cover
Contact Name
Rawa El Amady
Contact Email
jurnalsakaai@gmail.com
Phone
+6287761229493
Journal Mail Official
jurnalsakaai@gmail.com
Editorial Address
Jurnal SAKAAI: Jurnal Ilmu Sosial dan Humaniora - diterbitkan untuk mengembangkan dan memperkaya diskusi ilmiah bagi para sarjana yang menaruh minat pada isu-isu sosial budaya di Indonesia. Editor menerima artikel teoritis atau berbasis penelitian. Argumen penulis tidak perlu sejalan dengan editor. Kriteria artikel yang dikirimkan mencakup jenis artikel berikut: pertama, artikel menyajikan hasil penelitian etnografi/kualitatif dalam topik tertentu dan terkait dengan kelompok etnis/sosial di Indonesia; kedua, artikel ini merupakan pembahasan terperinci tentang penelitian terapan dan kolaboratif dengan keterlibatan yang kuat antara penulis dan subjek kolaborator dalam melaksanakan program intervensi atau inisiatif pembangunan lainnya. Artikel menekankan pada masalah sosial, politik, dan budaya; penulisan teoritis yang menguraikan teori sosial dan budaya yang dikaitkan dengan wacana teoritis antropologi, khususnya di Indonesia.
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
SAKAAI Kajian Sosial dan Humaniora
ISSN : 30365950     EISSN : 30365950     DOI : -
Focus jurnal adalah kajian sosial dan Humaniora. Scope meliputi hasil penelitian, resensi, riview dan kajian teori.
Articles 10 Documents
Search results for , issue "Vol. 1 No. 1 (2024): Jurnal Sosial dan Humaniora" : 10 Documents clear
Sistem Industrialisasi Perkebunan Sawit Pada Masyarakat Dayak Linoh di Desa Baya Betung Kabupaten Sintang Hartanto, Cornelius Kiki; Praptantya, Donatianus BSE; Bay, Galuh
Jurnal Sosial dan Humaniora Vol. 1 No. 1 (2024): Jurnal Sosial dan Humaniora
Publisher : AAI Pengda Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Industrialiasi perkebunan sawit di Provinsi Kalimantan Barat berada pada tahap yang tinggi pada setiap kabupaten dan kota. Kehadiran perkebunan sawit memiliki berbagai dampak spektrum bagi masyarakat khususnya masyarakat Dayak. Dalam penelitian ini, industrialisasi sawit memiliki dampak dan pengaruh yang cukup signifikan pada masyarakat Dayak Linoh di Desa Baya Betung. Masyarakat Dayak Linoh yang dahulu masih menjalankan ideologi tradisional dalam pengelolaan lahan, saat ini secara perlahan kehidupan tradisional itu menghilang. Oleh karena itu, tujuan utama penelitian ini mengungkap tentang sistem industrialisasi perkebunan sawit yang mengubah kehidupan masyarakat Dayak Linoh. Pada penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan etnografi. Selama 3 bulan penelitian ini berlangsung kami melakukan observasi, wawancara, dan dokumentasi secara langsung di lapangan, selain itu juga melakukan validasi data dengan sumber tulisan yang terkait. Hasilnya, bahwa denga nada industrilasi perkebunan di Desa Baya Betung beberapa hal yang dirasakan oleh masyarakat Dayak Linoh diantaranya, sumber hutan mereka saat ini sudah berubah menjadi area perkebunan sawit. Selanjutnya, dari sisi kehidupan sosial-ekonomi mereka hidup dengan konsumtif dengan bergantung pada hasil sawit. Kemudian, dalam pola sistem pekerjaan masyarakat Dayak Linoh diantaranya bekerja sebagai pekerja perusahaan, buruh harian lepas, dan beberapa penyadap karet, mereka sudah meninggalkan pola berladang. Selain itu, masyarakat Dayak Linoh juga rentan mengalami konflik dengan pihak perkebunan yang menyebabkan daerah Desa Baya Betung menjadi daerah rawan terjadi konflik. Industrialisasi perkebunan sawit menjadi aspek terjadinya perubahan sosial, budaya, dan ekonomi pada masyarakat Dayak Linoh.
Tuhan Tidak Akan Membiarkan Ikan Habis: : Hutang Sebagai Rasionalisasi Pemenuhan Kebutuhan Hidup Nelayan Ngrenehan Nayyirah, Nabila
Jurnal Sosial dan Humaniora Vol. 1 No. 1 (2024): Jurnal Sosial dan Humaniora
Publisher : AAI Pengda Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Berbicara mengenai pemenuhan kebutuhan hidup, salah satu mode mata pencaharian masyarakat Indonesia salah satunya adalah melaut. Data Kementrian, Kelautan, dan Perikanan menunjukkan bahwa terdapat sekitar 7,87 juta nelayan miskin yang tersebar di 10.640 desa nelayan di pesisir. Merespon fenomena demikian, dengan menggunakan metode penelitian kualitatif penelitian kali ini mencoba melihat bagaimana nelayan mencoba memenuhi kebutuhan rumah tangga mereka dengan menggunakan strategi-strategi dan rasionalisasi ekonomi mereka; seperti pembagian kerja dalam rumah tangga dan pekerjaaan substansial lainya. Dalam kehidupan ekonomi masyarakat nelayan yang fluktuatif, berbagai macam kerja atau pola pengaturan keuangan yang dilakukan perempuan ini bisa dianggap sebagai pola adaptif untuk bertahan hidup. Sebagai masyarakat yang menggantungkan kehidupan pada sumber daya alam yang tidak menentu –bahkan terkadang mereka tidak pergi melaut karena cuaca- penelitian ini menjadikan rumah tangga nelayan sebagai fokus dan lokus untuk melihat bagaimana ‘keluarga’ dan hutang menjadi salah satu strategi pemenuhan kebutuhan. Kata Kunci: Hutang, Nelayan, Rasionalisasi.
Community accompaniment PENDAMPINGAN MASYARAKAT DALAM PEMBUATAN SEKAT KANAL DI KABUPATEN KEPULAUAN MERANTI HASIBUAN, WARQAH
Jurnal Sosial dan Humaniora Vol. 1 No. 1 (2024): Jurnal Sosial dan Humaniora
Publisher : AAI Pengda Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Studi ini membahas proses pembangun sekat kanal dan pendampingan masyarakat lokal di Pulau Tebing Tinggi, Kabupaten Kepulauan Meranti Riau. Sekat kanal dibangun untuk menjaga ekosistem gambut tetap basah atau mencegah hilangnya kandungan air pada lahan gambut. Lahan gambut yang kering beresiko menyebabkan kebakaran dan penurunan permukaan tanah. Untuk mempertahankan ekosistem lahan gambut tetap basah, Badan Restorasi Gambut (BRG) menerapkan berbagai upaya salah satunya dengan pembangunan Insfrastruktur Pembasahan Gambut (IPG) sekat kanal atau Canal Blocking yang merupakan bagian dari metode rewetting atau pembasahan lahan gambut. Studi penelitian ini dilaksanakan secara kualitatif, dengan metode pengambilan data secara observasi, wawancara, dan analisis dokumentasi observasi. Verivikasi data dilakukan dengan cara uji Kredibilitas yaitu dengan menemukan persamaan antara apa yang dilaporkan dengan apa yang sesungguhnya terjadi di lapangan. Data tersebut dianalis secara diskriptif dengan mengumpulkan data-data untuk kemudian disusun, diolah dan dianalisis untuk mengetahui masalah yang ada. Studi ini menemukan bahwa pembangunan sekat kanal yang dilakukan BRG dan Pemerintah pusat pada tahun 2017-2019 belum melakukan sosialisasi maupun pendampingan masyarakat secara efektif. Pendampingan masyarakat local menuju kemandirian terbukti memberikan dampak yang signifikan terhadap keberlangsungan sekat kanal yang telah dibangun. Pendampingan yang tepat menghasilkan masyarakat yang mandiri dan mampu menyelesaikan permasalahan-permasalahan yang muncul baik pada saat pelaksanaan, maupun saat setelah pelaksanaan pembangunan sekat kanal. Masyarakat mandiri juga terbukti mampu menyelesaikan permasalah diluar perkiraan lainnya yang timbul akibat pembangunan sekat kanal. Hasil studi ini berkontribusi terhadap kajian restorasi gambut, pembangunan Insfrastruktur Pembasahan Gambut (IPG) sekat kanal, dan menjadi masukan dalam melaksanakan pendampingan masyarakat dengan menjadikan masyarakat mandiri dalam melakukan pengelolaan IPG pada masing-masing wilayahnya.
A PROGRAM PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DALAM USAHA PENCEGAHAN KEBAKARAN HUTAN DAN LAHAN MELALUI PELATIHAN DAN PEMBINAAN MASYARAKAT PEDULI API (MPA) DI DESA PASIR JAYA, KECAMATAN RAMBAH HILIR, KABUPATEN ROKAN HULU - RIAU: COMMUNITY EMPOWERMENT PROGRAM IN FOREST AND LAND FIRE PREVENTION EFFORTS THROUGH TRAINING AND DEVELOPING A FIRE CARE COMMUNITY (MPA) IN PASIR JAYA VILLAGE, RAMBAH HILIR DISTRICT, ROKAN HULU DISTRICT - RIAU Siregar, Donald Saputra
Jurnal Sosial dan Humaniora Vol. 1 No. 1 (2024): Jurnal Sosial dan Humaniora
Publisher : AAI Pengda Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini membahas tentang program pemberdayaan masyarakat dalam usaha pencegahan kebakaran hutan dan lahan melalui pelatihan dan pembinaan kepada Masyarakat Peduli Api yang diimplementasikan PT. Sumatera Sylva Lestari di Desa Pasir Jaya, Kecamatan Rambah Hilir, Kabupaten Rokan Hulu, Provinsi Riau. Salah satu upaya preventif dalam mencegah terjadinya kebakaran adalah dengan membentuk kelompok Masyarakat Peduli Api (MPA) dan melakukan pelatihan serta pembinaan di setiap desa. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan informasi melalui kegiatan penyadartahuan lewat pemaparan materi pengenalan dasar api, kebakaran dan konsep dasar pemadaman, strategi pemadaman api, aturan hukum dan komitmen. Pada kegiatan pembinaan dan pelatihan ini juga dilakukan pengenalan jenis-jenis peralatan pemadaman manual, semi mekanis dan mekanis, praktik pengoperasian peralatan mekanis serta kegiatan simulasi kebakaran hutan dan lahan (drill). Data dari hasil penelitian ini dianalisis menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan observasi partisipatif, dimana peneliti terlibat langsung dengan masyarakat yang menjadi sumber data penelitian dan dilakukan dalam situasi yang alami tanpa pengaturan atau intervensi dari peneliti. Diharapkan penulisan ini dapat menjadi referensi tambahan bagi perusahaan yang ingin berkontribusi dalam kegiatan pelatihan dan pembinaan Masyarakat Peduli Api di Desa.
Memberdayakan Masyarakat Dalam Upaya Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup Pertambangan Al Fajri, Dian
Jurnal Sosial dan Humaniora Vol. 1 No. 1 (2024): Jurnal Sosial dan Humaniora
Publisher : AAI Pengda Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini membahas mengenai pemberdayaan masyarakat dalam perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup pada kegiatan pertambangan bauksit PT Cita Mineral Investindo, Tbk di Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat. Fokus penelitian adalah dampak sosial dan lingkungan dari aktifitas pertambangan serta peran masyarakat dalam mitigasi dampak lingkungan. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif dengan pendekatan sinergisitas stakeholders dan manajemen ekoregion melalui observasi lapangan, wawancara, dan analisis dokumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberdayaan masyarakat melalui pemantauan lingkungan dan reklamasi lahan bekas tambang efektif dalam mengelola dampak lingkungan. Nilai pH dan TSS air sungai dan kolam kanal sebagian besar sesuai dengan baku mutu, meskipun terjadi peningkatan TSS saat curah hujan tinggi. Kegiatan reklamasi lahan melibatkan masyarakat dalam pengadaan bibit tanaman, pupuk, dan penanaman, serta memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk menentukan jenis tanaman yang diinginkan sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Penelitian ini memberikan perspektif baru tentang peran aktif masyarakat dalam perlindungan dan pengelolaan lingkungan pada kegiatan usaha pertambangan. Pemberdayaan masyarakat di sektor pertambangan menciptakan hubungan yang sinergi antara perusahaan dan masyarakat, meningkatkan efektifitas dalam perlindungan dan pengelolaan lingkungan, dan menunjukkan pentingnya memperkuat kerjasama antara perusahaan, masyarakat, dan pemerintah dalam upaya pelestarian lingkungan secara berkelanjutan serta meningkatkan kapasitas masyarakat melalui pendidikan dan pelatihan teknis.
ANALISIS KUALITAS PELAYANAN RAWAT JALAN BAGI PENGGUNA BPJS KESEHATAN DI RSUD KOTA DUMAI KHAZ, FITRA HADI
Jurnal Sosial dan Humaniora Vol. 1 No. 1 (2024): Jurnal Sosial dan Humaniora
Publisher : AAI Pengda Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Jurnal penelitian ini menganalisis kualitas pelayanan rawat jalan bagi pengguna BPJS Kesehatan di RSUD Kota Dumai. Dilakukan penelitian ini karena banyak keluhan dari pasien pengguna BPJS Kesehatan tentang lamanya proses pelayanan. Sedangkan untuk proses pelayanan pasien umum cenderung lebih cepat. Maka dari itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kualitas pelayanan kesehatan rawat jalan di RSUD Kota Dumai terutama bagi pasien pengguna kartu BPJS Kesehatan. Kualitas pelayanan adalah bentuk pelayanan yang diberikan kepada pelanggan sesuai dengan standar pelayanan yang telah dilakukan sebagai pedoman dalam memberikan layanan. Untuk mengukur kualitas pelayanan, penulis menggunakan lima indikator yaitu: Tangible, Reliability, Responsiveness, Assurance, dan Empathy. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode penelitian kualitatif serta teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Informan penelitian ini berjumlah 4 orang. Untuk menyusun konsep teoritis, penulis menjadikan beberapa buku dan jurnal sebagai referensi. Selain itu, penulis juga mengambil beberapa data dari penelitian terdahulu. Lalu, penulis melakukan analisis data dengan menyusun secara sistematis data-data yang sudah penulis dapatkan dari pengumpulan data. Setelah mendapatkan data dari beberapa informan, penulis simpulkan bahwa kualitas pelayanan rawat jalan atau poliklinik bagi pengguna BPJS Kesehatan di Rumah Sakit Umum Daerah Kota Dumai dapat dikatakan sudah cukup baik. Diketahui dari lima dimensi sebagai indikator kualitas pelayanan, dua dimensi dapat dikatakan baik, dua dimensi belum dapat dikatakan baik, dan satu dimensi dikatakan cukup baik.
Konservatif dan Ekowisata Mangrove untuk Mitigasi Abrasi Pantai di Sungai Apit, Siak, Riau Azzahra, Fanny; Kasamapa, Mikail
Jurnal Sosial dan Humaniora Vol. 1 No. 1 (2024): Jurnal Sosial dan Humaniora
Publisher : AAI Pengda Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini membahas tentang upaya konservasi mangrove di Muara Sungai Bersejarah, Riau, yang diinisiasi oleh masyarakat lokal. Konservasi ini dilakukan untuk menghentikan abrasi pantai, meningkatkan ekonomi, dan melestarikan ekosistem mangrove.
Dampak Media Sosial Terhadap Partisipasi Politik Di Kalangan Remaja Ramadhan Arfi, Ridho
Jurnal Sosial dan Humaniora Vol. 1 No. 1 (2024): Jurnal Sosial dan Humaniora
Publisher : AAI Pengda Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Media sosial telah menjadi sarana yang penting bagi remaja untuk berpartisipasi dalam politik. Namun, penggunaan media sosial juga memiliki dampak yang signifikan terhadap partisipasi politik remaja. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi dampak media sosial terhadap partisipasi politik di kalangan remaja. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan media sosial memiliki dampak positif dan negatif terhadap partisipasi politik remaja. Dampak positif termasuk meningkatkan akses informasi politik, memfasilitasi diskusi politik, dan memperkuat identitas politik. Sedangkan dampak negatif termasuk meningkatkan polarisasi politik, menurunkan kualitas diskusi politik, dan meningkatkan kecenderungan untuk menghindari opini yang berbeda. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan analisis studi literatur untuk mengidentifikasi dampak media sosial terhadap partisipasi politik di kalangan remaja. Studi literatur dilakukan dengan mencari dan mengumpulkan artikel, jurnal, buku, dan sumber-sumber lainnya yang terkait dengan topik penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan media sosial memiliki dampak positif dan negatif terhadap partisipasi politik remaja. Teori yang digunakan Robert Rosenthal Rosenthal berkontribusi signifikan dalam pengembangan teknik meta-analisis dan metode kuantitatif lainnya. Dia juga dikenal karena karyanya tentang "Rosenthal effect" atau "Pygmalion effect." Dampak positif termasuk meningkatkan akses informasi politik, memfasilitasi diskusi politik, dan memperkuat identitas politik. Sedangkan dampak negatif termasuk meningkatkan polarisasi politik, menurunkan kualitas diskusi politik, dan meningkatkan kecenderungan untuk menghindari opini yang berbeda. Kesimpulannya, media sosial memiliki dampak yang signifikan terhadap partisipasi politik remaja. Oleh karena itu, penting bagi remaja untuk memahami dampak positif dan negatif dari penggunaan media sosial dalam partisipasi politik. Selain itu, perlu juga upaya untuk meningkatkan literasi politik dan media sosial di kalangan remaja untuk memperkuat partisipasi politik yang sehat dan konstruktif.
Efektivitas Sosialisasi Pencegahan Kebakaran Dan Partisipasi Masyarakat Peduli Api Dalam Penanggulangan Kebakaran Hutan Dan Lahan: ( Studi kasus Di Desa Sungai Buluh Kec.Bunut Kab. Pelalawan Prov. Riau) Mike, Mike Permata Sari
Jurnal Sosial dan Humaniora Vol. 1 No. 1 (2024): Jurnal Sosial dan Humaniora
Publisher : AAI Pengda Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini mengevaluasi efektivitas sosialisasi pencegahan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) serta partisipasi Masyarakat Peduli Api (MPA) dalam penanggulangan Karhutla di Desa Sungai Buluh, Kecamatan Bunut, Kabupaten Pelalawan, Provinsi Riau. Kebakaran hutan merupakan bencana regional dan global yang secara signifikan dapat merusak lingkungan setempat dan menyumbang emisi gas rumah kaca yang memperparah pemanasan global. Meskipun berbagai upaya sosialisasi telah dilakukan oleh pemerintah pusat, daerah, dan lembaga swasta, hasilnya belum optimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pemahaman, motivasi, dan tindakan masyarakat terhadap sosialisasi pencegahan Karhutla serta menilai partisipasi MPA dalam penanggulangan kebakaran. Data dikumpulkan melalui analisis beberapa jurnal dan observasi serta dokumentasi online. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sosialisasi belum berjalan efektif, dengan sebagian besar masyarakat hanya memahami hukuman membakar hutan tanpa memahami aturan secara detail. MPA belum diberdayakan secara maksimal dan hanya aktif saat terjadi kebakaran. Diperlukan peningkatan dalam pelaksanaan sosialisasi yang melibatkan seluruh lapisan masyarakat serta penguatan kelembagaan MPA untuk meningkatkan efektivitas pencegahan dan penanggulangan Karhutla.
Local Community Initiatives in Riau Peat Villages Yufani, Berliana; El Amady, M Rawa
Jurnal Sosial dan Humaniora Vol. 1 No. 1 (2024): Jurnal Sosial dan Humaniora
Publisher : AAI Pengda Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This study recorded the local community initiatives in five-peat villages in Riau Province as a community adaptation effort to changes in the peat ecosystem. This study is a qualitative study conducted from January to April 2020. The data is presented and analysed descriptively. This study reports that the communities in the five-peat villages are very dynamic and able to adapt well to the zero-burn farming policy. The community took the initiative to change the types of plants and develop forestry and non-forest service businesses. The farming ecosystem has been formed in the village's studio with pineapple varieties, kelulut honey, and village tourism. The parties need to support these local community initiatives based on a partnership ecosystem.

Page 1 of 1 | Total Record : 10