cover
Contact Name
Nuris Dwi Setiawan
Contact Email
elkom@stekom.ac.id
Phone
+6285641386859
Journal Mail Official
elkom@stekom.ac.id
Editorial Address
Jalan Majapahit No 605 Semarang
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Elkom: Jurnal Elektronika dan Komputer
ISSN : 19070012     EISSN : 27145417     DOI : https://doi.org/10.51903/elkom.v14i1
Core Subject : Education,
Elkom : Jurnal Elektronika dan Komputer merupakan Jurnal yang diterbitkan oleh SEKOLAH TINGGI ELEKTRONIKA DAN KOMPUTER (STEKOM). Jurnal ini terbit 2 kali dalam setahun yaitu pada bulan Juli dan Desember. Misi dari Jurnal ELKOM adalah untuk menyebarluaskan, mengembangkan dan menfasilitasi hasil penelitian mengenai Ilmu bidang informatika, sebagai media bagi para dosen, guru, peneliti dan para praktisi dalam bidang teknologi informasi dari seluruh Indonesia, dalam melakukan pertukaran informasi tentang hasil-hasil penelitian terbaru yang telah dilakukan.
Arjuna Subject : -
Articles 592 Documents
SISTEM MONITORING BTS BERBASIS WEB PADA DIVISI TELKOM FLEXI SEMARANG (STUDI KASUS PADA TELKOM DIVRE IV JAWA TENGAH) Ilman_Garwo, Iman Saufik,
ELKOM Vol 9, No 1 (2016)
Publisher : STEKOM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (20.612 KB)

Abstract

PT. Telkom mempunyai beberapa divisi sebagai unit bisnis diantaranya adalah Divisi Akses, Divisi Infratel, Divisi Telkom Flexi, Divisi Multimedia, Telkom MSC. Pada Divisi Telkom Flexi, semua BTS dimonitoring selama 24  jam agar gangguan yang terjadi dapat segera ditangani dan diperbaiki. Petugas mengirim lembar catatan BTS Down kemudian pihak manager menerima berkas tersebut dalam bentuk lembaran print out, atau catatan di ms.excel. Dari permasalahan tersebut muncul gagasan untuk membuat Aplikasi web yang merupakan laporan harian hasil monitoring BTS trouble oleh staf Telkom Flexi kepada pihak manajemen yang ter-update setiap saat. Penelitian ini menggunakan metode Research and Development (R&D). Dengan menggunakan sistem ini, Pelaporan BTS, monitoring BTS dan perhitungan lama mati BTS bias di hitung dengan lebih cepat. Kata Kunci: Divisi Telkom Flexi, Pelaporan BTS, monitoring BTS
SISTEM INFORMASI PERPUSTAKAAN MENGGUNAKAN RADIO FREQUENCY IDENTIFICATION BERBASIS CLIENT SERVER PADA SMP NEGERI 3 JUWANA Lanni_Dwi, Arsito Ari_Kuncoro,
ELKOM Vol 9, No 1 (2016)
Publisher : STEKOM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (20.612 KB)

Abstract

Pengolahan data pada perpustakaan di SMP Negeri 3 Juwana masih menggunakan cara manual yaitu dengan cara menuliskan pada buku besar untuk proses peminjaman dan pengembalian buku. Berdasarkan rumusan masalah tersebut maka dibutuhkan sistem perpustakaan yang terkomputerisasi dan berbasiskan Client server untuk menghasilkan informasi yang cepat dan tepat. Penelitian ini menggunakan model pengembangan R & D, aplikasi menggunakan MySQL untuk database, RFID (Radio Frequency Identification)sebagai alat untuk scan kartu. Hasil penelitian ini berupa aplikasi Sitem Informasi Perpustakaan untuk mempercepat proses pencatatan data perpustakaan, peminjaman dan pengembalian buku, serta pembuatan laporan.. Kata Kunci: Sistem Informasi Perpustakaan, RFID, Client Server
INTEGRASI OR-CODE PADA SISTEM LOGIN PEMBELAJARAN ONLINE ., Danang .
ELKOM Vol 9, No 1 (2016)
Publisher : STEKOM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (20.612 KB)

Abstract

Form login pada sistem pembelajaran online (E-learning) yaitu menggunakan username dan password, untuk meningkatkan pelayanan pada sistem login pembelajaran online sebagai alternative menggunakan citra QR-Code sebagai akses masuk pada sistem  login pembelajaran online sehingga user tanpa menghafal username dan password untuk dapat mengakses website. Membangun aplikasi pembacaan Qr-Code menggunakan perangkat kamera webcame dengan bahasa pemprograman php. Metode yang akan dipakai menggunakan metode Data Encryption Standart (DES) menggunakan algoritma Asimetris sehingga informasi yang akan disampaikan pada Qr-Code akan terenkripsi agar tidak mudah dikenali oleh user. Teknologi QR-Code ini dapat di implementasikan pada kartu mahasiswa dan Id Card yang berfungsi sebagai data lengkap mahasiswa dan dosen untuk dapat mengakses website. Kata Kunci: Integrasi, Login, Asimetris, Qr-Code
PERANCANGAN KEAMANAN DATA DENGAN SISTEM STEGANOGRAFI MENGGUNAKAN METODE LEAST SIGNIFICANT BIT Feriyanto, Dani Sasmoko
ELKOM Vol 9, No 1 (2016)
Publisher : STEKOM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (20.612 KB)

Abstract

kewenangan dan bertujuan menjaga kerahasiaan informasi. Banyak perusahaan yang berupaya membentengi sistem keamanan datanya, tetapi ada juga perusahaan yang membentengi sistem keamanannya apa adanya. Salah satunya CV. AJI JAYA MANDIRI yang sistem keamanannya kurang sehingga rentan dimasuki oleh pihak yang tidak bertanggung jawab. Dari permasalahan tersebut muncul gagasan untuk melakukan pengamanan data dengan cara menyembunyikan informasi tersebut pada media digital lain agar tidak terlihat keberadaannya dan teknik ini disebut Steganography. Penelitian ini menggunakan metode Research and Development (R&D), sistem dirancang dengan dua buah proses utama yaitu tahap Embedding dan Extracting dan diimplemetasikan pada perangkat lunak Borland Delphi 7.0.        Aplikasi Steganografi ini bisa dijadikan salah satu alternatif pengamanan informasi rahasia tanpa perlu membuat pihak lain merasa curiga, karena tidak merubah ukuran file dan tidak menurunkan kualitas gambar sehingga tidak terdeteksi. Kata Kunci: Sistem keamanan data, Steganografi, Least Significant Bit
RANCANG BANGUN ALAT MUSIK PIANO, HARPA, MARCHING BELL DIGITAL BERBASIS ARDUINO MENGGUNAKAN CAHAYA LASER DAN LDR (Studi kasus : SMP NU 07 Brangsong) Kurniawan, Dendy
ELKOM : JURNAL ELEKTRONIKA DAN KOMPUTER Vol 11, No 1 (2018)
Publisher : Sekolah Tinggi Elektronika dan Komputer (STEKOM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2123.175 KB)

Abstract

Alat musik merupakan suatu alat yang diciptakan untuk menghasilkan bunyi. Harga alat musik sendiri bermacam ? macam tergantung jenis alat musik dan kualitas bahan yang digunakan untuk membuat alat musik tersebut. Di sekolah SMP NU 07 Brangsong belum mempunyai alat musik kecuali rebana. Hal tersebut dikarenakan tidak adanya dana untuk membeli sebuah alat musik. Pihak sekolah lebih mengalokasikan dana ke bangunan atau gedung sekolah dan bantuan beasiswa untuk anak kurang mampu dan anak yang cerdas. Dengan demikian murid ? murid di sekolah tersebut tidak bisa berlatih atau mengasah kemampuannya dalam bidang musik. Dari masalah tersebut sebenarnya dapat terselesaikan dengan sebuah alat musik Piano, Harpa, Marching Bell Digital berbasis arduino menggunakan cahaya laser dan LDR. Karena alat ini dapat dibuat dengan biaya yang murah dan dapat berfungsi lebih dari satu alat musik. Sistem kerja dari alat ini yaitu terdapat beberapa sebuah laser akan memancarkan cahaya tepat pada sensor LDR (berpasang ? pasang). Dan ketika sepasang sinar laser dan LDR nomer satu terhalang oleh suatu benda atau tangan maka akan mengeluarkan  suara piano bernotasi ?DO?. Selanjutnya ketika sepasang sinar laser dan LDR nomer dua terhalang akan mengeluarkan  suara piano bernotasi ?RE? dan seterusnya. alat ini juga dilengkapi dengan tombol yang berfungsi sebagai pemilih jenis suara yang akan dihasilkan dan oktaf yang diinginakan. Kata Kunci : Alat musik, Arduino, DFPlayer, Laser, LDR
Analisis Kebutuhan Capacitor Pada Purwanto, Purwanto
ELKOM : JURNAL ELEKTRONIKA DAN KOMPUTER Vol 7, No 2 (2014)
Publisher : Sekolah Tinggi Elektronika dan Komputer (STEKOM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (7.952 KB)

Abstract

Panel Capacitor Bank dalam suatu industri sangat berperan penting untuk menghemat pemakaian daya listrik terutama untuk industri dengan daya terpasang lebih dari 200 kVA. Industri dengan daya terpasang tersebut akan dikenai denda kVAr apabila faktor daya ( cos phi ) yang terukur kurang dari 0,85. Konsep dasar mengapa dalam sebuah industri diperlukan panel Capacitor Bank untuk memperbaiki faktor daya adalah karena di industri tersebut banyak menggunakan alat-alat yang didalamnya terdapat unsur lilitan dan inti besi. Alat-alat (beban) tersebut memiliki cos phi yang rendah. Berdasarkan perhitungan kebutuhan Unit Capacitor untuk memperbaiki faktor daya (cos phi) maka lebih mudah menggunakan metoda Tabel Konversi. Berdasarkan jumlah unit kapasitor yang sesuai dengan nilai total kapasitas kapasitor untuk memperbaiki faktor daya maka lebih efisien menggunakan metoda perhitungan biasa. Kapasitor yang digunakan untuk memperbesar faktor daya dipasang paralel dengan rangkaian beban. Sesudah pemasangan panel capacitor bank, seluruh atau sebagian daya reaktif yang diperlukan oleh beban induktif akan disuplai oleh capacitor bank. Sehingga tugas sentral listrik akan menjadi lebih ringan karena hanya menyuplai daya aktif saja. Kata Kunci : Panel, Capacitor Bank
SISTEM KEAMANAN KENDARAAN SUZUKI SMASH MENGGUNAKAN ATMEGA 8 DENGAN SENSOR BLUETOOTH HC-6 BERBASIS ANDROID Hartadi, Lingga; Sasmoko, Dani
ELKOM : JURNAL ELEKTRONIKA DAN KOMPUTER Vol 8, No 1 (2015)
Publisher : Sekolah Tinggi Elektronika dan Komputer (STEKOM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1097.969 KB)

Abstract

Tindak kriminal dewasa ini sudah terlalu merajalela terutama pada pengendara kendaraan roda dua ,sehingga diperlukan suatu sistem pengaman yang dapat mempersulit orang yang tidak berhak mengambil kendaraan roda 2.Tujuan penelitian ini adalah merancang suatu sistem yang dapat mengaman kan kendaraan roda 2 sehingga dapatmengurangi jumlah pencurian kendaraan bermotor di semarang dengan menggunakan Atmega8 dan sensor BluetoothHC-06 yang nanti di hubungkan dengan perangkat android diharapkan mampu mempersulit pihak yang tidak berhakyang ingin mengambil kendaraan roda 2.Penelitian ini di peroleh bahwa sistem ini akan menjadi lebih aman daripada metode lama akan tetapi memilikikekurangan yaitu sistem ini untuk menghidupkan harus menggunakan android yang kita install sehingga motor jika dipinjam kan maka harus meminjamkan android yang terinstall program keamanan.Kata kunci : keamanan, pencurian, Bluetooth HC-06, ATMega8, Mikrokontroler, kendaraan roda
SISTEM PENCEGAH KEBAKARAN PADA PERKEBUNAN JAMBU BIJI MENGGUNAKAN SENSOR SUHU LM35 DAN SMS GATEWAY BERBASIS ARDUINO UNO Susatyo, Kelik Bayu
ELKOM : JURNAL ELEKTRONIKA DAN KOMPUTER Vol 12, No 1 (2019)
Publisher : Sekolah Tinggi Elektronika dan Komputer (STEKOM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1376.085 KB)

Abstract

Jambu Biji merupakan tanaman buah dengan berbagai manfaat untuk manusia. Baik daun maupun buahnya dapat digunakan untuk mengobati berbagai macam penyakit. Seperti contoh buahnya untuk mengobati penyakit Demam Berdarah Dengue, Tyfus, dan lain sebagainya. Untuk daunnya dapat digunakan sebagai obat tradisional untuk mengobati penyakit batuk dan diare. Di dataran tinggi memang udara dingin dan kemungkinan kecil terjadi kebakaran perkebunan. Akan tetapi kebakaran dapat terjadi akibat ulah manusia baik disengaja maupun tidak segaja. Letak lahan perkebunan yang relatif jauh dari perumahan penduduk membuat kebakaran terkadang terlambat diketahui.Oleh karena itu perlu diciptakan alat untuk memantau keadaan suhu maupun kepekatan asap perkebunan jambu biji dari jarak jauh setiap harinya sehingga jika suhu atau kepekatan asap mencapai angka tertentu yang menandakan terjadinya kebakaran maka alat akan langsung mengirimkan pemberitahuan melalui SMS kepada pemilik perkebunan. Selain itu alat akan langsung menyiramkan air dari tandon atau bak penampungan air menuju lahan perkebunan jambu biji. Di dalam bak penampungan air terdapat alat untuk mendeteksi volume air. Alat yang akan diciptakan ini menggunakan sensor suhu LM35, sensor asap MQ-2,sensor Ultrasonik HC-SR04, Relay, mikrokontroler Arduino Uno R3 dan GPRS Shield besertaGSMSIM Card. Kata Kunci: Arduino, LM35, MQ-2, SMS Gateway, Sensor Ultrasonik HC-SR04.
SISTEM MANAJEMEN PERPUSTAKAAN BERBASIS RFID DENGAN METODE AIDC ( Automatic Identification Capture ) PADA PERPUSTAKAAN DAERAH PROVINSI JAWA TENGAH KOTA SEMARANG Dwi Putro, Joko Atmo
ELKOM : JURNAL ELEKTRONIKA DAN KOMPUTER Vol 10, No 1 (2017)
Publisher : Sekolah Tinggi Elektronika dan Komputer (STEKOM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1443.652 KB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kemajuan perkembangan teknologi manajemen yang diterapkan saat ini,kemudian membuat desain sistem manajemen perpustakaan berbasis RFID berupa Notifikasi dan membangun sebuah produk aplikasi manajemen perpustakaan berbasis RFID. Model pengembangan dan metode yang digunakan penulis adalah model pengembangan R & D berupa metode AIDC (Automatic Identification Capture) dengan obyek penelitian pada Perpustakaan Daerah Provinsi Jawa Tengah Kota Semarang dijalan Sriwijaya 29A Semarang.Dalam pengembangan sistem manajemen di Perpustakaan Daerah Provinsi Jawa Tengah Kota Semarang adalah menggunakan model pengembangan R & D, aplikasi manajemen perpustakaan ini dibuat menggunakan Microsoft Acces 2007 untuk database, alat reader RFID ACR 122U sebagai alat untuk write dan scan kartu, serta aplikasi Visual Basic.Net 2008sebagai alat untuk pembuatan sistem manajemen perpustakaan tersebut.Hasil penelitian dan pembahasan ini berupa kartu identifikasi RFID dengan tipe NFC sebagai kartu anggota perpustakaan menggantikan teknologi barcode dan aplikasi Sistem Manajemen Perpustakaan berbasis Radio Frequency Identification menggunakan metode AIDC ( Automatic Identification Capture ) untuk membantu mempercepat proses pencatatan data perpustakaan, peminjaman dan pengembalian buku, serta laporan ? laporan data perpustakaan dan mencegah kesalahan user pada saat melakukan semua proses pendataan pendaftaran dan transaksi di Perpustakaan Daerah Provinsi Jawa Tengah Kota Semarang.Kata Kunci: Sistem Manajemen Perpustakaan, RFID, Metode AIDC
PERANCANGAN APLIKASI PEMBAYARAN SPP DENGAN RADIO FREQUENCY IDENTIFICATION (RFID) DAN MCS-51 STUDI KASUS PADA SMP NEGERI 3 PURWODADI Utomo, Wahyu; Hartono, Budi
ELKOM : JURNAL ELEKTRONIKA DAN KOMPUTER Vol 8, No 1 (2015)
Publisher : Sekolah Tinggi Elektronika dan Komputer (STEKOM)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (730.737 KB)

Abstract

Prototipe ini bertujuan untuk Mengimplementasikan alat pembayaran SPP yang tepat dan teliti sertamempercepat proses administrasi siswa. Prototipe ini di bangun menggunakan teknologi RFID tags Pasif, Readerdan MCS-51 sebagai mikrokontroler, menggunakan software Visual Basic 6.0 untuk menulis bahasapemrograman atau soce code dan sebagai desain program, serta menggunakan MySQLyog sebagai databaseprogram, menggunakan MySQL konektor 5.1 sebagai penghubung antara database dan program.Cara kerja alat ini adalah, jika kartu didekatkan pada Reader maka program akan membaca ID pada kartuRFID tersebut, data yang ditransmisikan dapat berupa kode-kode yang bertujuan untuk mengidentifikasi suatuobyek tertentu. Suatu RFID tags dapat berupa benda yang sangat kecil, sehingga dapat disatukan denganmenggunakan media kertas stiker misalnya, ketika kode-kode identitas yang terdapat pada RFID tags yangdirekatkan dengan stiker tersebut, dibaca oleh RFID reader, maka secara otomatis identitas dari benda yang telahdiberi RFID tags tersebut akan diketahui, proses RFID dilakukan untuk menyimpan ID siswa dalam bentuk dataASCII yang dapat dibaca oleh reader.Kata kunci : RFID, Pembayaran SPP, Reader, MCS-51.

Page 3 of 60 | Total Record : 592


Filter by Year

2007 2025


Filter By Issues
All Issue Vol. 18 No. 2 (2025): Desember : Jurnal Elektronika dan Komputer Vol. 18 No. 1 (2025): Juli : Jurnal Elektronika dan Komputer Vol. 17 No. 2 (2024): Desember : Jurnal Elektronika dan Komputer Vol. 17 No. 1 (2024): Juli : Jurnal Elektronika dan Komputer Vol 17 No 1 (2024): Juli : Jurnal Elektronika dan Komputer Vol. 16 No. 2 (2023): Desember : Jurnal Elektronika dan Komputer Vol 16 No 2 (2023): Desember : Jurnal Elektronika dan Komputer Vol. 16 No. 1 (2023): Juli : Jurnal Elektronika dan Komputer Vol 16 No 1 (2023): Juli : Jurnal Elektronika dan Komputer Vol 15 No 2 (2022): Desember : Jurnal Elektronika dan Komputer Vol. 15 No. 2 (2022): Desember : Jurnal Elektronika dan Komputer Vol 15 No 1 (2022): Juli : Jurnal Elektronika dan Komputer Vol. 15 No. 1 (2022): Juli : Jurnal Elektronika dan Komputer Vol 14 No 2 (2021): Desember: Jurnal Elektronika dan Komputer Vol 14 No 1 (2021): Juli: Jurnal Elektronika dan Komputer Vol 13 No 2 (2020): Desember: Jurnal Elektronika dan Komputer Vol 13 No 1 (2020): Juli: Jurnal Elektronika dan Komputer Vol 12 No 2 (2019): Desember: Jurnal Elektronika dan Komputer Vol 12, No 1 (2019) Vol 12 No 1 (2019): Juli: Jurnal Elektronika dan Komputer Vol 11 No 2 (2018): Desember: Jurnal Elektronika dan Komputer Vol 11, No 1 (2018) Vol 11 No 1 (2018): Juli: Jurnal Elektronika dan Komputer Vol 10, No 1 (2017) Vol 9, No 1 (2016) Vol 9, No 1 (2016) Vol 8, No 1 (2015) Vol 8, No 1 (2015) Vol 7, No 2 (2014) Vol 7, No 2 (2014) Vol 6, No 2 (2013) Vol 6, No 2 (2013) Vol 5, No 2 (2012) Vol 4, No 1 (2007) More Issue