cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Jurnal Ilmu Perpustakaan
Published by Universitas Diponegoro
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Science,
Arjuna Subject : -
Articles 824 Documents
Peran Pustakawan Dalam Meningkatkan Kualitas Layanan Repositori Perpustakaan Perguruan Tinggi Pada Perpustakaan Universitas Indonesia Reyhan, Muhammad Meiska; Hermintoyo, Hermintoyo
Jurnal Ilmu Perpustakaan Vol 8, No 3 (2019): Agustus 2019
Publisher : Jurusan Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (262.519 KB)

Abstract

Penelitian ini membahas mengenai peran pustakawan dalam meningkatkan kualitas layanan repositori diPerpustakaan Universitas Indonesia yang didorong melalui kompetensi pustakawan PerpustakaanUniversitas Indonesia. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitiankualitatif dengan model deskriptif. Teknik pengumpulan data yang dilakukan yaitu observasi, wawancara,dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bagaimana peranan yang dilakukan oleh pustakawandalam meningkatkan kualitas layanan repositori yang ada di Perpustakaan Universitas Indonesia. Kualitaslayanan ini kemudian didukung melalui 3 kompetensi pustakawan yang dijelaskan oleh SLA (SpecialLibrary Association) yaitu kompetensi inti, kompetensi profesional, dan kompetensi individu. Melaluikompetensi tersebut kemudian akan mempengaruhi kualitas layanan repositori yang ada di PerpustakaanUniversitas Indonesia yang dapat diketahui melalui seberapa banyak layanan yang ada tersebut diaksesoleh masyarakat luas secara langsung maupun digital. Melalui banyaknya akses kunjungan tersebut akanmemberikan pengaruh terhadap layanan repositori Perpustakaan Universitas Indonesia. Semakin banyakkunjungan ke perpustakaan secara langsung maupun melalui web domain perpustakaan akan berdampakterhadap indikator Webometrics seperti visibility, presence, openness, dan excellence. Indikator tersebuttentunya dapat meningkat atau menurun tergantung dari bagaimana kompetensi dan kualitas layanandijalankan oleh pustakawan Perpustakaan Universitas Indonesia kepada pelanggannya.
Analisis Pengelolaan Arsip Statis Tekstual Dalam Proses Temu Kembali Arsip di Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Provinsi Jawa Tengah Pamungkas, Alam Putra; Jumino, Jumino
Jurnal Ilmu Perpustakaan Vol 8, No 2 (2019): April 2019
Publisher : Jurusan Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (223.779 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengelolaan arsip statis tekstual dalam proses temu kembali arsip di DinasKearsipan dan Perpustakaan Provinsi Jawa Tengah. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalahmetode kualitatif jenis deskriptif analitis dengan pendekatan studi kasus. Teknik pengumpulan data yang digunakanadalah observasi dan wawancara. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah reduksi data,penyajian data, dan penarikan simpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengelolaan arsip statis tekstual diDinas Kearsipan dan Perpustakaan Provinsi Jawa Tengah sesuai dengan Peraturan Pemerintah No. 28 Tahun 2012tentang Pelaksanaan Undang-Undang No. 43 Tahun 2009 tentang Kearsipan. Hal ini berdasarkan hasil analisispengelolaan arsip statis tekstual di Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Provinsi Jawa Tengah yang meliputi akuisisiarsip statis, pengolahan arsip statis, preservasi arsip statis, dan akses arsip statis. Pengelolaan arsip statis tekstual diDinas Kearsipan dan Perpustakaan Provinsi Jawa Tengah juga telah mampu menunjang proses temu kembali arsip.Peran pengelolaan arsip statis tekstual dalam proses temu kembali arsip dapat terlihat dari kegiatan yang dilakukandan dampaknya kepada petugas layanan dan pengguna arsip di ruang layanan arsip. Penelitian ini juga menemukanbahwa Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Provinsi Jawa Tengah memiliki keterbatasan sumber daya manusia,misalnya, tidak adanya petugas yang memahami bahasa Belanda dan bahasa Jawa kuno yang diperlukan untukmengelola beberapa arsip.
Kajian Literasi Media Online Santri Mahasiswa (Studi Etnografi: Pondok Pesantren Mahasiswa Al-Fattah, Sumurboto, Semarang) Hidayatullah, M. Rizal; Prasetyawan, Yanuar Yoga
Jurnal Ilmu Perpustakaan Vol 8, No 4 (2019): Oktober 2019
Publisher : Jurusan Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (126.392 KB)

Abstract

Judul penelitian ini adalah “Kajian Literasi Media Online Santri Mahasiswa (Studi Etnografi: PondokPesantren Mahasiswa Al-Fattah, Sumurboto, Semarang)”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahuigambaran pengalaman literasi media santri mahasiswa di Pondok Pesantren Mahasiswa Al-Fattah,Sumurboto, Semarang. Jenis penelitian ini adalah kualitatif dengan pendekatan studi etnografi. Informandalam penelitian ini adalah santri, Kiai, dan Dewan Syuro. Metode pengumpulan data dilakukan denganwawancara dan observasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa santri mahasiswa di Pondok PesantrenMahasiswa Al-Fattah, Sumurboto, Semarang mampu memahami makna informasi yang terkandung didalam media online. Selanjutnya, dari segi mengakses informasi di media online, santri mahasiswamemiliki kecenderungan mengakses media sosial online dengan mudah, karena berbagai fitur yang terdapatdisetiap aplikasi media sosial online tidak terlalu sulit untuk dipahami. Dari segi pengalaman santrimahasiswa dalam berliterasi media melalui media online, santri dapat memahami, menganalisis,mengkritisi, dan mengevaluasi informasi yang mereka akses. Selanjutnya dari segi pengalaman santrimahasiswa dalam berkomunikasi dan membangun relasi, santri mahasiswa dapat memanfaatkan mediaonline sebagai sarana untuk membangun relasi sosial dan menjalin komunikasi dengan keluarga maupundengan orang yang tidak dikenalinya.
Analisis Peran UPT Perpustakaan dalam Menunjang Kualitas Institusi di Universitas Diponegoro Ilhami, Muhammad Fadli; Wasisto, Joko
Jurnal Ilmu Perpustakaan Vol 8, No 4 (2019): Oktober 2019
Publisher : Jurusan Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (133.227 KB)

Abstract

Perpustakaan sebagai unit pelaksana di dalam lingkungan perguruan tinggi memiliki fungsi sebagaisalah satu faktor penunjang peningkatan kualitas perguruan tinggi. Penelitian ini membahas mengenaiperan UPT Perpustakaan dalam menunjang kualitas institusi di Universitas Diponegoro. Tujuan daripenelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana peran yang dilakukan UPT Perpustakaan dalammenunjang kualitas institusi di Universitas Diponegoro. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif,dengan teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara danstudi dokumen. Informan dipilih dengan menggunakan purposeful sampling, peneliti memperoleh limainforman yang tepat dengan tujuan penelitian. Berdasarkan hasil temuan dalam penelitian ini peran yangdilakukan UPT Perpustakaan Universitas Diponegoro untuk menunjang kualitas perguruan tinggiadalah dengan menerapkan standar nasional perpustakaan dalam penyelenggaraan perpustakaan,koleksi yang disediakan perpustakaan menyesuai dengan tujuan universitas namun juga memperhatikankebutuhan pemustaka dan UPT Perpustakaan Universitas Diponegoro memberikan kesempatan bagisumber daya manusia mereka untuk mengikuti pelatihan.
Analisis Kegiatan Pengelolaan Arsip Statis di Kantor Arsip Dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Pati Murti, Bayu Kresna; Rukiyah, Rukiyah
Jurnal Ilmu Perpustakaan Vol 8, No 1 (2019): Januari 2019
Publisher : Jurusan Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (172.439 KB)

Abstract

Kantor Arsip dan Perpustkaan Kabupaten Pati mempunyai visi yaitu arsip dan perpustakaan daerahsebagai sumber informasi dan warisan budaya daerah menuju sumber daya manusia berkualitas. Visi inimempunyai salah satu tujuan yaitu untuk penyelamatan arsip-arsip daerah Kabupaten Pati yang berasaldari setda dan SKPD yang berada di lingkup Kabupaten Pati. Pada pengelolaan arsip ini Kantor Arsipdan Perpustakaan Kabupaten Pati berpedoman pada JRA (Jadwal Retensi Arsip),Perda Perpusda JawaTengah,dan ANRI. Pada saat pemusnahan arsip yang sudah tidak terpakai Kantor Arsip danPerpustakaan Kabupaten Pati bekerjasama dengan ANRI. Hal ini dilakukan agar dapat memilah antaraarsip-arsip dari SKPD Kabupaten Pati yang sudah habis masa retensinya dan yang akan dimusnahkan.Selain ANRI Kantor Arsip dan Perpustakaan Kabupaten Pati juga bekerjasama dengan PT. PuraBarutama Kudus. Hal ini dilakukan untuk pemusnahan Arsip dengan cara dileburkan. Cara ini dilakukanagar tidak ada lagi arsip yang tersisa dan tidak disalahgunakan oleh orang lain. Dalam penulisan inipeneliti menggunakan metode deskriptif kualitatif dan juga studi kasus untuk meneliti peranan paraarsiparis dalam mengolah dan mengelola arsip statis di Kantor Arsip dan Perpustakaan Kabupaten Pati.
Efektivitas Promosi Menggunakan UI Lib. Berkala Terhadap Minat Kunjung Pemustaka di Perpustakaan Universitas Indonesia Firmansyah, Rinaldi; Arfa, Mecca
Jurnal Ilmu Perpustakaan Vol 8, No 4 (2019): Oktober 2019
Publisher : Jurusan Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (142.157 KB)

Abstract

Penelitian ini berjudul “Efektivitas Promosi Menggunakan UI Lib. Berkala terhadap Minat Kunjung Pemustaka diPerpustakaan Universitas Indonesia”. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengkaji efektivitas promosimenggunakan UI Lib. Berkala terhadap minat kunjung pemustaka di Perpustakaan Universitas Indonesia. Penelitianini menggunakan desain penelitian kuantitatif dengan jenis deskriptif dengan populasi adalah mahasiswa UniversitasIndonesia pengunduh UI Lib. Berkala yang berjumlah 76.362 orang. Sampel yang digunakan yaitu 270 respondenyang ditentukan berdasarkan tabel Isaac dan Michael dengan taraf kesalahan 10% dan pengambilan sampel secaraaccidental sampling. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini, yaitu digital newsletter (X) sebagai variabel bebasdan minat kunjung (Y) sebagai variabel terikat. Analisis data dilakukan dengan deskriptif kuantitatif. Pengujianhipotesis menggunakan teknik analisis korelasi Spearman. Berdasarkan analisis deskriptif kuantitatif diketahui meantotal nilai digital newsletter (X) yaitu 3,51 dan masuk dalam kategori efektif. Selanjutnya diketahui mean total nilaiminat kunjung (Y) yaitu 3,45 dan masuk dalam kategori efektif. Berdasarkan hasil pengujian hipotesis menggunakankorelasi Spearman antara variabel digital newsletter (X) dengan variabel minat kunjung (Y) didapatkan nilai sebesar0,567 dan nilai signifikansi yang diperoleh 0,000 lebih kecil dari 0,05. Maka H1 diterima dan H0 ditolak yang berartiada hubungan yang positif dan signifikan antara efektivitas promosi menggunakan UI Lib. Berkala terhadap minatkunjung pemustaka di perpustakaan Universitas Indonesia.
Implementasi Peraturan Gubernur Nomor 90 Tahun 2010 Terhadap Pengelolaan Arsip Vital di Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Provinsi Jawa Tengah Anggraeni, Sekar Ayu; Dewi, Athanasia Octaviani Puspita
Jurnal Ilmu Perpustakaan Vol 8, No 1 (2019): Januari 2019
Publisher : Jurusan Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengelolaan arsip vital di Dinas Kearsipan dan PerpustakaanProvinsi Jawa Tengah dengan mengimplementasikan Peraturan Gubernur Nomor 90 Tahun 2010. Metode penelitianyang digunakan dalam penelitian ini adalah metode peneletian kualitatif deskriptif, dengan pendekatan studi kasus.Teknik pengumpulan data yang dilakukan yaitu observasi dan wawancara. Dinas Kearsipan dan Perpustakaan JawaTengah sebagai Unit Kearsipan berkewajiban menyusun pedoman untuk mengatur pengelolaan arsip vital sesuaiperundang-undangan, yang berkewajiban menarik arsip-arsip vital dari SKPD lain di Jawa Tengah untuk disimpan.Hasil penelitian menunjukkan bahwa pertama, pengelolaan arsip vital di Dinas Kearsipan dan Perpustakaan JawaTengah sudah sesuai dengan pedoman perundang-undangan yang dibuat oleh tim penyusun pedoman pengelolaanarsip vital, namun masih terdapat kendala dalam pengimplementasian Peraturan Gubernur Nomor 90 Tahun 2010,dimana menurut ketentuan peraturan penyimpanan arsip vital harus terpisah dari arsip dinamis lainnya. Kedua,pemeliharaan terhadap arsip vital juga masih belum maksimal sebab banyak sekali arsip yang didapat dari SKDP diseluruh Jawa Tengah sedangkan arsiparis yang mengelola terbatas.
Pengaruh Relationship Marketing Terhadap Kepuasan Pemustaka Di Unit Pelaksana Teknis (UPT) Perpustakaan Universitas Diponegoro Munawaroh, Esti; Krismayani, Ika
Jurnal Ilmu Perpustakaan Vol 8, No 2 (2019): April 2019
Publisher : Jurusan Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (139.555 KB)

Abstract

Skripsi berjudul “Pengaruh Relationship Marketing terhadap Kepuasan Pemustaka di Unit PelaksanaTeknis (UPT) Perpustakaan Universitas Diponegoro” bertujuan untuk mengetahui adakah pengaruhrelationship marketing terhadap kepuasan pemustaka di UPT Perpustakaan Universitas Diponegorodalam upaya untuk memenuhi kebutuhan informasi. Metode yang digunakan dalam penelitian iniadalah kuantitatif eksplanatif dengan jumlah populasi sebanyak 40.900 dengan sampel sebanyak 105responden yang diperoleh dengan menggunakan metode purposive sampling. Relationship marketingyang diteliti dalam penelitian ini dihitung melalui analisis regresi linier sederhana dan pengujianhipotesis menggunakan hasil regresi linier sederhana yang menunjukkan bahwa relationship marketingberpengaruh secara signifikan terhadap kepuasan pemustaka sebesar 0,000. Kriteria penolakan H0adalah jika nilai signifikan á < 0,05, sehingga Ha diterima dan H0 ditolak karena diperoleh nilaisignifikansi yang lebih kecil dari 0,05 yaitu 0,000 < 0,05. Maka dapat disimpulkan bahwa terdapathubungan antara relationship marketing dengan kepuasan pemustaka UPT Perpustakaan UniversitasDiponegoro. Selain itu korelasi parsial (R) yang dihasilkan adalah 0,693 sehingga dapat disimpulkanjika hubungan antara relationship marketing dan kepuasan pemustaka adalah kuat. Pengaruhrelationship marketing terhadap kepuasan pemustaka adalah sebesar 48,0%.
Kemampuan Literasi Digital Mahasiswa S-1 Angkatan 2018 Fakultas Ilmu Budaya Universitas Diponegoro Agustin, Nova Catur; Krismayani, Ika
Jurnal Ilmu Perpustakaan Vol 8, No 3 (2019): Agustus 2019
Publisher : Jurusan Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (186.276 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan mahasiswa Fakultas Ilmu Budaya Universitas Diponegoro.Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah metode kualitatif. Teknik pengambilan data yangdilakukan yaitu wawancara semi terstruktur dengan melibatkan enam informan. Data yang diperoleh kemudiandianalisis dengan menggunakan thematic analysis. Hasil analisis menunjukkan bahwa mahasiswa S-1 angkatan 2018Fakultas Ilmu Budaya Universitas Diponegoro secara umum menguasai beberapa aspek literasi digital terutama dalamkemampuan memahami internet searching yaitu memanfaatkan search engine dalam pencarian informasi, memahamiinternet sebagai sumber informasi, penghubung dan memanfaatkan internet untuk melakukan beberapa aktivitas.Memahami cara kerja hyperlink meskipun belum memahami mengenai pengertian hypertext dan cara kerjanya sertamengetahui perbedaan informasi di internet dan media cetak dalam aspek kemampuan navigasi hypertekstual. Padakemampuan evaluasi konten, dapat dipahami karakteristik website yang digunakan sebagai referensi, melakukan crosscheck terhadap informasi yang diperolehnya dan memanfaatkan FAQ di suatu website untuk membantunyamemperoleh informasi. Mampu menggunakan keyword untuk memudahkan dalam melakukan pencarian informasi,memanfaatkan sumber informasi lain selain dari internet dalam aspek kemampuan penyusunan pengetahuan, namunbeberapa mahasiswa tidak bergabung dengan grup diskusi di internet
Kualitas Layanan Sirkulasi Terhadap Kepuasan Pemustaka Pasca Sentralisasi di Perpustakaan Universitas Islam Nahdlatul Ulama Jepara Pada Mahasiswa Angkatan 2015 Nurwicaksono, Dani; Ganggi, Roro Isyawati Permata
Jurnal Ilmu Perpustakaan Vol 8, No 3 (2019): Agustus 2019
Publisher : Jurusan Ilmu Perpustakaan, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (157.611 KB)

Abstract

Penelitian ini membahas tentang kualitas layanan sirkulasi terhadap kepuasan pemustaka di PerpustakaanUniversitas Islam Nahdlatul Ulama Jepara pada mahasiswa angkatan 2015. Penelitian ini akan mengukurkualitas layanan sirkulasi menggunakan metode Libqual+TM dengan dimensi yang meliputi: service ofaffect, library as place, personal control, dan information acces. Tujuan Penelitian ini adalah untukmengetahui kualitas layanan sirkulasi di Perpustakaan Universitas Islam Nahdlatul Ulama Jepara padamahasiswa angkatan 2015. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif dengan desain penelitiankuantitatif yang menggunakan metode korelasional, Jumlah sampel sebesar 87 responden, yangpengambilan sampel dilakukan dengan teknik simple random sampling. Pengumpulan data utamamenggunakan kuesioner, alat ukur jawaban dengan skala Likert. Analisis data yang digunakan adalahanalisis statistik deskriptif dengan menggunakan distribusi frekuensi dan analisis koefisien korelasiSpearman. Hasil analisis kualitas layanan sirkulasi terhadap kepuasan pemustaka pasca sentralisasi diPerpustakaan Universitas Islam Nahdlatul Ulama Jepara pada mahasiswa angkatan 2015 secara umumresponden menilai baik untuk kualitas layanan sirkulasi dan puas untuk menilai kepuasan pemustaka. Hasiluji koefisien korelasi Spearman adalah 0,406 yakni variabel-variabel berkorelasi positif, hipotesis nilai sighitung adalah 0,000 < 0,05 sehingga H0 ditolak dan H1 diterima.