cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal e-Komunikasi
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Education,
Jurnal e-Komunikasi adalah jurnal versi online yang ditulis oleh mahasiswa dalam rangka mempublikasikan karya skripsinya. Ruang lingkup topik kajian adalah komunikasi massa, komunikasi korporat, human communication, dan komunikasi new media
Arjuna Subject : -
Articles 1,336 Documents
PENGARUH HAMBATAN KOMUNIKASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN HOTEL MIDTOWN SURABAYA Jessica Gani
Jurnal e-Komunikasi Vol 2, No 1 (2014)
Publisher : Jurnal e-Komunikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (402.899 KB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh hambatan komunikasi terhadap kinerja karyawan di Hotel Midtown Surabaya. Komunikasi organisasi yang efektif dibutuhkan dalam organisasi tersebut. Dalam komunikasi tersebut disinyalir adanya hambatan komunikasi di divisi Sales & Marketing, Finance & Accounting, Rooms dan Food & Beverage Marketing. Peneliti menggunakan teori komunikasi organisasi, hambatan komunikasi dan kinerja karyawan. Elemen-elemen hambatan komunikasi terdiri dari hambatan teknis, semantik dan perilaku mempengaruhi quantity of work, quality of work dan job knowledge karyawan. Jenis penelitian ini adalah eksplanatif dengan pendekatan kuantitatif. Metode penelitian yang digunakan adalah survei dengan penerapan skala Likert. Sampel dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan Hotel Midtown Surabaya yang berjumlah 101 orang. Hasil dari penelitian ini menunjukkan hambatan komunikasi mempengaruhi kinerja karyawan Hotel Midtown Surabaya.
SIKAP MASYARAKAT SURABAYA MENGENAI PESAN IKLAN INDOMIE MY NOODLEZ DI TELEVISI Laurensia Febriana Halim
Jurnal e-Komunikasi Vol 4, No 1 (2016): FEBRUARY 2016
Publisher : Jurnal e-Komunikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (461.492 KB)

Abstract

Surabaya Mengenai Pesan Iklan Indomie My Noodlez di Televisi. Sikap Masyarakat Surabaya dilihat dari aspek kognitif, afektif, dan konatif yang dilakukan melalui elemen-elemen pesan iklan yaitu isi pesan, sumber pesan, struktur pesan dan format pesan (Kotler, 2003, p. 248-255). Sikap seseorang terhadap suatu objek dianggap sangat penting karena sikap merupakan kecenderungan seseorang untuk bereaksi secara positif ataupun negatif terhadap suatu objek, seseorang, maupun keadaan (Azwar, 2015, p. 5).Pendekatan dalam penelitian ini adalah kuantitatif, dengan jenis penelitian deskriptif. Metode yang digunakan di dalam penelitian ini adalah metode survey dengan menggunakan teknik penyebaran kuisioner dan wawancara. Responden dalam penelitian ini berjumlah 100 orang, yang didapatkan dari perhitungan jumlah sampel yang disebarkan di seluruh wilayah Surabaya dengan menggunakan teknik non probabilitas purposive sampling. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa sikap Masyarakat Surabaya mengenai pesan iklan Indomie My Noodlez di Televisi positif dalam ketiga komponen sikap kognitif, afektif dan konatif. Dalam aspek kognitif menunjukkan hasil 4,29 positif, aspek afektif 4,18 positif, dan aspek konatif 3,68 positif. Hal tersebut menunjukkan bahwa sebagian besar masyarakat Surabaya mengetahui pesan yang disampaikan di dalam iklan Indomie My Noodlez, menyukai pesan iklan tersebut, serta cenderung mengikuti atau melakukan pembelian setelah melihat pesan yang disampaikan di dalam iklan tersebut.
HAMBATAN KOMUNIKASI ANTARBUDAYA ANTARA DOSEN NATIVE ASAL CHINA DENGAN MAHASISWA INDONESIA INDONESIA PROGRAM STUDI SASTRA TIONGHOA UNIVERSITAS KRISTEN PETRA Malista Pauline Christy
Jurnal e-Komunikasi Vol 1, No 2 (2013)
Publisher : Jurnal e-Komunikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (487.383 KB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana hambatan komunikasi antarbudaya yang terjadi antara dosen native asal China dengan mahasiswa Indonesia program studi Sastra Tionghoa Universitas Kristen Petra. Objek penelitian ini adalah hambatan komunikasi antarbudaya yang terjadi dalam ruang kelas di antara unit analisis penelitian ini, yakni dosen native asal China dan mahasiswa Indonesia program studi Sastra Tionghoa UK Petra. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif yang menggunakan metode studi kasus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hambatan komunikasi antarbudaya yang terjadi muncul tak hanya disebabkan karena adanya perbedaan nilai (agama dan cara pandang) dan kompetensi verbal, namun juga karena adanya perbedaan latar belakang budaya pendidikan kedua pihak unit analisis ini yang memengaruhi bagaimana mereka saling mempersepsi, menyandi dan menyandi balik pesan saat mereka berkomunikasi dalam ruang kelas.
Penerimaan Penggemar K-pop terhadap Sensualitas Perempuan dalam Video Musik “Lip & Hip” milik HyunA Kevin Zadok Oentojo
Jurnal e-Komunikasi Vol 6, No 2 (2018): VOL 6, NO 2 AUGUST 2018
Publisher : Jurnal e-Komunikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (495.203 KB)

Abstract

Video musik “Lip & Hip” milik HyunA yang menampilkan sensualitas perempuan berhasil menuai berbagai prestasi dan juga kontrovesi. Maraknya K-pop dan isu sensualitas yang masih sensitif di Indonesia, membuat peneliti tertarik untuk meneliti penerimaan penggemar K-pop terhadap sensualitas perempuan dalam video musik “Lip & Hip” milik HyunA. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dengan menggunakan metode Reception Analysis. Peneliti mengkategorisasikan penerimaan informan berdasarkan aspek sensualitas, yakni sensualitas kaitannya dengan tubuh perempuan, media memanfaatkan sensualitas perempuan, tampilan tubuh (bentuk tubuh, sex appeal, umur), perilaku (pose, pakaian), dan aktivitas tubuh. Penerimaan keempat informan terhadap sensualitas perempuan dalam video musik “Lip & Hip” milik HyunA terdiri atas tiga kategori, yaitu dominant, negotiated, dan oppositional. Berdasarkan temuan data, secara keseluruhan peneliti menyimpulkan bahwa keempat informan, yakni LE, EA, DN, dan FR, merupakan penerima dominant.
Representasi Posfeminisme Dalam Film Alice Through The Looking Glass Nadya Christy Hendarto
Jurnal e-Komunikasi Vol 5, No 2 (2017): Vol 5, NO 2 AUGUST 2017
Publisher : Jurnal e-Komunikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (421.99 KB)

Abstract

Alice Through the Looking Glass merupakan film fiksi yang berlatar belakang era Victoria, dimana bercerita mengenai sosok gadis muda bernama Alice yang memiliki sifat pemberani dan pantang menyerah, kembali ke dunia yang disebut Underland. Alice yang berprofesi sebagai kapten kapal, mencoba membantu temannya untuk menemukan kembali keluarganya. Film ini berbeda dari film Hollywood laris lainnya karena terdapat pergeseran unsur gender. Dalam hubungannya dengan realita dunia pekerjaan, penelitian berusaha menjawab kaitan dengan representasi posfeminisme. Penelitian menggunakan metode semiotika dengan kode-kode televisi John Fiske. Melalui subtema yang peneliti pilih yaitu penggambaran perempuan yang kompetitif, penggambaran perempuan yang individualistis dan penggambaran perempuan yang agresif, diketahui bahwa menjadi perempuan yang posfeminis, harus berani untuk memiliki pandangan sendiri dan berani mendobrak tatanan yang ada. Kesimpulan akhir, perempuan dalam film ini digambarkan kompetitif, individualistis dan agresif dengan tetap bebas bergerak di ruang privat dan publik, antara feminin dan maskulin, menyeimbangkan kekuatan dan kedudukannya dengan laki-laki tanpa bergantung atau meniadakan laki-laki. Dan memperoleh kesimpulan, bahwa film dapat menjadi penyampai pesan pada khalayak terkait posfeminisme.
Opini Anggota UKM Mengenai Aktivitas Corporate Social Responsibility “Pembinaan UKM” PT. Jasa Raharja (Persero) Cabang Jawa Timur Pamela Christine Tambunan
Jurnal e-Komunikasi Vol 3, No 2 (2015): Agustus 2016
Publisher : Jurnal e-Komunikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (631.166 KB)

Abstract

Penelitian ini mengambil objek program Corporate Social Responsibility “Pembinaan UKM” PT. Jasa Raharja (Persero) Cabang Jawa Timur. Populasi penelitian ini adalah anggota UKM Surabaya yang terdaftar di PT. Jasa Raharja (Persero) Cabang Jawa Timur. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif, jenis penelitian deskriptif. Metode penelitian adalah survey dengan menggunakan teknik wawancara untuk mengetahui opini anggota UKM dan penyebaran kuesioner. Responden dalam penelitian ini berjumlah 67 orang anggota UKM yang diperoleh dari data perusahaan.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa arah, intensitas, stabilitas, dukungan informasi, serta dukungan sosial opini anggota UKM secara keseluruhan adalah positif, artinya anggota UKM menyatakan dalam pengimplementasiannya Pembinaan UKM sudah sesuai kebutuhan.
EFEKTIVITAS KOMUNIKASI MEDIA BOOKLET “ANAK ALAMI” SEBAGAI MEDIA PENYAMPAI PESAN GENTLE BIRTHING SERVICE Cindy Melinda Hapsari
Jurnal e-Komunikasi Vol 1, No 3 (2013)
Publisher : Jurnal e-Komunikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (536.259 KB)

Abstract

Pemilihan media komunikasi menentukan efektivitas komunikasi pesan yang  akan disampaikan kepada khalayak. Yayasan Bumi Sehat sebagai organisasi nirlaba di Ubud Bali yang memiliki program Gentle Birthing Service  menggunakan Booklet “Anak Alami” sebagai media komunikasi. Booklet Anak Alami memberikan informasi mengenai kesehatan, khususnya mengenai kehamilan dan anak.  Booklet diberikan secara gratis kepada  ibu yang melakukan konsultasi kehamilan di Yayasan Bumi Sehat. Booklet dibagikan untuk memberikan pemahaman kepada  ibu mengenai metode merawat anak dengan cara alami. Jenis penelitian dalam penelitian ini adalah deskriptif.  Data diperoleh dengan cara melakukan survei ke 100 responden perempuan. Efektivitas komunikasi media booklet Anak Alami sebagai media penyampai pesan Gentle Birthing Service dilihat dari enam kriteria, yaitu penerima, isi pesan, ketepatan waktu, media komunikasi, format, dan sumber pesan. Hasil akhir penelitian ini menunjukkan bahwa sebanyak 74% dari 100 responden menyatakan bahwa booklet Anak Alami memiliki efektivitas komunikasi.
Representasi Rasisme Dalam Film Cadillac Records Daniel Surya Pratama
Jurnal e-Komunikasi Vol 4, No 2 (2016): Agustus 2016
Publisher : Jurnal e-Komunikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (465.145 KB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana Rasisme direpresentasikan di dalam film Cadillac Records Dengan genre film biopic yang menceritakan bagaimana awal mula berkembangnya musik blus dan rock n roll pada tahun 1950 di Chicago. Pendekatan yang dipakai dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Metode yang dipergunakan adalah semiotika televisi John Fiske dengan 3 level, yaitu level realitas, level representasi dan level ideologi. Berdasarkan kode – kode tersebut peneliti menemukan penggambaran Rasisme didalam penggambaran karakter, lingkungan, dan kebudayaan. Hasil penelitian ini memperlihatkan bagaimana rasisme direpresentasikan di dalam film Cadillac Records dengan menggambarkan kaum kulit hitam sebagai barang komoditas secara implisit, kaum kulit putih mendominasi semua aspek kehidupan dan diskriminasi  berdasarkan ciri fisik yang ditunjukkan di dalam film ini.
GAYA KOMUNIKASI PEMIMPIN PT FITION YANG DIPIMPIN LEBIH DARI SATU PEMIMPIN Fiona Puspita Dewi
Jurnal e-Komunikasi Vol 1, No 1 (2013)
Publisher : Jurnal e-Komunikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (464.096 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gaya komunikasi perusahaan yang dipimpin oleh lebih dari satu orang pemimpin yang tidak memiliki job desk dalam memimpin perusahaan ini. Penelitian ini dilakukan dengan jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif serta metode studi kasus, single setting.Temuan penelitian ini adanya gaya komunikasi yang bervariasi diantara ketiga pemimpin PT Fi-tion dilihat dari setiap ekspresi yang ditunjukan baik secara komunikasi verbal maupun komunikasi non verbal. Ditemukan juga adanya “silent agreement” dimana adanya job desk yang tidak tertulis dalam perusahaan ini. Hal tersebut membentuk variasi dalam memimpin rapat perusahaan, diantaranya Anton sebagai eksekutor, Bobby sebagai motivator, dan Cindy sebagai educator, dimana semua itu tidak tertulis dalam job desc perusahaan dan tanpa disadari oleh ketiga pemimpin.
Sikap Masyarakat Surabaya pada Pesan Iklan Televisi Mi Urai dari Mi Burung Dara Mario Trisna Harso
Jurnal e-Komunikasi Vol 6, No 1 (2018): VOL 6, NO 1 FEBRUARY 2018
Publisher : Jurnal e-Komunikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (713.481 KB)

Abstract

Periklanan dipandang sebagai media yang paling lazim untuk digunakan oleh perusahaan untuk mempengaruhi pengetahuan, makna, kepercayaan, sikap, dan citra konsumen yang berkaitan dengan suatu produk atau merek. Salah satu media yang dapat digunakan untuk menyampaikan pesan iklan adalah televisi. Televisi mampu menjangkau begitu banyak masyarakat atau calon konsumen dari produk atau jasa yang diiklankan melalui kekuatan audio dan visualnya. Mi Burung Dara melakukan salah satu promosi mengenai produk barunya “Mi Urai dari Mi Burung Dara” melalui media televisi. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui sikap masyarakat Surabaya pada pesan iklan televisi Mi Urai dari Mi Burung Dara. Sikap terdiri dari tiga komponen, yaitu komponen kognitif, afektif, dan konatif. Dalam hal ini dipilih responden yang berusia 20-65 tahun yang berdomisili di Surabaya dan pernah melihat iklan televisi Mi Urai dari Mi Burung Dara selama minimal tiga kali. Peneliti menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survey. Jika dilihat dari komponen kognitif, maka didapat sikap yang positif terhadap pesan dalam iklan televisi Mi Urai dari Mi Burung Dara. Pada komponen afektif, juga menunjukkan hasil yang positif. Sedangkan dilihat dari komponen konatif, mayoritas responden menunjukkan adanya sikap yang cenderung untuk tidak membeli produk Mi Urai melalui pesan dalam iklan televisi Mi Urai dari Mi Burung Dara. Maka dapat disimpulkan bahwa mayoritas responden memiliki sikap positif terhadap pesan dalam iklan televisi Mi Urai dari Mi Burung Dara.

Page 80 of 134 | Total Record : 1336