cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kab. karawang,
Jawa barat
INDONESIA
Syntax Jurnal Informatika
ISSN : 2302156X     EISSN : 25415344     DOI : -
Core Subject : Science,
Syntax Jurnal Informatika berfokus pada Rekayasa Perangkat Lunak, Teknik Kompilasi, Perancangan Basis Data, Data Mining, Teknologi Web Services, Business Intelligent, Kecerdasan Buatan, Logika Fuzzy, Computer Vision, Embedded System, Robotika, Sistem Pakar, Machine Learning, E-Commerce, Digital dan Network Security, Neuro Fuzzy, E-Goverment, Bioinformatika, Sistem Informasi Geografis, Applikasi Mobile, Teknologi Games, Jaringan Komputer, Cloud Computing
Arjuna Subject : -
Articles 149 Documents
Aplikasi Sistem Pendukung Keputusan Penyeleksian Proposal Dana Kegiatan Mahasiswa dengan Metode Weighted Product (Studi Kasus: Fakultas Teknologi Informasi Universitas Andalas) Ridho Darman; Aulia Rahmi; Adnan Khaliq Syahrul
SYNTAX Jurnal Informatika Vol 8 No 1: Mei 2019
Publisher : Universitas Singaperbangsa Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (548.864 KB) | DOI: 10.35706/syji.v8i1.1434

Abstract

Fakultas Teknologi Informasi Universitas Andalas (FTI-UA) memiliki beberapa lembaga kemahasiswaan. Setiap bulannya Dekanat FTI-UA menerima proposal kegiatan mahasiswa dengan kebutuhan dana yang beragam. Banyaknya proposal kegiatan mahasiswa yang diajukan oleh unit kegiatan mahasiswa perlu diadakan proses penyeleksian proposal kegiatan oleh pihak dekanat. Hasil perhitungan berupa nilai perengkingan proposal yang diseleksi, dan kemudian ditentukan berapa besarnya dana yang diterima oleh setiap proposal kegiatan yang lolos. Pada penelitian ini dibangun sebuah aplikasi berbasis web yang akan memudahkan pihak dekanat dalam menyeleksi proposal dana kegiatan mahasiswa menggunakan metode Weighted Product (WP).
Penerapan Metode SAW Pemilihan Siswa/i Berprestasi untuk Mendapatkan Beasiswa Pada MTs. Amanah Bamadita Anggi Budiyono; Fernando B Siahaan; Sulaeman Hadi Sukmana
SYNTAX Jurnal Informatika Vol 8 No 2: Oktober 2019
Publisher : Universitas Singaperbangsa Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (157.711 KB) | DOI: 10.35706/syji.v8i2.2040

Abstract

MTs. Amanah Bamadita merupakan salah satu sekolah Menengah Pertama (SMP) yang terletak di Jakarta. Sesuai dengan peraturan yang telah ditentukan, pihak MTs. Amanah BAMADITA memberlakukan pengadaan beasiswa yang diberikan kepada siswa-siswi berprestasi. Beasiswa tersebut berupa kebijakan siswa dibebaskan untuk membayar Sumbangan Pembinaan Pendidikan (SPP), dimana setiap bulannya biaya SPP sejumlah Rp. 180.000,00. Adapun dalam pengambilan keputusan penerima beasiswa masih dilakukan secara manual, dimana proses penyeleksian ini hanya menggunakan satu kriteria saja yaitu berdasarkan nilai rapot dan masih adanya kerangkapan data penerimaan beasiswa, sehingga pelaksanaan dan pengadaan beasiswa dinilai belum mampu menciptakan keadilan atau kurang tepat sasaran,  Selain itu masih kurang relevan dalam pemilihan siswa berprestasi untuk mendapatkan beasiswa dikarenakan belum  menggunakan  metode  perhitungan  yang  tepat. Metode yang digunakan adalah Simple Additive Weighting (SAW). Hasil peneilitian dari metode Simple Additive Weighting (SAW) yang telah diperhitungkan dapat disimpulkan bahwa yang berhak menerima beasiswa ada Enam orang siswa dimana memiliki nilai ?0,90 dan yang tertinggi adalah siswa yang bernama Gemma Nur Cahaya dengan hasil 0,96.
Implementasi Metro Area Network dengan Pendekatan Wireless Broadband dan Gigabit Ethernet Passive Optical Network (GEPON) Hanny Hikmayanti; Muhamad Enoh Suhada
SYNTAX Jurnal Informatika Vol 1 No 01: syntax
Publisher : Universitas Singaperbangsa Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (154.127 KB) | DOI: 10.35706/syji.v1i01.278

Abstract

Mengembangkan Metro Area Network pada sebuah kota merupakan tantangan tersendiri dalam menentukan teknologi yang akan di gunakan. Sulit untuk bisa menggunakan satu jenis teknologi demi mendapatkan stabilitas koneksi  untuk itu perlu dilakukan perpaduan antara wireless broadband dan fiber optic. Walaupun bukan hal yang mudah dalam menggabungkan kedua teknologi ini.Dalam makalah ini penulis mengambil tema Implementasi Metro Area Network Menggunakan Pendekatan Wireless Broadband dengan Gigabit Ethernet Passive Optical Network (GEPON) di Kabupaten Tanah Datar.Teknologi GEPON pada fiber optic digunakan untuk bisa menghantarkan data gigabit ke server sehingga realtime transaksi dapat dilakukan dengan baik dan wireless broadband di gunakan untuk mengkoneksikan beberapa titik yang memiliki jarak cakup jauh dari server. Kata Kunci:  Gepon, network, fiber optic
Pemanfaatan Aplikasi Tabungan Siswa Berbasis Web Pada Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Andi Riyanto; Rifa Nurafifah Syabaniah; Selviana Selviana; Eva Marsusanti
SYNTAX Jurnal Informatika Vol 8 No 2: Oktober 2019
Publisher : Universitas Singaperbangsa Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (409.512 KB) | DOI: 10.35706/syji.v8i2.2162

Abstract

Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) SPS Anggrek adalah salah satu lembaga pendidikan yang ada di Kecamatan Nagrak-Sukabumi. Dimana sistem tabungan siswa pada (PAUD) SPS Anggrek masih dilakukan dengan cara mencatat pada satu buku catatan dan disatukan dengan catatan lainnya, sehingga menyebabkan staf keuangan mengalami kesulitan dalam proses mengelola tabungan yang memungkinkan terjadi kesalahan pencatatan, pelaporan dan kurangnya keamanan data. Metode pengembangan menggunakan metode SDLC (Software Development Life Cycle) dengan menerapkan model waterfall yang disebut model sekuensial linier (sequential linier). Tools yang digunakan pada perancangan ini adalah UML (Unified Modelling Languange). Bahasa pemrograman menggunakan PHP dan MySQL sebagai database. Metode penelitian menggunakan metode deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui pengamatan langsung, wawancara dan studi pustaka. Dari penelitian ini menghasilkan sebuah rancang bangun sistem informasi tabungan siswa berbasis web yang dapat mengatasi permasalahan-permasalahan yang ada baik dalam pencatatan, keamanan data dan mempermudah proses pelaporan dengan kelebihan siswa dapat mengakses kapan dan dimana saja untuk melihat dan mencetak histori tabungan.
ANALISIS CRYPTANALYS EXHAUSTIVE SEARCH DAN STATISTICAL ATTACK PADA ALGORITMA PLAYFAIR CIPHER E Haodudin Nurkifli; Deden Wahidin
SYNTAX Jurnal Informatika Vol 4 No 2: Syntax
Publisher : Universitas Singaperbangsa Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (207.621 KB) | DOI: 10.35706/syji.v4i2.338

Abstract

Kriptologi merupakan ilmu yang menekuni dua bidang yaitu kriptografi dan kriptanalisis. Kriptografi merupakan seni untuk mengacak sebuah pesan dengan teorema tertentu sehingga pesan tidak bisa dimengerti maknanya atau disebut dengan cipherteks. Kriptanalisis merupakan seni untuk memecahkan cipherteks tanpa mengetahui kunci yang digunakan. Ada banyak algoritma dalam kriptografi ataupun kriptanalisis Kajian penelitian ini memecahkan cipherteks yang dihasilkan oleh algoritma playfair dengan exhaustive key search dan statistical attack. Mekanisme pemecahan dengan exhaustive dilakukan dengan cara cryptanalis mengetahui algoritma yang digunakan dan mencoba pemecahan dengan segala kemungkinan kunci. Statistical attack memecahkan dengan cara mencari nilai frekuensi kemungkinan kata yang digunakan.
Rancang Bangun Jaringan Pribadi Menggunakan OpenVPN Charlie Brinsley; Yongky Fernando
SYNTAX Jurnal Informatika Vol 7 No 2: Oktober 2018
Publisher : Universitas Singaperbangsa Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (278.945 KB) | DOI: 10.35706/syji.v7i2.1465

Abstract

OpenVPN adalah perangkat lunak gratis dengan sumber terbuka yangmengimplementasikan virtual private network (VPN), yang menyediakan fiturotentikasi dan enkripsi dalam komunikasi antar titik ke titik jaringan. Hal yangdiutamakan dalam komunikasi disebuah jaringan adalah menjaga keamanan danprivasi dalam komunikasi tersebut. Tetapi pertukaran maupun pengiriman datadan informasi antara pengguna tersebut rentan terdapat pengintaian dari pihakketiga yang seharusnya tidak memperoleh akses terhadap komunikasi tersebut.Dalam penelitian ini akan dilakukan pembangunan server vpn yangmenghubungkan client ke server, Dimana nantinya client tersebut akanterhubung ke server vpn tersebut dalam jaringan pribadi. Dengan jaringanpribadi tersebut diharapkan komunikasi antara kedua perangkat tersebut amandari peretas yang mencegat komunikasi atau privasi.
Desain dan Implementasi Aplikasi Penjualan di Apotek Puri Kosambi Oman Komarudin; Ahmad Fauzi; Dede Purnama Giri
SYNTAX Jurnal Informatika Vol 2 No 01: syntax
Publisher : Universitas Singaperbangsa Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1300.045 KB) | DOI: 10.35706/syji.v2i01.219

Abstract

Abstrak – Apotek merupakan salah satu jenis usaha yang bergerak dibidang penyaluran obat–obatan dan hal–hal yang berhubungan dengan medis. Dalam kegiatan menjalankan usahanya apotek melakukan banyak pencatatan data transaksinya kedalam buku besar. Di Apotek Puri Kosambi proses pencatatan laporan-laporan masih dilakukan dengan cara lama dan sederhana, membuat pelayanannya kurang maksimal dan rentan terjadinya kesalahan dalam pencatatan. Aplikasi Penjualan Di Apotek Puri adalah aplikasi yang bisa digunakan untuk mencatat data penjualan dan pembelian serta dapat digunakan untuk membuat laporan yang berkala sehingga memudahkan untuk mendokumentasikan laporan, dalam proses pembangunan aplikasi penjualan yang akan digunakan di apotek Puri Kosambi, peneliti menggunakan bahasa pemrograman Java, dengan editornya Neatbeans 7.0RC1 dan pembuatan database nya menggunakan MySQL yang dibungkus di xampp. Kata kunci: Pembelian, Penjualan, Apotek
Analisa Pola Penjualan Obat Menggunakan Algoritma Apriori Pada Apotek Zam-Zam Bogor Lilyani Asri Utami; Ahmad Ishaq; Siti Mariana
SYNTAX Jurnal Informatika Vol 8 No 1: Mei 2019
Publisher : Universitas Singaperbangsa Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (248.737 KB) | DOI: 10.35706/syji.v8i1.1783

Abstract

Apotek merupakan suatu tempat untuk melakukan pembuatan, pengolahan, peracikan, penyimpanan dan penyaluran obat-obatan kepada masyarakat secara bebas maupun resep dari dokter. Peran apotek sangat penting bagi masyarakat, namun dengan adanya perkembangan teknologi dan sistem informasi yang begitu pesat, menuntut apotek untuk dapat mengikuti perkembangan teknologi guna memenuhi kebutuhan masyarakat secara cepat dan tepat. Banyak yang belum tahu jika laporan yang dihasilkan dari sistem informasi dapat dimanfaatkan untuk mencari pola kecenderungan pembelian obat dengan menggunakan Data Mining. Data Mining memiliki banyak metode, salah satunya adalah Algoritma Apriori. Algoritma Apriori adalah suatu metode untuk mencari pola hubungan antar satu atau lebih item dalam suatu dataset. Dengan mencari pola kecenderungan pembelian obat, maka akan didapatkan informasi mengenai obat apa saja yang banyak dibeli dan yang sering dibeli secara bersamaan oleh konsumen. Dengan diketahui obat yang sering dibeli, maka Apotek Zam-zam Farma Bogor dapat mengembangkan strategi pemasaran, mengatur stok obat agar tidak terjadi penumpukan obat maupun kekosongan obat dan mengatur tata letak penyimpanan obat yang sering dibeli secara bersamaan untuk mempermudah apoteker dalam mencari obat yang dibutuhkan guna mengoptimalkan pelayanan.
APLIKASI PAKET STATISTIK UNTUK METODE REGRESI LINIER DENGAN MENGGUNAKAN MICROSOFT EXCEL Slamet Abadi
SYNTAX Jurnal Informatika Vol 2 No 02: syntax
Publisher : Universitas Singaperbangsa Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (634.88 KB) | DOI: 10.35706/syji.v2i02.224

Abstract

Dalam mengerjakan permasalahan statistik sering menggunakan paket program lain, akan tetapi jarang sering menggunkan paket program statistik dalam Microsoft Excel. Untuk permasalahan statistik yang sederhana software ini sangat membantu dan sering dioperasikan dalam pengolahan data. Paket program yang sering digunakan antara lain yang berhubungan dengan: korelasi, Anova, regresi, t test, dan z test. Pembahasan paket program regresi merupakan penyelesaian dari model regresi linier sederhana dan ganda. Paket program statistik regresi menghasilkan luaran dengan tiga hasil luaran yaitu statistik regresi, tabel Anova, dan informasi tentang b. Pemahaman model regresi linier perlu dipahami dengan baik sehingga luaran yang sudah tersedia dapat diaplikasikan dengan tepat Kata Kunci: microsoft excel, metode regresi linier, statistik regresi, tabel anova,        informasi tentang b       
Fuzzy Inference System Pada Prediksi Pembelian Bahan Bakar Pertamax Pada SPBU di Kota Pematangsiantar Desi Asima Silitonga; Mawaddah Anjelita; Agus Perdana Windarto
SYNTAX Jurnal Informatika Vol 8 No 2: Oktober 2019
Publisher : Universitas Singaperbangsa Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (204.913 KB) | DOI: 10.35706/syji.v8i2.1841

Abstract

Banyaknya masyarakat yang menggunakan kendaraan saat ini membuat bahan bakar sangat diperlukan dalam kebutuhan sehari-hari. Pertamax merupakan bahan bakar minyak yang menjadi andalan Pertamina,karena Pertamax termasuk bahan bakar ramah lingkungan. Penelitian ini dilakukan di kota pematangsiantar dengan menggunakan beberapa enam sampel SPBU. Proses pengambilan data dilakukan dengan cara wawancara dan observasi dengan pihak SPBU. Penelitian ini bertujuan untuk memprediksi jumlah pembelian bahan bakar khususnya pertamax. Dengan menggunakan 3 variabel: penjualan (X1), persediaan (X2) dan pembelian (X3). Dimana penjualan (X1) memiliki fuzzy set bertambah dan berkurang, persediaan (X2) memiliki fuzzy set banyak dan sedikit, pembelian (X3) memiliki fuzzy set banyak dan berkurang. Hasil dari pehitungan bahwa prediksi jumlah pembelian bahan bakar pertamax dengan penjualan 4400 dan persediaan 19000 adalah 20343 liter.

Page 9 of 15 | Total Record : 149