cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal e-Komunikasi
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Education,
Jurnal e-Komunikasi adalah jurnal versi online yang ditulis oleh mahasiswa dalam rangka mempublikasikan karya skripsinya. Ruang lingkup topik kajian adalah komunikasi massa, komunikasi korporat, human communication, dan komunikasi new media
Arjuna Subject : -
Articles 1,336 Documents
Tingkat Brand Awareness Masyarakat Surabaya terhadap Store Location Estee Lauder Santoso, Vanessa Michelle; Goenawan, Felicia; Monica, Vita
Jurnal e-Komunikasi Vol 6, No 2 (2018): VOL 6, NO 2 AUGUST 2018
Publisher : Jurnal e-Komunikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (412.422 KB)

Abstract

Estee Lauder merupakan salah satu ikon kosmetik dunia yang baru saja membuka store pertamanya di Galaxy Mall Surabaya. Sebagai store baru yang buka pada tanggal 1 Februari 2018 dan pertama di Indonesia, peneliti tertarik untuk meneliti tingkat Brand Awareness. Kesadaran merek (brand awareness) artinya kesanggupan seorang calon pembeli untuk mengenali atau mengingat kembali bahwa suatu merek merupakan bagian dari kategori produk tertentu. Estee Lauder telah mengkomunikasikan mengenai store location-nya yang meliputi ketiga Brand Elements yang terdiri dari Brand Name, Logo & Symbol, dan Packaging. Brand Awareness merupakan aset yang tahan lama dan berkelanjutan, maka penelitian ini dilakukan untuk mengetahui tingkat Brand Awareness masyarakat Surabaya terhadap store location Estee Lauder yang diukur dari kesadaran masyarakat terhadap ketiga Brand Elements. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif deskriptif dengan menggunakan metode survey. Peneliti membagikan kuesioner kepada 100 responden yang merupakan pengunjung Galaxy Mall Surabaya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat Brand Awareness masyarakat Surabaya terhadap store location ada pada tingkat tertinggi, yaitu Top of Mind.
Efektivitas Media Komunikasi dalam Sosialisasi Logo Baru Best Western Papilio Hotel Surabaya Gosalim, Lidya
Jurnal e-Komunikasi Vol 6, No 1 (2018): VOL 6, NO 1 FEBRUARY 2018
Publisher : Jurnal e-Komunikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (783.053 KB)

Abstract

Komunikasi dikatakan efektif apabila pesan yang disampaikan oleh komunikator sampai kepada komunikan. Sosialisasi perubahan logo baru di Best Western Papilio Hotel Surabaya ini dilakukan oleh public relations menggunakan empat media komunikasi, yaitu: intranet, management conference, briefing dan papan pengumuman. Dalam melakukan sosialisasi menggunakan empat media ini diperlukan 5 elemen dari efektivitas media komunikasi yaitu, credibility, reach & exposure frequency, efficiency, flexibility dan context. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui efektivitas media komunikasi dalam sosialisasi perubahan logo baru di Best Western Papilio Hotel Surabaya oleh public relations yang dinilai oleh karyawan internal. Dalam hal ini, dipilih responden yang merupakan karyawan kontrak dari Best Western Papilio Hotel Surabaya yang memiliki akses untuk empat media komunikasi tersebut sejumlah 90 responden. Metode penelitian yang digunakan adalah metode survei. Jika dilihat dari kelima elemen pada masing-masing empat media komunikasi, didapatkan hasil penelitian bahwa ke-empat media komunikasi tersebut memiliki hasil yang efektif. Maka dapat disimpulkan bahwa responden menilai bahwa sosialisasi perubahan logo baru menggunakan empat media komunikasi adalah sosialisasi yang efektif karena memiliki interval lebih dari 0.5 sehingga dapat dikatakan efektif.
Strategi Media Relations Level 21 Mall Dalam Menghadapi Publisitas Negatif Tanoko, Grace Cecilia; Vidyarini, Titi Nur; Rusdianto, Monica
Jurnal e-Komunikasi Vol 6, No 2 (2018): VOL 6, NO 2 AUGUST 2018
Publisher : Jurnal e-Komunikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (477.019 KB)

Abstract

Pada awal berdirinya yaitu pada tahun 2016, Level 21 Mall kerap diterpa berita negatif mengenai fasilitas yang dimiliki oleh Level 21 Mall serta perizinan Level 21 Mall itu sendiri. Manajemen Level 21 Mall melakukan berbagai strategi media relations guna untuk menghadapi publisitas negatif tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi media relations Level 21 Mall dalam menghadapi publisitas negatif. Penelitian deskriptif kualitatif ini menggunakan metode studi kasus. Strategi media relations tersebut adalah mengelola relasi, mengembangkan strategi, dan mengembangkan jaringan. Dalam mengelola relasi, manajemen Level 21 Mall melakukan pendekatan serta melakukan komunikasi yang intens dengan rekan media. Dalam mengembangkan strategi, manajemen Level 21 Mall mengadakan press conference, membuat pemberitaan kreatif dan membuat special events. Dalam mengembangkan jaringan, manajemen Level 21 Mall berkoordinasi dengan pihak eksternal guna mendapatkan informasi yang mutakhir.
Strategi Relational Maintenance Antara Orang Tua dan Anak Menggunakan Sosial Media Belinda, Leviana; Yoanita, Desi; Lesmana, Fanny
Jurnal e-Komunikasi Vol 6, No 2 (2018): VOL 6, NO 2 AUGUST 2018
Publisher : Jurnal e-Komunikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (554.076 KB)

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui bagaimana strategi relational maintenance antara orang tua dan anak menggunakan sosial media. Dengan keadaan dalam keluarga ini yang selalu melakukan komunikasi melalui teknologi, bukan secara langsung, karena komunikasi melalui teknologi saat ini sudah menjadi kebutuhan penting bagi manusia. Penelitian ini menggunakan relational maintenance strategies oleh Canary, Cody, & Manusov dan hasil yang di dapat kemudian dianalisis, dalam strategi relational maintenance terdapat tiga strategi komunikasi utama yang berfungsi untuk memperkuat hubungan keluarga, yakni: konfirmasi, tradisi dan relational currencies. Penelitian ini menggunakan metode studi kasus dengan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa relational maintenance yang dilakukan dengan menggunakan media sebagai alat untuk berkomunikasi membawa perubahan yang baik dalam berkomunikasi bagi hubungan antar orang tua dan anak di keluarga ini.
Sikap Masyarakat Surabaya pada Pesan Iklan Televisi Mi Urai dari Mi Burung Dara Harso, Mario Trisna
Jurnal e-Komunikasi Vol 6, No 1 (2018): VOL 6, NO 1 FEBRUARY 2018
Publisher : Jurnal e-Komunikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (713.481 KB)

Abstract

Periklanan dipandang sebagai media yang paling lazim untuk digunakan oleh perusahaan untuk mempengaruhi pengetahuan, makna, kepercayaan, sikap, dan citra konsumen yang berkaitan dengan suatu produk atau merek. Salah satu media yang dapat digunakan untuk menyampaikan pesan iklan adalah televisi. Televisi mampu menjangkau begitu banyak masyarakat atau calon konsumen dari produk atau jasa yang diiklankan melalui kekuatan audio dan visualnya. Mi Burung Dara melakukan salah satu promosi mengenai produk barunya “Mi Urai dari Mi Burung Dara” melalui media televisi. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui sikap masyarakat Surabaya pada pesan iklan televisi Mi Urai dari Mi Burung Dara. Sikap terdiri dari tiga komponen, yaitu komponen kognitif, afektif, dan konatif. Dalam hal ini dipilih responden yang berusia 20-65 tahun yang berdomisili di Surabaya dan pernah melihat iklan televisi Mi Urai dari Mi Burung Dara selama minimal tiga kali. Peneliti menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survey. Jika dilihat dari komponen kognitif, maka didapat sikap yang positif terhadap pesan dalam iklan televisi Mi Urai dari Mi Burung Dara. Pada komponen afektif, juga menunjukkan hasil yang positif. Sedangkan dilihat dari komponen konatif, mayoritas responden menunjukkan adanya sikap yang cenderung untuk tidak membeli produk Mi Urai melalui pesan dalam iklan televisi Mi Urai dari Mi Burung Dara. Maka dapat disimpulkan bahwa mayoritas responden memiliki sikap positif terhadap pesan dalam iklan televisi Mi Urai dari Mi Burung Dara.
Efektivitas Dwi Pekan sebagai Media Komunikasi Internal Universitas Kristen Petra Setiawan, Ingrid Clarissa Della; Indrayani, Inri Inggrit; Sari, Yustisia Ditya
Jurnal e-Komunikasi Vol 6, No 2 (2018): VOL 6, NO 2 AUGUST 2018
Publisher : Jurnal e-Komunikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (669.891 KB)

Abstract

Humas Universitas Kristen Petra menggunakan Dwi Pekan sebagai media komunikasi internal. Media internal memegang peranan sebagai jembatan komunikasi internal antara manajemen Universitas Kristen Petra dengan publik internalnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas Dwi Pekan sebagai media komunikasi internal Universitas Kristen Petra dengan menggunakan metode survey dan ditinjau dari indikator efektivitas komunikasi miliki Austin dan Pinkleton, yang meliputi credibility, reach and exposure frequency, efficiency, flexibility, dan context. Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif-deskriptif. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 381 mahasiswa aktif Universitas Kristen Petra, dan menggunakan teknik quota sampling. Adapun hasil penelitian menunjukkan Dwi Pekan efektif dengan nilai rata-rata (mean) yang lebih besar dari standar interval 0.5 yaitu 0.79. Mean tertinggi pada penelitian ini ada pada indikator Credibility dengan nilai 0.955, nilai ini muncul dikarenakan Dwi Pekan menyediakan informasi faktual tentang kegiatan yang terjadi di Universitas Kristen Petra serta pemilihan dan pencantuman narasumber yang kredibel dalam artikel yang dimuat. Selain itu mean terendah pada penelitian ini ada pada indikator Reach and Exposure dengan nilai 0.583, yang mendekati standar interval. Nilai ini muncul dikarenakan sulitnya responden untuk menemukan Dwi Pekan versi cetak, pengumuman terkait e-newsletter Dwi Pekan yang tertumpuk dengan e-mail lainnya, hingga responden yang tidak mengetahui keberadaan versi e- newsletter dari Dwi Pekan.
Proses Komunikasi Interpersonal Antara Mentor dan Mentee dalam Mengubah Persepsi Tentang Figur Ayah Leong, Franklin Ezra
Jurnal e-Komunikasi Vol 6, No 1 (2018): VOL 6, NO 1 FEBRUARY 2018
Publisher : Jurnal e-Komunikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (638.007 KB)

Abstract

Penelitian yang dilakukan ini untuk mengetahui pengalaman komunikasi interpersonal dari mentor dan mentee dalam mengubah persepsinya mengenai figur ayah. Persepsi mengenai figur ayah menjadi sebuah hambatan psikologis dalam komunikasi interpersonal yang dilakukan dalam kegiatan mentoring. Mentee yang melihat mentor sebagai figur ayah akan memiliki persepsi tersendiri dari field of experience yang dia terima dari ayah kandungnya sendiri sehingga kegiatan mentoring bisa terhambat. Penelitian ini menggunakan metode fenomenologi dan dianalisis dengan teknik analisis data fenomenologis yang melihat pemaknaan dari pengelompokan makna (horizonalisasi) dan menjabarkannya deskripsi tekstural dan struktural dari pengalaman komunikasi interpersonal antara mentor dan mentee khususnya dalam merubah persepsi mentee tentang figure ayah. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara dengan seorang mentor, DN dan mentee, AH untuk melihat proses dan pengalaman komunikasi interpersonal yang terjadi diantara keduannya. Dalam penelitian ini ditemukan bahwa dalam komunikasi interpersonal antara mentor dan mentee dalam merubah persepsi figur ayah diperlukan sebuah pengenalan antara mentor kepada mentee dalam berbagai faktor, DISC, kedewasaan rohani, bahasa kasih, dan pengalaman mentee terhadap ayah.Setelah itu mentor akan merencanakan pendekatan dan komunikasi melalui hal tersebut. Pendekatan dan komunikasi dilakukan berulang-ulang sehingga persepsi dapat berubah.
Efektivitas Product Placement Tas JanSport Dalam Film Spider-Man: Homecoming Setiawan, Eunike; Goenawan, Felicia; Monica, Vita
Jurnal e-Komunikasi Vol 6, No 2 (2018): VOL 6, NO 2 AUGUST 2018
Publisher : Jurnal e-Komunikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (305.467 KB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui efektivitas dari product placement tas JanSport di dalam film Spider-Man: Homecoming. Film Spider-Man: Homecoming sendiri adalah salah satu film Spider-Man yang untuk pertama kalinya diproduksi oleh Marvel Cinematic Universe. Dalam film ini product placement tas JanSport muncul paling banyak yaitu sebanyak 19 kali. Dalam penelitianini, peneliti akan mengukur efektivitas dari product placement dengan menggunakan metode CRI (Costumer Response Index) yang terdiri dari 5 elemen awareness, comprehend, interest, intention, dan action. Jenis penelitian ini adalah deskriptif dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Metode penelitian yang digunakan adalah survey. Penelitian ini menggunakan teknik non probability sampling . Sampel dari penelitian ini adalah 100 orang yang pernah menonton film Spider-Man: Homecoming. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa product placement tas JanSport di dalam film Spider-Man: Homecoming tidak efektif. Tingkat awareness yang rendah yakni sebesar 27% disebabkan oleh logo yang tidak nampak jelas di dalam layar serta di dalam film Spider-Man: Homecoming tidak dijelaskan manfaat dan keunggulan dari JanSport.
Representasi Timur (The Orient) Dalam Video Klip Coldplay “Hymn For The Weekend” Andriani, Lina; Aritonang, Agusly Irawan; Wijayanti, Chory Angela
Jurnal e-Komunikasi Vol 6, No 2 (2018): VOL 6, NO 2 AUGUST 2018
Publisher : Jurnal e-Komunikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (714.135 KB)

Abstract

Video clip “Hymn For The Weekend” was made by Coldplay released in 2016. In the video clip Coldplay takes India as the background for the shoot. Coldplay is a group of British bands who describes orientalism in India, which also once a British colony through the video clip "Hymn For The Weekend".
Analisis IMC Tools Yang Digunakan Oleh Honda Pada Konsumen Honda Brio Dalam Pengambilan Keputusan Pembelian Honda Brio Di Surabaya Sanjaya, Tanaka
Jurnal e-Komunikasi Vol 6, No 1 (2018): VOL 6, NO 1 FEBRUARY 2018
Publisher : Jurnal e-Komunikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (522.88 KB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui IMC tools yang paling sering digunakan konsumen Honda Brio dalam pengambilan keputusan pembelian Honda Brio di Surabaya pada tahap pra- pembelian. Honda Brio merupakan mobil LCGC yang menjadi kontributor terbesar di kelasnya. Peneliti menganalisa IMC tools di tiga tahap yaitu pengenalan kebutuhan, pencarian informasi dan evaluasi alternatif. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dan menggunakan metode penelitian survei dengan kuesioner. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Pameran, Diskon dan Media Sosial menjadi IMC tools yang paling sering digunakan pada tahap pengenalan kebutuhan, pencarian informasi maupun evaluasi alternatif. Hal ini menunjukkan bahwa konsumen membutuhkan fisik produk dalam membeli mobil, sensitif terhadap harga, serta familiar dengan teknologi atau era digital.

Page 40 of 134 | Total Record : 1336