Articles
1,542 Documents
Fasilitas Terapi dan Pengembangan Bakat Anak Penderita Autisme di Surabaya
Yoshe Vania Limsie
eDimensi Arsitektur Petra Vol 5, No 2 (2017): Juli 2017
Publisher : eDimensi Arsitektur Petra
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (1935.673 KB)
Fasilitas Terapi dan Pengembangan Bakat AnakPenderita Autisme di Surabaya, merupakan fasilitasyang menyediakan beragam jenis terapi danpengembangan bakat bagi anak penderita autismeyang bertujuan untuk mewadahi kebutuhan akanfasilitas terapi yang layak dan aman bagi anakpenderita autisme di Surabaya. Fasilitas ini secaragaris besar menyediakan area terapi baik di dalamruangan maupun di luar ruangan, area simulasi, areapengembangan bakat, area diagnosis dan praktekdokter, galeri buku, ruang serbaguna, dan kantorpengelola.Masalah desain dalam proyek ini adalahbagaimana fasilitas ini dapat menjadi wadah bagiaktivitas terapi yang melatih kemandirian anakautisme yang aman dan nyaman dengan desain yangdisesuaikan pada kebutuhan perilaku khusus anakautisme. Oleh sebab itu pendekatan perilaku dipilihuntuk memahami kebutuhan ruang khusus yangdiperlukan bagi anak penderita autisme, dimanapenerapan pada desain berpengaruh terhadap zonaruang, sirkulasi, suasana ruang, material, dan bentukbangunan. Pendalaman desain dilakukan padakarakter beberapa ruang untuk menciptakan suasanaruang terapi dan pengembangan bakat yang spesifikuntuk anak autisme.
Fasilitas Pelatihan Ekonomi Kreatif di Surabaya.
Lexy Wigbert Kumendong
eDimensi Arsitektur Petra Vol 5, No 1 (2017): Februari 2017
Publisher : eDimensi Arsitektur Petra
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (1319.431 KB)
Fasilitas pelatihan ekonomi kreatif di Surabaya ini merupakan fasilitas yang ditujukan bagi seluruh kalangan terkhusus remaja dan kalangan menengah kebawah yang ingin belajar menambah softskill dan mempersiapkan diri untuk menghadapi dunia kerja. Hal ini didasarkan dengan sedang berkembangnya ekonomi kreatif di Indonesia. Di harapkan fasilitas ini dapat menumbuhkan bibit-bibit wirausahawan terkhusus di sektor ekonomi kreatif. Fasilitas didesain dengan masalah desain utama banyaknya fungsi pelatihan dalam 1 bangunan, terdiri dari foodcourt, fasilitas pengelola, galeri produksi, taman tematik dan juga fasilitas pelatihan. Pada fasilitas pelatihan terdapat ruang kelas, studio praktek, laboratorium komputer dan bahan serta fasiltas penunjang lainnya.Pendekatan arsitektur simbolik dipilih untuk menciptakan kesan bangunan yang kreatif dan juga dapat menarik minat belajar para remaja, yang merupakan target utama fasilitas ini. Pendalaman karakter ruang dirancang agar dapat terciptanya ruangan yang memiliki karakter sesuai dengan karakter ketrampilan yang dilatihkan, yakni kerajinan tradisional dan modern.
Fasilitas Resepsi dan Persiapan Pernikahan di Surabaya
Vienna Puspadewi Anritan
eDimensi Arsitektur Petra Vol 5, No 2 (2017): Juli 2017
Publisher : eDimensi Arsitektur Petra
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (598.689 KB)
Fasilitas Resepsi dan Persiapan Pernikahan di Surabayamerupakan fasilitas komersial dengan konsep one-stop yangmewadahi kegiatan seputar pernikahan, dari retail untukpersiapan pernikahan, hall upacara, hingga hall resepsipernikahan sebagai fasilitas utama bangunan. Fasilitaskomersial di kota-kota besar termasuk Surabayadiharapkan dapat beroperasi secara efisien dan dapatmendukung pluralisme budaya yang ada. Karena itu,fasilitas pernikahan ini mengangkat konsep fleksibilitassehingga dapat mewadahi berbagai macam rangkaianpernikahan dan juga kapasitas undangan. Namun, biasanyafasilitas dengan konsep fleksibilitas ruang mempunyaibentukan ruang yang kaku dan formal. Karena itu, fasilitasResepsi dan Persiapan Pernikahan di Surabaya inginmerubah hal tersebut dengan mewadahi kegiatan-kegiatanperihal pernikahan dalam bentuk ruang yang tidak kaku danformal, didukung dengan nuansa alam sesuai dengan trenoutdoor yang sedang marak sekarang ini.
Fasilitas Pernikahan di Singkawang
Stanley Stanley Stanley
eDimensi Arsitektur Petra Vol 5, No 2 (2017): Juli 2017
Publisher : eDimensi Arsitektur Petra
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (895.9 KB)
Fasilitas Pernikahan di Singkawang merupakan fasilitas pernikahan yang memberikan kemudahan bagi para calon pasutri di Singkawang untuk mendapatkan segala persiapan resepsi yang dibutuhkan. Kota Singkawang sama sekali tidak memliki fasilitas pernikahan yang memadai. Pernikahan di kota tersebut selalu dilakukan pada rumah makan yang mana dipaksa menjadi fasilitas pernikahan. Fasilitas pernikahan ini dibagi menjadi sub fasilitas pesta dan sub fasilitas operasional harian. Sub fasilitas yang beroperasi seriap hari antara lain, restoran, salon dan studio foto. Sub fasilitas yang hanya beroperasi pada persiapan pernikahan yaitu, banquet hall, wedding garden party, event organizer base, bridal house, decoration base, dapur besar, salon, dan studio foto. Pendekatan sains arsitektur dan pendalaman energy digunakan untuk memanfaatkan potensi site yang mana terletak dekat garis ekuator dan sekaligus mengurangi besar energy yang dipakai pada banquet hall. Konsep Form Follow Energy dari prinsip – prinsip perancangan Green Skyscrapper, Ken Yeang diharapkan dapat menjawab kebutuhan calon pasutri di Singkawang sekaligus mengurangi penggunaan energy pada bangunan.
SOHO di SURABAYA
Lie, Wishlie Budianto P
eDimensi Arsitektur Petra Vol 5, No 2 (2017): Juli 2017
Publisher : eDimensi Arsitektur Petra
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (1240.127 KB)
Small Office Home Office berada di kawasan rencana strategi bisnis CBD (Central Business District) di kaki Jembatan Suramadu. Secara garis besar, site terletak diantara CBD (barat) dan perumahan (timur), hal ini diharapkan bangunan dapat menjadi penghubung antar keduanya dengan demikian suasana pada bangunan akan lebih hidup. SOHO juga diharapkan dapat menjadi sebuah alternatif gaya hidup sustainable bagi wirausahawan yang menjalankan usaha khususnya di bidang e-commerce dan jasa dengan menghadirkan sebuah tempat usaha yang terintegrasi dengan hunian, disertai beberapa fasilitas penunjang lainnya (Satellite City Concept). Selain itu, elemen penghijauan juga dihadirkan pada hunian sebagai pendukung tempat berinteraksi yang nyaman dan kantor untuk menciptakan suasana kerja yang nyaman sekaligus informal. Oleh sebab itu, pendekatan sustainable digunakan sebagai upaya untuk mampu memenuhi serta mengintegrasikan kebutuhan penghuni SOHO dengan sekitarnya. Konstruksi ditekankan sebagai pendalaman terhadap aspek economize the resources dimana penghuni dapat mengubah konfigurasi unitnya dengan mengurangi porsi luasan yang dimiliki untuk disewakan kepada pihak lain. Dengan perubahan konfigurasi tersebut maka diharapkan terjadi adanya keberlanjutan (sustainability) keuangan/ ekonomi pada penghuni. Selain itu pendalaman struktur diterapkan sebagai upaya pemecahan konfigurasi hasil dari rekomendasi terhadap pendekatan desain, sehingga bangunan dapat mencapai kestabilan dalam penerimaan beban.
fasilitas puppet di surabaya
Anastasia Mimosa Mimosa
eDimensi Arsitektur Petra Vol 5, No 2 (2017): Juli 2017
Publisher : eDimensi Arsitektur Petra
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (1885.469 KB)
Fasilitas puppet di Surabaya ini merupakan fasilitas untuk pelatihan, pertunjukan, dan workshop bagi tim panggung boneka dan pengunjung umum. Hal ini dilatarbelakangi oleh minimnya fasilitas pelatihan dan tempat pertunjukan yang memiliki kualitas akustika dan lighting yang baik bagi tim panggung boneka dan penonton pertunjukan puppet. Padahal puppet menunjukkan potensi positif dalam memberikan edukasi moralitas bagi anak-anak.Ada empat theater di fasilitas ini, yaitu main theater yang menampilkan hand puppet; body puppet; dan bunraku, marrionete theater untuk marrionete, shaddow theater untuk shaddow puppet, dan water theater untuk water puppet. Selain theater, juga ada ruang pelatihan, workshop, outdoor theater, dan museum. Pendekatan desain metaphor intangible digunakan agar dapat merepresentasikan makna puppet ke dalam desain bangunan. Pendalaman akustika dipilih untuk memecahkan masalah gaung/gema, Reverberation Time ( RT ), dan pantulan suara yang tidak diinginkan baik saat menggunakan soundsystem dan tidak pada fasilitas puppet dan theater.
Fasilitas Komunitas Mobil Klasik di Yogyakarta
Joshua Ivan Hoetomo
eDimensi Arsitektur Petra Vol 5, No 2 (2017): Juli 2017
Publisher : eDimensi Arsitektur Petra
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (520.388 KB)
Fasilitas Komunitas Mobil Klasik diYogyakarta merupakan fasilitas yang mewadahiberbagai aktifitas komunitas pecinta mobil klasik.Fasilitas ini berfungsi sebagai tempat memamerkankoleksi mobil klasik, sebagai wadah untuk salingberinteraksi dan bertukar pemikiran, dan sekaligustempat perawatan dan penggantian suku cadangmobil klasik. Mengingat Kota Yogyakarta merupakansalah satu kota dengan aktifitas otomotif terbesar diIndonesia, dengan jumlah komunitas pecinta mobilklasik yang terbanyak, maka Yogyakarta dipilihsebagai lokasi perancangan. Diharapkan FasilitasKomunitas Mobil Klasik ini dapat menjadi ikon kotaYogyakarta yang bersifat rekreatif dan edukatif.Fasilitas ini terdiri atas Galeri temporer, Galeripermanen, Toko souvenir, Bengkel reparasi, café,food court, dan amphitheatre. Pendekatan simbolikdigunakan untuk mengekspresikan ciri khas dari mobilklasik kedalam bentuk dan ekspresi bangunan.Sedangkan pendalaman karakter ruang diaplikasikansehingga suasana interior bangunan juga turutmengekspresikan karakter mobil klasik dan perilakukomunitas. Dengan demikian diharapkan pengunjungdapat lebih mengenal dan mengapresiasi mobil klasik.
Galeri Perkembangan Kota Surabaya di Surabaya
Irene Felicia Wijaya
eDimensi Arsitektur Petra Vol 5, No 2 (2017): Juli 2017
Publisher : eDimensi Arsitektur Petra
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (1845.47 KB)
Galeri Perkembangan Kota Surabaya di Surabayamerupakan fasilitas yang mewadahi penyediaan informasimengenai perkembangan Kota Surabaya, sejak jamanprakolonial hingga perencanaan Kota Surabaya di masadepan. Fasilitas ini didesain sebagai pengingat terhadapsejarah perkembangan Kota Surabaya, sekaligus untukmempertahankan identitasnya. Selain itu, diharapkan fasilitasini dapat menjadi sarana rekreasi alternatif dengan berbagailapisan masyarakat dan wisatawan sebagai targetpengunjung, tidak hanya wisatawan lokal namun jugawisatawan asing. Galeri ini didesain dengan konsep memilikibeberapa galeri tematik sesuai alur sejarah perkembanganKota Surabaya melalui sudut pandang kota secara fisik(morfologi), sehingga pengunjung yang datang diharapkandapat memahami sejarah perkembangan Kota Surabaya danmenjadikannya pembelajaran untuk mengatasipermasalahan di masa depan. Pendekatan desain simbolikdipilih untuk memperkuat karakter alur sejarah ke dalamdesain arsitektur, yang didukung oleh pendalaman desainkarakter ruang pada ruang-ruang interior yang akan dilaluipengunjung.
Fasilitas Konser dan Pelatihan Musik di Surabaya
Daniel Anggoro Susanto
eDimensi Arsitektur Petra Vol 5, No 2 (2017): Juli 2017
Publisher : eDimensi Arsitektur Petra
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (1197.464 KB)
Fasilitas Konser dan Pelatihan Musik di Surabaya merupakan fasilitas yang memperkenalkan seni musik orkestra dan merupakan wadah bagi masyarakat Surabaya untuk mengembangkan minat dan bakat terhadap seni musik orkestra. Bakat dan minat masyarakat Surabaya terhadap seni musik orkestra sudah cukup besar, hal ini menjadi salah satu daya tarik bagi masyarakat untuk mengembangkan bakat dan minatnya akan seni musik orkestra. Fasilitas Konser dan Pelatihan Musik di Surabaya akan menjadi salah satu ikon kebudayaan di Surabaya yang bersifat rekreatif dan edukatif. Fasilitas ini akan dilengkapi fasilitas publik, yaitu Main Concert Hall, Recital Hall, Café, Studio sewa dan sekolah musik. Pendekatan akustik digunakan untuk memastikan setiap pengunjung mendapatkan pengalaman konser terbaik. Perhitungan waktu dengung, pengecekan waktu gema, dan pengecekan sudut penghilatan dipilih sebagi pendalaman akustik dalam bangunan.
Kantor Sewa di Surabaya
Joshia Tanzil Tanzil
eDimensi Arsitektur Petra Vol 5, No 1 (2017): Februari 2017
Publisher : eDimensi Arsitektur Petra
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (1405.557 KB)
Kantor Sewa di Surabaya yang didesain ini berlantai enam dan memiliki tujuan untuk dapat memenuhi kebutuhan dari pengguna kantor sekaligus tanpa mengorbankan efesiensi dan fleksibilitas yang merupakan ciri dari kantor pada umumnya. Oleh karena itu, untuk mencapai tujuan tersebut maka dibutuhkan pemecahan masalah dari berbagai sisi termasuk diantaranya site, material, dll. Pada site terdapat masalah dimana bentuk site yang cenderung memanjang ke jalan yang lebih kecil (Jalan. Raya Kedung Baruk) daripada jalan yang lebih besar (Jalan Dr. Ir. H. Soekarno) sehingga jalan masuk ditempatkan di jalan yang lebih kecil sehingga dapat memiliki jarak masuk terhadap tikungan yang lebih memadai. Kemudian untuk memenuhi kebutuhan baik pengguna maupun pengunjung, maka kantor dibagi menjadi dua bagian yaitu daerah perkantoran yang ditempatkan di lantai 2 sampai dengan lantai 5 dan daerah yang umum yaitu pada bagian taman, restoran, toko buku, resepsionis, lobby, dll. Untuk meningkatkan efesiensi maka dilakukan pendekatan sistem dimana modul digunakan sebagai dasar dari desain kantor ini, dimana kemudian dinding movable dan raised floor digunakan untuk dapat mencapai fleksibilitas yang semaksimal mungkin. Kemudian digunakan pendalaman struktur dimana dipilihlah material beton precast yang banyak berperan dalam memperpendek waktu jalannya proyek, sehingga mempercepat beroperasinya kantor.