cover
Contact Name
Rahmi Mulyasari
Contact Email
rahmi.mulyasari@eng.unila.ac.id
Phone
085266795393
Journal Mail Official
jss.lppm@kpa.unila.ac.id
Editorial Address
Lembaga Penelitian dan Pengabdian Universitas Lampung Gedung Rektorat Lt. 5 Universitas Lampung Jl. Prof . Soemantri Brodjonegoro No. 1 Bandar Lampung 35145
Location
Kota bandar lampung,
Lampung
INDONESIA
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Sakai Sambayan
Published by Universitas Lampung
ISSN : -     EISSN : 25501089     DOI : http://dx.doi.org/10.23960/jss
Jurnal Sakai Sambayan menyajikan tulisan tentang pelaksanaan dan hasil Pengabdian Kepada Masyarakat sivitas akademik Perguruan Tinggi di Indonesia dalam sosialisasi dan pemberdayaan masyarakat menuju peningkatan kualitas sumber daya manusia. Untuk semua proses dari submisi sampai dengan publikasi online di Jurnal Sakai Sambayan tidak dikenakan biaya apapun.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 15 Documents
Search results for , issue "Vol 2 No 1 (2018)" : 15 Documents clear
Penyuluhan Pentingnya Penimbangan dan Pemantauan Tumbuh Kembang Balita dengan Teknik Stimulasi, Deteksi dan Intervensi Dini Tumbuh Kembang (Sdidtk) Balita di Posyandu Anggrek Simbaringin Desa Sidosari Natar Lampung Selatan Riyanti Imron
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Sakai Sambayan Vol 2 No 1 (2018)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jss.v2i1.87

Abstract

Pemantauan tumbuh kembang balita merupakan fase yang penting, karena menentukan kualitas kesehatan, kesejahteraan, pembelajaran dan perilaku di masa mendatang. Pengetahuan ibu sangat diperlukan pada masa tumbuh kembang balita, karena ibu berpengaruh langsung serta berperan besar dalam pemantauan tumbuh kembang balita. Penimbangan anak balita di Posyandu Anggrek Simbaringin Desa Sidosari Natar Lampung Selatan dengan jumlah 70 balita, belum di lakukan secara maksimal baru 49 baliata (70 %), sedangakn targetnya 100%. Hasil yang dilakukan tanggal 5 Oktober 2017 ,hasil wawancara bebas yang dilakukan tim pengabmas dari beberapa ibu balita mengatakan mereka bila imunisassi sudah lengkap malas untuk datang penimbangan dengan berbagai alasan. Berdasarkan data balita yang datang secara rutin hanya 30 - 40 balita. Berdasarkan hasil presurvey di dapatkan data 2 orang anak balita yang di ketahui perkembangan motoriknyanya kurang optimal anak balita usia 13 dan 14 bulan duduk masih dibantu, merangkak, bangkit dan berdiri dengan bantuan. Sebagai tenaga kesehatan, tim pengabdi peduli dan termotivasi untuk membantu pemerintah dengan memberikan penyuluhan dan pelayanan kesehatan pada balita. Kegiatan ini dilakukan dengan metode penyuluhan dengan menggunakan alat bantu : lembar balik, LCD, Laptop, Film, sound system , untuk mengukur Pertumbuhan TB dan BB menggunakan pengukur dan timbangan, Untuk pemeriksaan perkembangan balita dengan pemeriksaan langsung pada anak balita dengan menggunakan alat kartu SDIDTK, KMS, buku, pulpen, mainan. Sebelum penyuluhan pengetahuannya yang baik hanya 20 %, cukup 30%hanya , kurang 50%, Setelah dilakukan penyuluhan rata-rata pengetahuan orang tua meningkat menjadi baik sebanyak 90 %, di mana ibu balita dapat mengerti dan melakukan deteksi dini tumbuh kembang Balita.
Pelatihan Pembuatan MP-ASI WHO Berbasis Pangan Lokal bagi Kader Posyandu dan Ibu Baduta di Desa Sidosari Dewi Sri Sumardilah
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Sakai Sambayan Vol 2 No 1 (2018)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jss.v2i1.93

Abstract

Salah satu upaya untuk meningkatkan kesehatan dan gizi anak adalah dengan memberikan makanan yang terbaik bagi Baduta. Jika bayi dan anak usia 6-24 bulan tidak memperoleh cukup gizi dari MP-ASI, maka akan mengakibatkan gangguan pertumbuhan dan kurang gizi. Desa Sidosari adalah salah satu desa binaan Poltekkes Tanjung Karang. Berdasarkan hasil pengkajian gizi Balita yang dilakukan sebelumnya ternyata masih dijumpai beberapa masalah gizi khususnya pada kelompok umur Baduta. Penyebab utamanya adalah masih terbatasnya pengetahuan ibu tentang gizi Baduta dan keterampilan ibu dalam menyiapkan makanan untuk memenuhi kebutuhan gizi dengan pangan lokal yang tersedia. Kader Posyandu yang selama ini sudah berperan aktif dirasakan masih lemah dalam memberikan edukasi ASI dan MP-ASI. Padahal kader Posyandu sangat potensial perannya sebagai agen perubahan. Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat Pelatihan Pembuatan MP-ASI WHO Berbasis Pangan Lokal Bagi Kader Posyandu dan Ibu Baduta telah dilaksanakan pada tanggal 27 dan 28 Nopember 2017. Pelatihan hari pertama dilaksanakan di Posyandu Melati dan hari kedua di Balai Dusun Simbaringin dengan jumlah peserta pelatihan sepuluh orang. Hasil evaluasi akhir terjadinya peningkatan pengetahuan dan keterampilan peserta sebesar 68,9%. Untuk membentuk perilaku gizi yang baik pada keluarga diperlukan kegiatan pendampingan keberlanjutan.
Cover Volume 2 Nomor 1 Maret 2018 Afri Yudamson
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Sakai Sambayan Vol 2 No 1 (2018)0
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sosialisasi Hukum Tentang Penghapusan Kekerasan dalam Rumah Tangga di Kelurahan Gedong Meneng Baru Kecamatan Rajabasa Kota Bandar Lampung Akib, Muhammad; Sumarja, FX
Sakai Sambayan Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol 2 No 1 (2018)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jss.v2i1.83

Abstract

Problems in this activity are: 1) Lack of knowledge or information received by society about Law of Domestic Violence; 2) Lack of legal understanding of the community about the content of the Law on Domestic Violence; 3) There is still violence in the household, which is not discovered. Problem solving is done by means of legal communication. Legal communication is the process of conveying messages in accordance with the law that the contents of a rule of law, with the aim of creating mutual understanding or understanding of the law, resulting in either a change of mind, attitude and behavior of recipients, without any coercion from outside. The results of the activities showed an increase understanding and knowledge of citizens related to the rules / laws governing the elimination of domestic violence, which was originally to have knowledge of the value of 55.25, after the project is implemented have knowledge of the value of 74.75. This kind of activity needs to be done for the future, to continuously provide understanding and knowledge related to the rules of community life.
Program Early Agroeducation untuk Siswa Sekolah Dasar pada Laboratorium Lapang Terpadu Fakultas Pertanian Universitas Lampung Warji Warji
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Sakai Sambayan Vol 2 No 1 (2018)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jss.v2i1.47

Abstract

Salah satu tujuan Laboratorium Lapang Terpadu adalah menjadi pusat pengenalan dini pertanian secara integal melalui program early agroeducation dan agroturism. Program ini menjadi salah satu pembelajaran pertanian bagi anak-anak sejak dini. Program pengabdian ini diikuti oleh anak-anak SD Insantama Bandar Lampung Kelas I. Anak-anak dikenalkan dan diajari cara mengolah tanah, menanam, menyiangi rumput, memupuk, dan memanen tanaman yang mereka tanam. Anak-anak juga diajak berkeliling Lab. Lapang Terpadu untuk mengenal tanaman-tanaman yang ada di Lab. Lapang Terpadu. Kegiatan ini berjalan dengan baik dan mampu memperkenalkan pertanian secara dini kepada anak-anak serta dapat menumbuhkan kecintaan anak terhadap bidang pertanian tanpa mengganggu pelayanan Lab. Lapang Terpadu terhadap pelaksanaan praktikum dan penelitian mahasiswa dan dosen. Anak-anak mengikuti program ini dengan senang dan interaktif, walaupun kegiatan yang dilakukan cukup melelahkan dan berkutat dengan lumpur. Hal ini menunjukkan bahwa fungsi kegiatan pengabdian ini sebagai aktivitas rekreatif bagi anak-anak juga didapatkan sehingga program early agroeducation dan agroturism dapat tercapai dengan baik.
Cover polos Volume 2 Nomor 1 Maret 2018 Yudamson, Afri
Sakai Sambayan Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol 2 No 1 (2018)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengolahan Sampah Rumah Tangga Berbasis Partisipasi Aktif dari Masyarakat Melalui Penerapan Metode 4RP untuk Menghasilkan Kompos Buhani, Buhani
Sakai Sambayan Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol 2 No 1 (2018)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jss.v2i1.84

Abstract

Dalam rangka mengimplementasikan kegiatan pengelolaan dan pengolahan sampah berbasis partisipasi masyarakat, Universitas Lampung, Pemkab Way Kanan, dan perguruan tinggi mitra yaitu Politeknik Negeri Lampung membentuk pilot project pengelolaan sampah berbasis masyarakat. Pengelolaan sampah berbasis masyarakat bertujuan untuk menerapkan konsep 4Rp (Reduce, Reuse, Recycle, Replace, Participation) melalui Program Kemitraaan Wilayah (PKW) Kemeristekdikti, sehingga sampah/limbah pertanian dapat dikelola secara mandiri oleh masyarakat di tingkat sumbernya langsung, dan dapat mengurangi jumlah timbulan sampah yang harus dikelola di TPS atau TPA, serta dapat memberikan nilai tambah secara ekonomi. Kegiatan ini telah dilaksanakan di desa yang memiliki potensi sampah/limbah perkebunan dan pertanian di Desa Way-Tuba kecamatan Gunung Labuhan Kabupaten Way Kanan. Secara umum, hasil kegiatan tersebut telah meningkatkan partisipasi dan pengetahuan masyarakat terhadap paradigma tentang sampah dan pengelolaan sampah dengan konsep 4Rp, pengadaan pupuk/kompos secara mandiri, serta menjadi pelopor pengelolaan sampah berbasis partisipasi aktif dari masyarakat dengan persentase rata-rata peningkatan dari 38,6 menjadi 86%.
Pembinaan Usaha Budidaya Kerang Hijau dan Ikan di Pulau Pasaran Lampung Putri, Berta
Sakai Sambayan Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol 2 No 1 (2018)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jss.v2i1.50

Abstract

Abstrak Pulau Pasaran terletak di Teluk Lampung dan dikenal sebagai penghasil ikan teri, namun potensinya tidak hanya sebatas pengolahan ikan melainkan juga usaha budidaya salah satunya adalah kerang hijau (Perna viridis). Kondisi perairan Pulau Pasaran cukup mendukung untuk usaha budidaya terutama lokasi geografisnya yang dekat dengan pusat kota Bandar Lampung sehingga memudahkan dalam proses transportasi. Namun usaha kerang hijau masih belum optimal karena teknologi rakit yang sederhana serta belum adanya upaya polikultur. Khalayak sasaran merupakan pembudidaya kerang hijau di Pulau Pasaran, Bandar Lampung di mana proses pembinaan diawali dengan survei, focus group discussion, penguatan teori, praktek dan pemberian denplot serta evaluasi. Program pembinaan dan introduksi sistem polikuktur kerang dan ikan dapat diterima oleh masyarakat danlebih meningkatkan produktivitas usahbudidaya serta menjadikan Pulau Pasaran tidak hanya sebagai penghasil teri melainkan juga menjadi pusat produksi kerang hijau dan ikan di Lampung. Kata kunci: pembinaan, budidaya, kerang hijau, ikan, Pulau Pasaran
Susunan Pengurus Volume 2 Nomor 1 Maret 2018 Afri Yudamson
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Sakai Sambayan Vol 2 No 1 (2018)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Diseminasi Penggunaan Probiotik pada Broiler di Kelompok Peternak Paras Dian Septinova
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Sakai Sambayan Vol 2 No 1 (2018)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jss.v2i1.85

Abstract

Kelompok Peternak Paras (Perkampungan Ayam Ras) adalah kelompok peternak yang bergerak di bidang usaha ayam ras khususnya ayam broiler. Kendala yang selama ini dihadapi oleh Kelompok Peternak Paras adalah tingginya biaya ransum dan sapronak, rendahnya produksi, dan kasus penyakit NC, Pullorum, dan CRD. Berdasarkan masalah tersebut, maka solusi yang ditawarkan oleh Tim pengabdian Unila adalah (1) meningkatkan kemampuan anggota kelompok ternak ini mempunyai daya saing yang tinggi, (2) memperbaiki manajemen pemeliharaan yang ada (3) mengenalkan bioteknologi probiotik untuk meningkatkan efisiensi ransum dan produksi broiler, (4) menjelaskan teknik biosekuriti dan vaksinasi yang tepat untuk pencegahan penularan penyakit ke dan dari ayam. Metode kegiatan yang digunakan adalah Participatory Rural Apraisal (PRA), yaitu suatu Metode pendidikan kepada masyarakat melalui penyuluhan, pelatihan, dan demplot. Hasil pengabdian menunjukkan bahwa pengetahuan dan ketrampilan masyarakat mengenai manajemen pemeliharaan broiler dengan pemberian probiotik meningkat, produksi broiler yang diberi probitik pun terbukti lebih baik dibanding kontrol, sehingga peternak di Kelompok Paras pun tertarik untuk mengembangkan broiler probio.

Page 1 of 2 | Total Record : 15