industry, and observers to contribute to this journal. JUSTINDO provides a platform for scientists and academics throughout Indonesia to promote, share and discuss new issues and the development of information systems and information technology. JUSTINDO aims to achieve the theory and application of this sophisticated field. In 2017, JUSTINDO already has an ISSN both printed and online, for ISSN (Print) is 2502 - 5724 and for ISSN (Online) is 2541 - 5735
Articles
42 Documents
Optimasi Kabel Jaringan Wifi Berbasis Minimum Spanning Tree di STKIP PGRI Situbondo
Munawwir, Zainul;
Lisma Dian Kartika Sari;
Roisatun Nisa’;
Syamsul Hadi
JUSTINDO (Jurnal Sistem dan Teknologi Informasi Indonesia) Vol. 10 No. 2 (2025): JUSTINDO
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.32528/justindo.v10i2.3581
Aplikasi Minimum Spanning Tree (MST) pada jaringan WiFi sering digunakan dalam desain infrastruktur jaringan untuk perusahaan atau kampus, di mana efisiensi dan keandalan sangat penting. Namun sayangnya MST masih belum diterapkan pada desain jaringan Wifi di STKIP PGRI Situbondo. Pemasangan titik akses (access points) dilakukan tanpa analisis dan perhitungan detail, melainkan hanya secara asumsi atau perkiraan semata. Bagitu juga pada jaringan kabelnya, tidak ada perhitungan khusus tentang pemasangannya sehingga diperkirakan kurang optimal dalam penggunaan kabel. Dengan demikian peneliti tertarik untuk menentukan minimum spanning tree (MST) pada jaringan WiFi di lingkungan STKIP PGRI Situbondo dan untuk melihat apakah jaringan kabel WiFi yang telah terpasang di lingkungan STKIP PGRI Situbondo sesuai dengan konsep MST. Metode pada penelitian ini adalah studi pustaka, pengambilan data, pemecahan masalah, dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan data dan pembahasan dalam penelitian ini diperoleh data bahwa terdapat selisih sebesar 24 meter panjang kabel dari analisis MST (183,6 meter) dengan Panjang total kabel yang terpasang (207,6 meter) sehingga dapat disimpulkan bahwa metode Minimum Spanning Tree (MST) dapat digunakan untuk menentukan optimasi kabel jaringan Wifi karena mampu menganalisis dan menentukan tree dengan bobot total paling minimum (pada penelitian ini diperoleh 183,6 meter) yang menggambarkan tentang seberapa panjang kabel minimum yang diperlukan untuk sebuah jaringan, hanya saja dalam pelaksanaannya perlu memperhatikan keterbatasan atau kondisi lingkungan yang akan diinstalasi suatu jaringan wifi berbasis kabel. Misalnya kondisi lingkungan dengan terbatasnya penyangga kabel ataupun kebutuhan atas minimalisir resiko errornya suatu terminal yang dapat menghambat kinerja suatu jaringan Wifi.
Implementasi Web Service Restful API Pada Modul Wisata Aplikasi Malldesa
Muharom, Lutfi Ali;
Permata, Arindha Dyah;
Oktavianto, Hardian
JUSTINDO (Jurnal Sistem dan Teknologi Informasi Indonesia) Vol. 10 No. 2 (2025): JUSTINDO
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.32528/justindo.v10i2.3703
Di era industri teknologi yang semakin berkembang secara pesat, penggunaan internet menjadi sangat popular. Perkembangan internet tersebut disertai dengan banyaknya aplikasi yang dibangun seperti aplikasi berbasis mobile dan website.Teknologi yang memungkinkan pengembang untuk membangun aplikasi yang lebih kompleks dengan efisien dan fleksibel yaitu teknologi web service. Web service adalah teknologi pada suatu sistem yang dapat berkomunikasi melalui internet dengan menggunakan protokol seperti HTTP. Web service berkembang menjadi beberapa macam salah satunya yaitu RESTful API yang akan digunakan pada penelitian ini. RESTful API merupakan gaya arsitektur web service yang memanfaatkan protokol HTTP dan format data seperti JSON atau XML. JSON merupakan standar pertukaran data pada web yang mendukung struktur data seperti object dan arrays sehingga sangat mudah menulis dan membaca data dari JSON.Keuntungan dari penggunaan RESTful API adalah lebih mudah dalam mengembangkan dan memelihara aplikasi, karena RESTful API mengikuti standar protokol HTTP yang sudah sering digunakan dan mudah dimengerti. Pengujian API dapat dilakukan secara manual atau dapat diotomatisasi dengan alat pengujian API. Alat pengujian API yang sering digunakan adalah Postman. Metode HTTP yang digunakan pada penelitian ini adalah GET, POST, PUT dan DELETE.