cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Arjuna Subject : -
Articles 743 Documents
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN SNOWBALL THROWING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA KOMPETENSI MEMPERBAIKI UNIT KOPLING DAN KOMPONEN-KOMPONEN SISTEM PENGOPERASIAN
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 15, No 2 (2015)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan (1) Untuk menerapkan desain model pembelajaran Snowball Throwing pada standar kompetensi memperbaiki unit kopling dan komponen-komponen sistem pengoperasian. (2) Untuk mengetahui hasil belajar sebelum dan sesudah diterapkan desain model pembelajaran Snowball Throwing. (3) Untuk mengetahui perbedaan hasil belajar siswa yang menggunakan model pembelajaran Snowball Throwing dan model pembelajaran konvensional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI TKR SMK N 1 Ampelgading Pemalang yang berjumlah lebih dari 100 siswa dari lima kelas. Penarikan sampel dalam penelitian ini menggunakan simple random sampling dengan kelas eksperimen (35 siswa) dan kelas kontrol (35 siswa). Data diperoleh dengan tes dan dianalisis dengan uji-t. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh peningkatan skor rata-rata kelas eksperimen sebesar 8,48 atau dapat meningkatkan hasil belajar sebesar 64,78%, sedangkan rata-rata peningkatan kelas kontrol sebesar 4,61 atau dapat meningkatkan hasil belajar sebesar 35,22%. Ini artinya peningkatan hasil belajar yang diperoleh kelas ekperimen dengan model pembelajaran Snowball Throwing lebih besar dibandingkan kelas kontrol dengan model pembelajaran konvensional.
MENINGKATKAN KOMPETENSI PEMAHAMAN DIFERENSIAL DENGAN PERAGA DIFERENSIAL LIGHT EMITING DIODE (LED)
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 13, No 1 (2013)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah pembelajaran yang dilakukan dengan menggunakan   peraga   diferensial   LED   dapat meningkatkan   kompetensi   pemahaman   diferensial   dengan menggunakan analisis butir soal. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan desain penelitian Pre-test Post-test Control Group Design. Hasil analisis data menunjukkan bahwa terjadi peningkatan nilai rata-rata hasil belajar pada kedua kelompok. Hasil belajar siswa pada kelompok kontrol semula 59,20 menjadi 80,27 dengan peningkatan sebesar 35,6%. Pada kelompok eksperimen dengan hasil awal 59,07 menjadi 88,53 dengan peningkatan  yang  sebesar  49,8%.  Ada  pengaruh  penggunaan  peraga  LED  (Light  Emiting  Diode)  diferensial terhadap nilai hasil belajar siswa dalam pelajaran chasis dan pemindahan. Nilai hasil belajar siswa yang diajar dengan  menggunakan peraga  LED  lebih  tinggi  daripada  nilai  hasil  belajar  siswa  yang  diajar  dengan  metode ceramah biasa.
PENINGKATAN HASIL BELAJAR KELISTRIKAN OTOMOTIF DENGAN MENGGUNAKAN ALAT PERAGA SISTEM PENGAPIAN KONVENSIONAL
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 12, No 1 (2012)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar mahasiswa dengan menggunakan alat peraga sistem pengapian konvensional. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah eksperimen, dengan populasi mahasiswa D3 Teknik Mesin yang mengambil mata kuliah Kelistrikan Otomotif di Jurusan Teknik Mesin Universitas Negeri Semarang yang terdiri dari 36 mahasiswa. Hasil penelitian menunjukan bahwa ada peningkatan hasil belajar kelistrikan otomotif dengan menggunakan alat peraga sistem pengapian konvensional. Dengan nilai rata-rata (pre test) sebesar 56,11 dan nilai rata-rata setelah menggunakan alat peraga sistem pengapian (post test) sebesar 73,33. Sehingga terjadi peningkatan 30,68% dapat dikatakan bahwa penggunaan alat peraga sistem pengapian konvensional pada mata kuliah Kelistrikan Otomotif telah berjalan dengan baik setelah menggunakan alat peraga sistem pengapian. Hal ini memberikan bukti bahwa ada peningkatan (taraf signifikan 5%) hasil belajar Kelistrikan  Otomotif  dengan  menggunakan  alat  peraga  sistem  pengapian  konvensional  pada  mahasiswa  D3 Otomotif Universitas Negeri Semarang.
PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN PEMROGRAMAN CNC DASAR MENGGUNAKAN MODUL TUTORIAL CNC GSK 928 TE DI SMK DR. SUTOMO TEMANGGUNG
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 18, No 2 (2018)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada peningkatan hasil belajar siswa pada mata pelajaran pemrograman CNC dasar setelah menggunakan media pembelajaran modul tutorial. Penelitian ini menggunakan One-Group Pretest-Posttest Design. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas XII TP yang berjumlah 88 siswa dengan sampel berjumlah 28 siswa yang mengikuti proses pembelajaran pada mata pelajaran mesin CNC dasar. Penggunaan media pembelajaran modul tutorial menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar siswa pada mata pelajaran pemrograman CNC dasar. Hal ini terlihat dari hasil nilai rata-rata sebelum menggunakan media pembelajaran modul tutorial sebesar 64,02 yang meningkat menjadi 82,25 setelah menggunakan media pembelajaran modul tutorial dengan peningkatan dalam persentase sebesar 28,48%. Peningkatan juga ditunjukkan dengan hasil uji gain sebesar 0,518 yang termasuk dalam kriteria sedang.
PENGARUH KELENGKAPAN PERALATAN PRAKTIK DAN PEMAHAMAN KESELAMATAN,  KESEHATAN KERJA (K3) TERHADAP HASIL BELAJAR   KOMPETENSI PEMELIHARAAN/SERVICE ENGINE DAN KOMPONEN 
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 10, No 2 (2010)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh kelengkapan peralatan praktik dan pemahaman keselamatan dan kesehatan kerja terhadap hasil belajar kompetensi pemeliharaan/service engine dan komponen di SMK N 10 Semarang menurut persepsi siswa. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 70 siswa diambil menggunakan teknik cluster sampling. Metode pengambilan data menggunakan angket (kuesioner) yang telah diuji validitas reliabilitasnya. Metode analisis data dan hipotesis menggunakan analisis regresi dua prediktor. Hasil ana‐lisis statistik menunjukkan bahwa deskripsi kelengkapan peralatan praktik menurut siswa prosentase keseluruhan sebesar  70,8%  sehingga  termasuk  kriteria  lengkap  dan  deskripsi  pemahaman  keselamatan  dan  kesehatan  kerja menurut siswa prosentase keseluruhan sebesar 72,6% sehingga termasuk kriteria baik. Besarnya sumbangan dari X1  terhadap  Y  sebesar  r2  =  0,129  dan  X2  terhadap  Y  sebesar  r2  =  0,118. Hasil  analisis  regresi  ganda  didapatkan Fhitung= 8,241 lebih besar dari Ftabel= 3,134 (pada dk pembilang = 2 dan dk penyebut 67 dengan signifikansi 5%) dan R2 sebesar 0,197 artinya kelengkapan peralatan praktik dan pemahaman keselamatan dan kesehatan kerja secara bersama‐sama memberikan pengaruh  terhadap hasil belajar kompetensi service engine dan komponennya siswa kelas XI Teknik Otomotif SMK N 10 Semarang.Kata kunci: kelengkapan peralatan praktik, keselamatan dan kesehatan kerja, hasil belajar This research is aimed to identify how much the effect of practical tool completeness and working safety and health understanding toward competence study result of engine  and  component maintenance/service  is  at SMK N 10 Semarang according to students’ opinions. The sample of the research was 70 students taken using clus‐ter sampling technique. The method to get data was questionnaire whose validity of reliability having been tested. The method  to analyze data and hypothesis used  two‐predictor regressive analysis. The statistical analysis result showed that the percentage of practical tool completeness description according to students was about 70,8%, so it was in complete criteria. Meanwhile, the percentage of working safety and health description according to students was 72,6%, so  it was also  in good criteria. The contribution magnitude  from X1  toward Y was r2 = 0,129 and X2 toward Y was r2 = 0,118. The double regressive analysis result was obtained from F hitung = 8,241 that was larger than F table = 3,134 (in quantifier dk = 2 and in denominator dk = 67 with its 5% significance percentage) and R2 was 0,197. It showed that practical tool completeness and working safety and health understanding simultaneously affected  competence  study  result of engine and  its  component of eleventh graders of Automotive engineering at SMK N 10 Semarang.Keywords: practical tool completeness, working safety and health, study result
PENINGKATAN HASIL BELAJAR KOMPETENSI MEMBUBUT CNC POROS BERULIR MENGGUNAKAN MEDIA MASTERCAM X3
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 14, No 2 (2014)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil belajar sebelum dan sesudah perlakuan penggunaan  media mastercam X3 video tutorial. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen pretest and posttest group. Populasi penelitian semua mahasiswa Pendidikan Teknik Mesin Universitas Negeri Semarang. Sampel penelitian mahasiswa prodi Pendidikan Teknik Mesin S1, teknik sampling yang dipakai propotional sampel random. Hasil penelitian menunjukan pada post test thitung adalah 3,59 lebih besar dari ttabel yaitu 1,69. Karena t hitung berada pada daerah penerimaan Ha, maka kelompok eksperimen lebih tinggi dari kelompok kontrol. Ketuntasan belajar kelompok eksperimen terdapat 16 peserta didik (88.88%) dan kelompok kontrol hanya 9 peserta didik (50,00%). Kelompok eksperimen mengalami peningkatan rata-rata hasil belajar sebesar 48,99%, sedangkan kelompok kontrol hanya 30,86%. Rata-rata hasil belajar sebelum dilakukan perlakuan kedua kelompok relatif sama dan tergolong rendah. Rata-rata hasil belajar pre-test kelompok eksperimen hanya 54,44 dan kelompok kontrol 55,83. Rata-rata hasil belajar post-test kelompok eksperimen mencapai 81,11 sedangkan kelompok kontrol hanya 73,06.
PENERAPAN MODEL BELAJAR KOOPERATIF TIPE JIGSAW UNTUK MENINGKATKAN HASIl BELAJAR MATERI ELEKTROPLATING
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 12, No 2 (2012)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui seberapa besar pengaruh model belajar kooperatif tipe jig- saw terhadap peningkatan hasil belajar materi elektroplating. Penelitian ini menggunakan desain pre-eksperimental dengan pola static group comparison. Populasi penelitian ini adalah mahasiswa PTM Jurusan Teknik Mesin Universi- tas Negeri Semarang yang terdiri dari 50 mahasiswa. Hasil penelitian menunjukkan terjadi peningkatan antara hasil prestasi belajar materi elektroplating setelah menggunakan model belajar kooperatif tipe jigsaw pada mata kuliah korosi dan teknik pelapisan. Rata-rata (pre test) sebesar 46,16 dan nilai rata-rata setelah (post test) sebesar 74,76. Sehingga dapat dikatakan bahwa penggunaan model belajar kooperatif tipe jigsaw dalam pembelajaran materi el- ektroplating telah berjalan dengan baik karena prestasi belajar mahasiswa mengalami peningkatan 61,9 % dibandingkan sebelum menggunakan model belajar kooperatif tipe jigsaw.
PENINGKATAN HASIL BELAJAR MELALUI PENERAPAN MEDIA PEMBELAJARAN JOBSHEET PADA PANEL PERAGA SISTEM KELISTRIKAN OTOMOTIF
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 11, No 2 (2011)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar peserta didik pada kompetensi sistem penerangan mobil. Populasi penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas XI Teknik kendaraan ringan SMK Nusantara 1 Comal tahun ajaran 2010/2011. Sampel dalam penelitian ini adalah kelas Teknik Kendaraan Ringan 1 dan 2. Data penelitian eksperlmen dianalisis menggunakan Analisis deskripttf dan metode analisis t-tes. Hasil penelitian menunjukan adanya peningkatan hasil belajar siswa yang pembelajarannya menggunakan jobsheet, sebesar 13,88 atau 23,85% dari kemampuan awal. Kata Kunci: Hasil belajar, Pembelajaran, jobsheet   The objective of the research was to understand the increase of student learning result in car illumination system competence. The population of this research was all eleventh graders from Light Vehicle Technique at SMK Nusantara 1 Comal year 2010/2011. The sample of it was Light Vehicle Technique 1 and 2. The data of experimental research was analyzed using descriptive analysis and T-test analysis method The result of the research showed that there was the increase of student learning result who learned using jobsheet. The increase was about 13,88 or 23,85% from the beginning ability.Keywords: learning result, learning, jobsheet
Cover Volume 18 No. 2 Tahun 2018
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 18, No 2 (2018)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

.
PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA MELALUI PEMBERIAN TUGAS PRESENTASI PADA  KOMPETENSI PERBAIKAN SISTEM PENGAPIAN KONVENSIONAL 
Jurnal Pendidikan Teknik Mesin Vol 10, No 1 (2010)
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar peningkatan  hasil  belajar  siswa  pada kompetensi perbaikan sistem pengapian melalui pemberian tugas presentasi. Subjek penelitian ini adalah 40 orang siswa kelas XI MO 1 program keahlianTeknik Kendaraan Ringan SMK Palapa Semarang  tahun ajaran 2009/2010. Terjadi peningkatan nilai rata‐rata kelas dan ketuntasan belajar klasikal. Pada siklus I diperoleh nilai rata‐rata 69 dengan ketuntasan belajar klasikal sebesar 67,5%. Sedangkan hasil belajar pada siklus II diperoleh nilai rata‐rata 79,2 dengan persentase ketuntasan belajar 85%. Jadi ada peningkatan nilai rata‐rata sebesar 10,2 dan persentase ketuntasan sebesar 17,5%. Hasil belajar siklus II sudah memenuhi standar kriteria yang ditetapkan, yaitu nilai rata‐rata sebesar 70, dan persentase ketuntasan belajar sebesar 75 %.Kata kunci: Hasil belajar, tugas presentasi, perbaikan sistem pengapian. The purpose of this research is to identify the rate of student learning result development on improvement of  ignition system through presentation task giving. The subject of the research was 40grade XI MO 1 of Light Vehicle Engineering  skill program  in  SMK Palapa  Semarang year 2009/2010improvement of class score rate and the completeness of classical learning. In the first cycle, the rate wpercentage 67,5% of  the  completeness of  classical  learning. Meanwhile,  the  rate of  learning  result  incycle was  79,2 with  percentage  85%  of  the  learning  completeness.  Therefore,  there  is  score  rate  imabout 10,2 with percentage 17,5% of the learning completeness. The learning result of the second cyclestandarized criteria in which the score rate is about 70 with percentage 75% of the learning completene.Keywords: learning result, presentation task, ignition system improvement