cover
Contact Name
Moh. Danang Bahtiar
Contact Email
jpak@unesa.ac.id
Phone
+6281261243269
Journal Mail Official
jpak@unesa.ac.id
Editorial Address
Gedung G5 Program Studi Pendidikan Akuntansi Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Negeri Surabaya, Kampus Ketintang Surabaya, Jalan Ketintang Surabaya 60231
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Pendidikan Akuntansi (JPAK)
ISSN : 23376457     EISSN : 27227502     DOI : -
Core Subject : Economy, Education,
Jurnal Pendidikan Akuntansi(JPAK) adalah jurnal ilmiah yang mempublikasikan hasil penelitian dan pemikiran dalam bidang pendidikan akuntansi, ilmu akuntansi, keuangan dan perbankan. Jurnal Pendidikan Akuntansi menerima manuskrip penelitian kuantitatif, penelitian kualitatif, mixed method, Penelitian Pengembangan (R&D), Penelitian Eksperimen, dan Penelitian Tindakan Kelas/Action Riset yang ditulis dalam Bahasa Indonesia atau Bahasa Inggris. Topik-topik penelitian meliputi : Model Pembelajaran Akuntansi, Media Pembelajaran Akuntansi, Evaluasi Pembelajaran Akuntansi, Kurikulum Pendidikan, Akuntansi, Ilmu Akuntansi, Keuangan, Perbankan dan Lembaga Keuangan.
Articles 550 Documents
PENGEMBANGAN  MODUL SPREADSHEET SEBAGAI PENDUKUNG KURIKULUM 2013 PADA MATERI SIKLUS AKUNTANSI PERUSAHAAN JASA UNTUK KELAS X AKUNTANSI SMK NEGERI DI SURABAYA ANDIN GANISKATRINA
Jurnal Pendidikan Akuntansi (JPAK) Vol 4 No 3 (2016)
Publisher : Program Studi Pendidikan Akuntansi Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Modul spreadsheet yang digunakan pada SMK Negeri di Surabaya masih belum sesuai dengan Kurikulum 2013. Sedangkan Kurikulum 2013 yang sedang dilaksanakan di Indonesia menggunakan metode pendekatan saintifik pada pembelajarannya. Tujuan penelitian ini adalah untuk menghasilkan modul pembelajaran spreadsheet pada materi akuntansi perusahaan jasa kelas sepuluh akuntansi SMK Negeri di Surabaya yang teruji layak digunakan dalam kegiatan belajar mengajar dan memperoleh respon yang baik dari peserta didik. Modul spreadsheet yang dikembangkan sesuai dengan pembelajaran Kurikulum 2013 di mana mengacu pada pendekatan saintifik. Terdapat 5M yaitu (Mengamati, Menanya, Mencari Infomasi, Menalar, dan Mengkomunikasikan) pada setiap pembelajaran. Pengembangan modul pembelajaran spreadsheet menggunakan model Analysis-Design-Development-Implementation-Evaluation (ADDIE). Hasil validasi pengembangan modul spreadsheet dari ahli materi, ahli bahasa, dan ahli grafik memperoleh rata-rata persentase sebesar 86,44%, 82,85%, 78,63%. Maka perolehan rata-rata persentase secara keseluruhan dari para ahli sebesar 82,64% dengan kriteria sangat layak. Sedangkan, hasil angket respon peserta didik memperoleh rata-rata persentase sebesar 95,12% dengan kriteria sangat baik. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa modul pembelajaran spreadsheet dengan materi perusahaan jasa untuk kelas 10 akuntansi SMK Negeri di Surabaya sangat layak untuk digunakan dalam kegiatan belajar mengajar. Kata Kunci: Modul Pembelajaran, Spreadsheet, Perusahaan Jasa
PENGEMBANGAN LEMBAR KEGIATAN SISWA (LKS) BERBASIS SCIENTIFIC APROACH PADA MATA PELAJARAN AKUNTANSI KEUANGAN SHEILA KARINA EKA PUTRI
Jurnal Pendidikan Akuntansi (JPAK) Vol 4 No 3 (2016)
Publisher : Program Studi Pendidikan Akuntansi Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Lembar Kegiatan Siswa berbasis scientific approach adalah Lembar Kegiatan Siswa yang berisi langkah pembelajaran menggunakan tahap 5M yaitu mengamati, menanya, mencari informasi, menalah dan mengkomunikasikan disetiap kegiatan pembelajarannya. Tujuan pengembangan ini adalah menghasilkan produk Lembar Kegiatan Siswa berbasis scientific approach, guna mengetahui kelayakan dan respon siswa penelitian pengembangan ini menerapkan model pengembangan 4D, penelitian ini hanya sampai pengembangan. Data kualitatif dihasilkan oleh angket terbuka oleh para ahli. Kemudian data kuantitatif memperoleh dari validasi ahli dan angket respon siswa yang kemudian dianalisis secara kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Lembar Kegiatan Siswa berbasis scientific approach yang telah dikembangkan “sangat layak” digunakan dalam pembelajaran akuntansi keuangan berdasarkan komponen isi, penyajian, bahasa, kegrafikan dan kesesuaian dengan tahap saintifik. Dan respon siswa terhadap Lembar Kegiatan Siswa berbasis scientific approach adalah dengan kriteria sangat baik. Kata Kunci: Lembar Kegiatan Siswa (LKS), Scientific Approach, Akuntansi Keuangan.
“PENGEMBANGAN MODUL KOMPUTER AKUNTANSI MYOB BERBASIS SCIENTIFIC APPROACH PADA KOMPETENSI DASAR PENCATATAN TRANSAKSI PERUSHAAN DAGANG AHMAD THOHAR A
Jurnal Pendidikan Akuntansi (JPAK) Vol 4 No 3 (2016)
Publisher : Program Studi Pendidikan Akuntansi Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penggunaan software MYOB accounting pada mata pelajaran komputer akuntansi merupakan pelajaran produktif akuntansi di SMK. Supaya pembelajaran komputer akuntansi efektif, menarik dan diminati banyak siswa, upaya yang bisa dilakukan guru adalah dengan mengembangkan bahan ajar yang sesuai dengan kurikulum yang berlaku. Berdasarkan hasil studi pendahuluan di SMKN 1 Sooko, pembelajaran komputer akuntansi MYOB di sekolah ini belum sesuai dengan kurikulum 2013, pembelajaran praktikum MYOB masih terfokus pada arahan guru. untuk mengatasi masalah tersebut diperlukan adanya pengembangan modul komputer akuntansi yang sesuai dengan kurikulum 2013. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses pengembangan, kelayakan, dan respon siswa terhadap modul komputer akuntansi MYOB berbasis scientific approach pada kompetensi dasar pencatatan transaksi perusahaan dagang di SMK Negeri 1 Sooko. Penelitian ini merupakan jenis penelitian pengembangan dengan menggunakan model pengembangan ADDIE. Model pengembangan ADDIE terdiri dari Analysis, Design, Develope, Implementation dan Evaluation. Uji coba dilakukan secara terbatas dengan 20 siswa kelas XI Akuntansi SMK Negeri 1 Sooko. Teknik pengumpulan data menggunakan lembar telaah, lembar validasi, dan angket respon siswa. Data yang diperoleh dianalisis secara deskriptif dengan teknik persentase. Hasil penelitian menunjukkan modul komputer akuntansi MYOB berbasis scientific approach pada kompetensi dasar pencatatan transaksi perusahaan dagang mendapat skor dari ahli materi sebesar 80,10% untuk kelayakan materi. Ahli grafis memberikan skor 86% untuk kelayakan kegrafikan, dan ahli bahasa memberikan skor 89,5% untuk kelayakan kebahasaan. Rata – rata persentase seluruh validasi para ahli adalah 85,2% dengan kriteria sangat layak. Kemudian hasil rata-rata persentase dari respon siswa sebesar 95,83% dengan kriteria sangat baik. . Kata kunci: Modul, Komputer Akuntansi, MYOB, Scientific Approach, Pencatatan Transaksi Perusahaan Dagang
PENGARUH KECERDASAN EMOSIONAL, HASIL BELAJAR MATEMATIKA EKONOMI, DAN PERILAKU BELAJAR TERHADAP TINGKAT PEMAHAMAN AKUNTANSI DENGAN KEPERCAYAAN DIRI SEBAGAI VARIABEL MODERATING ATIKA DIAN P
Jurnal Pendidikan Akuntansi (JPAK) Vol 4 No 3 (2016)
Publisher : Program Studi Pendidikan Akuntansi Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Mahasiswa Prodi Pendidikan Akuntansi diharapkan setelah lulus mampu memberikan pengetahuan ilmu mereka kepada peserta didik dalam bidang akuntansi, sehingga mahasiswa diharapkan memiliki tingkat pemahaman akuntansi yang baik. Tingkat pemahaman akuntansi sendiri dipengaruhi oleh beberapa faktor. Faktor yang diteliti dalam penelitian ini adalah kecerdasan emosional, hasil belajar matematika ekonomi, dan perilaku belajar dengan kepercayaan diri sebagai variabel moderating. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh: kecerdasan emosional tehadap tingkat pemahaman akuntansi, hasil belajar matematika ekonomi terhadap tingkat pemahaman akuntansi, perilaku belajar terhadap tingkat pemahaman akuntansi, kepercayaan diri dapat memperkuat/memperlemah pengaruh kecerdasan emosional terhadap tingkat pemahaman akuntansi, kepercayaan diri dapat memperkuat/memperlemah pengaruh hasil belajar matematika ekonomi terhadap tingkat pemahaman, dan kepercayaan diri dapat memperkuat/memperlemah pengaruh perilaku belajar terhadap tingkat pemahaman akuntansi pada mahasiswa Prodi Pendidikan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Surabaya Angkatan 2012. Populasi penelitian ini Mahasiswa Prodi Pendidikan Akuntansi angkatan 2012. Sampel yang digunakan adalah 80 Mahasiswa dan dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Teknik analisis data menggunakan metode alternatif Structural Equation Model Partial Least Square (SEM PLS) dengan software SmartPLS 2.0.Hasil Penelitian menjelaskan bahwa tidak terdapat pengaruh antara kecerdasan emosional terhadap tingkat pemahaman akuntansi, terdapat pengaruh positif dan signifikan antara hasil belajar matematika ekonomi terhadap tingkat pemahaman akuntansi, tidak terdapat pengaruh antara perilaku belajar terhadap tingkat pemahaman akuntansi, dan kepercayaan diri tidak memoderasi pengaruh antara kecerdasan emosional terhadap tingkat pemahaman akuntansi, hasil belajar matematika ekonomi terhadap tingkat pemahaman akuntansi, serta perilaku belajar terhadap tingkat pemahaman akuntansi. Kata Kunci : Kecerdasan emosional, hasil belajar, perilaku belajar, pemahaman akuntansi, kepercayaan diri
PENGARUH PEMAHAMAN SIKLUS AKUNTANSI, MEDIA PEMBELAJARAN, SIMULASI DIGITAL DAN FASILITAS LABORATORIUM KOMPUTER TERHADAP HASIL BELAJAR KOMPUTER AKUNTANSI DYAH DESIANI PANGESTU
Jurnal Pendidikan Akuntansi (JPAK) Vol 4 No 3 (2016)
Publisher : Program Studi Pendidikan Akuntansi Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemahaman siklus akuntansi, media pembelajaran, simulasi digital dan fasilitas laboratorium komputer terhadap hasil belajar komputer akuntansi siswa kelas XI akuntansi SMK Negeri 2 Nganjuk. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Sampel penelitian 138 siswa kelas XI akuntansi SMK Negeri 2 Nganjuk dengan teknik sampel jenuh. Data dikumpulkan menggunakan angket dan tes. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji regresi linier berganda dengan bantuan SPSS versi 22.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan pemahaman siklus akuntansi, media pembelajaran, simulasi digital dan fasilitas laboratorium komputer berpengaruh signifikan terhadap hasil belajar komputer akuntansi siswa kelas XI Akuntansi SMK Negeri 2 Nganjuk. Sedangkan pengujian secara parsial diperoleh hasil bahwa pemahaman siklus akuntansi berpengaruh terhadap hasil belajar komputer akuntansi siswa kelas XI akuntansi SMK Negeri 2 Nganjuk dengan nilai t hitung sebesar 4,501 dengan signifikansi 0,000. Media pembelajaran secara parsial berpengaruh terhadap hasil belajar komputer akuntansi siswa kelas XI akuntansi SMK Negeri 2 Nganjuk dengan nilai t hitung sebesar 2,239 dengan signifikansi 0,027. Simulasi digital secara parsial berpengaruh terhadap hasil belajar komputer akuntansi siswa kelas XI akuntansi SMK Negeri 2 Nganjuk dengan nilai t hitung sebesar 6,307 dengan signifikansi 0,000, dan fasilitas laboratorium komputer secara parsial berpengaruh terhadap hasil belajar komputer akuntansi siswa kelas XI akuntansi SMK Negeri 2 Nganjuk dengan nilai t hitung sebesar 2,565 dengan signifikansi 0,012, hasil uji F sebesar 80,910 dengan signifikansi 0,000. Kata Kunci: Siklus Akuntansi, Media Pembelajaran, Simulasi Digital, Komputer Akuntansi.
PENGEMBANGAN MODUL BERBASIS SCIENTIFIC APPROACH MATA PELAJARAN KOMPUTER AKUNTANSI MYOB PERUSAHAAN MANUFAKTUR KELAS XII AKUNTANSI EVI LAILATUL MUNAWAROH
Jurnal Pendidikan Akuntansi (JPAK) Vol 4 No 3 (2016)
Publisher : Program Studi Pendidikan Akuntansi Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Penelitian pengembangan ini bertujuan untuk mengetahui proses pengembangan, kelayakan, dan pendapat siswa terhadap modul berbasis scientific approach mata pelajaran komputer akuntansi MYOB perusahaan manufaktur metode harga pokok pesanan kelas XII Akuntansi di SMK Negeri 2 Nganjuk. Penelitian ini termasuk penelitian pengembangan atau Research and Development (R & D) dengan menggunakan model pengembangan ADDIE yang dikembangkan oleh Reiser dan Mollenda. Teknik pengumpulan data menggunakan angket terbuka dan angket tertutup.Angket terbuka menghasilkan data kualitatif yaitu berupa telaah oleh ahli materi, ahli bahasa, dan ahli grafis.Sedangkan angket tertutup menghasilkan data kuantitatif yaitu berupa validasi ahli materi, ahli bahasa, ahli grafis, dan uji coba terbatas.Hasil skor presentase validasi diperoleh berdasarkan perhitungan skala Likert sedangkan uji coba terbatas menggunakan skala Guttman.Hasil penelitian menunjukkan 88,2%untuk penilaian ahli materi, 85,6% untuk penilaian ahli bahasa, 83,6% untuk penilaian ahli grafis dan 84,6% untuk uji coba terbatas, sehingga secara keseluruhan diperoleh skor 85,55% dan dapat disimpulkan bahwamodul berbasisscientific approach mata pelajaran komputer akuntansi MYOB perusahaan manufaktur metode harga pokok pesanan kelas XII Akuntansi di SMK Negeri 2 Nganjuk memiliki kriteria sangat layak digunakan sebagai bahan ajar. Kata Kunci : Modul, Komputer Akuntansi MYOB, Scientific Approach, Perusahaan Manufaktur, Metode Harga Pokok Pesanan
PENGEMBANGAN LEMBAR KEGIATAN SISWA SEBAGAI PENUNJANG PEMBELAJARAN DENGAN PENDEKATAN SAINTIFIK PADA MATERI ASET TETAP USWATUN KHASANAH
Jurnal Pendidikan Akuntansi (JPAK) Vol 4 No 3 (2016)
Publisher : Program Studi Pendidikan Akuntansi Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian pengembangan ini menghasilkan sebuah produk berupa Lembar Kegiatan Siswa sebagai penunjang pembelajaran dengan pendekatan saintifik pada materi aset tetap untuk siswa kelas XII Akuntansi SMK Negeri 1 Ngawi yang bertujuan untuk mengetahui proses pengembangan Lembar Kegiatan Siswa, kelayakan Lembar Kegiatan Siswa, dan respon siswa terhadap Lembar Kegiatan Siswa yang dikembangkan tersebut. Proses pengembangan Lembar Kegiatan Siswa ini menggunakan model pengembangan ADDIE, tetapi yang dilakukan hanya terbatas pada tahap Analysis, Design, Development, dan Implementation (ADDI). Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner terbuka dan kuesioner tertutup. Kuesioner terbuka digunakan untuk mengumpulkan data kualitatif berupa kuesioner telaah para ahli, sedangkan kuesioner tertutup digunakan untuk mengumpulkan data kuantitatif berupa kuesioner validasi para ahli dan kuesioner respon siswa. Siswa yang menjadi subjek uji coba terbatas dalam kelompok kecil adalah 20 siswa kelas XII Akuntansi SMK Negeri 1 Ngawi yang telah menerima materi aset tetap. Hasil penelitian menunjukkan validasi komponen kelayakan isi sebesar 79,29%, penyajian sebesar 82,86%, kebahasaan sebesar 80%, dan kegrafikan sebesar 85,34%. Keseluruhan hasil validasi dari empat komponen tersebut diperoleh rata-rata persentase sebesar 81,87% yang dikategorikan sangat layak. Sedangkan hasil uji coba terbatas menunjukkan respon siswa sangat baik terhadap Lembar Kegiatan Siswa yang dikembangkan tersebut dengan rata-rata persentase sebesar 95,42%. Dengan demikian, Lembar Kegiatan Siswa ini sangat layak untuk dijadikan bahan ajar sebagai penunjang pembelajaran dengan pendekatan saintifik bagi siswa kelas XII Akuntansi SMK Negeri 1 Ngawi. Kata Kunci: Lembar Kegiatan Siswa, Pembelajaran dengan Pendekatan Saintifik, Aset Tetap.
STUDI KOMPARASI HASIL BELAJAR SISWA MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING DENGAN MIND MAPPING PADA MATA PELAJARAN DASAR-DASAR PERBANKAN FENTY PUTRI MEIDA
Jurnal Pendidikan Akuntansi (JPAK) Vol 4 No 3 (2016)
Publisher : Program Studi Pendidikan Akuntansi Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penerapan model pembelajaran problem based learning (PBL) di sekolah diharapkan dapat meningkatkan keaktifan siswa dan kemampuan memecahkan masalah. Model pembelajaran ini dapat ditunjang dengan teknik mencatat tingkat tinggi yaitu mind mapping. Mind mapping adalah cara kreatif bagi siswa untuk menghasilkan ide-ide , mencatat pelajaran sehingga mudah diingat oleh siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan hasil belajar siswa yang menggunakan model pembelajaran problem based learning dengan dan tanpa mind mapping pada mata pelajaran dasar-dasar perbankan di kelas X Akuntansi SMK Negeri 4 Surabaya. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan desain Randomized Control Group Pretest—Posttest Design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X Akuntansi dan sampel yang digunakan adalah siswa kelas X AK 1 dan X AK 3. Analisis yang digunakan adalah uji t dengan statistic independent samples test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil belajar kelas ekperimen memiliki rata-rata sebesar 86,30 lebih tinggi dibandingkan kelas kontrol yang memiliki rata-rata sebesar 82,42. Sedangkan berdasarkan perhitungan uji-t diperoleh thitung > ttabel (2,432>1,997) maka Ho ditolak dan Ha diterima. Maka hal ini menunjukkan adanya perbedaan yang signifikan terhadap hasil belajar antara kelas eksperimen dan kelas kontrol. Kata Kunci : problem based learning, mind mapping, hasil belajar
Pengembangan LKS Berbasis Kurikulum 2013 Materi Akuntansi Piutang Usaha di SMK Negeri Se-Surabaya EVA MARDIANA PRAMESWARI
Jurnal Pendidikan Akuntansi (JPAK) Vol 4 No 3 (2016)
Publisher : Program Studi Pendidikan Akuntansi Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Kurikulum 2013 merupakan kurikulum yang di dalamnya menggunakan pendekatan saintifik. Pembelajaran dalam kurikulum 2013 memiliki tujuan untuk melatih siswa agar mandiri dan aktif dalam pembelajaran di kelas. Materi akuntansi piutang usaha merupakan materi yang memerlukan tingkat pemahan yang tinggi dibanding dengan materi lainnya dalam proses pembelajaran. Bahan ajar yang digunakan masih belum sesuai dengan kurikulum 2013 dan masih belum mampu membuat siswa aktif dan mandiri. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk menghasilkan produk akhir berupa LKS berbasis Kurikulum 2013 materi akuntansi piutang usaha, mengetahui tingkat kelayakan, dan respon siswa terhadap LKS yang dikembangkan. Model pengembangan yang digunakan adalah model pengembangan ADDIE yang dikembangkan oleh Mollenda. Instrumen pengumpulan data yang digunakan berupa angket yang terdiri dari angket terbuka dan angket tertutup. Angket terbuka menghasilkan data kualitatif yang diperoleh dari telaah para ahli. Untuk angket tertutup menghasilkan data kuantitatif yang diperoleh dari validasi para ahli dan hasil respon siswa saat uji coba terbatas. Hasil presentase validasi diperoleh dari hasil perhitungan berdasarkan skala Likert dan hasil respon siswa menggunakan skala Guttman. Hasil penelitian menunjukkan kelayakan isi sebesar 83,6% dengan kriteria sangat layak, penyajian sebesar 95,3% dengan kriteria sangat layak, bahasa sebesar 81,1% dengan krieria sangat layak, dan kegrafikan sebesar 90% dengan kriteria sangat layak. Rata-rata keempat komponen tersebut adalah 87,5% dengan kriteria sangat layak. Rata-rata presentase dari respon siswa sebesar 98,05% dengan kriteria sangat baik. Kata kunci : Lembar Kerja Siswa, Kurikulum 2013, Akuntansi Piutang Usaha
PENGEMBANGAN LKS DALAM RANGKA MENUNJANG PEMBELAJARAN BERBASIS SCIENTIFIC APPROACH PADA MATERI LAPORAN KEUANGAN PERUSAHAAN JASA TITI NUR CAHYANING DEWI
Jurnal Pendidikan Akuntansi (JPAK) Vol 4 No 3 (2016)
Publisher : Program Studi Pendidikan Akuntansi Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Saat ini Kurikulum yang digunakan dalam kegiatan pembelajaran adalah Kurikulum 2013. Namun, berdasarkan permasalahan yang ada yaitu tidak adanya bahan ajar yang sesuai dengan Kurikulum 2013. Dengan pengembangan ini bertujuan agar menghasilkan sebuah produk yang berupa Lembar Kegiatan Siswa dalam rangka menunjang pembelajaran berbasis Scientific Approach pada materi laporan keuangan perusahaan jasa. Uji coba terbatas dilakukan di SMK Negeri 4 Surabaya. Subjek ujicoba 20 siswa yang dipilih secara heterogen. Menggunakan jenis penelitian dengan model pengembangan 4-D dari Thiagarajan dengan keterbatasan tidak dilaksanakan tahap desseminate. Hasil kelayakan isi sebesar 82,96% dengan kriteria “sangat layak”, penyajian sebesar 84,27% dengan kriteria “sangat layak”, bahasa sebesar 93,33% dengan kriteria “sangat layak”, dan kegrafikan sebesar 93,33% dengan kriteria “sangat layak”. Rata-rata keempat komponen tersebut adalah 88,47% dengan kriteria “sangat layak”. Rata-rata presentase dari respon siswa sebesar 96,04% dengan kriteria “sangat baik”, kesimpulan menunjukkan pengembangan LKS dalam rangka menunjang pembelajaran berbasis Scientiic Approach sangat layak untuk digunakan dalam proses pembelajaran. Kata Kunci: LKS, Kurikulum 2013, Laporan Keuangan Perusahaan Jasa.