cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Rekayasa dan Manajemen Sistem Industri
Published by Universitas Brawijaya
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Jurnal Rekayasa & Manajemen Sistem Industri (JRMSI) adalah wadah bagi lulusan S-1 Teknik Industri, UB dan perguruan tinggi lainnya untuk mempublikasikan karya ilmiahnya.
Arjuna Subject : -
Articles 2,281 Documents
REKAYASA APLIKASI MOBILE BUSINESS UNTUK MEMBANTU PEMERIKSAAN JUMLAH STOK BARANG OLEH SUPPLIER (Studi Kasus di Swalayan KPRI UB) Al Firdausi, Muhammad Dzulqarnain; Santoso, Purnomo Budi; Setyanto, Nasir Widha
Jurnal Rekayasa dan Manajemen Sistem Industri Vol 2, No 2 (2014)
Publisher : Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknik Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (721.411 KB)

Abstract

Abstrak Penelitian ini berupaya untuk membantu mempermudah aktivitas pemeriksaan jumlah barang yang dilakukan oleh supplier di Swalayan Koperasi Pegawai Republik Indonesia Universitas Brawijaya (KPRI UB). Berdasarkan tinjauan PIECES terhadap sistem informasi Swalayan KPRI UB saat ini, dapat disimpulkan bahwa aktivitas pemeriksaan masih dilakukan secara manual dan kurang efisien. Dari hal tersebut, dirancanglah sebuah aplikasi Mobile Business (M-Business) yang dapat digunakan oleh supplier untuk mengetahui jumlah barang yang dipasoknya dari lokasi manapun. Tahapan yang digunakan untuk membuat aplikasi ini adalah model proses pengembangan prototipe (software prototyping) yang dikemukakan oleh Sommerville (2006). Hasil penelitian ini adalah 3 prototipe aplikasi yaitu aplikasi web, Java Mobile, dan SMS Gateway. Aplikasi web dapat digunakan untuk meng-upload data jumlah barang ke internet, aplikasi Java Mobile dapat digunakan oleh supplier untuk mengambil data jumlah barang dari internet, sedangkan aplikasi SMS Gateway memiliki fungsi mengirimkan data jumlah barang yang sudah mencapai atau kurang dari titik minimal ke supplier yang bersangkutan. Dari hasil pengujian terhadap prototipe ini, dapat diketahui bahwa ada antusiasme dari supplier dalam memanfaatkan aplikasi Java Mobile. Untuk SMS peringatan terbanyak terkirim ke supplier dengan nama Panahmas E.D. (Unilever) PT. Kata kunci: Swalayan, Supplier, M-Business, Java Mobile, SMS Gateway
PENDEKATAN LEAN HEALTHCARE UNTUK MEMINIMASI WASTE DI RUMAH SAKIT ISLAM UNISMA MALANG Adellia, Yolla; Setyanto, Nasir Widha; Mada Tantrika, Ceria Farela
Jurnal Rekayasa dan Manajemen Sistem Industri Vol 2, No 2 (2014)
Publisher : Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknik Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (398.094 KB)

Abstract

Abstrak Lean adalah suatu upaya terus-menerus untuk menghilangkan pemborosan (waste) dan meningkatkan nilai tambah (value added) produk, baik barang maupun jasa, kepada pelanggan. Lean yang diterapkan dalam industri kesehatan disebut juga lean healthcare. Salah satu Rumah Sakit swasta yang ada di daerah Malang yakni Rumah Sakit Islam Unisma. Penelitian ini akan difokuskan pada waste yang ditemukan di Unit Rawat Jalan dan Rawat Inap, yang mana kondisi saat ini masih terdapat aktivitas yang tergolong waste. Pada penelitian ini Big Picture Mapping digunakan untuk mengidentifikasi proses yang ada di dalam instalasi rawat jalan dan rawat inap. Identifikasi aktivitas sepanjang big picture mapping bertujuan untuk mengetahui dan menghitung presentase aktivitas-aktivitas yang termasuk kategori aktivitas yang memberikan nilai tambah, aktivitas yang penting namun tidak memberikan nilai tambah, dan aktivitas yang tidak memberikan nilai tambah. Fishbone Diagram digunakan untuk menganalisis sebab dan akibat suatu permasalahan sehingga ditemukan akar permasalahan dari waste kritis yang terjadi. FMEA digunakan  untuk mengidentifikasi dan memberikan prioritas kegagalan. Hasil dari  FMEA menunjukkan penyebab kritis dari waste motion adalah kondisi tata letak dokumen dalam rak pada ruang penyimpanan status rekam medis belum ergonomis, penyebab kritis dari waste transportation adalah petunjuk ruang kurang jelas, penyebab kritis dari waste waiting adalah penulisan keterangan obat di rak kurang jelas dan sudah jelek, penataan kertas resep obat tidak rapi, hanya ada satu loket resep obat, sedangkan penyebab kritis dari waste defect adalah tulisan petunjuk ruang berwarna sama dengan warna pintu dan petunjuk ruang terlalu kecil. Alternatif solusi yang diusulkan yakni peletakan dokumen pada rak ruang penyimpanan status rekam medis pada tempat yang jauh lebih ergonomis, , pembuatan alat kontrol visual, pengkondisian meja pegawai,  denah rumah sakit yang dilengkapi dengan detail foto, diagram alir pelayanan, perbaikan papan nama, pembedaan loket resep racikan dan non racikan, pemberian  nomer antrian, dan pelabelan pada rak obat. Kata Kunci : Big Picture Mapping, Fishbone, FMEA dan Lean Healthcare.
ANALISIS MINIMALISASI DEFECT WASTE DENGAN VALUE STREAM MAPPING (Studi Kasus di PT.X, Supplier PT.Philips Indonesia SIER) Fariz, Muhammad; Choiri, Mochamad; Eunike, Agustina
Jurnal Rekayasa dan Manajemen Sistem Industri Vol 2, No 2 (2014)
Publisher : Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknik Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (414.03 KB)

Abstract

Abstrak Penelitian ini berupaya untukmengeliminasi waste yang terjadi pada PT. X (supplier PT. Philips Indonesia SIER). Berdasarkanhasil interview dengan pihak PT. Philips Indonesia SIER diperoleh fakta bahwa selama ini PT. X masih mengalami masalah berupa keterlambatan pengiriman LIW ke PT. Philips Indonesia SIER. Setelah dilakukan pembicaraan dengan salah satu pihak dari PT. X, diperoleh informasi bahwa perusahaan ini belum memiliki gambaran aliran produksi, sehingga membuat perusahaan belum mengetahui jenis-jenis kegiatan yang tergolong defects waste didalam kegiatan produksi PT. X. Olehkarena itu, peneliti merasa perlu untuk menerapkan konsep lean manufacturing dengan metode value stream mapping di PT. X agar waste yang ada di PT. X dapat segera diminimalisasi.Pada penelitian ini, dilakukan pengambilan data primer, yang berupa data cycle time, waktu kegiatan non-produktif, dan stasiun produksi di PT. X, serta data sekunder, yang meliputi data change over time, persentase defect, uptime dan jumlah mesin. Selanjutnya data-data tersebut digambarkan dalam sebuah aliran produksi yang menggambarkan kondisi area produksi perusahaan dengan menggunakan value stream mapping, yang disebut dengan current state map, selanjutnya dilakukan analisa terhadap kegiatan yang bersifat value added dan non-value added, untuk kemudian dilakukan proses minimalisasi defect waste dengan memberikan rekomendasi perbaikan yang sesuai dengan masalah utama yang dimiliki perusahaan, dan pada penelitian ini adalah minimalisasi lead time. Hasil dari penelitian ini adalah berupa penyusunan tindakan perbaikan dengan menggunakan continous improvement tools jidoka dan kanban, sehinggadiharapkan defect produk pada stasiun welding process perusahaan akan turun. Dengan kondisi penurunan defect, maka lead time yang diperlukan untuk memproduksi 1.000.000 pieces LIW normal typeadalah5,852 hari (dalam kondisi tidak maintenance) dan 6,066 hari (dalam kondisi maintenance)Dengan kondisi tersebut, makaPT. X dapat memenuhi lead time yang telah ditetapkan oleh PT. Philips Indonesia SIER (5,852 hari < 7 hari). Kata Kunci: Lean Manufacturing, Value Stream Mapping, Waktu Value Added, Waktu Non-Value Added, Continous Improvement Tools
PENDEKATAN LEAN SIX SIGMA GUNA MENGURANGI WASTE PADA PROSES PRODUKSI GENTENG DAN PAVING (STUDI KASUS DI PT. MALANG INDAH) Pertiwi, Jiwarani Ambar; Setyanto, Nasir Widha; Mada Tantrika, Ceria Farela
Jurnal Rekayasa dan Manajemen Sistem Industri Vol 2, No 2 (2014)
Publisher : Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknik Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (374.477 KB)

Abstract

Abstrak PT. Malang Indah merupakan salah satu perusahaan di kota Malang yang memproduksi bahan bangunan, misalnya genteng dan paving. Penelitian ini dilakukan untuk mengidentifikasi waste apa saja yang terjadi dan upaya apa yang dapat dilakukan untuk mengurangi waste tersebut. Penelitian ini menggunakan pendekatan konsep Lean Six Sigma untuk mengidentifikasi dan meminimasi waste. Dengan pendekatan Lean Six Sigma, diharapkan waste yang terjadi di PT.Malang Indah dapat berkurang tiap bulannya. Tahapan penelitian yang dilakukan mengikuti siklus DMAIC. Tool FMEA (Failure Mode and Effect Analysis) digunakan untuk menganalisa dan dicari kemungkinan kegagalan (failure) yang akan terjadi atau yang sudah terjadi. Berdasarkan failure yang ditemukan, usulan perbaikan disusun untuk mencegah kesalahan mengatasi kesalahan yang terjadi terutama akibat human error. Usulan perbaikan disusun menggunakan tool poka yoke, dimana tool ini dapat mengantisipasi kegagalan yang mungkin terjadi dan meningkatkan ketelitian karyawan dalam bekerja. Hasil penelitian ini menunjukan adanya 6 jenis waste yang terjadi pada proses produksi genteng royal yaitu Environmental, Health, and Safety (EHS), Defect, Overproduction, Waiting, Transportation, dan Excess Processing serta 5 jenis waste yang terjadi pada proses produksi paving kotak yaitu Environmental, Health, and Safety (EHS), Defect, Overproduction, Waiting, dan Excess Processing. Usulan perbaikan yang diajukan berupa pembuatan penahan dari kayu, penempelan peringatan berbentuk poster di dinding area proses pencetakan, prosedur penumpukan dan pengangkutan produk, alat perata cetakan berbentuk (T) terbuat dari kayu, dan SOP proses pencampuran paving kotak. Kata Kunci: DMAIC, E-DOWNTIME Waste, FMEA, Lean Six Sigma, Poka Yoke.
RANCANG BANGUN ON-LINE PUBLIC ACCESS CATALOGUE (OPAC) PADA SISTEM INFORMASI MANAJEMEN RUANG BACA TEKNIK INDUSTRI UNIVERSITAS BRAWIJAYA Lasasi, Mullian; Santoso, Purnomo Budi; Tama, Ishardita Pambudi
Jurnal Rekayasa dan Manajemen Sistem Industri Vol 2, No 2 (2014)
Publisher : Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknik Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (325.067 KB)

Abstract

Abstrak Ruang Baca Teknik Industri Universitas Brawijaya (RBTIUB) berfungsi sebagai media pembelajaran Jurusan Teknik Industri. Pengunjung biasanya datang mencari bahan pustaka tanpa mengetahui secara lengkap informasi bibliografis buku. Sementara, pelayanan yang tersedia saat ini hanya berupa panduan manual. Hal tersebut berakibat pada rendahnya kepuasan pengunjung RBTIUB. Beranjak dari UU RI No. 43 tentang pengelolaan dan pengembangan perpustakaan, penelitian ini merancang penelusuran bahan pustaka berbasis subject indexing yang sering disebut dengan On-line Public Access Catalogue (OPAC). OPAC ini dibangun sebagai website dengan memanfaatkan WordPress. Dalam analisis dan perancangan sistem ini terdapat lima tahap utama, yaitu planning, analisis, desain sistem, implementasi dan testing. Dari hasil analisis dan perancangan sistem, telah berhasil dikembangkan website OPAC RBTIUB, yang dapat diakses melalui alamat rbti.ft.ub.ac.id, dan berfungsi untuk melakukan penelusuran bahan pustaka koleksi RBTIUB. Dari uji keseluruhan uji yang telah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa secara keseluruhan website OPAC RBTIUB ini sudah dapat memenuhi kebutuhan pengguna, berfungsi dengan cukup baik dan memuaskan, sehingga lebih memudahkan user dalam mengakses informasi RBTIUB. Kata Kunci : Perpustakaan, OPAC, analisis dan perancangan sistem, WordPress, sistem informasi berbasis web.
PENDEKATAN LEAN MANUFACTURING UNTUK MEREDUKSI WASTE MENGGUNAKAN VALUE STREAM MAPPING (Studi Kasus Pada PT X Bangil-Pasuruan) Mustofa, Sarfina; Choiri, Mochamad; Riawati, Lely
Jurnal Rekayasa dan Manajemen Sistem Industri Vol 2, No 2 (2014)
Publisher : Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknik Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (499.676 KB)

Abstract

Abstrak PT X merupakan salah satu perusahaan yang bergerak pada bidang garment bordir terbesar di Jawa Timur dengan produknya yaitu berupa baju koko atau baju taqwa bermotif bordir. Pada proses produksi baju koko tersebut, masih ditemukan beberapa waste. Untuk mereduksi waste yang teridentifikasi, digunakan pendekatan lean manufacturing dengan salah satu tools dalam konsep lean yaitu value stream mapping (VSM) yang bertujuan untuk menggambarkan aliran produk mulai dari masuknya bahan baku hingga produk jadi. Pengidentifikasian waste diawali dengan menggambarkan current state map, melalui penggambaran ini maka didapatkan waste yang termasuk dalam kategori 7 waste dengan lebih detail. Selanjutnya dilakukan analisa akar penyebab timbulnya waste yang paling berpengaruh menggunakan fishbone diagram. Usulan rekomendasi perbaikan yang diberikan terkait adanya 7 waste pada proses pembuatan baju koko di PT X adalah kegiatan maintenance dengan tepat, penggunaan metode forecasting, penambahan fasilitas kerja berupa kursi dan earplug, serta usulan perbaikan tata letak fasilitas area produksi. Setelah diberikan usulan rekomendasi perbaikan terhadap waste yang ada, maka langkah terakhir adalah menggambarkan prediksi future state map. Kata kunci : lean manufacturing, value stream mapping, forecasting, tata letak fasilitas.
PERANCANGAN TATA LETAK DAN PALLET RACKING SYSTEM SEBAGAI PENDUKUNG PENGENDALIAN BARANG DI GUDANG PRODUK JADI (Studi Kasus PT. Tiara Kurnia Malang) Aziz, Hifdzuddin; Choiri, Mochamad; Rahman, Arif
Jurnal Rekayasa dan Manajemen Sistem Industri Vol 2, No 2 (2014)
Publisher : Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknik Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (564.599 KB)

Abstract

Abstrak PT. Tiara Kurnia menggunakan gudang sebagai tempat penyimpanan produk. Berdasarkan pengecekan ulang  produk pada tanggal 16 oktober 2013, terdapat 1000 sak hasil produksi bulan November 2012 yang masih tersimpan di gudang mengalami penyusutan berat sebesar kurang lebih 3 kg tiap sak. Hal tersebut terjadi karena penataan produk yang acak, kesulitan akses penataan dan pengambilan produk, kesulitan penataan produk dan pengambilan produk yang acak. Penelitian ini merancang pengendalian barang di gudang sesuai dengan metode First In First Out (FIFO). Perancangan Pallet Racking System digunakan untuk mengatasi kesulitan penumpukan produk. Perancangan tata letak digunakan untuk mengatasi kesulitan akses produk di gudang. Rancangan Pallet Racking System menampung 4 tingkat palet sebanyak 140 sak. Rancangan tata letak usulan mempunyai persentase area penyimpanan yang dapat diakses sebesar 100%. Tata letak terpilih menggunakan reach truck forklift. Pengendalian barang dirancang pada aktivitas penerimaan, penyimpanan, dan pengambilan. Pengendalian barang menggunakan papan kendali sebagai pengontrol lokasi produk di gudang.   Kata kunci : pengendalian barang, pendistribusian, tata letak gudang, pallet racking system, first in first out.
ANALISIS METODE PEMBELAJARAN MATA KULIAH KEWIRAUSAHAAN DENGAN METODE LOGIC MODEL Hendarti, Devina Rosa; Setyanto, Nasir Widha; Rahman, Arif
Jurnal Rekayasa dan Manajemen Sistem Industri Vol 2, No 2 (2014)
Publisher : Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknik Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (272.803 KB)

Abstract

Abstrak Logic model adalah alat untuk melakukan perencanaan atas program yang akan dilaksanakan. Disamping itu logic model juga dapat digunakan untuk melakukan evaluasi atas program atau kegiatan yang telah selesai maupun yang sedang berjalan serta program yang masih dalam tahap perencanaan.Universitas Brawijaya menerapkan program WCEU (World Class University). Mata kuliah yang berkaitan dengan program ini yaitu mata kuliah kewirausahaan. Logic model digunakan untuk melakukan evaluasi proses pembelajaran yang sedang berjalan. Penelitian ini menganalisis keputusan pemilihan metode pembelajaran dengan metode logic model. Logic model dilakukan dalam  tiga tahap yaitu logic model existing, logic model ideal dan logic model rekomendasi. Pada logic model existing diketahui adanya ketidaksesuaian proses pembelajaran yang sedang berlangsung yaitu pada pencapaian outcome. Logic model ideal disusun berdasarkan beberapa referensi yang kemudian diprioritaskan untuk penyusunan logic model rekomendasi. Pada logic model rekomendasi didapatkan outcome yang harus dicapai yaitu mahasiswa dapat menciptakan peluang usaha, mahasiswa dapat menganalisis dan mengelola resiko, serta mahasiswa dapat membuat grand desain.. Metode pembelajaran yang direkomendasikan diantaranya: metode ceramah, diskusi,kunjungan lapangan dan resitasi. Pokok bahasan yang disampaikan antara lain: motivasi kewirausahaan, ketenagakerjaan Indonesia, identifikasi peluang usaha, evaluasi peluang usaha, konsep resiko, analisis kelayakan teknis, analisis kelayakan financial, bentuk kepemilikan, aspek hukum bisnis, dan pemaparan grand desain. Kata kunci : logic model, kewirausahaan, metode pembelajaran
PERANCANGAN E-COMMERCE UNTUK MEMPERMUDAH PENJUALAN PRODUK SEPATU (Studi Kasus : Toko Sepatu Mr. Pienk Malang) Putri, Wulandari Trihapsari; Santoso, Purnomo Budi; Choiri, Mochamad
Jurnal Rekayasa dan Manajemen Sistem Industri Vol 2, No 2 (2014)
Publisher : Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknik Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (581.361 KB)

Abstract

Abstrak Toko sepatu Mr. Pienk merupakan Industri kecil menengah di kota Malang Jawa Timur yang menjual sepatu wanita dengan menggunakan sistem produksi make to stock. Perusahaan dihadapkan pada permaslahan kesalahan produksi karena informasi spesifikasi pemesanan tidak dibedakan dengan kode-kode tertentu sehingga produksi sepatu sering dikembalikan. Belum adanya sistem database yang mengelola informasi pemesanan pada toko. Sistem pemesanan tidak bisa dijangkau oleh konsumen luar kota Malang dan 24 jam.Pemasaran dan promosi diluar kota Malang saat ini tidak dilakukan karena tidak ada pihak yang mengeola. Penelitian ini mempergunakan sistem e–commerce untuk membantu sistem pemesanan, penjualan dan pemasaran pada Toko sepatu Mr.Pienk dengan tools PHP dan MySQL. Perancangan sistem yang digunakan adalah model waterfall yang terdiri dari fase perancangan, analisa, desain, implementasi dan pengujian. Dari perancangan sistem ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan pengguna sistem yaitu admin dan user. Kata Kunci: Sistem penjualan dan pemasaran, produk sepatu, PHP dan MySQL, website e-commerce.
ANALISA KETIDAKSESUAIAN PERSYARATAN CARA PRODUKSI PANGAN YANG BAIK UNTUK INDUSTRI RUMAH TANGGA (CPPB-IRT) UNTUK MEMINIMASI KONTAMINASI PRODUK ROTI (Studi Kasus : Perusahaan X) Sonaru, Amanda Cahayani; Rahman, Arif; Mada Tantrika, Ceria Farela
Jurnal Rekayasa dan Manajemen Sistem Industri Vol 2, No 2 (2014)
Publisher : Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknik Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (606.624 KB)

Abstract

Abstrak Penelitian ini menganalisa mengenai ketidaksesuaian kondisi di Perusahaan X terhadap persyaratan dari pedoman Cara Pengolahan Pangan Yang Baik Untuk Industri Rumah Tangga (CPPB-IRT) dikeluarkan oleh BPOM pada tahun 2012 yang berisi 14 aspek yang terdiri dalam beberapa elemen aspek. Berdasarkan analisa di Perusahaan X dan berdasarkan hasil identifikasi yang masuk da lam kategori minor, mayor, serius, dan kritikal terdapat 11 aspek. Berdasarkan hasil analisa ditemukan 3 sub aspek dari 2 aspek yang masuk dalam kategori serius dan 9 sub aspek dari 5 aspek yang masuk dalam kategori kritikal. Terhadap kategori serius dan kritikal dengan didapatkan permasalahan-permasalahan utama yaitu permasalahan toilet, permasalahan karyawan yang sakit, permasalahan wastafel (tempat cuci tangan), permasalahan tempat sampah, permasalahan peralatan, dan permasalahan kebiasaan karyawan. Semua permasalahan tersebut dicari penyebabnya dengan menggunakan Root Cause Analysis (RCA). Usulan perbaikan yang diberikan terhadap masing-masing permasalahan tersebut diantaranya adalah perbaikan Tata Letak Fasilitas dengan menggunakan metode Systematic Layout Planning (SLP), pelatihan, pembuatan Peraturan Rutin Karyawan Produksi dan Standard Operating Procedure Kebersihan di Area Produksi, penghapusan karat rak roti tawar matang dan pelapisan permukaan rak dengan cat. Setelah dilakukan upaya –upaya perbaikan yang memperhatikan faktor keamanan pangan, kontaminasi pada produk olahan roti dapat diminimalkan. Kata kunci : Analisa Ketidaksesuaian, Kontaminasi Produk, Cara Pengolahan Pangan Yang Baik Untuk Industri Rumah Tangga (CPPB-IRT), Root Cause Analysis (RCA)

Page 8 of 229 | Total Record : 2281


Filter by Year

2013 2025


Filter By Issues
All Issue Vol. 13 No. 9 (2025): Vol. 13 No. 8 (2025): Vol. 13 No. 7 (2025): Vol. 13 No. 6 (2025): Vol. 13 No. 5 (2025): Vol. 13 No. 4 (2025): Vol. 13 No. 3 (2025): Vol. 13 No. 2 (2025): Vol. 13 No. 1 (2025): Vol. 12 No. 10 (2024): Vol. 12 No. 9 (2024): Vol. 12 No. 8 (2024): Vol. 12 No. 7 (2024): Vol. 12 No. 6 (2024): Vol. 12 No. 5 (2024): Vol. 12 No. 4 (2024): Vol. 12 No. 3 (2024): Vol. 12 No. 2 (2024): Vol. 12 No. 1 (2024): Vol. 11 No. 10 (2023): Vol. 11 No. 9 (2023): Vol. 11 No. 8 (2023): Vol. 11 No. 7 (2023): Vol. 11 No. 6 (2023): Vol. 11 No. 5 (2023): Vol. 11 No. 4 (2023): Vol. 11 No. 3 (2023): Vol. 11 No. 2 (2023): Vol. 11 No. 1 (2023): Vol. 10 No. 9 (2022) Vol. 10 No. 8 (2022): Vol 10, No 7 (2022) Vol. 10 No. 7 (2022) Vol 10, No 6 (2022) Vol 10, No 5 (2022) Vol 10, No 4 (2022) Vol 10, No 3 (2022) Vol 10, No 2 (2022) Vol 10, No 1 (2022) Vol 9, No 8 (2021) Vol 9, No 7 (2021) Vol 9, No 6 (2021) Vol. 9 No. 6 (2021) Vol 9, No 5 (2021) Vol 9, No 4 (2021) Vol 9, No 3 (2021) Vol 9, No 2 (2021) Vol 9, No 1 (2021) Vol 8, No 6 (2020) Vol 8, No 5 (2020) Vol 8, No 4 (2020) Vol 8, No 3 (2020) Vol 8, No 2 (2020) Vol 8, No 1 (2020) Vol 7, No 10 (2019) Vol 7, No 9 (2019) Vol 7, No 8 (2019) Vol 7, No 7 (2019) Vol 7, No 6 (2019) Vol 7, No 5 (2019) Vol 7, No 4 (2019) Vol 7, No 3 (2019) Vol 7, No 2 (2019) Vol 7, No 1 (2019) Vol 6, No 12 (2018) Vol 6, No 11 (2018) Vol 6, No 10 (2018) Vol 6, No 9 (2018) Vol 6, No 8 (2018) Vol 6, No 7 (2018) Vol 6, No 6 (2018) Vol 6, No 5 (2018) Vol 6, No 4 (2018) Vol 6, No 3 (2018) Vol 6, No 2 (2018) Vol 6, No 1 (2018) Vol 5, No 14 (2017) Vol 5, No 13 (2017) Vol 5, No 12 (2017) Vol 5, No 11 (2017) Vol 5, No 10 (2017) Vol 5, No 9 (2017) Vol 5, No 8 (2017) Vol 5, No 7 (2017) Vol 5, No 6 (2017) Vol 5, No 5 (2017) Vol 5, No 4 (2017) Vol 5, No 3 (2017) Vol 5, No 2 (2017) Vol 5, No 1 (2017) Vol 4, No 10 (2016) Vol 4, No 9 (2016) Vol 4, No 8 (2016) Vol 4, No 7 (2016) Vol 4, No 6 (2016) Vol 4, No 5 (2016) Vol 4, No 4 (2016) Vol 4, No 3 (2016) Vol 4, No 2 (2016) Vol 4, No 1 (2016) Vol 3, No 11 (2015) Vol 3, No 10 (2015) Vol 3, No 9 (2015) Vol 3, No 8 (2015) Vol 3, No 7 (2015) Vol 3, No 6 (2015) Vol 3, No 5 (2015) Vol 3, No 4 (2015) Vol 3, No 3 (2015) Vol 3, No 2 (2015) Vol 3, No 1 (2015) Vol 2, No 6 (2014) Vol 2, No 5 (2014) Vol 2, No 4 (2014) Vol 2, No 3 (2014) Vol 2, No 2 (2014) Vol 2, No 1 (2014) Vol 1, No 3 (2013) Vol 1, No 2 (2013) Vol 1, No 1 (2013) More Issue