cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
protanbp@ub.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Produksi Tanaman
Published by Universitas Brawijaya
ISSN : 23383976     EISSN : 25278452     DOI : -
Core Subject : Agriculture,
Jurnal Produksi Tanaman adalah Jurnal Pertanian yang diterbitkan oleh Jurusan Budidaya Pertanian, Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya berisi hasil penelitian yang disusun oleh mahasiswa setelah menyelesaikan tugas akhir berupa skripsi.
Arjuna Subject : -
Articles 33 Documents
Search results for , issue "Vol 6, No 5 (2018)" : 33 Documents clear
PENGARUH WAKTU PINCHING DAN DOSIS PUPUK NPK TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL BUNGA MATAHARI (Helianthus annuus L.) VARIETAS SUNGOLD Yuniza, Yuniza; Sitawati, Sitawati
Jurnal Produksi Tanaman Vol 6, No 5 (2018)
Publisher : Jurusan Budidaya Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (591.415 KB) | DOI: 10.21776/696

Abstract

Upaya yang dilakukan kepada masyarakat untuk mengenalkan bunga matahari (Helianthus annuus L.) varietas kerdil yang lebih cocok di tanaman pada pot adalah dengan dilakukan pinching dan pupuk NPK. Pinching dilakukan dengan membuang pucuk terminal, hal ini dilakukan untuk menghentikan dominasi tunas apikal merangsang tumbuhnya tunas-tunas lateral dari ketiak daun yang kemudian dipelihara lebih lanjut hingga membentuk kuncup bunga (Wuryaningsih, Budiarto dan Suhardi, 2008). Unsur hara N, P dan K merupakan hara esensial bagi tanaman dan sekaligus menjadi faktor pembatas bagi pertumbuhan tanaman. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh waktu pinching dan dosis pupuk NPK terhadap pertumbuhan dan hasil bunga matahari. Penelitian dilaksanakan di Jl.Puncak Joyo Agung, Kecamatan Lowokwaru, Malang pada bulan Maret sampai Juli 2016. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Kelompok dengan 12 perlakuan dan 3 ulangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa waktu pinching dan dosis pupuk NPK berpengaruh terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman bunga matahari.
PENAMPILAN KARAKTER TIPE PERTUMBUHAN DAN KUALITAS BUAH DELAPAN FAMILI F6 CABAI BESAR (Capsicum annuum L.) DI DATARAN MEDIUM Cahyaningrum, Sekar Ayu; Respatijarti, Respatijarti
Jurnal Produksi Tanaman Vol 6, No 5 (2018)
Publisher : Jurusan Budidaya Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (554.324 KB) | DOI: 10.21776/697

Abstract

Cabai besar (Capsicum annuum L.) merupakan salah satu jenis tanaman sayur  yang penting di Indonesia karena mempunyai nilai ekonomi yang tinggi. Produktivitas cabai nasional Indonesia masih rendah yaitu 6.44 ton ha-1. Salah satu cara untuk meningkatkan produktivitas cabai adalah perakitan varietas unggul yang memiliki kuantitas dan kualitas hasil yang baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penampilan karakter tipe pertumbuhan dan kualitas buah serta melihat keseragaman pada delapan famili F6 cabai besar. Penelitian menggunakan 8 famili cabai besar. Penanaman dilakukan berdasarkan baris tunggal dan pengamatan dilakukan berdasarkan individu tanaman. Penelitian dilakukan di Kelurahan Dadaprejo, Kota Batu pada bulan Februari-Agustus 2016. Hasil penelitian menunjukkan masih terdapat keragaman pada karakter tipe pertumbuhan, posisi putik, warna benang sari, warna buah muda, warna buah masak, dan ujung buah. Nilai koefisien keragaman pada karakter kuantitatif menunjukkan keragaman yang rendah hingga sedang. Berdasarkan data yang diperoleh, famili cabai besar yang terpilih yaitu famili A1 26 6 4, A1 26 6 27, dan A1 33 19 5.
RESPONS DUA VARIETAS BAWANG MERAH (Allium ascalonicum L.) TERHADAP “PLANT GROWTH PROMOTING RHIZOBACTERIA” (PGPR) DENGAN KONSENTRASI BERBEDA Ramadhan, Muhammad Putra; Maghfoer, Mochammad Dawam
Jurnal Produksi Tanaman Vol 6, No 5 (2018)
Publisher : Jurusan Budidaya Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (578.195 KB) | DOI: 10.21776/698

Abstract

Perbaikan sistem budidaya bawang merah (Allium ascalonicum L.) sangat penting dilakukan untuk meningkatkan produktivitas lahan sekaligus menekan angka impor. Salah satunya adalah dengan menggunakan pupuk hayati PGPR (Plant Growth Promoting Rhizobacteria). Penelitian dilaksanakan di Desa Pajeng Kecamatan Gondang Kabupaten Bojonegoro menggunakan Rancangan Acak Kelompok Faktorial. Faktor 1 adalah varietas: varietas Manjung dan Bauji. Faktor 2 adalah konsentrasi PGPR: 0 ml/l, 5 ml/l, 10 ml/l, 15 ml/l, dan 20 ml/l. Terdapat 10 perlakuan kombinasi yang diulang sebanyak 3 kali. Pengamatan yang dilakukan terdiri dari peubah pertumbuhan (non destruktif) dan pengamatan hasil (destruktif). Pengamatan pertumbuhan meliputi panjang tanaman, luas daun, jumlah anakan, dan jumlah daun. Sedangkan pengamatan hasil meliputi jumlah umbi per rumpun, diameter umbi, bobot segar brangkasan per rumpun dan per hektar, bobot kering brangkasan per rumpun dan per hektar, dan bobot kering umbi per hektar. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan analisis ragam (ANOVA), yang di uji lanjut dengan Beda Nyata Jujur (BNJ) 5%. Hasil menunjukkan bahwa  Varietas Manjung menghasilkan umbi bawang merah lebih tinggi dengan hasil bobot segar brangkasan 56,6 g/rumpun dan bobot kering brangkasan 46,2 g/rumpun dibanding varietas Bauji (bobot basah 44,13 g/rumpun dan bobot kering 35 g/rumpun). Aplikasi PGPR pada konsentrasi 20 ml/l menunjukkan hasil bobot segar brangkasan 63,17 g/rumpun dan bobot kering brangkasan 52 g/rumpun dibandingkan perlakuan lainnya. Hasil umbi bawang merah per hektar menunjukkan hasil yang lebih tinggi dengan konsentrasi PGPR 20 ml/l pada kedua varietas yang diuji (Manjung 9,39 ton/ha dan Bauji 7,59 ton/ha).
PENGARUH PEMBERIAN PUPUK ORGANIK Lumbricus rubellus TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN SAWI HIJAU (Brassica juncea L.) Simanjuntak, Abdi Jaya; Wicaksono, Karuniawan Puji
Jurnal Produksi Tanaman Vol 6, No 5 (2018)
Publisher : Jurusan Budidaya Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (508.129 KB) | DOI: 10.21776/699

Abstract

Tanaman sawi hijau (Brassica juncea L.) ialah  sayuran yang banyak dikonsumsi oleh masyarakat di Indonesia, tetapi sawi yang dikonsumsi masih banyak yang dibudidayakan secara anorganik dan tidak baik untuk kesehatan. Budidaya anorganik secara terus menerus dapat mengakibatkan kerusakan tanah baik secara biologi, kimia dan fisika. Sistem pertanian organik merupakan solusi terbaik untuk memperbaiki sifat biologi, kimia dan fisika tanah serta tanaman sawi yang dihasilkan sehat untuk dikonsumsi. Salah satu upaya untuk mendukung pertanian organik adalah penggunaan pupuk organik cair Lumbricus rubellus. Pupuk ini merupakan pupuk yang berbahan dasar cacing tanah jenis Lumbricus rubellus, karena cacing ini mengandung unsur hara yang baik untuk tanaman terutama unsur nitrogen yang tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian pupuk organik  Lumbricus rubellus terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman sawi serta membandingkan pengaruh pupuk tersebut dengan pupuk anorganik rekomendasi. Penelitian ini dilaksanakan pada April 2016 sampai Juni 2016 di lahan Sekolah Tinggi Penyuluh Pertanian Malang. Penelitian ini menggunakan metode  Rancangan Acak Kelompok  dengan 8 perlakuan  yang diulang sebanyak 4 kali. Data dianalisis menggunakan  analisis ragam (ANOVA). Apabila terdapat pengaruh nyata dilakukan uji lanjut dengan Duncan’s Multiple Range Test (DMRT) pada taraf 5%.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa  perlakuan pupuk Lumbricus rubellus dan perlakuan pupuk anorganik rekomendasi memberi pengaruh yang nyata terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman sawi hijau. Perlakuan  yang berpengaruh baik adalah pupuk anorganik rekomendasi dan beberbeda nyata dengan perlakuan pupuk Lumbricus rubellus. Perlakuan pupuk Lumbricus rubelus 22 ml L-1 dan perlakuan pupuk anorganik rekomendasi memiliki hasil tanaman sawi yang tinggi dan tidak berbeda nyata.
PENGARUH DOSIS PGPR (Plant Growth Promoting Rhizobacteria) DAN PEMANGKASAN BUNGA PADA PERTUMBUHAN DAN JUMLAH TANDAN BUNGA SALVIA (Salvia splendens) Hendiriau S, M.; Sitawati, Sitawati
Jurnal Produksi Tanaman Vol 6, No 5 (2018)
Publisher : Jurusan Budidaya Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (437.281 KB) | DOI: 10.21776/700

Abstract

Salvia (Salvia splendens) di Indonesiabanyak digunakan sebagai hiasan lanskap taman. Perawatan yang kurang intensif dapat menurunkan penampilan bunga salvia, dikarenakan tandan bunga salvia yang telah mengering tidak dapat gugur. Pemangkasan tandan bunga tua dapat menjadi alternatif untuk menjaga performa dan meningkatkan jumlah tandan bunga salvia. Penggunaan Plant Growth Promoting Rhizobacteria (PGPR) dapat menjadi alternatif stimulator pertumbuhan tanaman yang merangsang pertumbuhan tanaman. Kegiatan penelitian dilaksanakan pada bulan Maret sampai dengan Juli 2016. Pelaksanaan penelitian dilakukan di Kelurahan Merjosari, kotaMalang.Penelitian menggunakan percobaan faktorial yang disusun secara Rancangan Acak Kelompok dengan dosis PGPR sebagai faktor pertama dan pemangkasan bunga sebagai faktor kedua. Data dianalisis menggunakan uji F pada taraf 5%, apabila terdapat pengaruh yang nyata dilanjutkan dengan menggunakan uji BNT pada taraf 5%. Hasil penelitian didapatkan bahwa pemberian dosis PGPR 45 dan 60 ml tan-1dapat meningkat berat kering total lebih tinggi 19% dan 22%, sedangkan jumlah tandan bunga meningkat sebesar 58% dan 76%dibanding dengan tanpa PGPR. Pemangkasan meningkatkan jumlah tandan bunga tan-1 sebesar 33% dibanding tanpa pemangkasan.
RESPON TANAMAN HORENSO (Spinacia Oleraceae L.) TERHADAP MEDIA SERBUK SABUT KELAPA (COCOPEAT) DAN PUPUK CAIR KOTORAN KELINCI Simanjuntak, Philip GBP; Heddy, Y.B. Suwasono
Jurnal Produksi Tanaman Vol 6, No 5 (2018)
Publisher : Jurusan Budidaya Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (429.125 KB) | DOI: 10.21776/701

Abstract

Horenso (Spinacia oleracea L.) merupakan salah satu jenis sayuran introduksi yang masuk ke Indonesia. Horenso termasuk produk hortikultura sayuran daun dengan pangsa pasar tersendiri dan memiliki nilai ekonomis yang tinggi. Data BPS (2015), Produksi tanaman sayuran bayam di Indonesia dari tahun 2010 hingga 2014 yaitu sebesar 152.334 ton ha-1 hingga 134.66 ton ha-1. Penurunan produksi tanaman sayuran bayam sebesar 11.6%. Penelitian ini telah dilakukan pada Juni 2016 – Agustus 2016 di Sentra Organik Brenjonk Lestari Trawas, Mojokerto. Penelitian Bertujuan untuk mengetahui pengaruh antara media tanam serbuk sabut kelapa (cocopeat) dan pemberian pupuk organik cair pada pertumbuhan dan hasil tanaman horenso. Penelitian menggunakan rancangan acak kelompok. Hasil penelitian menunjukkan tidak memberikan interaksi pada parameter tinggi tanaman, jumlah daun, dan luas daun. Namun memberikan interaksi pada parameter bobot segar daun dan bobot segar tangkai daun. Pada perlakuan media tanah serta media cocopeat memberikan hasil yang optimal.
PENGARUH PERLAKUAN INDUKAN DAN PEMANGKASAN UMBEL TERHADAP HASIL DAN MUTU BENIH WORTEL (Daucus carota L.) Dwi, Afpia; Purnamaningsih, Sri Lestari
Jurnal Produksi Tanaman Vol 6, No 5 (2018)
Publisher : Jurusan Budidaya Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (464.861 KB) | DOI: 10.21776/702

Abstract

Produktivitas wortel pada tahun 2011 hingga 2013 terjadi penurunan baik dalam produksi dan produktivitas. Budidaya wortel biasanya dilakukan secara langsung dengan penanaman benih. Ketersediaan benih berbagai jenis  tanaman budidaya yang bermutu tinggi merupakan salah satu kunci keberhasilan usaha di bidang pertanian. Menurut Hadirochmat (2006), dalam pembenihan tanaman wortel untuk menghasilkan benih bermutu, pemilihan indukan diarahkan dengan diameter leher akar yang lebih besar karena mempunyai cadangan makanan yang lebih besar. Pemangkasan umbel dan posisi umbel merupakan faktor penting dalam kualitas benih wortel dan memberikan efek yang nyata pada karakter benih wortel terutama pada ukuran dan berat benih (Malek dan Mohammed, 2011). Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui dan mempelajari pengaruh perlakuan indukan dan pemangkasan umbel terhadap hasil dan mutu benih wortel. Percobaan menggunakan rancangan acak kelompok faktorial dengan 2 ukuran umbi sebagai perlakuan indukan dan 3 umbel yang dipertahankan dalam satu tanaman sebagai perlakuan pemangkasan bunga. Pengamatan menggunakan teknik sampel pada setiap perlakuan. Penelitian dilaksanakan di Desa Punten, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu pada bulan April 2016 hingga Oktober 2016 dan Laboratorium Pemuliaan Tanaman, Fakultas Pertanian, Universitas Brawijaya. Ukuran umbi tidak memberikan pengaruh terhadap hasil dan mutu benih. Pemangkasan umbel memberi-kan pengaruh terhadap hasil dan mutu benih. Pemangkasan bunga tersier (P3) memberikan hasil tertinggi, perlakuan pe-mangkasan dengan mempertahankan bunga primer (P1) menunjukkan mutu benih yang baik.
PENGARUH MACAM PUPUK KANDANG TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN Brassica rapa L. dan Brassica juncea L. Indriyani, Nofita; Wardiyati, Tatik; Nawawi, Mochammad
Jurnal Produksi Tanaman Vol 6, No 5 (2018)
Publisher : Jurusan Budidaya Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (477.361 KB) | DOI: 10.21776/703

Abstract

Sawi merupakan salah satu jenis sayuran daun, umumnya dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia. Bagian tanaman sawi yang bernilai ekonomis adalah daun maka upaya peningkatan produksi diusahakan pada peningkatan produk vegetatif untuk mendukung upaya tersebut dilakukan pemupukan. Pupuk bahan organik yang telah ditakar kebutuhannya sesuai dengan kondisi tanah dan kebutuhan tanaman, mampu memenuhi kebutuhan unsur hara tanaman dari awal hingga panen. Dengan demikian kualitas dan jenis bahan organik yang digunakan, akan mempengaruhi kecepatan dan tingkat ketersediaan unsur hara di dalam tanah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendapatkan pengaruh pupuk kandang terbaik terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman Brassica rapa L. dan Brassica juncea L. penelitian ini dilaksanakan pada bulan Mei sampai dengan bulan Juli 2015 di dalam greenhouse Kurnia Ayu Kitri Farm, kecamatan Sukun, Malang dengan ketinggian tempat sekitar 450 m dpl.   Metode penelitian yang digunakan adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK) sederhana dengan 8 kombinasi perlakuan.  Data yang didapatkan dianalisis menggunakan analisis ragam (ANOVA), apabila terdapat pengaruh nyata dilanjutkan menggunakan uji BNT pada taraf 5 %. Hasil percobaan menunjukkan bahwa penggunaan pupuk kandang kambing menunjukkan hasil yang terbaik untuk tanaman Brassica rapa L. dan Brassica juncea L. pada semua parameter pengamatan. Perlakuan pupuk kandang kambing dapat meningkatkan hasil bobot segar tanaman sebanyak 21,81% dibandingkan dengan perlakuan tanpa pupuk kandang.
PENGARUH PERSENTASE PEMANGKASAN DAUN DAN BUNGA JANTAN TERHADAP HASIL TANAMAN JAGUNG (Zea mays L.) Fitriyani, Widya; Herlina, Ninuk
Jurnal Produksi Tanaman Vol 6, No 5 (2018)
Publisher : Jurusan Budidaya Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (473.951 KB) | DOI: 10.21776/704

Abstract

Jagung sebagai tanaman pangan di Indonesia, yang menduduki urutan kedua setelah padi. Namun, jagung mempunyai peranan yang tidak kalah penting dibandingkan padi. Kedudukannya sebagai sumber utama karbohidrat dan protein setelah beras menjadikan jagung memiliki nilai ekonomis dan mempunyai peluang yang cukup tinggi untuk dikembangkan sebagai bahan baku untuk industri pengolahan pangan. Diikuti dengan laju pertumbuhan penduduk yang selalu meningkat mengakibatkan permintaan jagung yang semakin meningkat pula. Pola intensifikasi perlu dilakukan untuk meningkatkan produkstivitas lahan dengan menerapkan teknologi budidaya yang tepat. Penggunaan varietas unggul yang berdaya hasil tinggi dan tetap memperhatikan aspek lingkungan, termasuk pemenuhan kebutuhan haranya (Kuruseng dan Wahab, 2006). Teknologi budidaya lain yang dapat dilakukan untuk meningkatkan hasil jagung adalah dengan mengatur intersepsi dan penyerapan energi radiasi matahari serta menciptakan kondisi yang optimal, yang dapat dilakukan dengan pemangkasan daun dan bunga jantan. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Kelompok. Penelitian dilaksanakan pada bulan Maret sampai dengan Juli 2016 di Desa Dadaprejo, Kecamatan Junrejo, Kota Batu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan pemangkasan daun dan bunga jantan berpengaruh nyata pada bobot segar tongkol (g), bobot kering tongkol (g), bobot pipilan kering biji per tanaman (g), bobot pipilan kering biji per hektar (ton/ha) dan intersepsi cahaya (%) pada perlakuan pemangkasan 50% daun bawah dan bunga jantan serta mampu meningkatkan bobot segar tongkol 19,77%; bobot kering tongkol 22,82%; bobot pipilan kering biji per tanaman 21,00%; bobot pipilan kering biji per hektar 16,41% dibandingkan dengan tanpa pemangkasan.
PERANAN BAKTERI Bradyrhizobium japonicum DAN PUPUK NITROGEN TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN KEDELAI (Glycine max L.) Sativa, Nasrul Ardinan; Fajriani, Sisca; Widaryanto, Eko
Jurnal Produksi Tanaman Vol 6, No 5 (2018)
Publisher : Jurusan Budidaya Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (310.093 KB) | DOI: 10.21776/705

Abstract

Kedelai (Glycine max L.) merupakan sumber protein nabati utama yang merupakan bahan baku industri kecap, tahu dan tempe. Produktivitas kedelai masih 1,5% dari potensi hasil kedelai lokal. Rendahnya produktivitas kedelai dise-babkan pemupukan yang tidak efisien. Pemupukan nitrogen yang dilakukan dua kali mengakibatkan kedelai kesulitan bersimbiosis dengan bakteri Rhizobium dan berakibat pada rendahnya produktivitas kedelai. B. japonicum merupakan strain Rhizobium yang bersimbiosis dengan akar kedelai yang berperan dalam aktivitas penambatan nitrogen. Penelitian bertujuan mempelajari peranan bakteri B. japonicum dan nitrogen terhadap pertumbuhan dan hasil kedelai. Penelitian dilaksanakan di Kelurahan Setono, Kecamatan Jenangan, Ponorogo. Penelitian menggunakan per-cobaan faktorial yang disusun dalam Ran-cangan Acak Kelompok dengan faktor pertama adalah pemberian inokulum B. japonicum dan faktor kedua tingkat dosis pupuk nitrogen. Data analisis diuji dengan uji F dengan taraf 5% dan apabila terdapat pengaruh nyata dilanjutkan dengan uji BNT dengan taraf 5%. Hasil penelitian menun-jukkan terdapat interaksi antara pemberian inokulum B. japonicum dengan tingkat dosis pemupukan nitrogen pada pengamatan jumlah bintil akar efektif pada umur 14-28 HST, sedangkan pada parameter yang lain tidak ditemukan interaksi. Pemberian ino-kulum B. japonicum berpengaruh terhadap tinggi tanaman, jumlah daun, jumlah bintil akar, jumlah bintil akar efektif, jumlah polong, jumlah polong isi, dan hasil biji, sedangkan tingkat dosis pemupukan nitro-gen berpengaruh pada jumlah binil akar dan bintil akar efektif.

Page 1 of 4 | Total Record : 33


Filter by Year

2018 2018


Filter By Issues
All Issue Vol. 13 No. 08 (2025): Agustus Vol. 13 No. 07 (2025): Juli Vol. 13 No. 06 (2025): Juni Vol. 13 No. 05 (2025): Mei Vol. 13 No. 04 (2025): April Vol. 13 No. 9 (2025): September Vol. 13 No. 3 (2025): Maret Vol. 13 No. 2 (2025): Februari Vol. 13 No. 1 (2025): Januari Vol. 12 No. 12 (2024): Desember Vol. 12 No. 11 (2024): November Vol. 12 No. 10 (2024): Oktober Vol. 12 No. 09 (2024): September Vol. 12 No. 05 (2024): Mei Vol. 12 No. 04 (2024): April Vol. 12 No. 8 (2024): Agustus Vol. 12 No. 7 (2024): Juli Vol. 12 No. 6 (2024): Juni Vol. 12 No. 3 (2024): Maret Vol. 12 No. 2 (2024): Februari Vol. 12 No. 1 (2024): Januari Vol. 11 No. 12 (2023): Desember Vol. 11 No. 11 (2023): November Vol. 11 No. 10 (2023): Oktober Vol. 11 No. 9 (2023): September Vol. 11 No. 8 (2023): Agustus Vol. 11 No. 7 (2023): Juli Vol. 11 No. 6 (2023): Juni Vol. 11 No. 5 (2023): Mei Vol. 11 No. 4 (2023): April Vol. 11 No. 3 (2023): Maret Vol. 11 No. 2 (2023): Februari Vol. 11 No. 1 (2023): Januari Vol. 10 No. 12 (2022): Terbitan Bulan Desember Vol. 10 No. 11 (2022): Terbitan Bulan November Vol. 10 No. 10 (2022): Terbitan Bulan Oktober Vol. 10 No. 9 (2022): Terbitan Bulan September Vol. 10 No. 8 (2022): Terbitan Bulan Agustus Vol. 10 No. 7 (2022) Vol 10, No 7 (2022) Vol. 10 No. 6 (2022) Vol. 10 No. 5 (2022) Vol 10, No 5 (2022) Vol 10, No 4 (2022) Vol. 10 No. 4 (2022) Vol. 10 No. 3 (2022) Vol 10, No 3 (2022) Vol. 10 No. 2 (2022) Vol 10, No 2 (2022) Vol. 10 No. 1 (2022) Vol 10, No 1 (2022) Vol. 9 No. 12 (2021) Vol 9, No 12 (2021) Vol 9, No 11 (2021) Vol. 9 No. 11 (2021) Vol. 9 No. 10 (2021) Vol 9, No 10 (2021) Vol. 9 No. 9 (2021) Vol 9, No 9 (2021) Vol 9, No 8 (2021) Vol. 9 No. 8 (2021) Vol. 9 No. 7 (2021) Vol 9, No 7 (2021) Vol. 9 No. 6 (2021) Vol 9, No 6 (2021) Vol. 9 No. 5 (2021) Vol 9, No 5 (2021) Vol. 9 No. 4 (2021) Vol 9, No 4 (2021) Vol 9, No 3 (2021) Vol. 9 No. 3 (2021) Vol 9, No 2 (2021) Vol. 9 No. 2 (2021) Vol 9, No 1 (2021) Vol. 9 No. 1 (2021) Vol. 8 No. 12 (2020) Vol 8, No 12 (2020) Vol. 8 No. 11 (2020) Vol 8, No 11 (2020) Vol. 8 No. 10 (2020) Vol 8, No 10 (2020) Vol 8, No 9 (2020) Vol. 8 No. 9 (2020) Vol 8, No 8 (2020) Vol. 8 No. 8 (2020) Vol. 8 No. 7 (2020) Vol 8, No 7 (2020) Vol 8, No 6 (2020) Vol. 8 No. 6 (2020) Vol. 8 No. 5 (2020) Vol 8, No 5 (2020) Vol 8, No 4 (2020) Vol. 8 No. 4 (2020) Vol. 8 No. 3 (2020) Vol 8, No 3 (2020) Vol. 8 No. 2 (2020) Vol 8, No 2 (2020) Vol 8, No 1 (2020) Vol. 8 No. 1 (2020) Vol. 7 No. 12 (2019) Vol 7, No 12 (2019) Vol 7, No 11 (2019) Vol. 7 No. 11 (2019) Vol 7, No 10 (2019) Vol. 7 No. 10 (2019) Vol. 7 No. 9 (2019) Vol 7, No 9 (2019) Vol 7, No 8 (2019) Vol. 7 No. 8 (2019) Vol. 7 No. 7 (2019) Vol 7, No 7 (2019) Vol. 7 No. 6 (2019) Vol 7, No 6 (2019) Vol 7, No 5 (2019) Vol. 7 No. 5 (2019) Vol. 7 No. 4 (2019) Vol 7, No 4 (2019) Vol 7, No 3 (2019) Vol. 7 No. 3 (2019) Vol. 7 No. 2 (2019) Vol 7, No 2 (2019) Vol. 7 No. 1 (2019) Vol 7, No 1 (2019) Vol 6, No 12 (2018) Vol. 6 No. 12 (2018) Vol 6, No 11 (2018) Vol. 6 No. 11 (2018) Vol 6, No 10 (2018) Vol. 6 No. 10 (2018) Vol 6, No 10 (2018) Vol 6, No 9 (2018) Vol. 6 No. 9 (2018) Vol. 6 No. 8 (2018) Vol 6, No 8 (2018) Vol 6, No 8 (2018) Vol 6, No 7 (2018) Vol. 6 No. 7 (2018) Vol 6, No 7 (2018) Vol 6, No 6 (2018) Vol. 6 No. 6 (2018) Vol. 6 No. 5 (2018) Vol 6, No 5 (2018) Vol 6, No 4 (2018) Vol. 6 No. 4 (2018) Vol 6, No 3 (2018) Vol. 6 No. 3 (2018) Vol. 6 No. 2 (2018) Vol 6, No 2 (2018) Vol 6, No 2 (2018) Vol. 6 No. 1 (2018) Vol 6, No 1 (2018) Vol. 5 No. 12 (2017) Vol 5, No 12 (2017) Vol 5, No 12 (2017) Vol. 5 No. 11 (2017) Vol 5, No 11 (2017) Vol 5, No 10 (2017) Vol. 5 No. 10 (2017) Vol. 5 No. 9 (2017) Vol 5, No 9 (2017) Vol. 5 No. 8 (2017) Vol 5, No 8 (2017) Vol 5, No 7 (2017) Vol. 5 No. 7 (2017) Vol. 5 No. 6 (2017) Vol 5, No 6 (2017) Vol 5, No 5 (2017) Vol. 5 No. 5 (2017) Vol. 5 No. 4 (2017) Vol 5, No 4 (2017) Vol. 5 No. 3 (2017) Vol 5, No 3 (2017) Vol 5, No 2 (2017) Vol. 5 No. 2 (2017) Vol. 5 No. 1 (2017) Vol 5, No 1 (2017) Vol. 4 No. 8 (2016) Vol 4, No 8 (2016) Vol 4, No 7 (2016) Vol. 4 No. 7 (2016) Vol. 4 No. 6 (2016) Vol 4, No 6 (2016) Vol 4, No 5 (2016) Vol. 4 No. 5 (2016) Vol. 4 No. 4 (2016) Vol 4, No 4 (2016) Vol. 4 No. 3 (2016) Vol 4, No 3 (2016) Vol 4, No 2 (2016) Vol. 4 No. 2 (2016) Vol. 4 No. 1 (2016) Vol 4, No 1 (2016) Vol 3, No 8 (2015) Vol. 3 No. 8 (2015) Vol 3, No 7 (2015) Vol. 3 No. 7 (2015) Vol 3, No 6 (2015) Vol. 3 No. 6 (2015) Vol 3, No 5 (2015) Vol. 3 No. 5 (2015) Vol. 3 No. 4 (2015) Vol 3, No 4 (2015) Vol. 3 No. 3 (2015) Vol 3, No 3 (2015) Vol 3, No 2 (2015) Vol. 3 No. 2 (2015) Vol. 3 No. 1 (2015) Vol 3, No 1 (2015) Vol 2, No 8 (2014) Vol. 2 No. 8 (2014) Vol 2, No 7 (2014) Vol. 2 No. 7 (2014) Vol. 2 No. 6 (2014) Vol 2, No 6 (2014) Vol 2, No 5 (2014) Vol. 2 No. 5 (2014) Vol. 2 No. 4 (2014) Vol 2, No 4 (2014) Vol. 2 No. 3 (2014) Vol 2, No 3 (2014) Vol 2, No 2 (2014) Vol. 2 No. 2 (2014) Vol. 2 No. 1 (2014) Vol 2, No 1 (2014) Vol 1, No 6 (2013) Vol. 1 No. 6 (2013) Vol 1, No 5 (2013) Vol. 1 No. 5 (2013) Vol. 1 No. 4 (2013) Vol 1, No 4 (2013) Vol 1, No 3 (2013) Vol. 1 No. 3 (2013) Vol. 1 No. 2 (2013) Vol 1, No 2 (2013) Vol. 1 No. 1 (2013) Vol 1, No 1 (2013) More Issue