cover
Contact Name
Sujadi Priyansah
Contact Email
conserva@unmuhbabel.ac.id
Phone
+6285267415471
Journal Mail Official
conserva@unmuhbabel.ac.id
Editorial Address
Universitas Muhammadiyah Bangka Belitung Jalan K.H. Ahmad Dahlan KM 4 Rt.03 No.51 Bangka Tengah, Kepulauan Bangka Belitung Telp : (0717) 431331
Location
Kab. bangka tengah,
Kepulauan bangka belitung
INDONESIA
CONSERVA : Jurnal Konservasi Sumber Daya Alam dan Lingkungan
ISSN : ""     EISSN : 29883938     DOI : 10.35438
CONSERVA: Jurnal Konservasi Sumber Daya Alam dan Lingkungan atau CONSERVA menerima pengajuan naskah berbahasa Indonesia dan Inggris yang membahas semua aspek terkait konservasi hayati dan rehabilitasi lingkungan. CONSERVA Menerbitkan artikel secara online pada bulan Juni dan Desember setiap tahun di bidang: Kebijakan dan Manajemen Lingkungan, Mitigasi Bencana, Perencanaan Wilayah, Evaluasi Sumber Daya Lahan, Hidrologi, Pemodelan dan Ilmu Sistem, Pencemaran Air, Polusi Udara, Teknologi Lingkungan, Ekowisata, Keanekaragaman Hayati, Ekonomi Lingkungan, Kesehatan Lingkungan.
Articles 25 Documents
Reproduksi Buatan Terhadap Hewan Langka Dalam Upaya Konservasi Nursyifa Tiara Dwiputri
CONSERVA Vol 3 No 01 (2025): CONSERVA : Jurnal Konservasi Sumber Daya Alam dan Lingkungan
Publisher : Unmuh Babel Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35438/conserva.v3i01.215

Abstract

Reproduksi buatan pada hewan langka telah menjadi pendekatan yang sangat penting dalam upaya konservasi keanekaragaman hayati yang terancam punah akibat perburuan liar, kerusakan habitat, dan perubahan iklim. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi efektivitas berbagai teknik reproduksi buatan, seperti inseminasi buatan, pemindahan embrio, dan teknologi modern lainnya, serta faktor-faktor yang mempengaruhi keberhasilan metode tersebut. Metodologi yang digunakan adalah studi literatur dengan analisis mendalam terhadap sumber akademik terkini mengenai aplikasi reproduksi pada hewan langka. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keberhasilan reproduksi buatan sangat bergantung pada pemahaman biologi spesies target dan variabilitas respons individu terhadap prosedur yang diterapkan. Temuan ini diharapkan dapat memberikan rekomendasi praktis bagi pengelola konservasi untuk meningkatkan efektivitas program reproduksi buatan, menjaga keberlanjutan populasi hewan langka, serta mempertahankan keseimbangan ekosistem secara keseluruhan.
BRIDGING A GAP IN THE GREATER SUNDA: FIRST RECORD OF YELLOW-BREASTED FLOWERPECKER PRIONOCHILUS MACULATUS IN BANGKA ISLAND, SUMATRA Iqbal, Muhammad
CONSERVA Vol 3 No 01 (2025): CONSERVA : Jurnal Konservasi Sumber Daya Alam dan Lingkungan
Publisher : Unmuh Babel Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35438/conserva.v3i01.216

Abstract

The Yellow-breasted Flowerpecker Prionochilus maculatus is a species of flowerpecker found in Southeast Asia, Sumatra and Kalimantan. This species has never been recorded in Bangka Island, Sumatra. On June 4 2022, this species was documented in Kemuja Village (02°05'07"S, 105°59'18"E), Mendo Barat Subdistrict, Bangka District, Bangka Belitung Province, Sumatra, Indonesia. This observation is represent the first record of the Yellow-breasted Flowerpecker on Bangka Island, and this is a bridge from the discontinuous distribution between its distribution in Southeast Asia, Sumatra and Kalimantan.
Pengetahuan Generasi Z tentang Konservasi Sumber Daya Alam di Lereng Gunung Ungaran Gunawan, Muhamad Aldi; Hardati, Puji
CONSERVA Vol 3 No 01 (2025): CONSERVA : Jurnal Konservasi Sumber Daya Alam dan Lingkungan
Publisher : Unmuh Babel Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35438/conserva.v3i01.217

Abstract

Jumlah penurunan luas dan fragmentasi hutan di Indonesia membuat kebutuhan masyarakat terganggu. Ditambah populasi masyarakat Jawa Tengah yang semakin meningkat menciptakan kebutuhan sumber daya alam semakin meningkat, sehingga diperlukan upaya konservasi sumber daya alam secara mendesak. Penelitian ini mengkaji pengetahuan Generasi Z dalam upaya konservasi di lereng Gunung Ungaran, khususnya di Desa Gogik dan Desa Lerep. Tujuan penelitian meliputi identifikasi bentuk konservasi, pengukuran tingkat pengetahuan. Sebanyak 95 responden dipilih menggunakan teknik quota sampling, mencakup Generasi Z di Desa Gogik dan Desa Lerep. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan tes, lalu dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan adanya berbagai upaya konservasi yang berbentuk embung dan ruang hijau ataupun tradisi seperti krigan dan iriban, yang mencerminkan tingkat pengetahuan yang tinggi pada Generasi Z di kedua desa. Temuan ini menekankan pentingnya pendidikan dan kolaborasi antar Lembaga desa dalam meningkatkan keterlibatan masyarakat dalam pelestarian lingkungan dengan meningkatkan pendidikan untuk seluruh masyarakat di lereng Gunung Ungaran.
the FIRST BREEDING RECORD OF ASIAN EMERALD DOVE CHALCOPAPS INDICA (COLUMBIFORMES: COLUMBIDAE) IN BANGKA ISLAND, SUMATRA Iqbal, Muhammad; Cindy Asyavira, Gita; Komala Sari, Diah
CONSERVA Vol 3 No 01 (2025): CONSERVA : Jurnal Konservasi Sumber Daya Alam dan Lingkungan
Publisher : Unmuh Babel Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35438/conserva.v3i01.218

Abstract

This paper reports the first documented breeding record of the Emerald Dove Chalcophaps indica on Bangka Island, Sumatra, Indonesia. On 9 December 2024, We conducted a nocturnal fauna survey in Kemuja village and discovered an C. indica sitting on a nest approximately one meter above the ground in a remnant heath forest surrounded by rubber plantations. This finding confirms that the C. indica breeds on Bangka Island and highlights the importance of continued research into the species' ecology and conservation status. The discovery also underscores the adaptability of the C. indica to human-modified landscapes and emphasizes the need for conservation efforts to preserve habitats that support the species' breeding activities.
Evaluasi Hubungan antara Kearifan Lokal Buri dan Kualitas Air serta Tanah Tambak Masyarakat Di Desa Sawohan, Sidoarjo Yudanty, Fahmia
CONSERVA Vol 3 No 01 (2025): CONSERVA : Jurnal Konservasi Sumber Daya Alam dan Lingkungan
Publisher : Unmuh Babel Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35438/conserva.v3i01.220

Abstract

Page 3 of 3 | Total Record : 25