cover
Contact Name
M. Rudi Irwansyah
Contact Email
rudi.irwansyah@undiksha.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
jurnal.ekuitas@undiksha.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota denpasar,
Bali
INDONESIA
Ekuitas: Jurnal Pendidikan Ekonomi
ISSN : 23546107     EISSN : 25492292     DOI : -
Ekuitas: Jurnal Pendidikan Ekonomi offers original articles on economics education. The journal is aimed at publishing and disseminating the results of researches and studies on economics education conducted by researchers, teachers, and practitioners of economic education.
Arjuna Subject : -
Articles 451 Documents
Analisis Incremental Cost dalam Pengambilan Keputusan Pesanan Pada UD. Sinar Abadi Singaraja Tahun 2014 Tanaya, Putu Teti Insani
Ekuitas: Jurnal Pendidikan Ekonomi Vol 3, No 1 (2015)
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/ekuitas.v3i1.12779

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) pemisahan biaya semi variabel menjadi biaya variabel dan biaya tetap untuk penentuan contribution margin dalam pengambilan keputusan pesanan pada UD.Sinar Abadi Singaraja tahun 2014 dan (2) penerapan incremental cost dalam pengambilan keputusan pesanan pada  UD.Sinar Abadi  Singaraja tahun  2014.  Penelitian ini  merupakan penelitian deskriptif  dengan pendekatan kuantitatif. Subjek penelitian ini adalah UD.Sinar Abadi Singaraja dan objek penelitian ini adalah incremental cost dalam pengambilan keputusan pesanan. Data dikumpulkan dengan metode dokumentasi yang selanjutnya dianalisis dengan metode regresi kuadrat terkecil dan analisis incremental cost. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) pemisahan biaya semi variabel sebesar Rp. 14.068.700,00 dipisahkan menjadi biaya  variabel Rp.  6.826.660,00 dan  biaya tetap sebesar Rp.7.242.039,08. (2) penerapan incremental cost menunjukkan bahwa dengan mengeluarkan biaya tambahan sebesar Rp.1.230.234,00 mampu menutup biaya variabel sebesar Rp. 19.404.500,00 dan memberikan tambahan laba bagi perusahaan sebesar Rp.16.865.266,00, sehingga pesanan khusus yang ditawarkan dapat diterima. Kata Kunci: incremental cost, pengambilan keputusan, batas kontribusi.
Pengaruh Model Pembelajaran Self-Regulated Learning terhadap Prestasi Belajar Ekonomi Nursidiq, Cahyana
Ekuitas: Jurnal Pendidikan Ekonomi Vol 3, No 1 (2015)
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (304.265 KB) | DOI: 10.23887/ekuitas.v3i1.12784

Abstract

ABSTRAKTujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penggunaan Self-Regulated Learning terhadapprestasi belajar ekonomi, sebagai pembanding digunakan kelas kontrol model pembelajaran kooperatif tipe STAD. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan metode eksperimen. Pelaksanaan penelitian dimulai pada bulan Desember 2010 sampai dengan Juli 2011. Populasi penelitian meliputi seluruh siswa kelas VIII SMP Islam Al-Hadi Sukoharjo. Sampel diambil dengan menggunakan teknik simple random sampling, sebesar 30 orang siswa pada kelas VIII C untuk diberikan treatment model Self-Regulated Learning dan 30 orang siswa pada kelas VIII D untuk diberikan treatment cooperative learning metode STAD. Berdasarkan hasil analisis data, dapat disimpulkan bahwa: Terdapat perbedaan pengaruh signifikan penggunaan model pembelajaran self-regulated learning dan cooperative learning terhadap hasil belajar ekonomi siswa (nilai uji statistik F sebesar 5,858 dengan nilai p sebesar 0,019) pada taraf signifikansi 5%. Kata kunci:     self-regulated learning, cooperative learning tipe STAD, prestasi belajar ekonomi.
Implementasi Total Quality Management (TQM) dalam Meningkatkan Kualitas Output Madrasah Tsanawiyah (MTS) Negeri Seririt Kecamatan Seririt, Kabupaten Buleleng Tahun Pelajaran 2015/2016 Hazra, Rosiana; Irwansyah, M. Rudi; Ikhtiarini, Nunuk
Ekuitas: Jurnal Pendidikan Ekonomi Vol 4, No 2 (2016)
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (462.734 KB) | DOI: 10.23887/ekuitas.v4i2.12791

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah perencanaan, implementasi dan evaluasi Total Quality Management (TQM)  di Madrasah Tsanawiyah (MTs) Negeri Seririt Kec. Seririt Kab. Buleleng tahun pelajaran 2015/2016. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan teknik analisis interaktif dimulai dari wawancara, observasi, mengedit, mengklasifikasi, mereduksi,  selanjutnya  aktivitas penyajian data serta menyimpulkan data.Hasil penelitian ini adalah perencanaan Total Quality Management (TQM) di Madrasah Tsanawiyah (MTs) Negeri Seririt Kecamatan Seririt Kabupaten Buleleng tahun pelajaran 2015/2016 adalah fokus pada pelanggan, perbaikan proses, keterlibatan total. Sedangkan unutk implementasi Total Quality Management (TQM)  dilaksanakan dengan cara pengelolaan Sistem administrasi (keuangan sekolah) dengan baik dan benar, perbaikan manajemen proses belajar mengajar di kelas. Dan pengefektifan transparansi nilai. Sedangkan pada evaluasi Total Quality Management (TQM) mengarah pada menigkatnya kualitas output, dari aspek prestasi belajar peserta didik. Kata Kunci: total quality management, kualitas output
PENGARUH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING DAN QUANTUM TEACHING TERHADAP MOTIVASI BERPRESTASI DAN HASIL BELAJAR IPS SISWA KELAS VII SMP NEGERI 1 KEDIRI Astiti, Ni Nyoman Sari; Lasmawan, I Wayan; Haris, Iyus Akhmad
Ekuitas: Jurnal Pendidikan Ekonomi Vol 6, No 1 (2018)
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (226.257 KB) | DOI: 10.23887/ekuitas.v6i1.14241

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan motivasi berprestasi dan hasil belajar IPS antara siswa yang mengikuti pembelajaran dengan model pembelajaran contextual teaching and learning dan quantum teaching pada siswa kelas VII SMP Negeri 1 Kediri secara terpish maupun simultan. Data dalam penelitian dikumpulkan dengan kuesioner dan tes hasil belajar IPS dan dianalisis dengan anava dengan uji F dan manova dengan uji F- Wilks' Lambda. Hasil analisis menunjukkan bahwa: (1) ada perbedaan motivasi berprestasi siswa antara yang mengikuti pembelajaran dengan model pembelajaran Contextual Teaching and Learning dan Quantum Teaching dengan Fhitung = 52,613 (p = 0,000 < 0,05), (2) ada perbedaan hasil belajar IPS siswa antara yang mengikuti pembelajaran dengan model pembelajaran Contextual Teaching and Learning dan Quantum Teaching dengan Fhitung = 30,384 (p = 0,000 < 0,05), dan (3) terdapat perbedaan motivasi berprestasi dan hasil belajar IPS siswa antara yang mengikuti pembelajaran dengan model pembelajaran Contextual Teaching and Learning dan Quantum Teaching dengan F- Wilks' Lambda= 48,307 (p = 0,000 < 0,05). Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran Contextual Teaching and Learning dan Quantum Teaching berpengaruh signifikan terhadap motivasi berprestasi dan hasil belajar siswa kelas VII SMP Negeri 1 Kediri.
PENGARUH LINGKUNGAN KERJA DAN FASILITAS KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI DI KANTOR DINAS X Pratiwi, Ni Made Dewi Indra
Ekuitas: Jurnal Pendidikan Ekonomi Vol 4, No 1 (2016)
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/ekuitas.v4i1.15563

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Lingkungan Kerja dan fasilitas kerja terhadap Kinerja Pegawai secara parsial dan simultan di Kantor Dinas X. Jenis penelitian ini adalah penelitian kausal. Data dikumpulkan dengan metode kuesioner dan metode dokumentasi. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah T test, F test dan regresi linier berganda dengan menggunakan SPSS (Statistical Product and Service Solutions) versi 16.0 for Windows. Hasil penelitian menunjukkan, Lingkungan Kerja berpengaruh terhadap Kinerja Pegawai pada Dinas X, hal ini ditunjukkan dari nilai t hitung 4.886 > t tabel 1.992 atau nilai signifikansi 0.000 < 0.05. demikian pula Fasilitas Kerja berpengaruh terhadap Kinerja Pegawai pada Dinas X, hal ini ditunjukkan dari nilai t hitung 7.604 > t tabel 1.992 atau nilai signifikansi 0.000 < 0.05, sedangkan secara simultan Lingkungan Kerja dan Fasilitas Kerja berpengaruh terhadap Kinerja Pegawai, hal ini ditunjukkan dari nilai f hitung 32.247 > f tabel 3.10 atau nilai signifikansi 0.000 < 0.05
ANALISIS PERTUMBUHAN SIMPANAN PADA PT. BPR GISAWA CABANG NEGARA PERIODE TAHUN 2013-2016 Dewi, Pande Made Ayu Noveantari Santi
Ekuitas: Jurnal Pendidikan Ekonomi Vol 5, No 1 (2017)
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (194.159 KB) | DOI: 10.23887/ekuitas.v5i1.15568

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat pertumbuhan jumlah simpanan dan penyebab terjadinya fluktuasi tingkat pertumbuhan simpanan tabungan dan deposito pada PT. BPR Gisawa Cabang Negara periode tahun 2013-2016. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Data dikumpulkan dengan metode dokumentasi. Analisis data menggunakan teknik analisis trend yang dibantu dengan menggunakan software SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat pertumbuhan jumlah simpanan tabungan dan deposito pada PT. BPR Gisawa Cabang Negara periode tahun 2013-2016 mengalami fluktuasi setiap tahunnya. Tingkat pertumbuhan jumlah simpanan tabungan tahun 2013 Rp. 7.819.456.299, tahun 2014 menurun 3.56% menjadi Rp. 8.253.811.109, tahun 2015 menurun 29.46% menjadi Rp. 6.223.044.567, tahun 2016 menurun 6.01% menjadi Rp. 5.364.001.736. Tingkat pertumbuhan jumlah simpanan deposito tahun 2013 Rp. 4.435.500.000, tahun 2014 menurun 18.38% menjadi Rp. 2.936.000.000, tahun 2015 menurun 5.63% menjadi Rp. 2.239.300.000, tahun 2016 meningkat 2.56% menjadi Rp. 2.196.500.000, penyebab terdinya fluktuasi tingkat pertumbuhan simpanan tabungan dan deposito pada PT. BPR Gisawa Cabang Negara periode tahun 2013-2016 karena beberapa faktor yaitu tingkat kepercayaan nasabah yang masih cenderung rendah terhadap PT. BPR Gisawa, dan tingkat persaingan antar Bank Perkreditan Rakyat yang tinggi dapat mengakibatkan bergesernya kepercayaan nasabah untuk melakukan transaksi di PT. BPR Gisawa
Jalur Penerimaan Mahasiswa Baru Bukan Penentu Prestasi Belajar Mahasiswa Suwena, Kadek Rai
Ekuitas: Jurnal Pendidikan Ekonomi Vol 5, No 2 (2017)
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (308.159 KB) | DOI: 10.23887/ekuitas.v5i2.12749

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) Prestasi belajar mahasiswa Jurusan Pendidikan Ekonomi yang diterima melalui jalur SNMPTN Undangan, (2) Prestasi belajar mahasiswa Jurusan Pendidikan Ekonomi yang diterima melalui jalur SBMPTN, (3) Prestasi belajar mahasiswa Jurusan Pendidikan Ekonomi yang diterima melalui Jalur Mandiri, dan (4) Perbedaan prestasi belajar mahasiswa Jurusan Pendidikan Ekonomi ditinjau dari jalur penerimaan mahasiswa baru. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif komparatif dengan pendekatan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) prestasi belajar mahasiswa yang diterima melalui Jalur SNMPTN mengalami peningkatan, (2) prestasi belajar mahasiswa diterima melalui Jalur SBMPTN Tulis mengalami peningkatan, (3) prestasi belajar mahasiswa diterima jalur Mandiri mengalami peningkatan, dan (4) ada perbedaan prestasi belajar mahasiswa Jurusan Pendidikan Ekonomi Undiksha ditinjau dari Jalur Penerimaan SNMPTN Undangan dengan perolehan  Mean sebesar 2,8895, Jalur SBMPTN dengan Mean 2,9800, dan Jalur mandiri dengan perolehan  Mean 2,8268 dengan tingkat signifikansi 0,001%.Kata kunci: Perbedaan Prestasi Belajar, Jalur Penerimaan Mahasiswa
Sustainable Bagi Pedagang Canang Kaki Lima Prena, Gine Das
Ekuitas: Jurnal Pendidikan Ekonomi Vol 5, No 2 (2017)
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (259.093 KB) | DOI: 10.23887/ekuitas.v5i2.12755

Abstract

Perkembangan perekonomian dan perdagangan selanjutnya menyebabkan perkembangan ekonomi perkotaan terlihat lebih menjajikan dibandingkan dengan kegiatan perekonomian di desa. Hal ini menyebabkan masyarakat pedesaan berbondong bondong datang ke kota sebagai masyarakat urban demi ikut memperebutkan kue ekonomi di wilayah perkotaan. Tulisan ini mencoba fokus pada salah satu sektor informal yaitu pedagang Canang Kaki Lima yang bertahan hidup dengan persaingan tersendiri.sektor mikro ini sangat menarik untuk diulas karena didalamnya akan terlihat bagaimana mereka mempertahankan hidup dengan berbagai tantangan dan konsekuensinya.apa yang menjadi strategi bersaing yang mereka terapkan untuk dapat tetap memepertahankan eksistensi mereka di tengah tengah kota Denpasar. Kata Kunci: Sustainable, Canang Kaki Lima
Pemanfaatan Internet Hotspot Dikalangan Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Tahun 2013 Irwansyah, M Rudi
Ekuitas: Jurnal Pendidikan Ekonomi Vol 1, No 1 (2013)
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (245.574 KB) | DOI: 10.23887/ekuitas.v1i1.12760

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pemanfaatan internet hotspot di area Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) oleh mahasiswa pada tahun 2013. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif dengan populasi dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswa FEB yang berjumlah 2066, dan dipilih sampel sebanyak 355. Pengambilan sampel dilakukan secara proporsional pada semua jurusan di FEB. Pengambilan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner. Berdasarkan hasil penelitian, pemanfaatan internet secara umum digunakan untuk mengakses fasilitas search engine karena merupakan cara yang mudah bagi pengguna untuk dapat memperoleh informasi dari internet. Sumber informasi yang paling banyak dicari mahasiswa adalah sumber informasi pendidikan yang menunjang perkuliahan. Alasan pendorong penggunaan internet hotspot oleh mahasiswa adalah penggunaan internet yang tidak dikenakan biaya. Sedangkan faktor penghambat penggunaan internet adalah seringnya terjadi masalah saat mahasiswa akan mengakses internet hotspot. Kata kunci : internet, hotspot, fakultas ekonomi dan bisnis
Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Keputusan Konsumen Menjadi Nasabah Bank Syariah Wirapradnyana, Gede Adi
Ekuitas: Jurnal Pendidikan Ekonomi Vol 1, No 1 (2013)
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (211.571 KB) | DOI: 10.23887/ekuitas.v1i1.12765

Abstract

Akhir-akhir ini ketatnya persaingan di dunia bisnis jasa perbankan antara bank konvensional dan bank syariah menuntut bank harus benar-benar mengetahui strategi yang tepat untuk memenangkan persaingan dalam menarik konsumen. Bank syariahmerupakan industri jasa yang relatif baru, oleh karena itu dalam rangka meningkatkan kinerja operasionalnya, perbankan syariah berusaha untuk melayani kebutuhan masyarakat secara menyeluruhdengan menerapkan Syariah Islam di setiap aktivitas perbankannya. Bank syariah harus memperhatikan perilaku nasabahnya yang mencerminkan seseorang melakukan pembelian jasa, memilih dan membeli produk, baik yang menyimpan maupun yang meminjam, sehingga dapat meningkatkan efektifitas kinerja bank. Berdasarkan hal di atas maka pertimbangan yang dapat dijadikan pedoman dalam menentukan keputusan konsumen menggunakan jasa adalah kualitas pelayanan, untuk mengukur kualitas pelayanan sebagai dasar pengukuran konsumen dalam menggunakan jasa yaitu bukti fisik, empati, keandalan, ketanggapan dan jaminan serta hal-hal yang penting dalam penentuan keputusan konsumen memilih jasa perbankan. Kata Kunci :keputusan konsumen menjadi nasabah

Page 2 of 46 | Total Record : 451